Home / Romansa / Baby Triplets Milik Om Tampan / Chapter 191 - Chapter 200

All Chapters of Baby Triplets Milik Om Tampan: Chapter 191 - Chapter 200

389 Chapters

Membuatmu Rindu

Keesokan harinya pun sama, Shela mendapatkan pesan dari nomor yang sama dengan membeli bunga dan kali ini meminta Shela mengantarkan ke pantai. Shela trauma dengan malam kemarin, namun orang itu lebih dulu mengirimkan uangnya. "Awas saja kalau dia tidak datang!" umpat Shela seraya mengikat rambut panjangnya. "Loh, Shela mau ke mana?" tanya Monica, wanita itu menatapnya. "Mama siang ini mau pulang, masak Shela mau pergi..." "Itu Ma, orang yang memesan bunga kemarin menghubungi Shela lagi. Dia membeli lagi, kali ini meminta Shela mengantarkan di dekat pantai. Dia sudah membayar lebih dulu, selalu seperti itu! Nanti dia tidak datang!" kesalnya dengan nada geram. "Ya sudah, datangi saja dulu. Siapa tahu kali ini orangnya benar-benar muncul. Biar Mama yang menjaga si kembar," ujar Monica. Dengan wajah sedikit kesal dan bibir cemberut, Shela membawa sepedanya pergi ke tempat yang diminta oleh pembeli bunganya. Dulu Shela juga pernah mengalami hal semacam ini saat masih berjualan roti
last updateLast Updated : 2024-03-20
Read more

Pertemuan dan Amarah

"Mami... Ada paket, banyak sekali!" "Mungkin hadiah dari Oma ketinggalan!" Si kembar dan Shela terkejut saat menerima sebuah kotak hadiah entah dari siapa yang ditaruh di depan rumahnya. Tak ada yang tahu siapa yang mengirim dan mengantarkannya. "Ini semuanya buat Mami," ujar Tiano. "Iya. Semuanya hanya ada tulisan 'untuk Shela' bukan buat kembar!" seru Tino membaca kartu ucapan di atas lima kotak tersebut. "Sekarang dibawa masuk saja, kita buka di dalam, yuk," ajak Bi Molly pada si kembar. "Emm, iya!" Anak-anak ikut membantu Shela membawa kotak-kotak hadiah itu. Shela sendiri diam berdiri di teras mencari-cari. Sungguh akhir-akhir ini sangat aneh dalam hidupnya. Seseorang mengirimkan hadiah sebanyak ini tanpa tahu siapa mereka. Sudah jelas-jelas keberadaan Shela di sini pun hanya Monica yang mengetahuinya, dan Vir... Laki-laki itu berjanji untuk tidak memberitahu Sebastian tentang dirinya. "Siapa... Apa mungkin Sebastian? Tapi mengapa? Mengapa dia tidak langsung menemuiku k
last updateLast Updated : 2024-03-20
Read more

Papi, Bad Daddy!

Sebastian berhasil memenangkan Shela malam itu. Dan dia hanya meminta satu hal kecil pada Shela, Sebastian hanya ingin bertemu dengan si kembar. Shela tidak sejahat itu untuk tidak memenuhi keinginannya, dia mengajak Sebastian pulang ke vila dan mempertemukan dengan si kembar. Tapi anak-anak itu seperti melihat musuhnya saat tahu siapa yang datang bersama Maminya. "Mami kok ketemu sama Papi sih, Tino kan tidak suka!" Tino memprotes Shela dan menatap marah pada sang Mama. Shela menyeka sisa air matanya. "Papi ingin bertemu dengan kalian. Ayo... Temui Papi di depan," bujuk Shela pada mereka. "Tidak mau. Tiana tidak mau, Tiana mau sembunyi saja!" pekik Tiana menarik-narik lengan Shela dan seperti biasa kalau anak itu memberontak dan menolak. "Jangan seperti itu, Sayang. Ayo sama Mami yuk," bujuk Shela pada putri kecilnya. Dengan bibir mencebik, mereka bertiga berjalan ke depan dan menemui Sebastian yang kini berada di ruang tamu. Laki-laki itu langsung berdiri begitu ketiga buah
last updateLast Updated : 2024-03-21
Read more

Ikutlah Denganku Pulang

"Papi pulang deh, tidak usah ikut nginap di vila kita. Pulang Pi..." Tino dibantu kembarannya mendorong-dorong Sebastian saat laki-laki itu hendak masuk ke dalam rumah. "Kembar," ucap Shela menatap dua putranya dengan tatapan memberi peringatan. "Ah Mami, setelah marah-marah sama Papi sekarang kita yang dimusuhin!" Tiano berucap kesal. Shela tersenyum, dia memeluk tubuh kecil Tiano dan menggendongnya. Di dalam rumah itu sangat sepi, Bibi Molly nampaknya pun sudah beristirahat. Tiana sibuk digendongan Sebastian seraya memainkan boneka barunya. "Tiana mau bobo sama Mami, sama Pap-""TIDAK BOLEH!" teriakan kompak Tino dan Tiano membuat saudari kembarannya itu terjingkat. Bibir Tiana langsung mencebik kesal. Dia mengeratkan pelukannya pada sang Papi, sementara dua kembarannya bersikeras meminta Shela merebut Tiana dari Sebastian. "Ayo ambil Adik Tiana Mi... Ihhh Mami jangan gitu ih! Mami...!" "Kita bakal nangis bareng-bareng pokoknya kalau tidak tidur sama Tiana juga!" Sebastian
last updateLast Updated : 2024-03-21
Read more

Aku Sudah Kembali, Sayang

"Kita mau pulang ikut Papi, tapi naik kereta, pokoknya!" Tino dan Tiano bersikeras, sedangkan Shela hanya menuruti mereka saja. Meskipun Sebastian sejujurnya tidak menyukai permintaan putranya ini."Apa tidak enakan naik mobil, nanti kita bisa berhenti di banyak tempat, kita pergi ke pusat permainan, atau-""Kita tidak mau, Pi. Naik kereta atau tidak pulang sama sekali!" putus Tiano dengan bibir mencebik dan wajah seriusnya. Helaan napas pelan terdengar dari bibir Sebastian. Mau tidak mau dia menuruti apa yang anak-anaknya minta, mereka akan pulang dengan kereta. "Kalau Tiana?" Sebastian menoleh pada putri Kecilnya. Anak itu tersenyum memamerkan gigi putihnya. "Tiana ikut saja!" "Kalau Mami?" Tino menatap Shela yang kini diam berdiri di belakang mereka. Bahkan Sebastian ikut menatapnya dengan tatapan penuh harapan. Ia sungguh menginginkan Shela mau pulang bersamanya dan kembali merajut kehidupan mereka dengan bahagia. Bibi Molly yang berada di antara mereka semua, wanita itu m
last updateLast Updated : 2024-03-22
Read more

Si Kembar Bar-bar

"Tiana kenapa gendong saja? Kasihan Mami, Sayang..." Sebastian menatap Tiana yang memeluk Shela dan anak itu tidak mau main dengan kedua kembarannya. Lebih tepatnya setelah seharian dia marah-marah mencari boneka yang dulu dibelikan Aldrich, kini entah ke mana. "Bonekanya hilang, aku juga tidak tahu boneka yang mana," ujar Shela mengusap punggung kecil Tiana. "Boneka... Kan dia bonekanya banyak, Sayang." "Ya meskipun segudang kalau dia tidak mau, ya tidak mau!" pekik Shela ikut kesal. Sebastian menghela napasnya pelan, dia menatap wajah cantik putri kecilnya. Beginilah kalau Tiana yang marah pada semua orang, maka seisi rumah pula yang akan ikut pusing. "Kita beli boneka baru saja yuk, sama Papi sama Mami yuk, Kakak tidak usah diajak..." Sebastian mengusap rambut Tiana. "Tidak mau, maunya ketemu Aldrich." Anak itu tertunduk sedih. "Ya ampun nak... Aldrich itu masih sekolah. Nanti kalau sudah besar kalian bisa bertemu." Tiana mendusal dalam pelukan Shela. Anak itu memeluk le
last updateLast Updated : 2024-03-22
Read more

Dua Kembaran Tiana yang Posesif!

"Tiana bangun... Tiana, ada paket dari Lalat Buah untukmu!"Suara Tiano membangunkan Tiana dari tidurnya, anak perempuan itu membuka kedua matanya. Tiana menatap Tiano yang kini membawakan sebuah kotak besar di tangannya. "Apa ini?" tanya Tiana menatap Tiano. "Hadiah, dari Aldrich. Barusan pengirimnya bilang begitu!" jawab Tiano.Wajah Tiana langsung berbinar-binar, anak itu langsung dengan cepat membuka kotak hadiahnya. Kedua mata Tiana berbinar-binar melihat boneka paus berwarna merah muda. Boneka itu dikirim oleh Aldrich untuk Tiana setelah beberapa hari ini Tiana kehilangan bonekanya. "Wahhh... Boneka paus!" pekik Tiana kesenangan. "Ada kaca mata barunya juga, Tiana!" pekik Tiano ikut senang, anak ini tidak sejahil kembarannya yang satu. Tiana langsung memakai kaca mata yang Aldrich berikan untuknya. Di ambang pintu kamar muncul Tino yang kini menatap dua kembarannya yang tengah membongkar hadiah. "Dari siapa sih, kok happy banget... Jadi kepo," ujar Tino masuk ke dalam k
last updateLast Updated : 2024-03-22
Read more

Si Kembar Tak Ada Akurnya

"Janji jangan membuat onar lagi sama anak tamu Papi!"Sebastian berucap dengan tegas seraya bersedekap menatap Tino yang kini berdiri dengan satu kaki, kedua tangannya memegangi telinga dengan wajah sebal bukan main. "Yang salah bukan Tino, Pi! Si Kuman itu yang salah!" pekik Tino kesal. "Halah, Papi tidak mau dibantah!" Sebastian berkacak pinggang di depan Tino tepat. Anak itu cemberut, sementara dua kembarannya hanya menatapnya saja. Tiana menatapnya dengan mengacungkan jempol ke arah Tino. "Awas kau Tiana! Aku habisi, aku hajar si Lalat Buahmu kalau dia pulang!" sinis Tino dengan sangat geram. "Tino..." Sebastian kembali berucap. Tino memasang wajah paling melasnya. Anak itu menatap Shela yang mondar-mandir menyiapkan makan malam untuk mereka semua. Maminya ternyata tidak mau membantu. Untuk kesekian kalinya Tino dihukum oleh Sebastian, karena anak itu memang sangat nakal. "Mami... Tolongin Tino dong, kalau lama-lama berdiri sama satu kaki gini nanti Tino bisa lemes, terus
last updateLast Updated : 2024-03-23
Read more

Triplets dan Masa Depannya

Tiana duduk di depan rumah membawa boneka ikan paus merah muda miliknya. Bocah cantik dengan rambut diikat dua, kaca mata bening berbingkai biru yang dia pakai, senada dengan warna dress cantiknya. Anak itu ditemani Renhard yang kini bermain di rumahnya. Bocah itu tidak ada kapok-kapoknya meskipun beberapa hari yang lalu ribut dengan Tino. "Renhard nanti kalau besar mau jadi apa?" tanya Tiana pada temannya itu. "Jadi dokter. Di keluargaku semua bekerja di kantor, jadi aku ingin menjadi yang lain. Kalau Tiana mau jadi apa?" tanya balik Renhard."Emmm... Tiana mau jadi Ibu guru," jawab anak itu tersenyum manis. "Ibu guru ya, wahh nanti pasti Tiana kalau sudah besar cantik sekali..." "Iya dong. Kan Tiana pacarnya Aldrich!" jawab bocah kecil itu dengan senyuman manisnya. Renhard terdiam, dia tidak tahu siapa yang Tiana maksud. Nama itu tidak sekali dua kali saja Tiana sebutkan. Sampai akhirnya kini Renhard terdiam dan memperhatikan wajah Tiana. "Tiana... Siapa itu Aldrich?" "Dia
last updateLast Updated : 2024-03-23
Read more

TIANA LOVE STORY

Dua Belas Tahun Kemudian...'Papi ingin menjodohkan Tiana dengan anak teman Papi. Dan Papi harap, Tiana tidak menolaknya.' Kata-kata penuh penekanan itu terngiang-ngiang di telinga seorang gadis cantik berambut hitam sepinggang dengan bando putih yang melingkar, memakai kaca mata bening berbingkai gold, dan pakaian formal rapi. Dia sangat frustrasi setengah mati!Tiana Morine, gadis cantik itu kini sudah tumbuh dewasa, tujuh belas tahun usianya. Menjadi dewasa tidak seenak seperti yang Tiana bayangkan sebelumnya, dia tetap berdiri di dalam garis yang diatur oleh orang tuanya. "Papi dengan enaknya mau menjodohkan aku... Dengan siapa, coba?" lirih Tiana, dia berjalan masuk ke dalam kantor perusahaan tempat dia magang saat ini. "Aku kan masih kuliah, apa iya kuliah sambil menikah? Terus jauh dari Mami? Aaarrgghhh... Aku tidak akan bisa!" Gadis itu berbicara sendiri dan marah-marah sendiri sampai akhirnya Tiana menghela napasnya panjang-panjang saat sudah sampai di dalam kantor.Selam
last updateLast Updated : 2024-03-24
Read more
PREV
1
...
1819202122
...
39
DMCA.com Protection Status