"Tuan Javier, maksudnya sengaja apaan? Bukankah aku berbaik hati menjodohkanmu dengan Kayla?" Sambil berbicara, Claire berusaha melepaskan tangannya.Javier menariknya kembali dengan kuat, membuat Claire hampir saja menabrak dada Javier.Pria itu mendengus, lalu berkata, "Ini tujuannya kamu menyuruh Kayla mengundangku makan di Keluarga Adhitama?"Claire tertegun dan merasa heran. Dia menatap Javier dengan geli, "Aku menyuruh Kayla mengundangmu ke Keluarga Adhitama? Hebat sekali aku?"Tatapan Javier tampak dingin ketika berkata, "Claire, kamu tidak berhak ikut campur dalam hubunganku dan Kayla. Apa pun tujuanmu, jangan sok pintar.""Javier, biar kutegaskan sekali lagi. Aku nggak menyuruh Kayla untuk mengundangmu. Meski aku nggak tahu apa yang dibilang Kayla padamu, aku sama sekali nggak ada hubungannya dengan hal ini."Claire menepis tangannya, lalu berkata dengan serius, "Aku juga nggak peduli dengan hubungan kalian. Beri tahu wanita itu, jangan lemparkan semua kesalahan padaku. Aku bu
Claire menatapnya dengan kedua tangan yang disilangkan di depan dadanya. "Kenapa kamu nggak tanya pacarmu saja? Untuk apa kamu tanya padaku?"Menggelikan sekali, seolah-olah Claire ingin merebut pacarnya saja!Kayla kesal hingga wajahnya memucat. "Claire, kamu nggak akan bisa sombong terlalu lama, tunggu saja!"Setelah mengancamnya, Kayla langsung berbalik dan pergi.Melihat kepergian Kayla, Claire tersenyum dan membatin, 'Masih belum tentu siapa yang akan menang nantinya.'Di ruangan kantor.Claire duduk di depan komputer sedang memeriksa sesuatu. Tiba-tiba, seorang staf masuk ke ruangannya dengan tergesa-gesa dan berkata, "Nona Zora, gawat!"Melihat kepanikan staf itu, Claire malah mendongak dengan tenang dan bertanya, "Ada apa?""Ada beberapa pelanggan yang membeli perhiasan di toko kita dan menyadari bahwa semuanya adalah barang palsu. Sekarang mereka datang ke perusahaan untuk membuat perhitungan. Staf bagian pembelian bilang, semua bahan mentah dibeli sesuai dengan daftar yang An
Claire menatap Kayla sekilas, lalu meletakkan kembali gelang mutiara itu. Kemudian, dia berkata sambil menyunggingkan senyuman, "Bukan aku yang memesan barang palsu, jadi aku nggak akan menanggung kesalahannya."Kayla mendekatinya dan menarik tangan Claire. "Claire, sebaiknya kamu jujur saja. Bagaimanapun, Perusahaan Vienna ini adalah jerih payah ayahmu. Nggak mungkin kamu akan menghancurkannya, 'kan?""Yang kukatakan tadi semua jujur." Claire menarik kembali tangannya dengan ekspresi datar, lalu mengambil gelang mutiara itu ke hadapan wanita paruh baya tersebut. "Nyonya, aku mengerti perasaan kalian. Setelah menghabiskan begitu banyak uang, malah mendapatkan barang palsu, wajar saja marah.""Tapi, kalian tenang saja. Aku nggak akan membiarkan nama Vienna tercoreng karena masalah barang palsu ini. Setelah kebenarannya terbukti, aku jamin akan mengembalikan uang kalian, sekaligus memberikan kalian perhiasan yang asli."Wanita itu tertegun sejenak. Bukan hanya uangnya yang bisa kembali,
Mendengar ucapan Javier, Claire juga tidak ingin berkata apa-apa lagi. Dia hanya melambaikan tangan sambil berkata, "Terserah Anda saja, Anda yang jadi pemegang sahamnya."Selanjutnya, dia berjalan ke hadapan beberapa pelanggan itu dengan wajah tersenyum. "Nyonya-nyonya sekalian, silakan ikuti saya ke ruang VIP untuk negosiasi."Beberapa pelanggan itu mengangguk, lalu mengikuti Claire ke ruang VIP.Kayla mendengar Javier yang membelanya, diam-diam merasa senang. Dia tahu bahwa Javier tetap berpihak padanya dalam hati."Javier, aku juga nggak tahu kenapa hal seperti ini bisa terjadi. Aku akan lebih berhati-hati kelak," ujar Kayla meminta maaf.Javier hanya meliriknya sekilas, lalu membalas dengan acuh tak acuh, "Kamu nggak mengerti tentang hal ini. Lain kali, jangan sembarangan ikut campur, kalau ada masalah biar Claire saja yang mengatasinya."Setelah itu, Javier dan Roger beranjak dari tempat itu.Kayla menundukkan pandangannya, tangannya mengepal erat hingga kukunya menancap pada tel
Di dalam mobil.Javier termenung menatap luar jendela mobil, seolah-olah masih teringat dengan perkataan Claire. Bahkan saat Roger memanggilnya beberapa kali pun, dia tidak mendengarnya."Tuan Javier," panggil Roger dengan volume suara yang lebih keras.Javier baru tersadar dan mengerutkan dahinya. "Ada apa?"Roger menyerahkan ponselnya sambil memberi tahu, "Ada telepon dari Tuan Steven."Javier mengambil ponselnya dan menjawab telepon tersebut, "Ayah."Di Kediaman Fernando."Anak sialan, kamu punya anak di luar sana ya?"Steven sedang duduk di paviliun halaman sambil menikmati teh. Di layar tablet di mejanya, terlihat foto dua orang anak kecil yang mirip dengan Javier.Javier terdiam, lalu menjawab, "Nggak ada.""Nggak ada? Lalu, bagaimana dengan kedua anak yang dikontrak oleh Agensi Majestik ini? Wajah mereka sama persis denganmu."Steven meletakkan gelasnya dengan keras di atas meja. "Aku mau bertemu dengan kedua anak ini.""Ayah, aku nggak pernah berhubungan dengan wanita mana pun.
Jessie menoleh melihatnya. "Kami juga pernah melihat seorang paman yang sangat mirip dengan kami, lho!""Oh?" Ketika Steven baru saja hendak bertanya, tiba-tiba terdengar suara seorang pengawal dari luar halaman, "Tuan Javier."Javier berjalan masuk ke paviliun dan melihat kedua anak di samping Steven, dia berkata, "Ayah, kenapa Ayah membawa anak-anak ini kemari sesuka hati?""Kenapa nggak boleh? Aku lihat kedua anak ini mirip denganmu, jadi aku mengundang mereka untuk bertamu. Memangnya kenapa?"Steven mengelus kepala Jessie, lalu mengambil sebuah kue untuk mereka berdua. "Ini kue paling enak di desa kami, coba kalian cicipi.""Terima kasih, Kakek ...."Setelah keduanya mengambil kue itu, Jessie buru-buru melahapnya.Javier merasa tidak berdaya, dia tidak menyangka ayahnya akan membawa kedua anak ini setelah melihat foto mereka."Kalian tunggu di sini dulu ya, Kakek akan kembali sebentar lagi."Selesai berkata demikian, Steven berdiri dan berkata kepada Javier, "Ikuti aku."Melihat me
"Bukan begitu, Ibu bilang, kita harus belajar sedikit banyak tentang barang-barang nenek moyang. Ibuku juga sangat menyukai barang antik," kata Jessie.Jika tidak, ibunya juga tidak akan bisa mendesain perhiasan antik bermodel timur ketika berada di Negara Sahara.Steven tertawa mendengar ucapannya. "Aku ingin sekali menemui ibu kalian."Jessie diam-diam merasa bangga. Akhirnya, kakek ini mulai tertarik dengan ibunya!Javier melirik Jody yang berdiri di samping, lalu mengelus pipinya. Jody menoleh dan menatapnya dengan tatapan yang tidak bersahabat. Tatapannya ini malah mengingatkannya pada seseorang."Terakhir kali aku bertemu denganmu, di sudut matamu ini ada tahi lalat."Jody memegang sudut matanya, lalu menggembungkan pipinya dan berkata, "Aku gambar sendiri tahi lalatnya.""Kakek kalah!" seru Jessie sambil tertawa terbahak-bahak.Dia tidak tahu bahwa Steven memang sengaja mengalah padanya. Melihat anak kecil ini bahagia, entah mengapa, Steven juga merasa bahagia.Mungkin karena su
Claire menggigit ujung penanya sambil merenung cukup lama, tetapi dia masih belum mendapat inspirasi apa pun ...."Claire."Melihat Kayla muncul di luar pintunya, Claire meletakkan penanya dan berkata, "Nggak ada orang lain di sini, nggak perlu memanggilku dengan panggilan jijik seperti itu."Kalau biasanya, Kayla pasti sudah mengamuk. Namun, hari ini dia malah berkata dengan tenang, "Hari ini aku datang bukan untuk bertengkar denganmu. Aku tahu kemampuan bisnismu lebih hebat dariku."Kayla meletakkan dokumen di atas mejanya. "Kamu sendiri juga tahu kondisi Vienna sekarang. Kebetulan, ada seorang klien yang menawarkan platform untuk iklan. Boleh nggak, malam ini kamu ikut denganku untuk membahas kontrak ini?"Claire mengambil kontrak itu dan melihatnya. Seketika, dia tersenyum tipis. "Baiklah.""Kalau begitu, aku tunggu kamu mala mini." Ketika Kayla membalikkan badan, tatapannya terlintas cahaya dingin.Claire mengangkat alisnya melihat kontrak yang dibawakan Kayla. Dia ingin tahu, mem
“Apa Pak Leo tidak mengerti maksud ucapanku sebelumnya?”Seluruh tubuh Leo gemetar. Dia mulai merasa panik. “Aku … bukan aku. Wanita itu yang memutarbalikkan fakta.”Saat melihat Javier dan Claire, dia bagai melihat secercah harapan saja, segera maju untuk menjelaskan, “Tuan Javier, Nyonya Claire, kalian mesti percaya sama aku. Aku benar-benar tidak lagi berbohong!”Raut wajah Javier kelihatan sangat dingin. Dia tidak berbicara sama sekali.Claire kembali tertawa. “Menantuku sudah jelaskan tadi. Pak Leo, apa kamu merasa dirimu lebih unggul daripada putraku?”“Aku tidak bermaksud seperti itu ….”Jerremy berdiri di samping Dacia, lalu melindungi Dacia di belakangnya. “Mengenai bagaimana kenyataannya, apa perlu aku menarik rekaman CCTV?”Ketika mendengar kata “CCTV”, Leo langsung kehilangan kesempatan untuk menjelaskan lagi. Keringat dingin membasahi belakang punggung Leo. Dia langsung berlutut di hadapan Jerremy. “Tuan Muda Jerry, aku salah. Aku tahu semua ini akibat dari keteledoranku.
Siapa sangka Leo tiba-tiba mengusap tangan Dacia.Dacia spontan menurunkan tangannya. Lantaran tenaganya terlalu besar, gelas anggur langsung jatuh pecah di lantai. Suara keras itu menarik perhatian para hadirin.Leo langsung memanfaatkan kesempatan. “Nona Dacia, aku sudah minta maaf. Kalau kamu tidak mau memaafkanku, kamu juga tidak perlu berbuat seperti ini, ‘kan?”Dacia menggertakkan giginya. “Apa kamu lagi minta maaf? Jelas-jelas kamu ….”“Coba semuanya lihat. Padahal Nona Dacia masih belum resmi menjadi bagian dari Keluarga Fernando, temperamennya sudah seburuk ini. Aku cuma ingin bersulang untuk minta maaf sama dia. Dia tidak terima permintaan maafku, malah langsung mendorongku.”Leo tidak memberi Dacia kesempatan untuk berbicara. Dia mulai memojokkan Dacia.Kedua tangan di samping tubuh Dacia dikepal erat. Jelas-jelas Dacia tidak ingin terjadi masalah di acara anaknya. Kenapa Leo malah memaksanya?Leo menyadari Dacia tidak bisa berkata-kata. Dia pun menebak Dacia tidak berani be
Kedudukan Keluarga Fernando di ibu kota boleh dikatakan adalah lebih tinggi daripada keluarga konglomerat. Jadi, siapa juga yang tidak penasaran dengan wanita yang bisa menjadi bagian dari Keluarga Fernando. Dengan status tinggi Keluarga Fernando, tidak seharusnya keluarga besan absen dalam acara kali ini.Pada saat ini, raut wajah sebagian orang berubah. Orang-orang yang mengikuti berita tidak mungkin tidak mengetahui alasannya. Hanya orang yang tidak tahu baru akan mengungkit masalah ini.Leo juga tidak menyadari suasana di sekitar. Ketika melihat Dacia tidak menjawab, dia masih saja bertanya, “Jangan-jangan keluarganya Nona Dacia lagi ada urusan, jadi tidak bisa ke sini? Bagaimanapun, acara perayaan ini tergolong acara penting. Kenapa malah dilewatkan? Meskipun ada urusan, seharusnya orang tuamu wajib hadir, ‘kan?”Dacia menggigit bibirnya hendak berbicara.Jerremy menekan tangan Dacia, tidak terlihat ekspresi apa pun di wajahnya. “Hari ini adalah acara perayaan satu bulan putriku.
Javier, Claire, dan Steven sedang menjamu tamu. Berwin menggendong Jennie, sedangkan Zefri dan Ester sedang berdiri di samping untuk bermain bersama Jennie.“Astaga, Jerry hebat sekali. Masih muda malah sudah punya anak.”Pada saat ini, Herbert datang dengan dipapah Dimas dan juga istrinya Dimas.Berwin tersenyum lebar. “Namanya keturunanku.”Herbert juga ikut tersenyum. “Waktu berlalu dengan begitu cepat. Jujur saja aku sungguh kaget ketika melihat kamu masih bugar.”Berwin merasa kesal hingga melebarkan matanya. “Hei, apa kamu lagi mengutukku?”Herbert sudah terbiasa untuk beradu mulut dengannya. “Aku saja masih hidup. Kamu? Tidak akan mati secepat itu.”Claire dan Javier berjalan mendekat. “Dimas, Julie.”Julie berjalan ke sisi Claire dengan tersenyum. “Lama nggak berjumpa.”Claire dan Julie berjalan ke samping. Sementara, Javier dan Dimas berdiri di tempat. “Kamu tidak bawa putramu kemari?”Dimas tertawa. “Kalau aku bawa ke sini, bukannya aku akan merusak acaramu?”Putra Dimas sang
Siaran langsung terpaksa dihentikan.Setelah kembali ke kediaman, Shinta dan Ariel mengobrol dengan serunya. Mereka sudah semakin akrab saja. Ariel bertanya, “Apa sebelumnya ada konflik di antara Nora dan Jessie?”Shinta berdecak, lalu membalas, “Bisa ada konflik apa lagi. Sebelumnya dia pernah rebutan peran sama Jessie. Mungkin dia nggak terima dengan Jessie yang mendapat pengakuan Pak Yusa kali.”Masalah merebut peran adalah hal yang wajar di dunia hiburan. Ada banyak artis yang memiliki “konflik” karena masalah perebutan peran. Hanya saja, mereka tidak bersikap terang-terangan seperti yang dilakukan Nora. Paling-paling mereka hanya menjaga jarak untuk tidak berhubungan saja.Ariel mengusap dagunya. “Sempit banget hatinya. Bukannya hanya sebuah peran saja?”“Mungkin kamu nggak tahu. Merebut peran itu sama halnya dengan merebut pekerjaan. Misalnya, kamu dengan nggak gampangnya berhasil menerima tawaran pemeran utama wanita. Tapi setelah syuting dimulai, ternyata kamu malah bukan menja
Bahkan sutradara dan kru juga terkejut.Seorang kru menyerahkan tablet untuk diperlihatkan kepadanya. “Pak, coba lihat!”Sekarang jumlah penonton sudah menembus angka satu juta dan masih terus bertambah. Semua warganet terus menge-like, lalu tidak berhenti memuji betapa canggihnya perkembangan teknologi pertanian.Setengah jam kemudian, akhirnya tebu sudah berhasil dipanen. Dibandingkan dengan metode penebangan manual yang lebih lambat dan intensitas kerja yang tinggi, jelas bahwa teknologi mesin khusus telah mendatangkan efisiensi dalam memenuhi semua kebutuhan.Setelah panen selesai, para warga desa di lokasi bertepuk tangan memuji Jessie. “Kamu belajarnya cepat juga.”Jessie membungkukkan tubuhnya memberi hormat dengan sikap merendah. “Semua ini juga jerih payah kalian. Terima kasih sudah membuka wawasan kami mengenai perkembangan teknologi pertanian. Masih banyak hal yang perlu kami pelajari.”Ariel berjalan ke sisi Jodhiva, lalu berbisik, “Adikmu hebat sekali.”Dengan memanfaatkan
Apalagi, abangnya Jessie dan Cahya sedang berada di tempat. Perbuatan Nora memicu rasa kesal di hati penonton. Ada yang berkomentar.[ Nora memang malu-maluin saja. ]Kening sutradara berkerut. Tadinya dia berencana untuk menghentikan syuting. Siapa sangka, angka penonton malah semakin bertambah. Jangan-jangan penonton suka melihat Nora yang “cari masalah” itu?Shinta mengenakan sarung tangan dengan tenang, lalu memalingkan kepalanya berkata pada orang di samping dengan tersenyum, “Kenapa banyak banget orang yang sirik sama Jessie?”Jusman hanya tersenyum canggung saja. Jessie itu seniornya. Dia juga tidak berani mengatakan apa-apa.Temperamen Cahya dan Jodhiva sangat bagus. Mereka semua tidak mengekspresikannya. Kelihatan sekali mereka tidak menghiraukan masalah sepele itu, hanya fokus dalam masalah mereka masing-masing.Saat ini, Nora pun ditertawakan oleh para penonton. Setelah beberapa saat kemudian, Jessie baru tiba di ladang tebu dengan santai. Dia membawakan teh susu untuk semu
Ariel ditarik oleh Jodhiva. Dia mengambil jaketnya. Kemudian, mereka berdua diam-diam meninggalkan kamar.Setelah berjalan ke halaman belakang, Ariel yang mengantuk dan dingin itu bertanya, “Sebenarnya kamu mau bawa aku ke mana?”Jodhiva menggandeng tangan Ariel. “Sudah hampir sampai.”Ariel menguap beberapa kali, lalu mengikuti langkah Jodhiva. “Besok kita mesti bangun pagi.”Saat terlihat kunang-kunang di dalam hutan, akhirnya rasa kantuk di diri Ariel sudah menghilang. Kunang-kunang yang berkumpul itu kelihatan bagai bintang di malam hari. Mereka kelihatan indah menghiasi malam hari ini.Ariel berjalan mendekat. “Banyak sekali kunang-kunangnya?”Jodhiva memalingkan kepala untuk menatap Ariel. “Sepertinya jarang bisa melihat kunang-kunang sebanyak ini?”Ariel mengulurkan tangan hendak menyentuh kunang-kunang. Kunang-kunang langsung terbang mengitari tubuhnya. Dia pun tersenyum. “Cantik sekali.”Jodhiva berhenti di samping Ariel. “Aku tidak membohongimu, ‘kan?”Ariel memalingkan kepal
Jusman menggaruk kepalanya, lalu berjalan kembali ke tempatnya. “Kenapa pihak acara kejam sekali?” Jusman menyerahkan kartu misi kepada Shinta. Shinta melihatnya sekilas. Dia merasa sangat tidak kaget.Jessie mendekatkan diri. “Apa itu?”“Tebang tebu.” Tulisan itu membuat Jessie ikut merasa kaget.Sutradara berkata, “Jadi, setelah kalian selesai makan dan minum, kalian istirahat dengan bagus. Jam delapan besok pagi, kalian sudah harus berkumpul. Aku berharap kalian bisa panen lima mobil sebelum jam satu siang.”Shinta dan Jusman sungguh merasa sakit kepala. Tebu sebanyak lima mobil. Bagaimana caranya?Jessie mengangkat tangannya untuk bertanya, “Apa mesti turun tangan sendiri?”Para kru saling bertukar pandang dan tidak berbicara.Kemudian, sutradara menjelaskan, “Tidak boleh minta bantuan orang lain. Kalian berenam mesti cari cara sendiri.”Akhirnya Jessie paham. Kedua matanya seketika berkilauan.Dari tadi Ariel hanya makan saja. Saat ini, tiba-tiba dia kepikiran sesuatu, lalu mengan