Sebelumnya, di kediaman Reinhardt. Waktu sudah semakin larut, tapi Aiden masih belum tidur. Dokter muda itu berada di ruang kerjanya, mengamati jam digital berukuran kecil yang bertengger di atas meja. 'Sebentar lagi,' pikirnya sambil mengetuk-ngetukkan jari di atas meja. Sesekali matanya masih mengerling, mengawasi angka digital yang berubah setiap menit, seakan menunggu sesuatu. Menghela napas, dia lalu mengeluarkan sebuah botol kecil dari dalam saku kemeja. Ada senyum di wajah kalem Aiden sewaktu mengamati botol yang berisi cairan bening itu. Ukurannya sangat kecil, hanya berisi 10 ml cairan, yang sekarang sudah berkurang lebih dari separuh. "Kenapa aku baru kepikiran sekarang, ya?" gumamnya, masih juga tersenyum sendiri. Menengadah di kursi kerjanya, dokter muda itu kembali menghela napas. Selang beberapa waktu, lagi-lagi dia tersenyum. Cairan dalam botol kecil itulah yang akan membantu untuk mendapatkan apa yang dia
Terakhir Diperbarui : 2024-10-29 Baca selengkapnya