Share

Bab 7 : Pulang Bersama

Author: Linda Malik
last update Last Updated: 2024-10-10 14:03:35

"Lo baik-baik saja? Tu kan udah gue bilang, wajah lo merah. Lo pasti masih pusing,” ujar Jo, lalu memaksa Rachel untuk berbaring kembali.

“Tapi gue baik-baik aja, Jo. Gue mau balik ke kelas," ujar Rachel masih bersikeras. Tak pernah seumur hidupnya melewati pelajaran di kelas. Bahkan dalam keadaan sakit, Rachel selalu memaksa dirinya untuk mengikuti pelajaran.

Jo terlihat menghembuskan nafas pelan, lalu diraihnya kacamata dari wajah Rachel dan meletakkannya di atas nakas.

“Istirahatlah, gue tunggu di sana jika lo merasa sungkan.” Jo mengambil selimut tipis lalu menutup tubuh Rachel hingga batas leher. Kemudian melangkah menuju ranjang lain, dan duduk di sana.

Entah mengapa Jo merasa senang melihat Rachel tanpa kacamatanya. Setidaknya lebih enak dipandang mata.

Jo mengambil ponselnya dan mulai bermain dengan benda pipih itu.

Sementara Rachel berusaha untuk mengistirahatkan matanya. Memang kepalanya masih terasa pusing, namun dia tidak bisa tidur di tempat asing. Sungguh tidak nyaman, apalagi bersama seorang pemuda.

Rachel bergerak menghadap ke tembok. Dirinya masih berusaha untuk menormalkan detak jantungnya. Meskipun pandangannya buram, Rachel merasa Jo terus memperhatikannya.

Apa yang ada di pikiran bocah tengil itu, Rachel pun tak mengerti. Hingga tak lama Rachel mulai tertidur tanpa sadar.

Sementara Jonathan merasa bosan, hanya berdiam diri tanpa melakukan apapun. Perutnya mendadak lapar, hingga Jo memutuskan untuk ke kantin membeli beberapa cemilan yang bisa dijadikan pengganjal perut.

Jo melangkah santai melewati kantor guru. Meski ada beberapa guru yang melihatnya berjalan-jalan di jam pelajaran, tak ada satu guru pun yang berani menegurnya.

Hingga tak lama, Jo kembali ke UKS membawa beberapa cemilan dan minuman. Dia bahkan sengaja membeli masing-masing dua untuk dirinya dan Rachel. Ya, hanya sebagai bentuk permintaan maaf, tak lebih.

Jo terus saja memandangi gadis yang tidur meringkuk dengan posisi memunggunginya.

Hingga dering telepon membuat Jo segera mengangkat panggilan, agar tidak mengganggu tidur Rachel.

Jo kini sudah berada di depan UKS.

“Ya, halo.” Jo tak sempat melihat ke layar ponsel, entah siapa yang menelpon.

“Halo, Jonathan. Papa Rachel memintamu untuk mengantarkan Rachel pulang, karena dia ada pekerjaan mendadak. Tolong Jo, nanti kamu antar Rachel pulang ke rumahnya. Ingat jangan kau berbuat aneh-aneh!”

Tentu itu telepon dari Nicholas. Siapa lagi yang berbicara tanpa jeda, lalu menutup telepon tanpa mendengar komentar putranya.

Tak perlu menjawab, Jo sudah mengetahui kebiasaan papanya. Berbicara tanpa meminta pendapat. Baiklah, Jo akan mengantarkan Rachel. Toh hanya mengantarnya saja, tidak repot. Anggap saja permintaan maaf karena sudah membuat Rachel pingsan.

Jo menaruh kembali ponselnya lalu berjalan masuk. Kini ia sengaja duduk di kursi samping ranjang Rachel. Hanya berdiam diri hingga bel istirahat kedua berbunyi.

Rachel masih tenggelam dalam mimpi, Jo juga tidak enak hati membangunkan Rachel.

Tak lama, Mila datang memasuki UKS. Membuat Jo beranjak dari kursinya.

“Mil, gantian lo yang jaga. Eh, nanti bilang ke Rachel kalau pulangnya sama gue. Papinya gak jemput," ucap Jo sebelum menghilang di balik pintu.

Mila terlihat bingung dan aneh, menggaruk-garuk kepalanya yang tak gatal. Lalu menghampiri Rachel yang masih tertidur.

“Chel, bangun!" ucap Mila menepuk bahu Rachel.

Rachel sontak bangun dan menatap Mila.

“Gawat, gue ketiduran. Udah jam berapa ini, Mil?” Wajah Rachel terlihat begitu cemas.

“Istirahat kedua, Chel. Lu mau balik ke kelas atau mau di sini sampai jam pulang nanti?” tanya Mila.

“Kita balik ke kelas, Mil. Gue udah bolos mapel seni budaya.” Rachel menuruni ranjang. Lalu menarik tangan Mila dengan tergesa-gesa. Dia sengaja tidak melewati lapangan basket, trauma kena lemparan bola.

Meski sedikit tidak nyaman, Rachel masih terus memakai kacamatanya yang retak hingga pelajaran sekolah usai.

Rachel dan Jo sama-sama diam meskipun mereka duduk bersebelahan. Hingga guru keluar dari kelas, Rachel hendak berkemas.

“Eh cupu, papi tadi telepon gue, katanya lu pulang gue yang anter. Papi lu ada kerjaan mendadak gak bisa jemput," ucap Jo memberitahu. Namun tak juga ditanggapi Rachel. Gadis itu masih terdiam, entah mendengar atau memang sengaja mengabaikannya.

Sudahlah, yang penting Jo sudah memberitahu. Mau tidaknya itu terserah Rachel.

Rachel keluar mendahului Jo, berjalan bersama Mila menuju gerbang sekolah. Sementara Jo sudah berada di dalam mobil bersama Jessi yang duduk di sebelahnya.

Ketika hendak memacu mobilnya, ponsel Jo kembali berdering. Jo segera mengangkat telepon tanpa melihat pada layar.

“Halo Jo, kamu sudah sama Rachel? Papinya Rachel nanyain papa,” suara seseorang dari seberang telepon.

‘Mampus gue, sekarang kemana gue harus nyari si kutu buku itu,’ batin Jo.

“Halo Jonathan, Rachel sudah sama kamu kan? Coba kasih ponselmu ke Rachel, papa mau ngomong,” ucapan Nicholas semakin membuat Jonathan panik.

‘Mati gue! Bagaimana mungkin bisa papa bicara dengan gadis cupu itu, sementara Rachel sedang tidak bersamanya.’

Sementara itu Rachel tengah berjalan seorang diri, setelah berpisah dengan Mila di gerbang sekolah. Entah apa yang dipikirannya, padahal tadi Jo sudah menawarinya untuk pulang bersama, namun justru Rachel yang keluar mendahului.

“Hey, Cupu! Tunggu, berhenti di situ!” teriakan Jo cukup nyaring, hingga membuat Rachel menghentikan langkah dan menoleh ke arahnya.

Ketika melihat yang memanggilnya tak lain adalah rivalnya sendiri, Rachel kembali melangkah. Bahkan lebih cepat dari yang tadi.

Namun langkah panjang Jo mampu menyusul langkah Rachel. Jo meraih tangan Rachel, memaksanya untuk berhenti.

“Hey cewek aneh! Gue bilang berhenti, ngapain lo nyelonong aja, hah?” ucap Jo dengan nafas memburu. Meskipun Rachel pendek, namun kecepatan berlarinya boleh diadu.

Tadinya Jo sudah membuat Jessi marah karena tidak jadi pulang bersama. Masih mending Jessi yang marah, daripada Nicholas yang marah nantinya.

“Apa sih, Jo. Lepasin gue!” ucap Rachel berusaha melepaskan tangannya dari cekalan Jonathan.

“Lo ngapain jalan sendiri? Hah? Gue udah bilang tadi sama lo, gue anterin lo pulang. Bukan gue yang pengen, tapi papi lu yang nyuruh,” ucap Jo menjelaskan tanpa berniat melepaskan cengkraman tangannya pada Rachel. Jo takut jika Rachel kembali melarikan diri.

“Gue bisa pulang sendiri Jo," ujar Rachel sembari menatap tajam Jonathan.

“Udah Lo jangan ribet deh, Lo harus pulang sama gue.” Jo menarik paksa Rachel agar mengikuti langkahnya menuju mobil. Jo tidak peduli meskipun gadis itu terus memberontak.

Hingga langkah mereka telah berada di depan pintu mobil. Jo membuka pintu depan dan memaksa Rachel agar masuk. Lalu Jo segera duduk di balik kemudi dan mengunci semua pintu.

Jo bernafas lega, kini sudah aman. Target sudah didapatkan. Jika nantinya papa menelepon lagi, Jo tidak akan panik.

Baru mau menghidupkan mesin mobil, Rachel berteriak dengan mengeluarkan kepalanya dari jendela.

“Tolong.. tolong aku diculik!” Teriakan Rachel terdengar sangat nyaring.

***

Continue to read this book for free
Scan code to download App
Comments (1)
goodnovel comment avatar
Cut Zanah
ya ampunn kelakuan mu Rachel ......... malah minta tlg blg di culik lagi ......
VIEW ALL COMMENTS

Related chapters

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 8 : Rasa Bersalah Jo

    Jonathan panik, dan segera membungkam mulut berisik Rachel dengan telapak tangannya. “Apaan sih Lo, norak! Gue bukan nyulik Lo, gue cuma nganterin Lo. Lagian sebenarnya gak sudi juga gue nganter cewek aneh kayak Lo.” Jo menatap tajam ke arah Rachel, yang terdiam takut. Sementara tangan Jo masih membungkam mulutnya. Tak sadar Jonathan melepas kacamata dari wajah Rachel dan menyimpannya di saku seragam. ‘Nah kalau lihat Lo gini jauh lebih menarik.’ batin Jonathan. “Gue lepasin tapi Lo berhenti teriak. Ngerti? Atau kalau nggak—” wajah Jo terlihat memerah, entah mengapa melihat mata bulat Rachel membuat wajahnya memanas. Hingga tanpa melanjutkan ucapannya, Jo melepaskan tangannya dari mulut Rachel. Menghidupkan mesin mobil dan mulai memacunyas menuju rumah Rachel. Selama diperjalanan keduanya saling terdiam. Rachel ingin mengenakan kacamatanya, namun kacamata itu kini berada di saku seragam Jonathan. Rachel malu memintanya. “Dimana rumahmu?” Tanya Jonathan menghapus kesunyian. Rach

    Last Updated : 2024-11-02
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 9 : Menjenguk Rachel

    “Kalau boleh tahu, Rachel sakit apa?” Jo kembali melangkah mendekat. “Saya kurang tahu, hanya tadi pagi dokter dipanggil tuan kemari untuk memeriksa non Rachel,” jelas sekuriti. Jonathan terdiam untuk beberapa saat, hingga panggilan seorang wanita membuat keduanya menoleh ke sumber suara. “Pras, siapa itu?” suara nenek Maria terdengar dari dalam. Dan tak lama, wanita sepuh itu berjalan mendekat menuju gerbang. “Nyonya, ini teman nona Rachel,” beritahu Prasetyo sembari menggeser tubuhnya. Sehingga sosok Jonathan terlihat di pandangan nenek Maria. “Jonathan?” wajah nenek Maria terlihat berbinar melihat tunangan cucunya. Dia kembali melangkah mendekati Jonathan. Jonathan tersenyum kikuk, sembari mengusap tengkuknya. “Apa kabar nek?” sapa Jonathan sembari meraih tangan nenek Maria. Namun justru nenek Maria membalasnya dengan memeluk tubuh jangkung Jonathan. “Apa kamu datang kemari untuk menjenguk Rachel?” ucap nenek Maria sembari tersenyum hangat. “Ayo masuk ke dalam! Rachel pasti

    Last Updated : 2024-11-03
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 10 : Tikus Pengerat

    “Jonathan!!” nyaringnya suara Rachel, membuat nenek Maria pun ikut mendengarnya. Berjalan tergopoh-gopoh menghampiri cucunya. “Ada apa Rachel? Apa yang terjadi?” ucap nenek Maria dengan raut wajah cemas. “Nek, Jonathan.. Mpphhh,” belum Rachel menyelesaikan ucapannya, tangan besar Jonathan membungkam mulutnya sembari mulutnya mendesis ‘Sstt’. Mengisyaratkan Rachel untuk menutup mulutnya. Wajah Jonathan terlihat memerah dan panik. Dia kembali menatap ke arah nenek Maria. “Tidak nek, bukan masalah besar. Tadi Jo tidak sengaja menginjak kaki Rachel,” ujar Jo dengan garis bibir melengkung. Bukan masalah besar dia bilang? Dasar pembuat onar tak tahu diri! Bahkan Jo tidak mengucapkan permintaan maafnya, telah menyentuh miliknya yang sangat pribadi. Rachel menggigit telapak tangan Jonathan yang masih menutupi mulutnya. “Auwwww..” teriak Jonathan mengaduh, merasakan kuatnya gigitan Rachel. Menarik tangannya dan menatap pada telapak tangan yang merah dengan bekas gigi Rachel yang masih te

    Last Updated : 2024-11-04
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 11 : Memilih Hukuman

    Pagi itu setelah menyelesaikan sarapannya, Rachel bersiap untuk berangkat ke sekolah. “Apa benar, Jonathan yang akan menjemputmu?” tanya Jacob pada putrinya. Rachel terdiam, tadinya dia lupa namun kini diingatkan kembali dengan ucapan ayahnya. “Tentu, kemarin Jonathan sudah berjanji akan mengantarkan Rachel. Iya kan, Chel?” justru nenek Maria yang terlihat antusias menjawab. Rachel tersenyum kaku mendengar jawaban nenek Maria. “Baguslah, papa hanya berharap semoga hubungan kalian semakin dekat. Karena dalam waktu satu tahun ke depan, kamu akan jadi istrinya Jonathan,” ucap Jacob dengan senyum simpul. “Waktu satu tahun, tentu cukup untuk kalian saling mengenal,” timpal Natasya. Rachel bergeming, bingung bagaimana menanggapi obrolan orang-orang dewasa itu. “Baiklah papa, mama, nenek, Rachel berangkat dulu,” pamit Rachel sembari mencium tangan mereka secara bergantian. Rachel pun melangkah keluar rumah, memutuskan untuk menunggu Jonathan di depan pintu gerbang. Sudah sepuluh men

    Last Updated : 2024-11-05
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 12 Perhatian Jonathan

    Keliling lapangan bola yang begitu luas, tentu sangat mudah dilakukan oleh Jonathan. Apalagi mempunyai tungkai kaki yang panjang, sehingga membuatnya dengan cepat menyelesaikan sepuluh kali putaran.Berbeda halnya dengan Rachel yang tampak merasa kelelahan, bahkan di putaran yang ke empat energinya terkuras habis.Nafasnya tersengal, keringat membanjiri dahi dan pelipisnya.Jonathan akan melakukan putaran yang ke delapan, Namun saat berpapasan dengan Rachel, langkahnya terhenti di samping gadis itu.“Makanya, manusia itu gak cuma butuh buku. Kita juga butuh olahraga biar badan gak loyo,” ucap Jonathan terdengar meremehkan Rachel.Rachel mengusap peluh dari dahinya, menatap tajam ke arah Jonathan.“Heh, ini semua gara-gara lu! Coba lu jemputnya gak telat, gue gak akan dihukum seperti ini! Huh!” sentak Rachel, lalu segera memacu langkahnya kembali. Berlari melewati Jonathan.Jonathan sengaja memperlambat langkah kakinya agar sejajar dengan langkah Rachel.“Dasar siput! Kalau larimu sepe

    Last Updated : 2024-11-06
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 13 : Cincin Nikah?

    Bel jam istirahat berbunyi, pak Supri mulai meninggalkan kelas. Rachel menutup bukunya, kini dia ingin melihat kondisi lututnya. “Lu jatuh tadi?” tanya Jonathan yang ikut melihat ke arah lutut Rachel. Namun Rachel masih mengacuhkan Jonathan, bahkan sekedar menjawab pun tidak. Rachel meniup lukanya agar rasa perih itu sedikit hilang. Sungguh sial nasibnya hari ini. Gara-gara berangkat sekolah dengan Jo, seharian ini keberuntungan seakan tak berpihak padanya. Hal yang mengejutkan terjadi, tatkala Jo berjongkok di depan Rachel. Dan tanpa kata-kata, membungkus luka Rachel menggunakan sapu tangan. Mata Rachel sampai membelalak melihat sikap Jo yang diluar dari dugaan. “Sorry, gara-gara gue lu jadi harus dihukum,” ucap Jo dengan serius, mampu menggetarkan hati Rachel. Sontak Rachel merasakan hawa panas di kedua pipinya. Jika ada cermin di depan, pasti Rachel bisa melihat bagaimana meronanya pipinya kini. Jo menyatukan kedua ujung sapu tangan lalu mengikatnya. “Selesai!” ucap Jonatha

    Last Updated : 2024-11-06
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 14 Seperti Penguntit

    “Cincin warisan dari opa,” jawab Jonathan seadanya. Dia berusaha keras untuk bersikap tenang agar temannya tidak curiga.“Oh cincin warisan. Gue kira cincin tunangan.”Deg, tebakan Ray tidak salah. Membuat hati Jonathan dibuat ketar-ketir.Tidak mungkin jika Jonathan berkata dia telah bertunangan, apalagi tunangannya adalah gadis cupu di kelas. Mau ditaruh dimana harga diri Jo yang merupakan siswa paling kece di sekolah?“Ayo masuk Ray, tuh gurunya udah mau jalan kesini,” ajak Jonathan beranjak dari tempat duduk, lalu mendahului Ray memasuki kelas.Tak lama, suasana kelas yang tadinya ramai mendadak hening ketika guru mata pelajaran sejarah masuk dalam kelas.Pak Mamik segera memulai pelajaran. Seperti biasa jika guru sejarah mengajar, maka para siswa yang duduk di bangku belakang mulai mencari cara agar tidak mengantuk.Ada beberapa yang sengaja mengunyah permen karet, dan bahkan ada yang memainkan game online. Tentunya hanya siswa yang duduk di barisan belakang yang berani melakukan

    Last Updated : 2024-11-07
  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 15 Hari Paling Sial

    “Eh pak Supri,” ucap Jo sembari nyengir. Dia malu karena tindakannya tertangkap basah oleh sang guru killer. “Kalau mau baca ya tinggal masuk, ngapain kamu malah berdiri di depan? Mau ngintip siapa kamu?” tanya pak Supri lagi dengan tatapan memicing. “Nanti dulu deh pak, mendadak perut saya lapar. Saya mau ke kantin dulu,” jawab Jo mengelak, lalu segera menunduk hormat dan melangkah cepat meninggalkan teras perpustakaan. “Dasar anak bandel!” omel Supri. Lalu segera melanjutkan niatnya untuk memasuki perpustakaan. Sementara itu saat Rachel tengah sibuk memilih buku yang hendak dia pinjam. Sapaan seseorang membuat atensinya teralihkan. “Rachel? Kamu disini juga?” tanya Nolan dengan senyum yang tersungging di bibir tipisnya. “Eh Nolan? Ya, aku mau nyari buku. Besok kan udah weekend, jadi biar ada bacaan di rumah,” jawab Rachel dengan senyum tipis. “Sendiri?” tanya Nolan lagi sembari melihat di sekeliling Rachel. “Hum, tadinya sama Mila. Tapi dia mau ke toilet sebentar, nanti juga

    Last Updated : 2024-11-08

Latest chapter

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 198 : Gaun Pilihan Jo

    Siang itu, Rachel dan Jonathan sudah berada di sebuah butik yang menyediakan berbagai gaun pernikahan. Butik yang cukup terkenal di kalangan atas. Pemilik butik tak lain adalah rekan Debora yang juga berkecimpung dalam dunia fashion.Debora sudah lebih dulu berada di butik, sebelum putra dan calon menantunya itu datang.Jonathan dan Rachel disambut ramah oleh para pegawai butik, termasuk seorang pria pemilik butik yang hampir seluruh tubuhnya dihiasi oleh aksesoris wanita.“Han, tunjukin koleksi terbaikmu pada anak-anakku!” pinta Debora pada sang pemilik butik seraya meraih tangan Rachel. Membawanya menuju sofa melingkar yang berada di tengah ruangan dengan perpaduan warna putih dan silver itu.Rachel terlihat sangat gugup. Baru kali ini dia menginjakkan kakinya di ruangan mewah yang dipenuhi oleh koleksi gaun nikah. Tak menyangka di usianya yang masih terbilang muda, sudah berada di tempat ini.Lelaki yang dipanggil Han, meminta asistennya untuk mengambilkan tablet berisi katalog gau

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 197 : Mencintai dan Dicintai

    Rachel tampak resah, berjalan mondar-mandir di dalam kamar. Setelah acara pertemuan itu usai, tak ada satu kalimat pun yang terucap dari bibirnya. Tak ada kemungkinan untuk menolak, selain hanya pasrah menjalani takdirnya.Perasaannya kini campur aduk. Antara takut, gelisah dan belum siap untuk menikah. Semenjak kepergian papa Jacob, tiada tempat nyaman untuk mengadu. Menurutnya waktu satu minggu terlalu cepat. Pernikahan yang akan membuatnya, menjalani kehidupan baru dengan pemuda tengil yang kini telah menjadi kekasih sekaligus tunangannya.Rachel melihat jari manisnya, dimana tersemat cincin emas putih bukti pengikat hubungan antara dirinya dan Jonathan. Sungguh rasanya seperti mimpi. Hal yang tak pernah dia pikirkan akan terjadi tak lama lagi.Rachel beralih memandang kotak-kotak hantaran yang tersusun rapi di atas meja belajar. Barang-barang pemberian keluarga Jonathan sebagai simbol acara lamaran tadi.Tangannya meraih salah satu kotak dengan ukuran paling kecil. Set perhiasan

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 196 : Menentukan Hari Baik

    Rachel kembali berdiri, namun tatapannya tak teralihkan dari ketiga mobil yang mulai memasuki pekarangan rumah.Mobil milik Nicholas berada paling depan. Tak selang lama, Nicholas dan Debora keluar dengan penampilannya yang terlihat elegan.Setelan jas formal warna hitam melekat di tubuh tegap Nicholas. Sementara Debora mengenakan dress panjang dengan warna senada. Sebuah kalung berlian tersemat di leher jenjangnya, membuat penampilan Debora tampak berkilau dan berkelas.Natasya membawa putrinya melangkah lebih dekat untuk menyambut orang yang tak lama lagi akan menjadi besannya.Rachel segera menyapa kedua orang tua Jonathan seraya mencium tangan dengan santun. “Apa kabar nyonya Maria?” sapa Nicholas ramah pada nenek Maria.“Seperti yang terlihat, keadaanku sudah sehat dan membaik,” balas nenek Maria seraya tersenyum simpul.Menyusul pengacara Lim yang turut datang bersama dengan istrinya. Rachel berusaha menampilkan senyum terbaiknya, meski dalam hati masih penasaran dengan apa mak

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 195 : Kedatangan Keluarga Besar

    “Ini ada orang gak dikenal ngirimin mami foto sama video. Papi coba lihat!” ucap Debora seraya menyerahkan ponsel pada suaminya. Raut wajah Nicholas tampak datar, melihat foto dan video itu. Memang benar itu video tentang putranya, namun baginya tak ada masalah. “Siapa kira-kira yang ngirim itu, Pi?” tanya Debora dengan raut penasaran. Dalam beberapa foto menampilkan putranya yang tengah keluar dari sebuah bangunan resto dengan posisi menggendong sang menantu. Bisa dipastikan foto itu diambil diam-diam kemarin malam. Sementara video berisi penampakan putranya yang tengah berdiri menunduk dengan posisi kepala masuk ke dalam mobil. Entah apa yang dilakukan Jonathan saat itu. “Kirim nomor pengirimnya! Nanti biar aku suruh orang untuk menyelidiki!” perintah Nicholas seraya mengembalikan ponsel ke istrinya. Disambut anggukan Debora. Pembicaraan Nicholas dan Debora cukup membuat Jonathan penasaran. “Ada apa sih, Mi? Foto apa?” tanya Jonathan setelah menyelesaikan acara makannya. “Fo

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 194 : Hanya Ciuman!

    Terkejut bercampur malu, Rachel kembali menundukkan pandangan. Memilin ujung selimut untuk meredakan degup jantung yang mulai bertalu. Haruskah Rachel marah? Sedangkan dia tahu jika kondisinya yang tak sadar, bahkan sangat merepotkan pemuda itu. “Tapi semalam..” Rachel menjeda ucapannya. Malu rasanya menanyakan hal yang pribadi, tapi Rachel ingin memastikan jika semalam pemuda itu tak melakukan tindakan yang di luar batas. “Kenapa, Bae? Kok gak dilanjutin?” Rachel tampak bingung untuk mulai, tapi dia begitu penasaran akan hal yang terjadi semalam hingga membuat Jonathan tidur satu kamar dengannya. “Semalam kita gak ngapa-ngapain kan, Jo?” ucap Rachel setelah mengumpulkan keberaniannya. Wajahnya masih menunduk malu, namun matanya melirik ke wajah Jonathan. “Tenang aja, kita semalam gak ngapa-ngapain. Hanya..” Jonathan sengaja menjeda ucapannya. Ingin melihat reaksi kekasihnya. Dan benar sesuai dugaannya, gadis itu menegakkan pandangan dan membalas tatapannya dengan raut wajah te

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 193 : Menjaga Sepanjang Malam

    “Bae, Bae.. Ada gue di sini! Lu gak sendiri..” bisik Jonathan tepat di depan telinga gadis yang tampak gelisah dalam tidur. Kini posisi Jo duduk di tepi ranjang. Tangannya terulur menyentuh dahi Rachel. Namun tiba-tiba Jonathan terkejut tatkala tangannya merasakan suhu tubuh Rachel yang panas. Rachel demam! “Astaga, Bae. Lu sakit?!” Bergegas Jo mengeratkan selimut di tubuh Rachel, ketika melihat tubuh kekasihnya menggigil. Jonathan beranjak keluar dari kamar menuju tempat penyimpanan obat. Mengambil alat kompres instan, lalu beralih mencari obat penurun demam. Sayangnya, Jo kurang paham akan nama-nama obat. Ingin hati bertanya pada asisten rumah tangga, namun Jonathan tak enak hati membangunkan mereka. Jonathan meraih ponsel, mencari dengan cepat obat penurun panas pada daftar pencarian. “Paracetamol,” gumamnya mengingat seraya membaca label obat yang tersedia di kotak p3k. Akhirnya dia menemukan obat yang dicari. Segera Jonathan mengambil segelas air putih dan membawan

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 192 : Pikiran Kotor

    Jonathan terlalu larut dalam gelombang hasrat yang membuat telinganya tuli. Dia sama sekali tak mendengar panggilan dari asisten yang kini sudah pergi, setelah meletakkan baskom berisi air dan handuk kecil di sisi meja, samping pintu. Jo merasakan tangan Rachel yang menepuk-nepuk dadanya. Segera dia melepaskan pagutan, sebelum kekasihnya itu kehabisan nafas. “Gue sayang sama lu, Bae!” Suara Jonathan terdengar serak di antara deru nafas yang memburu. Ciuman yang berlangsung cukup lama, membuat Rachel hampir kehabisan oksigen. Jonathan masih dalam posisi mengukung tubuh Rachel. Dahi mereka melekat, hidung keduanya bersentuhan, kedua pasang mata saling pandang. Menciptakan gelombang cinta yang menghanyutkan hati kedua insan. Perlahan mata lentik itu kembali terpejam. “Bae? Ganti baju dulu?” Jonathan menjauhkan wajahnya. Menyadari jika Rachel sudah tertidur, diapun urung membangunkannya. Jonathan beralih melihat ke arah pintu yang sudah tertutup. Melangkah untuk mengambil barang yang

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 191 : Memancing Hasrat

    Jonathan memacu mobilnya sembari memikirkan langkah yang terbaik. Tidak mungkin jika dia membawa Rachel pulang ke rumahnya dalam keadaan mabuk seperti ini. Bisa-bisa nenek Maria akan marah, dan membuat kondisi kesehatannya memburuk. Atau lebih baik Jo membawa Rachel pulang ke rumah? Tentu orang tuanya akan bisa memahami keadaannya sekarang. Ya, sepertinya dia sudah mendapatkan jalan keluar. Jo akan membawa Rachel pulang ke rumahnya. Jo meraih ponsel dan segera menghubungi Debora. Niatnya agar maminya tak terkejut melihat dia pulang membawa Rachel. Jonathan menunggu beberapa detik hingga panggilan terhubung. Menyalakan mode loudspeaker agar tak mengganggu selama dia fokus menyetir. “Halo, Jo. Kenapa?” Suara Debora terdengar. “Mami dimana?” “Mami lagi keluar sama papi, mungkin malam atau besok pagi baru pulang. Kenapa Jo?” Jonathan tak menjawab, dia tengah berpikir. Jika orang tuanya tidak ada di rumah, lalu bagaimana dia harus minta tolong mami untuk menghubungi keluarga Rachel?

  • Gadis Cupu Milik Sang Kapten Basket   Bab 190 : Rachel Mabuk

    Jonathan hendak melangkah ke bar minuman, untuk mengatakan pada waiters jika minuman yang datang tidak sesuai dengan apa yang dipesan. Namun langkahnya tertahan, kala tangan Rachel mencengkeram erat pergelangan tangannya. “Mau kemana, Bae? Jangan tinggalin gue!” ucap Rachel dengan suara lirih. Sorot matanya menatap pada Jonathan penuh harap agar pemuda itu tidak pergi meninggalkannya barang sekejap pun. Jonathan urung pergi, memutuskan untuk kembali duduk. Kini dirinya tahu apa yang membuat Rachel mendadak berubah. Minuman yang dia pesan adalah minuman soda. Namun yang datang justru long island yang mengandung alkohol. Bagaimana tidak membuat kekasihnya mabuk? “Chel, kita pulang?” “Idih, ngapain sih buru-buru. Masih asyik juga di sini, Bae!” Rachel kembali bergerak mengikuti alunan musik. “Lu mabuk, kita harus pulang!” tegas Jonathan. Dari jarak pandangnya, dia bisa melihat wajah Rachel yang sudah memerah. Rachel tak menyahut, justru bergelayut manja di lengan kekar Jonathan sem

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status