Sabrina tersenyum canggung saat wanita itu berujar. "Emm, maaf ya, Mamanya Felix! Sebenarnya kami bukan satu keluarga." "Yah, padahal kalian itu cocok banget loh. Apalagi Tari dan Bulan memiliki wajah yang serupa, sudah seperti saudara kembar. Cocok banget menjadi keluarga kecil," ujar Hesti yang merupakan teman Riri–Mamanya Felix. "Sebenarnya, kami memang satu keluarga, Bun," ujar Sabrina dalam hati. Tidak mungkin dia mengucapkan itu melalui lisannya, karena Erlangga ada di sampingnya. Jadi, Sabrina hanya memaksakan senyuman. "Doakan saja Bu–Ibu, semoga nanti kami menjadi satu keluarga yang samawa," sahut Erlangga tiba-tiba. Dan itu membuat Sabrina tertegun beberapa saat. Serempak para ibu–ibu disana mengucapkan 'amin'. "Yukk, kita pulang!" ajak Erlang yang kemudian menggandeng tangan Sabrina yang masih sedikit nge-blank. Tari dan Bulan sudah dulu berjalan di depan mereka. Kedua gadis itu saling bergandengan tangan. "Kamu kenapa?" tanya Erlangga saat melihat ekspresi Sabrin
Last Updated : 2023-02-12 Read more