Home / Romansa / Istri Kesayangan CEO / Chapter 1711 - Chapter 1720

All Chapters of Istri Kesayangan CEO: Chapter 1711 - Chapter 1720

2190 Chapters

Bab 1711

Raut wajah Shane langsung berubah ketika topik pembicaraan mulai beralih ke anaknya. Dia menundukkan kepalanya dan berkata, “Nggak, tentu saja nggak! Jangan lupa apa yang sudah kamu janjikan padaku. Kalau sampai terjadi sesuatu pada anakku, apa pun risikonya, aku bakal menghancurkan eksperimenmu ini!”Namun pria bertubuh pendek itu tidak marah meski diancam, dia justru malah mengeluarkan suara tawa yang aneh, “Baguslah kalau kamu sadar! Shane, kamu diam-diam sudah menyelidiki di mana keberadaan anak kamu, ‘kan? Gimana, sudah ketemu?”Shane hanya menundukkan kepala tanpa berbicara sepatah kata pun. Dia mengepalkan tangannya dengan erat dan tidak memberikan reaksi apa pun terhadap pertanyaan bosnya. Namun tentu saja bosnya itu tidak peduli, dia cukup tersenyum puas dan berkata, “Kamu pastinya sudah menyadari betapa besarnya kekuatan organisasiku. Seorang pebisnis kecil seperti kamu nggak bakal bisa melakukan apa-apa. Jangankan kamu, bahkan Brandon saja nggak berkutik. Makanya itu aku sar
Read more

Bab 1712

“Iya, iya,” jawab pria bertubuh pendek itu dengan malas dan langsung mengakhiri pembicaraan, dengan menyeringai. Dalam hati dia berpikir rupanya orang-orang yang katanya berpendidikan itu juga tidak seberapa mulia, yang mereka incar juga semata-mata adalah ketenaran. Namun dia berbeda, tujuan dia adalah menguasai satu dunia.Dia lalu berjalan ke dekat jendela dan melihat ke bawah, di mana pemandangan pusat penelitian masih sibuk dengan beragam aktivitas dan pekerjaan. Jika semua berjalan lancar sesuai dengan rencananya, tidak hanya tempat ini atau ibu kota saja, tapi seluruh dunia akan menjadi miliknya. ***Jarang-jarang Yuna bisa berkumpul dengan keluarga kecilnya dan menikmati kebahagiaan bersama. Yuna merasa dirinya seperti berada di dunia lain melihat Brandon menggendong anak mereka dari kamar sampai ke lantai bawah. Terlalu banyak hal yang Yuna alami selama beberapa waktu terakhir. Berbagai macam virus dan eksperimen yang harus dia lakukan benar-benar menyita hampir seluruh waktu
Read more

Bab 1713

Namun ketika diangkat, Yuna tidak mendengar ada suara, maka dia yang duluan menyapa, tapi tidak juga mendapat jawaban. Dia pikir mungkin ada yang salah dengan panggilan itu dan hendak menutupnya, tapi tiba-tiba dia dapat mendengar ada suara samar yang keluar. Suara itu bukan suara orang yang sedang berbicara, tapi suara latar seperti angin yang berembus, dan juga ada suara klakson mobil yang bercampur aduk.“Halo? Siapa, ya?” tanya Yuna, tapi dia masih juga tidak mendapat jawaban.Menyadari ada yang aneh, Brandon pun bertanya, “Kenapa?”Yuna menggelengkan kepalanya dan masih terus menunggu sampai setengah menit. Jika masih tidak ada yang menjawab, dia akan langsung menutupnya. Di saat Yuna sudah hampir habis kesabarannya, akhirnya terdengar suara seorang wanita yang memanggil dengan tergesa-gesa, “Kak Yuna!”“Bella? Ada apa? Kamu di mana? Apa kamu lagi nggak leluasa untuk ngomong? Ini nomor baru kamu? Atau nanti aku telepon balik saja?”“Nggak, nggak usah ...,” kata Bella, dengan yang
Read more

Bab 1714

Yuna tidak menolak tawaran dari Brandon, karena bagaimanapun juga dengan adanya Brandon akan jadi jauh lebih mudah.Keesokan paginya mereka berdua sudah tiba di rumahnya Edgar, tapi sayang mereka tidak disambut dengan baik di sana.“Maaf, Pak Edgar lagi nggak enak badan. Silakan datang lagi di lain hari,” kata si pelayan rumah yang bertugas menjaga pintu rumah.“Justru karena lagi nggak enak badan, kami harus ketemu dia. Istriku ini dokter pengobatan tradisional, siapa tahu bisa membantu. Tolong sampaikan ke Pak Edgar lagi kalau ada sesuatu yang perlu aku omongin terkait proyek vaksin.”Pelayan itu terlihat sedikit kerepotan, tapi dia tetap menyanggupi permintaan Brandon karena sudah cukup familier dengannya.“Baik, coba saya tanyakan lagi.”“Terima kasih.”“Tunggu, tolong sampaikan juga kalau aku mantan rekan kerjanya Rainie. Apa pun yang Rainie kerjakan, aku juga bisa,” timpal Yuna.Pelayan itu terlihat kebingungan, tapi dia tetap menyampaikan pesan Yuna apa adanya. Ketika tinggal Br
Read more

Bab 1715

Brandon dan Yuna saling menatap satu sama lain kebingungan saat mendengar jawaban yang tidak mereka sangka-sangka itu. Apa yang paling Edgar butuhkan saat ini adalah obat yang Rainie gunakan untuk mengendalikannya, tapi kini Rainie sudah mati. Seharusnya Edgar senang mendengar ada orang lain yang juga memiliki apa yang dia butuhkan.“Maaf, tolong tanyakan sekali lagi yang lebih jelas. Sampaikan kami ini dari Setiawan Group ….”“Lebih baik kalian berdua pulang saja, Pak Edgar lagi nggak menerima tamu,” kata si pelayan yang kemudian langsung menutup pintu rapat-rapat tanpa mendengar permintaan Yuna sampai habis.Semua pelayan yang bekerja di rumah ini mengenali siapa Brandon, tetapi apabila mereka masih tetap tidak mau menerima kedatangannya, maka hanya ada satu alasan, yaitu Edgar memang sengaja tidak ingin bertemu.Ketika Yuna masih ingin mengetuk pintu berharap akan dibukakan kembali, Brandon segera menahannya dan mengisyaratkan dia untuk menoleh ke samping. Yuna mengikuti arahan Bran
Read more

Bab 1716

“Jadi sekarang gimana keadaannya?” tanya Yuna. “Kamu tahu Rainie sudah mati?”“Iya … aku sudah dengar,” angguk Bella.“Terus apa tanggapan papa kamu?”“Hari itu dia baru saja pulang. Dia langsung mengamuk dan mengurung diri di kamar. Nggak ada seorang pun yang boleh masuk dan aku bisa dengar suara barang-barang yang dirusak dari dalam kamarnya. Habis itu … para pelayan rumah masuk untuk bersih-bersih, tapi papaku kelihatan tenang banget seolah nggak terjadi apa-apa setelah dia melampiaskan amarahnya.”“Selain merusak barang-barang, ada apa lagi yang aneh darinya? Rainie mengendalikan papamu dengan obat. Sekarang Rainie sudah mati dan obat itu juga sudah nggak ada lagi. Apa papamu … menunjukkan tanda-tanda kembali normal?”“Nggak! Dia masih sama seperti biasa, nggak ada yang berbeda.”“Gimana perlakuan dia ke kamu? Waktu itu kamu dikurung di kamar dan nggak diizinkan menghubungi siapa pun ….”“HP-ku masih disita dan aku masih nggak diizinkan keluar, tapi pengawasannya sudah nggak seketa
Read more

Bab 1717

“Tapi papaku lagi nggak mau ketemu siapa pun! Dia bahkan nggak mau ketemu aku, makanya aku bawa kalian masuk diam-diam.”“Justru karena itu kita harus ketemu dia secepatnya. Kan kamu juga yang mau dia bisa sembuh secepatnya. Kalau aku nggak ketemu dia, gimana caranya aku bisa tahu obat apa yang dulu Rainie pakai untuk mengendalikan dia?”“Oke, ayo ikut aku!” ujar Bella.Begitu Bella membuka pintu kamarnya, mereka disambut oleh suasana rumah yang sunyi senyap. Bahkan saking sunyinya sampai membuat mereka semua merasa gelisah. Mereka lalu turun ke lantai bawah sampai ke depan ruang kerjanya Edgar.“Akhir-akhir ini papaku selalu di ruangan ini selama seharian penuh. Dia nggak mau diganggu siapa pun, bahkan kadang-kadang sampai nggak makan …,” tutur Bella dengan suara yang sangat pelan. Bisa dilihat betapa khawatirnya dia terhadap kondisi ayahnya, tapi tidak ada yang bisa dia lakukan untuk menolongnya. Tiba-tiba mereka mendengar suara yang lantang berasal dari dalam ruangan tersebut.“Siap
Read more

Bab 1718

“Pak Edgar pasti merasa kesakitan setiap kali gejalanya kambuh. Tapi sekarang Pak Edgar sudah terbebas dari rasa sakit itu. Bukankah ini adalah sesuatu yang harus dirayakan?” kata Yuna. Dia tetap bersikap tenang tanpa ada maksud bercanda sedikit pun, yang mana justru membuat orang lain kebingungan.“Siapa yang bilang aku sakit? Aku baik-baik saja!” bantah Edgar.Selain tubuh dan wajahnya yang terlihat sedikit lebih kurus, Edgar tidak menunjukkan tanda-tanda sedang sakit, apalagi tatapan matanya. Dari tadi Yuna terus memperhatikan sorot mata Edgar yang menunjukkan ekspresi tidak sabaran, tapi tidak terlihat adanya tanda-tanda gangguan kejiwaan. Apabila kesadarannya masih dikendalikan oleh efek obat itu, tatapan mata menjadi tanda yang paling akurat.“Oh ya?”Yuna tiba-tiba mengangkat tangan dan menepuk bahu Edgar. Edgar kaget dan spontan menghindar seraya menepis tangan Yuna. Namun itu hanyalah tipu muslihat. Yuna segera menarik kembali tangan dan memukul bagian tulang rusuk Edgar denga
Read more

Bab 1719

Yuna tiba-tiba berhenti ketika dia meraba belakang kepala Edgar. Di antara kedua jarinya Yuna merasakan ada sesuatu yang memancarkan cahaya terang. Jika bukan karena pantulan dari lampu, Yuna tidak akan menyadarinya kecuali dia benar-benar memperhatikannya.“Apa itu?!” ujar Bella terkejut saat dia melihat Yuna meraba sesuatu dari belakang kepala ayahnya.Hampir di saat yang bersamaan, sekujur tubuh Edgar menegak dan matanya terbelalak, lalu dari mulutnya keluar suara gumam yang tidak begitu jelas, dan kemudian dia pun tersungkur. Tubuhnya seperti kehilangan tenaga,dan mungkin dia sudah terjatuh apabila Bella tidak segera memapahnya.“Papa … Papa ….”Bella terus memanggil, tapi Edgar tidak memberikan reaksi apa pun. Matanya menutup dan kepalanya tertunduk. Sekeras apa pun Bella memanggil, Edgar seperti tidak dapat mendengarnya.“Kak Yuna, papaku kenapa?”Brandon yang melihat Yuna sedang mengambil jarum panjang berkata, “Itu jarum yang biasa dipakai untuk akupunktur, ‘kan?”“Ya,” jawab Y
Read more

Bab 1720

“Terus jarum itu ….”“Jarum akupunktur itu aku tusuk ke titik yang ada di bagian belakang kepala papamu. Kalau dugaanku benar, Rainie juga memakai akupunktur yang ditambahkan efek virus untuk mengendalikan papamu. Teknik yang Rainie pakai itu ada tercatat di kitab-kitab kuno, tapi di zaman itu cuma memakai jarum saja. Papa kamu sekilas kelihatan masih punya kesadarannya sendiri dan nggak berbeda jauh dengan orang normal. Gejala ini nggak ada catatannya dalam kitab kuno, jadi kupikir mungkin ini efek karena ditambahkan obat.”“Jadi … papaku masih bisa kembali normal kayak dulu?” tanya Bella.Itulah yang menjadi kekhawatiran Bella yang utama. Dia tidak peduli baik itu akupunktur ataupun obat-obatan, selama ayahnya bisa kembali menjadi sosok ayah yang mencintainya seperti dulu, yang mau menemaninya, apa pun tidak masalah.“Kalau itu … aku juga nggak bisa memastikan.”Yuna ingin memberi kepastian kepada Bella bahwa dia bisa, tapi dia tidak bisa menjamin karena bagaimanapun, situasi yang me
Read more
PREV
1
...
170171172173174
...
219
DMCA.com Protection Status