Home / Fantasi / ROH KAISAR LEGENDARIS / Chapter 171 - Chapter 180

All Chapters of ROH KAISAR LEGENDARIS : Chapter 171 - Chapter 180

511 Chapters

#171. Formasi Pembunuh Iblis

Hembusan angin dingin menusuk tulang, membawa aroma kematian yang menusuk hidung dan membangkitkan rasa ngeri. Langit malam tak lagi terlihat, terhalang oleh jutaan pasukan yang memenuhi angkasa. Bayangan mereka yang hitam pekat bagaikan jubah raksasa yang menutupi dunia.Di bawah langit yang gelap dan mencekam, dua pasukan besar bersiap untuk bertempur. Di satu sisi, pasukan iblis yang dipimpin oleh MuZhi Sha dan YuZhi Ya, dua putra iblis yang terkenal dengan keganasan dan kekuatan mereka. Aura mereka yang jahat dan penuh kebencian menyelimuti medan perang, membuat udara terasa berat dan sesak.Di sisi lain, pasukan Zhou Ning dengan aura yang tak kalah kuat. Kehadiran mereka bagaikan hantu yang muncul dari kegelapan, membawa hawa kematian dan ketakutan. Diam mereka yang mencekam lebih terasa mengancam daripada teriakan perang yang menggelegar.Hawa pertempuran yang tegang dan penuh tekanan terasa di setiap sudut. Tatapan ngeri dan tegang ada di mata setiap murid akademi roh seribu an
last updateLast Updated : 2024-03-03
Read more

#172. Bangkit Dari Kehancuran!

YuZhi Sha melihat sekeliling formasi marah dan heran, dia mengerahkan kekuatannya lagi tapi formasi pembunuh iblis itu malah semakin membesar.Ruo Nanyu muncul di hadapan MuZhi Sha, seperti bayangan yang datang dari mimpi buruk. "Kau!" seru MuZhi Sha, terkejut oleh kehadiran tiba-tiba Ruo Nanyu. Tapi sebelum dia bisa melanjutkan, tangan tajam Ruo Nanyu memegang wajahnya. Suara lembut yang berdesis, dipadu dengan kejam, menggema di antara formasi pembunuh iblis. "Jangan mencoba melawan, formasi ini diciptakan khusus untuk membunuh iblis, dan kau tidak akan pernah lepas darinya."Ruo Nanyu mencengkram leher MuZhi Sha hingga tubuh putra iblis itu terangkat di udara. "Aku penasaran bagaimana kekuatan putra iblis, ternyata hanya seperti ini saja, sungguh mengecewakanku," tambah Ruo Nanyu sambil mencengkram leher MuZhi Sha dengan lebih erat. Kata-kata terakhirnya seolah menjadi belati tajam yang menusuk langsung ke hati, "mati!" Seketika, MuZhi Sha hancur, kecuali inti iblisnya.Di kejauhan
last updateLast Updated : 2024-03-03
Read more

#173. Peperangan Besar Dimulai!

Batu-batu keras berhamburan dari udara, membentuk perisai kokoh di sekeliling Ruo Nanyu. Dentuman keras menggelegar saat pedang YuZhi Ya menghantam perisai batu, memicu ledakan energi dahsyat yang menebarkan debu dan asap ke segala arah. Perisai batu retak dan hancur berkeping-keping akibat tabrakan dengan pedang yang begitu ganas.Pedang terlempar kembali ke tangan YuZhi Ya, membuat wajahnya menegang karena marah. Seseorang telah dengan berani memblokir serangannya. 'Serangan pedang darah petir milikku, dihancurkan begitu saja?' Di depan Ruo Nanyu, Du Helan mendarat bagaikan meteor batu yang menghantam bumi. Suara gemuruh dari kedatangannya menggetarkan udara. Golem naga batu raksasa di belakangnya meraung, siap menerkam para iblis dengan cakar dan taringnya yang tajam."Apa kau pikir di sini tidak ada orang lain lagi!" Suara Du Helan menggema di medan perang, bagaikan guntur yang menggelegar. Kedua matanya yang menusuk menatap YuZhi Ya dengan tajam, 'Teknik penghancur langit yang
last updateLast Updated : 2024-03-04
Read more

#174. Di Luar Bayangan!

Atmosfer mencekam menyelimuti para murid Akademi Roh. Di hadapan mereka, pasukan iblis yang tak terhitung jumlahnya bagaikan lautan hitam yang terhampar di langit. Sementara itu pasukan Zhou Ning sangat sedikit, bagaikan setitik api kecil di tengah lautan badai. Melihat kenyataan di depan mata mereka, para murid itu tak dapat menyembunyikan rasa takut mereka. Ketakutan mencekik leher mereka bagaikan tangan iblis yang tak kasat mata. Teriakan para komandan iblis menggema di medan perang, bagaikan petir yang menggelegar di langit. Dengan jumlah pasukan iblis sebanyak itu, kemenangan pasukan Zhou Ning tampak mustahil, bagaikan mimpi yang tak tergapai."Bagaimana ini? Pasukan iblis itu sangat banyak!" Ucap seorang murid perempuan dengan suara gemetar, matanya mulai berkaca-kaca."Apakah mereka akan kalah? Lalu kita--" bisik murid perempuan lainnya dengan suara lirih, tak kuasa melanjutkan ucapannya."Kita harus membantu mereka!" teriak seorang murid dengan penuh semangat, berusaha menye
last updateLast Updated : 2024-03-04
Read more

#175. Kekuatan Dahsyat Pasukan Zhou Ning

Di tengah rasa kesal dan frustrasi itu, tiba-tiba, aura merah darah yang panas dan membara mulai memancar dari tangan energi hitam - raksasa yang YuZhi Ya ciptakan untuk menjepit Du Helan. "Kaisar Iblis lah yang memberikan teknik itu padaku? Sekarang dia ...." YuZhi Ya menyorot dengan mata penuh amarah dan geram. Dia telah melihat pasukannya berguguran kalah, sekarang seseorang telah menghancurkan serangan tangan Energi Hitamnya.Teknik serangan yang selama ini tak pernah gagal, mulai retak dan bergetar. Aura merah darah yang panas dan membara memancar dari tubuh Du Helan, menembus tangan energi hitam dan membakarnya dari dalam.Retakan-retakan kecil, bagaikan jaring laba-laba yang menjalar, muncul di permukaan tangan energi hitam. Seolah tak mampu menahan panasnya aura api yang membakar dahsyat, energi hitam itu mulai runtuh. Du Helan meraung dengan penuh tekad. Dia mengerahkan seluruh tenaganya, menekan dan menghancurkan energi tangan hitam yang menghimpit tubuhnya."Hiyyyaaah! Han
last updateLast Updated : 2024-03-05
Read more

#176. Kedatangan Sosok Kuat Di akademi Roh

Di dalam hatinya Hanzo berteriak kagum, 'Ini benar-benar menakjubkan! Tak kusangka teknik kultivasi yang tuan berikan padaku waktu itu membuat roh beladiri ku meningkat, bahkan senjata jiwaku berevolusi, lalu teknik bertarung ini, sungguh menakutkan, bahkan aku sendiri tak percaya, aku telah menjadi sekuat ini!' Mengepalkan tangannya, ada aura petir yang bermunculan di genggaman tangannya.'Mengikuti manusia itu benar-benar hal baik, tak kusangka bahwa suatu hari aku akan menantang bawahan kaisar iblis seperti ini! Ini sangat keren bukan! Klan terkuat apanya! Di hadapan tuanku, mereka hanya makhluk-makhluk lemah yang rapuh!'"Hiyyaaaah! Semuanya habisi dia!" Seru salah satu jendral iblis diikuti dengan ratusan jendral iblis lainnya. Teriakan pasukan iblis mengisi udara. Mereka bagaikan gelombang pasang, menerjang ke arah Hanzo dengan bringas.Hanzo mengangkat gadanya ke atas, itu dipenuhi dengan aura ungu yang menyambar, "Sayatan petir api! Haaaaaah!" menghantamkan gadanya ke bawah, e
last updateLast Updated : 2024-03-07
Read more

#177. Zhou Ning datang, menghancurkannya!

Qianyu menundukkan kepalanya dengan tergesa-gesa, tak berani menatap Zhou Ning lebih lama. Aura dingin terpancar dari Zhou Ning saat dia menoleh ke arah Qianyu. "Aku pergi," gumamnya dengan suara rendah dan penuh wibawa, membuat Qianyu dan Asthroth semakin menundukkan kepala dengan penuh hormat.Energi devenity berputar di bawah kakinya, dan seketika formasi teleportasi aktif. Zhou Ning menghilang dalam sekejap, meninggalkan tanah yang hancur akibat aktivasi formasi yang kuat.Suaranya kemudian menggema di telinga Qianyu, "Cepatlah masuk! Gerbang dimensi itu akan segera tertutup."Mendengar perintah itu, Qianyu segera menoleh dan melihat gerbang dimensi yang semakin mengecil. "Gerbangnya! Ayo!" Dengan cepat dia terbang masuk ke gerbang dimensi, diikuti oleh Asthroth di belakangnya.Di akademi roh, udara begitu menekan dan aura kematian sosok bayangan itu terus saja menindih, tak ada yang bisa bangkit dari kekuatan dominasinya."Apa ... apa yang terjadi?" Ucap seorang murid dengan sua
last updateLast Updated : 2024-03-11
Read more

#178. Terlalu Kuat!

"Ha! Itu ... Energi devenity! Dia! Gawat!" Kedua mata kaisar iblis Levanoor melebar penuh keterkejutan, dia tak menyangka bahwa Zhou Ning telah menjadi sosok yang begitu kuat."Anak ini ... Padahal baru beberapa bulan sejak hari itu, sekarang dia bahkan bisa menghancurkan seranganku dengan mudah, jika memberikannya waktu beberapa bulan lagi, konsekuensinya benar-benar tidak bisa kubayangkan, benar saja, seperti yang dikatakan pangeran suci iblis, anak ini tidak bisa dibiarkan hidup!"Saat Zhou Ning menatapnya dengan mata membunuh, Levanoor terhuyung mundur, itu tatapan yang menekan hingga ke dalam jiwanya. 'Tidak! Aku harus melakukan sesuatu, atau aku mungkin akan tiada!' Kaisar Iblis Levanoor mulai merapal mantra kuno dalam bahasa iblis. Energi iblis berwarna hitam pekat berkumpul di tangannya, membentuk pusaran energi yang berputar dengan cepat, terus membesar bagaikan badai."Kunci Iblis Penghancur!" Seru Levanoor seraya melesatkan serangannya.Tiba-tiba, pusaran energi itu meleda
last updateLast Updated : 2024-03-12
Read more

#179. Mereka Diculik !!!

Zhou Ning menatap Levanoor dengan tatapan dingin dan tanpa ampun. Matanya bagaikan dua lubang hitam yang tak berdasar, memancarkan aura kematian yang mengerikan."Kau telah membuat kesalahan besar," ucap Zhou Ning dengan suara dingin. "Sekarang, bagaimana kau akan membayarnya? Dengan nyawamu!" Cengkraman tangannya semakin erat, bagaikan besi panas, membuat leher Levanoor penuh dengan asap merah.Wajah Levanoor memerah, urat-uratnya menonjol di dahinya. Napasnya terengah-engah, dan rasa sakit semakin tak tertahankan. Dia merasa seperti sekarat, seperti jiwanya perlahan ditarik keluar dari tubuhnya.Tangannya mencakar-cakar cengkeraman Zhou Ning, berusaha sekuat tenaga untuk melepaskannya. Namun, cengkeraman Zhou Ning bagaikan besi yang menjepitnya, tak bergerak sedikitpun.'Tidak kusangka, kekuatannya telah meningkat dengan begitu menakutkan, mengapa dia begitu kuat, sial! Tak kusangka akan begini,' pikir Levanoor, energi di tubuhnya tiba-tiba melonjak tinggi, dan itu mengejutkan Zhou N
last updateLast Updated : 2024-03-12
Read more

#180. Dalang dibalik penculikan!

Dengan penuh kecemasan, Gu Ping melesat bagaikan kilat menuju paviliun, Raja Perang Yan di sisinya. Sesampainya mereka di sana, pemandangan mengerikan nampak di segala tempat. Paviliun hancur berantakan, dan Rong Xuan, istri tercinta Gu Ping, tergeletak terluka parah.Wajah Gu Ping seketika memucat pasi, diwarnai rasa takut dan panik yang mencekam. Dia berlari menerjang puing-puing, memeluk Rong Xuan dengan erat."Rong Xuan! Aku akan menyembuhkanmu," bisiknya penuh kasih."Tu-tuan," ucap Rong Xuan dengan sisa-sisa kekuatannya, berusaha berbicara lagi. "Putri kita ... iblis itu ... dia mengambil putri kita, tuan putri kita."Kata-kata itu bagaikan api yang membakar amarah Gu Ping. Kedua tangannya mengepal erat, gemetar menahan amarah yang menggelegar. Dia menahan diri, fokusnya sekarang hanya untuk menyembuhkan Rong Xuan tercintanya.Gu Jian tiba di paviliun yang hancur itu. "Apa yang terjadi di sini?" tanyanya, terpaku melihat kekacauan dan Gu Ping yang menyembuhkan istrinya dengan pe
last updateLast Updated : 2024-03-13
Read more
PREV
1
...
1617181920
...
52
Scan code to read on App
DMCA.com Protection Status