"Sorry, Ar. Senin aku belum bisa pulang, kamu ngantor sendiri nggak pa-pa?" Ramon sudah di Blora sejak jumat malam. Dibantu beberapa tetangga Ramon membawa Hadi ke rumah sakit terdekat untuk mendapat tindakan. Namun sayangnya, hingga minggu sore kondisi Hadi masih belum ada perubahan. Hingga rencana Ramon untuk kembali ke Semarang, terpaksa diundur. Padahal Ramon juga menghawatirkan keselamatan Ardia, si iblis belum tertangkap. Sejak sampai Blora, Ramon selalu menelfon Ardia melaporkan apa saja kegiatannya. Sudah macam istrinya saja, padahal tidak ada yang mengharuskan."Iya, Mas. Nggak pa-pa. Kondisi ayahnya Mas Ramon belum stabil, ya?" Ardia tak pernah tahu hubungan Ramon dan Hadi seperti apa. Yang dia tahu, Ayah Ramon yang tinggal di Blora itu sakit parah, dan butuh anak-anaknya. "Iya, Nih. Masih belum sadar." Ada kekhawatiran dalam nada suara Ramon. Pikiran Ramon terpecah antara Ardia dan ayahnya. Kondisi Hadi yang belum ada perubahan, tak memungkinkan untuk ditinggal. Sementa
"Ardia ..., dia ...." Cukup lama Anton menjeda ucapannya, hatinya masih ragu. Pantaskah menyampaikan kabar buruk, sedangkan Ramon sendiri tengah bersedih? Ramon begitu menyayangi Ardi, Anton tahu itu. Bahkan beberapa minggu terakhir ini, mereka sudah seperti amplop dan perangko. Tak terpisahkan. Ramon pasti terpukul mendengar kabar ini, tapi dia harus tahu. "Ardia ditemukan dalam keadaan tak sadarkan diri di basement kantor, Ram." Akhirnya Anton berhasil menyampaikan kabar itu, meski dengan berat hati.Lutut Ramon lemas seketika, seperti dicabut semua tulangnya mendengar ucapan Anton sahabatnya. "Dia babak belur, seperti habis dihajar. Tidak hanya hanya itu, bajunya koyak sana-sini, kemungkinan besar dia mengalami pelecehan seksual. Dan belum diketahui siapa pelakunya." Pelan suara Anton saat bercerita, tapi terdengar menggelegar bagai suara petir di telinga Ramon. Baru dua hari dia absen menjaga Ardia, gadis itu sudah mendapat bencana. Ramon jadi merasa berdosa. Padahal kemarin s
Ardia memeluk erat Ramon, seolah tak ingin melepasnya lagi. "Aku takut, Mas," rintih Ardia di pelukan Ramon. Setelah menerima telfon dari Anton, tentang Ardia yang selalu berusaha melukai dirinya sendiri. Ramon memutuskan pulang malam itu juga, semua urusan soal Hadi dia pasrahkan pada Radit, termasuk pindah rawat esok hari. Hati Ramon tak tenang mendengar gadis pujaannya menderita, dia ingin selalu berada di samping gadis itu. Menjaga dan memberi suport agar tidak putus asa. "Sstt .... Nggak pa-pa, jangan takut! Ada aku di sini." Pelan, Ramon mengelus punggung Ardia. "Iblis itu, dia masih di sini.""Sudah nggak ada, dia sudah pergi. Sudah ya, kamu istirahat dulu. Aku temani, oke?" Ardia menurut, dia merebahkan tubuhnya di atas ranjang. Ramon menarik selimut menutup tubuh Ardia hingga sebatas dada. "Ayo merem! Ini sudah malam," ucap Ramon lembut. Ardia mengangguk pelan, dipejamkannya matanya meski kantuk belum menyerang. Baru beberapa menit terpejam, tiba-tiba Ardia terlonjak kag
Ramon membatu di tempatnya, melihat sosok serupa Ardia berdiri dengan tangan terangkat memegang benda berbentuk suntikan. Keduanya saling tatap tanpa ada kata terucap, hingga beberapa saat. Beberapa saat kemudian dia berhasil menguasai diri. "Anda siapa? Ada urusan apa di sini." Tegas Ramon berkata. Dia menduga wanita ini mamanya Ardia, karena kemiripan keduanya. Tapi kenapa membawa suntikan? Dia bukan perawat atau dokter, kan? Renita yang terkejut menyembunyikan tangan di belakang punggung. "Sa--saya--- Perkenalkan saya Renita, mamanya Ardia." Meski terlihat gugup, wanita cantik itu terlihat cukup bisa menguasai diri. Renita selangkah mudur, menjauh dari ranjang Ardia. Dia mengulurkan tangan, bermaksud menyalami tapi Ramon bergeming. "Anda ini Ramon, ya? Tampan juga, pantas saja Ardia .... Ah, iya Ardia sering mengigau dan menyebut nama Anda, apa kalian ada hubungan spesial?" Wanita yang mengaku sebagai mamanya Ardia itu berusaha bersikap akrab, meski mendapat sikap dingin dari law
Seminggu berlalu, Ramon kembali sibuk bekerja. Tak mungkin dia terus cuti demi menjaga Ardia. Hidup butuh biaya, bukan? Hadi sudah diperbolehkan pulang, kini dia tinggal di apartemen bersama Radit. Setiap hari Ramon selalu mengunjungi laki-laki sepuh itu, menebus dua puluh tahun yang terbuang sia-sia. "Ini ada kiriman dari Bulek Lilik, Yah." Ramon meletakkan rantang di atas meja makan, dan menatanya. Meski sudah sukses dan mapan, Ramon terbiasa menyiapkan makanan, bahkan dia juga mahir masak. Didikan Lilik tentu saja. "Wah, kayaknya enak banget." Radit yang angkat bicara. "Kalau masakan Lilik, nggak usah diragukan lagi, Dit. Dari dulu dia sudah pinter masak. Ibumu dulu sering minta dimasakin sama, Lilik." Hadi kembali teringat kenangannya bersama Marini. "Emang Mama Rini nggak bisa masak ya, Pa?" Radit kini sudah memanggil Almarhumah dengan sebutan "Mama Rini". Meski tak mengenalnya secara langsung, dia selalu mendengar cerita tentang ibu kandung kakaknya itu, dari Hadi. " Bisa,
"Tapi aku nggak mau pacaran, aku maunya kita menikah." Todong Ramon tanpa basa-basi. "Aku ..., aku ...." Mendadak Ardia menjadi gagu. Gadis itu mundur beberapa langkah, hingga terduduk di ranjang. Matanya bergerak kesana kemari, menghindari tatapan sendu dari Ramon. Ramon berlutut di depan Ardia, diraihnya tangan gadis itu, tapi Ardia menolak. "Ijinkan aku menjadi pelindungmu, Ar. Ijinkan aku selalu ada di sisimu, saat kamu butuh." Ardia bergeming. "Aku mencintaimu, Ar. Aku siap menerimamu apa adanya, tak peduli masa lalu, atau pun latar belakang keluargamu. Aku mencintai semua yang ada padamu." Bukan jawaban yang Ramon terima, melainkan reaksi tak terduga dari Ardia. Dia terus meremas ujung bajunya, mendadak Ardia naik ke atas ranjang. Dia terisak dengan tangan yang terus bergerak liar, seperti orang yang menggosok tubuh saat mandi. "Aku kotor, Mas. Aku kotor." Ardia berucap sambil terus menggosok bajunya. "Hei, siapa yang bilang kamu kotor? Di mataku kamu tetap gadis suci, Ar
"Tapi aku cintanya sama Ardia, bukan sama Attaya atau yang lain, Ton." Anton baru saja hendak angkat bicara, namun raungan dari ponsel Ramon membuat dia mengurungkan niatnya. "Ha-lo," jawab Ramon ragu-ragu, mengingat panggilan yang masuk berasal dari nomer asing. "Mas, bisa jemput aku sekarang?" mohon suara itu pelan. Ramon menepuk kening, kenapa dia bisa lupa begini? Hari ini Ardia sudah diperbolehkan pulang, setelah menjalani perawatan di bagian kejiwaan. Emosinya sudah stabil, sudah bisa diajak komunikasi dengan baik. Hingga dokter memutuskan untuk rawat jalan saja. Setelah kejadian pemerkosaan itu, jiwa Ardia mengalami goncangan. Beberapa kali dia melakukan percobaan bunuh diri, berkali-kali berusaha melukai diri sendiri. Hingga membutuhkan penanganan ahlinya. "Iya, aku meluncur ke sana, ya. Kamu sudah beres-beres, kan?" tanya Ramon kemudian. "Sudah, Mas. Sudah siap semua, tinggal berangkat." "Oke, tunggu aku, ya. Aku kesana sekarang!" Tak ingin Ardia menunggu lama, Ramon s
Bagaimana kalau kukatakan kalau aku .... " Kalimat Ardia yang menggantung membuat Ramon semakin penasaran. "Kalau apa, Ar? Katakan saja! Apapun itu, aku siap menerima dengan lapang dada," ucap Ramon dengan perasaan harap-harap cemas. " Aku .... " Ardia menghentikan ucapannya, dia mengambil nafas panjang sebelum akhirnya buka suara. "Mas Ramon, serius ingin menikahi saya?" "Apa aku terlihat main-main, Ar?" ucap Ramon serius. Dia sedang tidak bercanda, kenapa Ardia seolah menganggapnya main-main? "Sudah Mas Ramon pikir baik-baik, sebelum mengambil keputusan itu?" tanya Ardia lagi. "Kamu masih meragukan ketulusanku, Ar? Apa yang harus aku lakukan, agar kamu percaya? Agar hatimu terbuka, Ar?" Ardia menggeleng pelan. Meski dia tahu Ramon sibuk nyetir, tidak sedang menatapnya."Justru karena aku tahu Mas Ramon tulus, aku merasa tak layak untuk menjadi menjadi istrimu, Mas." Bukan sedang merendah, tapi Ardia mengatakan yang sejujurnya. Kesucian adalah kebanggaan seorang wanita, persemb