Beberapa hari setelah penangkapan mas Adjie dan Afika, mas Bondan membuktikan janjinya. Dia datang ke apartemen siang itu menemuiku dan anakku dengan membawa banyak kabar baik, tentang perusahaan dan juga tentang kabar terbaru kasus mas Adjie dan Afika."Aku sudah menunjuk pengacara untuk mengurus pemindahtanganan kekayaanmu dari suamimu, An. Juga masalah perceraian kalian.""Perceraian?" Aku mengerutkam dahi mendengar kata perceraian. Aku ingat, sebagai istri mas Adjie, statusku memang bukan janda, tapi meninggal."Iya, karena identitas kamu nantinya akan kembali ke identitasmu yang dulu. Bagaimanapun kamu tetap masih istri dari Adjie. Surat kematianmu waktu itu juga akan dihapuskan. Tapi kamu tenang saja, semua sudah ada yang mengurusnya. Aku sudah menunjuk beberapa orang untuk mengurus semuanya.""Terima kasih, Mas. Maaf aku selalu merepotkanmu."
Aku baru saja turun dari mobil yang membawaku pulang malam itu. Seperti biasa, sopir pribadiku, pak Hilman, langsung kusuruh membawa mobil itu pulang ke rumahnya."Besok jangan lupa ke sini pagi-pagi ya, Pak. Saya ada meeting lebih awal," ujarku mengingatkannya. Lelaki paruh baya itu pun mengangguk paham."Baik, Bu Ana. Siap," katanya patuh.Hari ini adalah tepat satu tahun setelah putusan hukuman 18 tahun penjara untuk mas Adjie dan Afika. Sebulan setelah sidang keputusan itu, mas Bondan pun seperti hilang ditelan bumi.Terakhir kami bertemu saat Joe berulang berulang tahun ke 7. Waktu itu dia datang dengan setelan celana abu dan kemeja linen warna putih yang membuatnya terlihat begitu gagah. Dia menghadiahi Joe sebuah jam tangan branded dengan harga fantastis.Berbulan-bulan kemudian Joe bahkan tak pernah m
"Pak Adjie, ini sekretaris baru Anda, Nona Livia. Dia ini rekomendasi dari Pak Bondan, sahabat Anda, Pak" jelas Pak Wisnu, memperkenalkanku pada Adjie Suseno Dipo Atmojo, direktur utama Signara Saint Group.Aku sedikit membungkuk untuk memberi hormat pada atasan baruku itu, yang juga adalah suamiku sendiri, dan menurut dugaanku ikut andil dalam upaya menyingkirkanku waktu itu. Entahlah, meskipun aku belum terlalu yakin, tapi untuk tujuan itulah aku datang ke tempat ini dengan identitas yang berbeda. Yaitu untuk mencari kebenaran dan merebut kembali apa yang menjadi milikku.Sejenak kulihat mata tajam itu memicing ke arahku, memperhatikanku dari ujung rambut sampai kaki. Kurasakan kakiku sedikit gemetar saat tiba tiba muncul kekhawatiran, jangan jangan dia mengenaliku?"Oke, Good! Dia bisa mulai bekerja hari ini. Tunjukkan ruangannya, Pak Wisnu," katanya kemudian.
"Mama," katanya tiba tiba. Seketika jantungku seperti berhenti berdetak. Anakku mengenaliku? Bagaimana ini? Padahal ini baru permulaanku melancarkan aksiku. Ya Tuhan, apa yang harus aku lakukan sekarang?...Suasana mendadak tegang. Dibalik meja kerjanya kulihat Mas Adjie memperhatikanku tak berkedip, sementara wanita licik di sebelahnya mengerutkan dahinya, menatap bergantian ke arahku dan Mas Adjie.Sejenak kupejamkan mata untuk menata hatiku. Kutahan untuk tak menghela nafas berat agar tak terlihat gurat frustasi di wajahku. Senyum tetap kupasang dengan sempurna."Tante mirip sama Mamanya Joe ya?" tanyaku sedikit berani sambil balik mengusap pipi halusnya. "Terima kasih ya, Sayang, pujiannya untuk Tante. Tapi kan ... Mama Joe jauuuh lebih cantik dari Tante. Itu!" Aku membalikkan badan bocah kecil itu menghadap ke arah Afika. "Cantik kan Mamanya Joe?" k
Sepulang dari kantor, aku langsung menuju ke rumah Mas Bondan. Dia adalah sahabat suamiku. Tapi entah kenapa, justru dia lah yang waktu itu menyelamatkanku dari kecelakaan yang telah direncanakan oleh Afika dan Mas Adjie itu.Turun dari taksi online, aku bergegas masuk ke dalam rumah seperti biasa. Aku tak perlu khawatir jika ada orang yang melihatku di rumah ini, bahkan jika itu Mas Adjie sekalipun. Karena setahu orang-orang di kompleks ini, aku adalah saudara jauh Mas Bondan yang datang dari luar kota.Saat mobilku disabotase waktu itu dan aku mengalami kecelakaan dalam perjalananku menuju tempat Mas Adjie mengajakku untuk bertemu, Mas Bondan yang pernah secara tidak sengaja mendengar percakapan rahasia antara suamiku dan Afika pun ternyata membuntutiku.Tepat saat mobilku hilang kendali di jalanan pegunungan lalu jatuh ke jurang hingga membuatku terluka parah, Mas Bondan yang tela
Aku sudah tidak heran ketika mobil yang dikendarai Mas Adjie ternyata berhenti di depan sebuah hotel. Seorang petugas valet segera menyambut kami dan menggantikan posisi Mas Adjie yang segera turun, lalu mengulurkan tangannya ke arahku yang juga sudah keluar dari mobil beberapa saat sebelumnya."Kita ketemu klien di sini, Pak?" tanyaku basa-basi."Iya, Livia. Aku sudah siapkan ruangan untuk meeting kita. Ayo!" ajaknya kemudian. Lalu kami pun beriringan menuju lobby hotel.Saat aku dan Mas Adjie sampai di depan counter receptionist, seorang petugas cantik segera menyambut suamiku dengan ramah. Dan ternyata benar, Mas Adjie segera menerima kartu akses yang disodorkan petugas itu padanya.Tak berapa lama kemudian, kami pun telah berada di sebuah ruangan kamar presiden suite di hotel tersebut. Aku sedikit ragu ketika tadinya Mas Adjie membuka kamar dan
"Mas Bondan?"Lelaki bertubuh atletis di depanku itu tersenyum sedikit aneh."Kamu di sini rupanya, Liv?" tanyanya seperti sedang berpura-pura, karena kulihat kedua matanya seperti mengisyaratkan sesuatu padaku. "Apa memangnya yang dilakukan bos kamu tengah malam gini di kamar hotel?" tanyanya lagi sambil terkekeh pelan dan berjalan memasuki ruangan."Jangan bikin gosip. Kemarilah, Dan!" ujar Mas Adjie dari sofanya. Perlahan akupun menutup pintu kamar dan bergabung bersama mereka."Kupikir penyakitmu udah sembuh, Ji. Ternyata belum." Mas Bondan nampak kembali terkekeh. Kini lebih keras."Ngomong apa sih kamu?" Wajah Mas Adjie kulihat bersemu merah. Aku tahu kelakar apa yang sedang diucapkan Mas Bondan itu. Dia pasti sedang menyindir Mas Adjie karena ternyata sampai sekarang masih saja bermain-main dengan para sekretaris di bel
"Kok baru pulang sih jam segini, Pa?" Afika menyambut suaminya dengan wajah cemberut di pintu kamar tamu. Hampir semalaman dia tidak bisa tidur menunggu suaminya itu pulang. "Kan sudah kubilang aku lagi sama Bondan bahas proyek baru, Ma." "Iya, tapi apa nggak bisa siang aja. Kenapa mesti malem-malem gini sih meeting? Sampai hampir pagi." Afika makin cemberut. "Jangan curigaan terus dong, Sayang. Aku jadi nggak nyaman kerja kalau terus dicurigai seperti ini." Adjie mulai protes. Kebiasaan Afika jika dia pulang telat memang seperti itu, curiga dan selalu mengomel. "Bukan sama sekretaris baru kamu itu kan?" sindir Afika. "Siapa? Livia?" "Nggak tau lah siapa namanya itu." Afika melengos. Lalu mengikuti suaminya berjalan menuju kamar mereka.