Bintang pergi ke toko perlengkapan bayi sebelum ke rumah sakit. Menjadi seorang ibu, meski bukan kandung, membuat Bintang sangat senang dan bahagia. Dia membeli beberapa perlengkapan bayi, seperti pakaian, popok, bahkan sepatu mungil entah kapan bisa dipakai. “Totalnya satu juta dua ratus tiga puluh dua ribu.” Kasir baru saja menghitung semua belanjaan Bintang. Bintang mengeluarkan kartu debitnya, tentu saja menggunakan uangnya sendiri, bukan uang suaminya. Kasir menggesek kartu di alat pembayaran lantas Bintang memasukkan pin. Hingga saat sedang menunggu proses pembayaran selesai, Bintang merasa jika ada yang sedang memperhatikan dirinya. Dia menoleh ke belakang, tapi tidak ada siapapun di sana. Saat menoleh ke luar toko, juga tidak ada siapapun. “Sepertinya hanya perasaanku saja,” gumam Bintang sambil mengusap tengkuk. “Kartu Anda, terima kasih sudah berbelanja di sini,” kata kasir sambil memberikan kartu milik Bintang. Bintang mengambil kembali kartunya, kemudian membawa bara
Last Updated : 2023-09-30 Read more