"Maaf Pa, Handa tidak bisa menemani Papa," ucap Handa sambil menyeka air matanya. "Nanti kalau Mas Satria sudah mendingan, Handa ke tempat Papa." Handa berusaha berbicara setenang mungkin, karena tidak ingin membuat Gunadi yang sudah mulai membaik kesehatannya menjadi khawatir. Satria dan Gunadi dirawat di dua rumah sakit yang berbeda, Satria dirawat di sebuah rumah sakit elit dengan fasilitas terbaik, sedangkan Gunadi dirawat di rumah sakit umum daerah dengan fasilitas gratis menggunakan BPJS karena dia seorang PNS. Sejujurnya Handa ingin menemani dan merawat Gunadi, papanya, tetapi karena rasa bersalah membuat Handa tetap menunggu kabar perkembangan kesehatan Satria yang masih belum sadarkan diri, meskipun keberadaannya tidak diinginkan oleh Lisa dan membuatnya harus menunggu di depan ruang perawatan suaminya. Setelah mengakhiri perbincangan melalui ponsel dengan sang papa, Handa membalikkan tubuhnya dan melihat Asta yang sudah berdiri di depannya dengan membawa paper bag bergambar
Last Updated : 2022-06-12 Read more