"No problem, Yud. Silahkan duduk!" ucap Mas Gani seraya tersenyum ramah.Mas Yudis duduk di samping Delia. Kemudian di sebelahnya ada Mas Gani, di sebelahnya lagi ada Hilda, aku dan Clara.Hilda tersenyum lebar dengan tatapan aneh ke arahku. Memberi kode yang aku sendiri tak mengerti. Sesuatu banget itu orang. Aku jadi merasa kurang nyaman."Ini, Om, daftar menunya. Silahkan Om Yudis pilih menunya dulu!" ucap Delia membuatku terkejut. Kapan Delia kenal sama Mas Yudis? Ketemu juga tak pernah."Makasih ya." Yudis menerima buku menu yang diberikan Delia seraya tersenyum."Kamu sudah pesan, Del?" tanya Mas Yudis."Sudah dong."Aku heran kenapa mereka bisa seakrab ini. Delia benar-benar deh."Heran ya, May, Delia kenal sama Yudis?" tanya Mas Gani.Aku jadi malu ternyata Mas Gani mengamatiku. Aku mengangguk sambil tersenyum sungkan menjawab pertanyaan Mas Gani."Jawab nanti ya? Tuh makanannya udah datang," ucap Mas Gani sambil menunjuk karyawan resto yang berjalan menuju meja kami."Mas, ta
Last Updated : 2022-10-24 Read more