Willy dan Jennifer bersimpuh di hadapan Albern. “King, tolong maafkan aku. Mungkin, sekalipun aku menyerahkan diriku, menyerahkan nyawaku, namun, semua kesalahanku itu tidak akan pernah bisa kau maafkan,” ujar Willy, “Tapi, kini aku seorang calon ayah, King, jika aku mati, bagaimana dengan istri dan anakku kelak,” sambung Willy dengan suara bergetar.Jennifer memeluk Willy dan menangis tergugu. “Tolong maafkan aku, King, ini semua kesalahanku, ini semua berawal dariku. Karena aku yang telah berkhianat pada Willy, sehingga Willy pun berkhianat padamu,” Jennifer menimpali, “Sehingga menghancurkan klan kalian, dan membuat semuanya hancur. Sekarang aku pasrah, King, jika kau ingin menghukumku, aku rela mati sekarang juga,” imbuh Jennifer.Willy membelalakkan matanya mendengar ucapan Jennifer tersebut. “Baby —” Willy menyela ucapan Jennifer.Akan tetapi, Jennifer tidak menghiraukannya. Dia tetap melanjutkan ucapannya. “lebih baik seorang ibu mati bersama anak yang dikandungnya, daripada s
Last Updated : 2023-12-12 Read more