“Tante, “Olivia datang membawakan tas Russel, tidak lupa dia juga menyapa Yuna.“Hari ini kamu yang jemput Russe?”“Iya, Kak Daniel hari ini lagi sibuk. Toh sekarang aku juga lagi santai. Mumpung ada waktu, aku saja yang jemput.” Seraya berkata, Olivia mengulurkan tangannya hendak memeluk Russel. “Russel, ayo turun. Nenek keberatan, lho, harus gendong kamu terus.”“Nggak apa-apa,” sahut Yuna. “Russel sudah makin besar, ya. Tapi dia tetap masih anak kecil. Badannya nggak terlalu berat, kok. Cuma gendong dia sebentar saja nggak masalah.”Walau begitu Russel dengan patuhnya turun dari pelukan Yuna dan berkata, “Aku nggak mau bikin Nenek capek.”Odelina dan Olivia pernah bilang Nenek Yuna sudah cukup tua, makanya Russel tidak boleh terus-terusan minta digendong.“Aduuh, Russel, mulut kamu manis banget, deh.”“Nek, selain mulutku, apa nggak ada lagi yang bisa bikin orang lain suka sama aku?”“Semuanya bisa, kok. Kamu nggak ngapain-ngapain juga orang pasti suka sama kamu,” jawab Yuna terseny
Benar saja, Tiara dan anaknya sedang tertidur pulas. Melihat itu, Olivia menarik Russel dan berkata kepada Yuna, “Tante, biar mereka tidur dulu. Aku nggak mau ganggu.”Yuna mengangguk dan menutup pintunya perlahan. Russel merasa sedikit kecewa, karena dia tadinya ingin bermain dengan si bayi untuk sebentar saja. Alhasil mereka bertiga kembali ke ruang tengah. Russel lanjut memakan camilan dan bermain dengan dirinya sendiri. Di rumah ini juga ada banyak mainan yang Amelia belikan untuk Russel, tetapi biasanya Russel hanya memainkannya di tempat dan tidak dibawa pulang. Sekarang mainannya bertambah banyak karena baru dibeli untuk anaknya Tiara nanti.“Tante Yuna, aku mau minta tolong cari tahu seseorang.”“Siapa orangnya?” tanya Yuna.“Ada satu orang cewek. Kalau aku minta tolong Stefan nggak mungkin. Dia nggak peduli sama cewek lain. Percuma aku minta dia yang cari tahu, nggak bakal mau dia.”“Benar juga. Stefan juga peduli sama kamu seorang. Melihat kamu bahagia sama dia sekarang, Tant
Yuna berpikir sejenak dan kemudian menjawabnya, “Tante sudah bertahun-tahun tinggal di Mambera dan bergabung ke lingkaran pergaulan kelas atas sejak menikah dan sudah banyak kenal sama orang-orang, tapi Tante nggak pernah dengar ada yang namanya keluarga Brata.”“Dia bilang keluarga Brata bukan orang Mambera, tapi baru menetap di sini. Bisnisnya sudah menyebar sampai ke mana-mana dan katanya juga suaminya itu lebih suka hidup sederhana, jadinya jarang datang ke acara pesta.”“Mau sesederhana apa juga dia tetap pengusaha yang perlu networking. Kalau dia bukan warga Mambera tapi sudah menetap di sini, dia pasti akan tetap berhubungan sama warga lokal.”“Atau mungkin dia belum sekaya itu sampai bisa satu lingkaran pergaulan sama kita?”“Olivia, kamu mau cari tahu tentang dia untuk apa?”Olivia pun menceritakan bagaimana dia bisa kenal dengan wanita itu, “Dia bilang namanya Lisa. Setiap kali aku ketemu dia, aku merasa familier. Mukanya mirip banget sama Giselle. Rosalina juga bilang dia mi
“Eh, ada deh. Tapi dia anak kecil, namanya Liam. Dia anak angkatnya Mulan. Waktu itu Mulan datang bawa Liam untuk main. Reiki pernah bilang ke Stefan, dia ketemu sama seorang bos besar yang kaya raya, tapi orang itu langsung pergi. Reiki nggak sempat cari tahu dari mana datangnya atau siapa namanya. Menurut Tante, apa mungkin dia datang ke Mambera cuma untuk mencari orang untuk dijadikan pionnya. Tapi aneh juga, kalau dia merencanakan sesuatu, seharusnya bukan di Mambera, tapi di Aldimo.”Jika memang dia mengincar Liam, seharusnya dia tidak beraksi di Mambera, dan andaikan orang itu mengincar Liam, seharusnya sudah dari dulu dia beraksi. Yuna tidak tahu seperti apa latar belakang Liam. Dia tidak ingin mencari tahu dan juga tidak peduli. Dia hanya berkata, “Kalau nggak tahu ya sudah, nggak usah terlalu dipikirkan. Mungkin juga ketemu cuma kebetulan. Kalau nanti masih ada kesempatan bertemu, langsung saja minta nomornya. Tetap jaga hubungan dan coba cari tahu perlahan. Entah dia ada hubu
“Iya, mulutnya memang bisa dipercaya,” tambah Yuna.Selagi mengobrol, Yuna mendengar suara Amelia yang sedang berbicara dengan Jonas.“Amelia sudah pulang,” kata Olivia.Mendengar Amelia sudah kembali, Russel segera membawa mainan yang sedang dia mainkan dan berlari keluar. Khawatir dia akan tersandung, Olivia juga segera mengikutinya. Yuna masih tetap duduk di sofa tersenyum melihat Olivia berlari-lari mengikuti Russel. Namun seketika, senyumannya itu menghilang karena tiba-tiba teringat dengan adiknya yang sudah meninggal. Betapa indahnya apabila adiknya itu masih hidup. Begitu juga dengan orang tuanya, andaikan mereka masih hidup, Yuna dan Reni tidak akan terpisahkan. Yuna jadi penasaran juga dengan asisten ibunya kala itu apakah dia masih hidup atau tidak. Asistennya itu adalah orang yang sangat penting. Mereka sudah mengerahkan seluruh koneksi untuk mencarinya, tetapi tidak pernah ada kabar tentangnya.Tidak banyak orang yang ingat dengan asisten tua itu. Yuna sendiri hanya mengin
“Om Daniel hari ini lagi sibuk, jadinya tadi Tante Olivia yang jemput aku. Aku ke sini karena mau ketemu sama bayi,” jawab Russel dengan suara dan intonasi yang jelas.Jonas merasa Russel ini mirip sekali dengan Liam. Usia Liam baru satu tahun lebih sewaktu dia diadopsi oleh Mulan. Saat itu dia masih belum bisa berbicara dengan jelas, tetapi begitu sudah bisa berbicara, ucapannya terkadang terdengar seperti orang tua yang arogan. Kini Liam sudah berusia tiga tahun lebih, tapi gayanya sudah seperti orang dewasa dan lebih cerdas dibandingkan anak-anak seumurannya. Yang membuat orang lain terkejut adalah ingatan Liam yang sangat tajam. Jonas sungguh berharap anak dia dan Amelia kelak juga bisa sama pintarnya seperti Liam dan Russel.“Dia masih kecil, jadi butuh banyak tidur. Nanti kalau dia sudah lebih besar, baru dia bisa sering-sering main sama kamu,” kata Jonas.“Iya, Tante Olivia juga bilang begitu. Om Jonas biasanya nggak terlalu sibuk, ya? Setiap kali aku datang ke sini selalu ada O
Jonas terkekeh lalu berkata, “Benar sekali! Ada banyak orang yang suka sama Russel. Tapi, Russel pasti sudah menyisakan tempat untuk Om Jonas di hatimu, kan?”Russel langsung mengiyakan perkataan Jonas seraya berkata, “Aku pasti akan menyisakan tempat untuk Om Jonas di hatiku.”Kemudian semua orang langsung tertawa dibuatnya. Ponsel Olivia berdering tidak lama setelah dia masuk ke dalam ruangan. Dia bergegas mengangkatnya karena Stefan yang meneleponnya. Stefan tahu kalau istri tercintanya saat ini sedang berada di rumah keluarga Sanjaya. Biasanya, Stefan akan menyusul Olivia ketika dia mengetahui kalau Olivia berada di rumah keluarga Sanjaya. Namun, Stefan sangat sibuk dengan pekerjaannya malam ini, jadi dia tidak bisa menemani istrinya.Olivia berkata dengan bijak, “Aku akan makan malam di rumah Tante Yuna dan mengobrol sebentar setelah itu baru aku akan pulang. Kamu juga jangan minum terlalu banyak saat rapat sama klienmu itu. Ramalan cuaca bilang kalau hari ini akan dingin, jadi k
Mungkin panggilan yang cocok bagi Nenek Sarah adalah remaja tua. Lagi pula, Nenek Sarah memang masih seperti seorang remaja yang senang bepergian ke mana-mana. Mobil mereka berhenti tepat di depan pintu masuk rumah. Olivia ingin membantu Russel membawa tas ranselnya, tapi Russel langsung menolaknya. “Guruku bilang kalau aku harus mengerjakan pekerjaan yang bisa kulakukan sendiri,” ujar Russel. “Mama dan Tante mengajariku hal yang sama, kan?”Olivia langsung tersenyum seraya berkata, “Benar sekali! Tante memang mengajarkanmu begitu, tapi Tante sendiri yang lupa. Apa pun yang bisa dilakukan sendiri, maka harus dilakukan sendiri.”Lagi pula, Russel sudah terlalu dimanja oleh banyak orang. Olivia dan Odelina takut Russel akan menjadi seorang anak yang manja. Oleh karena itu, mereka sendiri yang mengajarkan Russel tentang kedisiplinan. Mereka mengajarkan Russel tentang cara hidup yang benar agar Russel tidak menjadi anak manja.Russel membawa tasnya sendiri. Dia turun terlebih dahulu set
“Dengan kesalahan yang begitu akhirnya kamu dan Fani …. Dari awal nggak ada hubungannya sama Felicia!”"Cakra, Felicia memang nggak tumbuh besar di sisi kita, tapi dia adalah putri kandung kita, darahmu dan darahku mengalir dalam tubuhnya, dialah darah daging kita yang sebenarnya!" "Hal-hal yang buruk selalu kamu lemparkan kepada anak kandungmu sendiri, selalu menyalahkannya tanpa dasar. Apakah ada seorang ayah seperti ini?" Cakra dibuat terdiam karena ucapan istrinya.Sesaat kemudian, dia bertanya, “Aku dan Fani ... karena kebetulan semata, bukan karena ada yang sengaja merencanakan?" “Iya, kalau dibilang ini direncanakan, berarti ini direncanakan oleh anak pertama kesayanganmu. Kalau kamu bisa menerima bahwa anak sulungmu yang merencanakan ini semua, silakan anggap itu sebagai konspirasi. Aku nggak bisa mengendalikan cara berpikirmu." Cakra terdiam karena tidak percaya. Dia ada empat anak dan dalam keadaan tidak tahu Felicia adalah putri kandungnya, Cakra sangat menyayangi putra p
Mereka bisa mengerti jika Felicia diperlakukan seperti itu karena dia bukan anak kandung mereka. Namun, Fani adalah putri kandungnya. Mereka tetap memperlakukannya seperti itu. Fani yang dibesarkan dengan penuh kemanjaan di keluarga Gatara bagaimana mungkin bisa menerima perlakuan seperti itu?Mereka yang memaksanya hingga mati! Katanya itu adalah kematian karena kecelakaan jatuh dari gedung. Aris sama sekali tidak percaya. Dia sangat curiga bahwa Fani didorong jatuh oleh kakak kandungnya sendiri. Di dalam kamar rumah sakit, Patricia meminum sedikit air hangat yang dituangkan oleh putra bungsunya itu. Setelah membasahkan tenggorokannya, dia meletakkan kembali gelas itu dan berbicara pada suaminya yang sedang berbaring di ranjang. "Cakra, kau tahu Fani sudah meninggal, ‘kan?" Mata yang bengkak dan merah serta wajah lelahnya tidak dapat menyembunyikan fakta tersebut. Cakra tidak berani berbohong dan dengan jujur menjawab, "Tadi malam aku sudah tahu. Aris bahkan pergi ke sana. Fani ja
Setelah menerima kabar bahwa Fani meninggal karena jatuh dari gedung, Patricia secara khusus pergi ke rumah sakit. Cakra yang beberapa hari lagi sudah diizinkan pulang tampak terpukul atas kematian Fani. Tubuhnya lesu, matanya bengkak dan merah karena menangis cukup lama.Semalam, yang menemani dan merawatnya di rumah sakit adalah putra bungsunya. Ketika mendengar berita bahwa Fani meninggal akibat jatuh dari apartemen, Aris langsung pergi ke apartemen dan bahkan sempat bertengkar dengan dua kakak kandung Fani sebelum kembali. Ketika Patricia melihat ayah dan anak itu dalam keadaan seperti itu, pandangan matanya dalam dan sulit ditebak. Kedua pria itu yang sedang ditatap oleh Patricia bahkan tidak berani menghela napas berat. Mereka tegang dan terasa terintimidasi. Cakra memberi isyarat kepada putra bungsunya agar memecah keheningan di antara mereka bertiga. Namun, Aris tidak berani. Dia berharap ayahnya saja yang membuka pembicaraan. Akhirnya, setelah saling melempar pandang untuk
Mulai sekarang, dengan siapa pun Ivan akan bersama, tidak ada hubungannya lagi dengan dirinya. Siapa yang ingin menjadi istri lelaki itu, silakan ambil saja. Yang dia inginkan hanya hidup!“Kak, kamu tahu apa yang kamu lakukan?” marah Felicia pada kakaknya.“Kamu hamper membunuh Kak Dania! Kamu pikir orang di rumah nggak tahu apa yang kamu lakukan di sini dengan perempuan itu?Felicia membungkuk dan mengambil tas kakak iparnya. Dia mengeluarkan setumpuk foto dari dalamnya lalu melemparkan foto-foto itu ke tubuh Ivan. Setelah itu, dia menarik tangan kakak iparnya. Felicia berkata kepada kakak iparnya,“Kak, ayo kita pulang. Biarkan dua orang murahan ini diurus sama Mama.”“Felicia ….”Ivan mengambil foto tersebut dan wajahnya seketika berubah. Dia mendongak, tetapi adiknya sudah menarik istrinya pergi. Tidak berani berlama-lama, lelaki itu segera kembali ke kamarnya untuk mengganti pakaian dan buru-buru keluar lagi. Melihat Fani yang pingsan karena pukulan Felicia, Ivan hanya menggerta
Dania tidak menjawab melainkan melayangkan satu tamparan kuat. Jejak tangan perempuan itu langsung tercetak di wajah Fani. Bahkan sudut bibirnya tampak berdarah.Dania masih belum puas melampiaskan kemarahannya. Dia mengayunkan tasnya dan terus memukuli Fani sambil memaki, "Rendahan! Perempuan murahan! Nggak tahu malu!" Fani sendiri tidak tinggal diam. Kakak ipar dan adik ipar itu pun bergumul, saling menyerang tanpa henti. Keributan mereka begitu besar, dan karena malam itu adalah Minggu malam, hampir semua tetangga sedang berada di rumah. Para tetangga keluar untuk melihat apa yang terjadi. Namun, melihat dua wanita sedang berkelahi sengit, mereka ragu untuk melerai karena tidak tahu duduk perkaranya. Ketika Dania memukuli Fani, dia juga menarik dan merobek pakaian tidur seksi yang dikenakan perempuan itu, sambil memaki, "Perempuan murahan! Menggoda suamiku! Akan kuhancurkan kamu, perempuan nggak tahu malu!" Barulah para tetangga menyadari apa yang sedang terjadi. Rupanya, ini ad
“Buat perhitungan dengan kakakmu. Sifatnya nggak akan bisa berubah.”Dania berjalan sambil menjawab Felicia. Dia berjalan dengan penuh emosi, langkahnya sangat cepat. Dalam sekejap, dia sudah melewati ruang tamu dan keluar dari rumah utama. Tidak lama kemudian, Felicia mendengar suara mobil yang menyala dari luar. Kakak iparnya benar-benar pergi. Setelah mengantarkan makanan ke lantai atas untuk ibunya, perempuan itu mencari alasan untuk pergi dan buru-buru keluar rumah untuk mengejar kakak iparnya. Dia bukan khawatir kakak iparnya akan melakukan sesuatu dalam keadaan marah, tetapi takut kakaknya dan Fani akan bekerja sama dan membuat kakak iparnya dirugikan. Di tengah jalan, Felicia menerima telepon dari Vandi.“Bu, kamu ke mana?” tanya lelaki itu yang tahu jika Felicia keluar dan menanyakan tujuannya.“Kakak iparku pergi menangkap basah suaminya selingkuh. Aku takut dia akan disakiti, jadi aku mengikutinya untuk membantu.” Vandi terkekeh dan berkata, “Bukannya Bu Felicia mau meno
Semua ini bisa terjadi karena Patricia yang sangat menyayangi Fani. Bahkan Patricia memperlakukan Fani jauh lebih baik daripada Felicia pada awalnya. Mereka tahu kalau mereka harus menghormati dan membuat senang ibu mertua mereka ketika mereka menikah dengan putra Patricia. Ibu mertuanya sangat baik kepada Fani, jadi dia juga harus bersikap baik kepada gadis itu, sekalipun dia tidak menyukainya. “Cukup,” ujar Patricia menyela perkataan menantunya. “Aku nggak akan menyalahkanmu dalam masalah ini. Semua ini terjadi karena Mama sangat menyayangi Fani sebelumnya.”Di rumah ini, semua orang bertindak atas dasar kepala keluarga Gatara. Jadi, Patricia akan menjadi orang yang bersalah dalam setiap masalah yang terjadi di rumah ini. Kemudian Dania berbisik, “Mama sangat menyayangi Patricia sampai tidak sadar kalau perempuan itu adalah palsu. Aku juga punya seorang anak perempuan, jadi aku paham perasaan Mama.”“Apa kamu sudah mengantar semua anakmu kembali ke sekolah?” tanya Patricia. Patri
Felicia terlihat sangat penasaran. Hal ini membuat Dania juga semakin penasaran. Foto siapa itu?“Kakak, cepat masuk. Jangan sampai Mama menunggu terlalu lama,” desak Felicia sambil berbisik lalu bergegas pergi. Dania menarik napas dalam-dalam. Entah berkah atau hukuman yang akan didapatkannya kali ini, tapi sekarang dia tidak lagi bisa lari ke mana pun. Lagi pula, ibu mertuanya tidak akan mungkin menggigitnya. Dania berjalan masuk ke dalam ruangan dan menemukan ada banyak foto yang berserakan di atas lantai ruang kerja. Ibu mertuanya sedang duduk di kursi yang berada di balik meja sambil memakan permen manisan buah yang sepertinya dibelikan oleh Felicia. Patricia terus memakan permen itu tanpa memedulikan ekspresi menantunya. Kemudian dia berkata kepada Dania setelah selesai menyantap permennya, “Ambil semua foto yang ada di atas lantai.”“Baik, Ma,” ujar Dania langsung mematuhi perintah ibu mertuanya.Dia meletakkan tas tangannya di atas kursi lalu berlutut untuk mengambil foto-f
Wajah Patricia seakan berubah 10 tahun lebih tua dari usianya setelah peristiwa Fani dan Cakra Vikar. Sebelumnya, Patricia adalah perempuan tua yang sangat terawat, sampai dia terlihat seperti perempuan berusia 50 tahunan di usianya yang sudah 70 tahun. Namun sekarang, wajahnya berubah seakan dia sudah berusia 80 tahun. Felicia tidak lagi membalas perkataan Patricia. Dia tidak bisa mengatakan apa pun mengenai pernikahan orang tuanya. “Papamu selalu bilang kalau ada orang lain di hatiku, tapi selama ini aku nggak pernah berselingkuh darinya. Lagi pula, semua itu hanyalah masa lalu. Memangnya siapa di dunia ini yang nggak punya masa lalu? Papamu juga belum putus dari kekasihnya sebelum dia masuk ke dalam keluarga Gatara. Bukankah perempuan itu adalah masa lalunya?”“Aku juga nggak pernah lagi membahas tentang masa lalunya setelah kami menikah. Tapi, dia dengan seenaknya justru mengatakan kalau ada laki-laki lain di hatiku.”Mata Felicia langsung berbinar lalu berkata, “Orang yang ada d