"Maya Lin, kami bisa menyesuaikan dengan jadwal sekolahnya, jadi itu tidak berpengaruh banyak." Sutradara Wang masih mencoba untuk menaksanya. "Mama, aku pasti akan melakukannya dengan baik untuk keduanya," ucap Stellio. "Istriku, biarkan saja anak kita melakukan apa yang dia inginkan. Sebagai orang tua lebih baik mendukungnya, aku juga akan mengatakan pada pihak sekolah barunya," ucap Samuel semakin menambah beban pikiran Maya.Maya menghela nafas, orang-orang ini memiliki motif mereka tersendiri yang membuat Maya merasa kesal. Jika dia tahu bahwa dirinya tidak akan bisa menghindari anak ini untuk syuting di luar. Dia pasti tidak akan memilih project dari sutradara Wang. Meskipun ini akan menguntungkan karirnya, tapi kebebasan adalah hal yang sulit sekarang. "Tidak ada lagi yang dapat aku katakan. Aku harap tidak ada banyak adegan untuk anak-anak yang harus membuatnya bekerja sampai malam," ucap Maya bertindak seperti seorang ibu yang khawatir. "Anda tenang saja tentang hal itu. S
Last Updated : 2023-08-01 Read more