Sepulang dari pertemuan tak sengaja dengan Akira di Café, Clarissa dan Levin langsung disambut dengan murka besar dari Albert. Mereka tidak tahu bahwa ada orang-orang suruhan Albert yang ternyata melihat pertemuan mereka.Albert yang mendapatkan informasi itu langsung memanggil Clarissa dan Levin. Pasangan itu seakan diadili di hadapan Albert.“Jadi sekarang kalian berdua sudah berani menjadi pengkhianat di belakangku?” ujar Albert dengan sinis. Sementara Levin dan Clarissa hanya tertunduk pasrah.“Apa maksudmu berkata seperti itu, Al?” tanya Levin memberanikan diri.“Jangan berpura-pura bodoh di hadapanku, Levin. Aku tahu bahwa kamu dan kekasihmu ini sudah bertemu Akira secara diam-diam,” tuduh Albert. Pasangan itu hanya saling pandang dan tidak menyangka Albert akan mengetahuinya.“Aku sudah tahu semuanya. Anak buahku melihat kalian bertemu dengan Akira di Café Star,” lanjut Albert. Levin dan Clarissa pun berpikir mereka sudah tidak bisa mengelak lagi.“Dasar kalian berdua pengkhian
“Geledah seluruh kamar yang ada di rumah sakit ini!” titah Albert pada beberapa anak buahnya.“Tunggu. Ada apa ini? Kalian siapa?” cegah salah seorang petugas rumah sakit.“Namaku Albert. Aku datang ke sini untuk mencari anak dan istriku. Jangan halangi usahaku,” ucap Albert dengan emosi.“Anda tidak bisa berbuat seenaknya di rumah sakit ini, Pak. Kalian tidak bisa membuat kekacauan atau kami akan melaporkan kepada atasan kami,” ancam sang petugas.“Minggir saja kau!” ucap Albert sembari mendorong petugas itu dengan kasar.“Tolong jangan bersikap keterlaluan, Pak. Semua bisa dilakukan sesuai prosedur. Kalau memang anda ingin mencari keberadaan seorang pasien, anda bisa langsung bertanya saja pada bagian resepsionis. Anda tidak bisa berbuat sekehendak hati,” ungkap petugas itu tetap tidak menyerah dalam menjalankan tugasnya.Sang petugas mengancam akan melaporkan Albert pada pemilik rumah sakit jika tetap menunjukkan sikap tidak ramah. Albert hanya bisa mengacak rambut karena frustasi.
Setelah menunggu dengan tegang beberapa lama, Dannish pun keluar untuk memastikan kondisi rumah sakit. Mereka sengaja mengutus Dannish karena hanya dia satu-satunya orang di antara mereka berempat yang tidak dikenali oleh Albert. Dannish pun kembali dengan sebuah kabar bahwa Albert memang sempat datang ke rumah sakit itu.“Aku mendapat informasi bahwa tadi memang sempat datang seorang laki-laki yang hendak menerobos masuk keamanan rumah sakit,” tutur Dannish setelah kembali ke kamar Akira. Dia menyampaikan laporan sesuai pernyataan para petugas.“Aku yakin laki-laki itu pasti adalah Albert,” ujar Akira.“Itu memang benar, Akira. Dia datang untuk mencari keberadaanmu.”“Lalu di mana dia sekarang?” tanya Akira masih tak sepenuhnya tenang.“Pihak resepsionis mengatakan bahwa Albert sudah pergi setelah sempat menemui Dokter Indi. Tapi kamu tidak perlu khawatir, Akira. Dokter Indi sudah bersepakat dengan kita bahwa dia akan merahasiakan tentang kelahiran anakmu. Mungkin sekarang Albert sud
Pada awalnya, pihak rumah sakit sudah memperbolehkan Akira pulang ke rumah. Tapi tidak dengan bayinya yang masih harus mendapatkan perawatan khusus. Akira pulang ke rumah Dannish untuk sementara waktu.Maria sangat telaten merawat Akira yang baru saja melahirkan. Meski begitu pikiran Akira tak sepenuhnya tenang. Dia masih khawatir meninggalkan putrinya sendirian di rumah sakit apalagi memikirkan Albert bisa kembali datang kapan saja. Akira merasa bayinya tidak aman di sana.Namun di tengah kecemasan yang melanda batin Akira, sosok Dannish kembali hadir sebagai pahlawan. Dia membawa setetes embun yang meneduhkan. Sebagaimana janjinya untuk menganggap Elza layaknya anak sendiri, Dannish pun meyakinkan Akira bahwa dia akan selalu menjaga Elza.“Kamu tidak perlu khawatir, Akira. Ini tidak akan lama. Dokter mengatakan perkembangan kondisi Elza sangat baik. Sebentar lagi dia pasti sudah boleh dibawa pulang. Tapi sementara dia masih berada di rumah sakit, biar aku saja yang akan menjaga dan
Akira mengikuti langkah Dannish menuju mobil sembari mendekap Elza dalam gendongannya. Mereka bahagia akhirnya bisa membawa Elza pulang ke rumah. Dannish membukakan pintu mobil karena tak ingin Akira dan putrinya kesulitan.Sikap itu sempat membuat Akira heran. Pasalnya, Dannish mulai menunjukkan perhatian yang tak biasa. Jelas sekali dia ikut senang dengan kehadiran Elza.Tapi Akira tidak mau berprasangka buruk. Dia mengerti antusias Dannish dipengaruhi oleh pengalaman masa lalunya. Dia pasti sangat merindukan momen dengan buah hati yang sempat dia harapkan. Tapi sayang semua itu tidak bisa terlaksana menjadi kenyataan.Dannish melajukan mobil meninggalkan pelataran rumah sakit. Sambil menyetir, sesekali dia memperhatikan Elza yang terlelap tenang dalam dekapan Akira. Entah bagaimana tiba-tiba pikiran Dannish justru teringat pada sikap kasar Albert yang ingin merebut Elza.Dannish kasihan melihat Akira terus merasa keberadaannya dan bayinya terancam. Dannish merasa heran tentang kein
"Jangan ganggu aku. Pergi kau. Pergi...!" teriak Albert terlonjak kaget dan terbangun dari tidurnya. Helai napasnya tidak teratur. Keringat membanjiri tubuh meski suhu kamar masih sejuk dengan air conditioner. Perlahan Albert melirik jam dinding yang masih menunjukkan pukul dua dini hari. Dia mengusap wajah dengan kasar. Albert tidak mengerti karena dirinya merasa dihantui selama beberapa hari belakangan ini. Mimpi aneh selalu saja terjadi. Sesungguhnya Albert memang bukan orang yang bisa berdamai dengan mimpi buruk. Selama hidupnya dia memang selalu terganggu dengan mimpi-mimpi tentang tragedi kematian ibunya. Tapi kali ini dia dihantui hal yang berbeda. Albert bangkit dari tempat tidur. Dia beranjak ke kamar mandi untuk membasuh wajah. Berharap dengan begitu, ia bisa mendapatkan sedikit ketenangan setelah apa yang dia alami. Albert berjalan menuju balkon. Dia terbiasa menghabiskan waktu dengan melihat pemandangan dari balkon rumahnya setiap kali dia merasa gelisah atau terganggu
Akira menikmati hari-harinya menjadi ibu baru. Pada awalnya dia memang merasakan banyak kesulitan. Dia belum biasa terjaga pada tengah malam jika si kecil Elza terbangun. Akira merasakan kesulitan dua kali lipat sebagai orang tua tunggal. Jika biasanya suami dan istri saling bekerja sama untuk menjaga bayi mereka, hal yang berbeda justru dirasakan Akira. Dia harus bertanggung jawab seorang diri untuk mengurus Elza. Meski sesekali Maria dan Dannish tetap membantu mengurus Elza, tapi Akira juga merasa tidak enak jika merepotkan mereka. Apalagi jika pada tengah malam, Akira terlalu sungkan untuk membangunkan mereka. Kecuali jika sesekali Dannish terbangun sendiri karena suara tangisan Elza. Terkadang Dannish juga melimpahkan kasih sayang dan perhatiannya pada Elza. Tapi Akira juga tidak mau sering melibatkan Dannish karena laki-laki itu masih memiliki kesibukan dengan pekerjaannya sebagai seorang dosen. Pada suatu hari, Akira direpotkan karena kehabisan persediaan beberapa barang unt
Pikiran Akira tidak tenang selama pergi satu mobil dengan Albert. Dia tidak bisa berpikir jernih tentang apa yang akan dilakukan laki-laki itu padanya. Semenjak mendengar penuturan Clarissa tentang segala kejahatan Albert, Akira pun memandang suaminya sebagai seorang yang sangat berbahaya dan harus ia hindari selagi bisa. Namun nyatanya, kini dia terkurung dalam mobil mewah Albert tanpa tahu tujuan ke mana Albert akan membawanya. Pikiran Akira sudah melalang buana. Berbagai tragedi mengerikan terbayang di kepala. Jika Albert benar-benar berniat untuk melakukan hal yang tidak baik padanya, maka Akira harus mempunyai peluang untuk melindungi diri. Paling tidak dia harus mencari kesempatan untuk menghubungi seseorang yang bisa ia mintai bantuan. Nama satu orang pahlawan yang tiba-tiba muncul di kepalanya hanyalah Dannish. Akira merogoh tasnya dan mencari keberaan benda pipih bernama ponsel. Ia bersiap siaga untuk menghubungi Dannish jika kondisinya benar-benar terdesak dan membutuhkan