:-0
"Jawab!"Karena pengendara motor makin banyak yang berhenti, akhirnya lelaki msiterius itu merasa terpojok. "Kamu suruhannya Pak Lewis, kan?!""Bukan. Anda salah orang."Ralin menggeleng tidak percaya sambil menatap lelaki itu. Lalu seorang paruh baya bertanya."Memangnya Mbak dikuntit sama laki-laki ini?""Iya, Pak. Saya yakin kalau dia nguntit saya.""Wah, bahaya itu."Lalu mereka menatap lelaki misterius itu dengan sorot waspada. "Mbak mending pergi aja. Biar kita yang urus! Laki-laki ini emang perlu dilaporin ke polisi. Meresahkan dan bikin khawatir perempuan!" Lelaki itu berusaha mengelak ketika akan diarak menuju kantor polisi. Kemudian dia berkata ..."Saya akan bilang ada apa. Tapi tolong jangan biarkan mereka membawa saya ke kantor polisi, Bu Ralin."Mendengar ia menyebut nama Ralin dengan panggilan formal, padahal keduanya belum sempat berkenalan, Ralin makin yakin jika lelaki ini mengenalnya. Kemudian Ralin meminta pada orang-orang untuk melepaskannya. Mereka berpesan ag
"Mbak Ralin, kalau ada masalah, jangan sampai mengurung diri kayak gini," ucap salah satu tetangga kamar kos Ralin. Curiga karena kamar Ralin tertutup sepanjang hari, akhirnya mereka nekat membuka paksa pintu kamarnya. Dan mereka menemukan Ralin dalam keadaan lemah sambil meringkuk di atas lantai. Beruntung Ralin masih dalam kondisi sadar. Lalu mereka memberi Ralin makan dan minum. "Nggak baik menghukum diri sendiri kayak gini, Mbak.""Semua masalah bisa diatasi, Mbak. Jangan patah semangat."Dan banyak lagi nasehat yang Ralin terima. Hanya saja, dia tetap tidak membuka suara perihal masalah yang dihadapi. Percuma jika ia mengatakan apa yang menjadi masalahnya. Karena mereka yang hadir disekitarnya tidak ada yang bisa membantu Ralin melawan Lewis yang memiliki kuasa dan harta. Keesokan harinya, Ralin hanya berdiam diri di kamar tanpa mempersiapkan diri untuk mengisi jadwal terapi. Pikirnya, mata-mata Lewis pasti sudah menghabisi karirnya di klinik tumbuh kembang tersebut. Ia hany
Ralin langsung berdiri dari duduk dengan sedikit tergesa-gesa lalu membungkuk hormat. Wajahnya kentara sekali jika menyiratkan rasa takut dan gugup. Sedang kedua matanya tidak berani sedikit pun menatap sang pewaris.Raden Mas Satria Lewis Hartadi. Pria itu berdiri dengan begitu gagah. Masih mengenakan setelan kerja dan sepatu hitam yang mengkilap. Dan David yang selalu berada di belakangnya. "Selamat sore, Pak Lewis," ucap Ralin pelan dengan kepala menunduk. "Silahkan duduk kembali, Bu Ralin."Ralin baru kembali duduk ketika Lewis telah mendudukkan dirinya lebih dulu. Sedang David tetap berdiri di belakang Lewis. Kedua mata Ralin justru lebih nyaman menatap lantai restaurant ketimbang memandang Lewis. "Apa sudah lama menunggu, Bu Ralin?" Tanya Lewis dengan suara tenang. Sama sekali tidak ada intonasi emosi atau amarah yang terpendam. Namun tetap saja Ralin merasa takut. Hal apa lagi yang akan Lewis lakukan pada hidupnya?Kepala Ralin mengangguk sekilas, "Tidak, Pak."Ralin benar
[Pesan dari Emran : Hei, jalang! Apa kamu bisa datang ke rumah? Aku butuh pelampiasan nafsu! Berapa untuk satu jamnya?! Kebetulan istriku sedang nggak bisa dipakai!]Ini masih pagi tapi Emran sudah menggoreskan luka di hati Ralin. Kesalahpahaman mantan suami Ralin hanya karena Lewis membantunya kala itu, ternyata masih berlanjut hingga sekarang. Emran menuduh Ralin adalah wanita simpanan lelaki berharta semasa menjadi istrinya. Padahal itu semua tidak benar!Ralin memilih menghapus pesan itu dan tidak menghiraukannya. Meladeni Emran itu sama seperti menggarami air laut. Toh dia sudah merelakan mantan suaminya itu bersatu dengan selingkuhannya.Hari ini, usai memberi sesi terapi, Ralin kemudian merancang rencana akan pergi ke salah satu kota yang nyaman. Dia akan menggunakan kemampuannya mendidik anak-anak spesial untuk mencari nafkah.Tapi itu masih nanti. Setelah Ralin menerima gaji pertamanya. Keluarga di kampung merasa sangat kecewa dengan keputusan Ralin menikah dengan Emran beb
Mengapa kaum pria selalu memiliki sifat pemaksa?!Ralin kesal setengah mati karena Lewis terus mendesaknya agar kembali mendidik dan merawat Levi. Padahal dia sudah mengibarkan bendera putih. "Sejak saya memecat kedua baby sitter Levi dua hari yang lalu, Levi bersama Bunda saya, Bu Ralin. Saya akui, kalau bukan orang seperti Bu Ralin, Levi tidak akan bisa diatasi.""Bunda saya hampir menyerah merawat dan mendidik Levi padahal hanya dua hari. Sedang saya sudah tidak percaya lagi dengan baby sitter manapun.""Dan saya sudah membulatkan tekad untuk meminta Bu Ralin kembali mendidik dan merawat Levi. Saya tidak akan bisa tenang bekerja kalau Levi bersama orang lain."Ralin memejamkan mata sejenak lalu menatap Lewis. "Saya benar-benar tidak bisa, Pak Lewis. Tolong hargai keputusan saya."Lewis menatap Ralin sungguh-sungguh dan menggeleng tegas. "Maaf, Bu Ralin. Saya tahu kalau anda takut dengan saya karena ulah saya sendiri. Maka dari itu, akan saya siapkan hitam di atas putih yang menje
Karena hari sudah petang dan tanda-tanda kedatangan Lewis belum juga nampak, akhirnya Ralin memilih menunggu sang pewaris itu.Firasatnya tidak enak bila meninggalkan Levi sedang Lewis belum tiba. Karena Levi sedang tidur, Ralin pun menuju dapur rumah megah ini untuk mengisi perut. Meski sempat tersesat hingga dua kali. Khawatir Levi terbangun dan tidak ada siapapun, akhirnya Bu Tatik menemani Ralin makan malam di dalam kamar Levi. Tidak berapa lama, Lewis akhirnya tiba di rumah. Ralin langsung berdiri dari duduk dengan kepala menunduk ketika Lewis membuka pintu kamar Levi. Pria itu masih mengenakan kemeja kerja dengan garis wajah yang nampak lelah. Dilihatnya Levi yang begitu nyenyak tertidur lalu menatap Ralin."Bisa kita bicara di luar, Bu Ralin?" Tanya Lewis dengan suara pelan agar tidak mengganggu Levi. Kepala Ralin mengangguk lalu mengikuti langkah kaki Lewis menuju ruang tengah yang berada di depan kamar Levi persis. Di sana sudah ada David sedang menata dokumen di atas me
Menjadi guru sekaligus terapis pribadi Levi ternyata begitu menggiurkan!Bagaimana tidak, kamar yang ditempati Ralin jauh lebih baik dari kamarnya bersama Emran. Belum lagi, segala fasilitas yang Ralin terima.Dia tidak perlu memusingkan pakaian kotor, makanan, bahkan mobil serta sopir pribadi. Semuanya siap sedia.Bahkan baru bekerja satu hari saja, Ralin sudah mendapat gaji penuh untuk satu bulan. Gaji yang menurutnya sangat menjanjikan untuk hidup seorang diri di kota ini.Pantas saja mantan kedua baby sitter Levi, mati-matian mempertahankan pekerjaan ini bahkan rela memfitnah Ralin. Mendapat segala kenyamanan seperti ini, bukannya Ralin merasa senang. Justru dia berpikir keras bagaimana bisa menjalankan tugasnya dengan baik. "Aku nggak boleh banyak ngelakuin salah." Gumam Ralin.Dia hanya takut jika Lewis kemudian kecewa dengan pengasuhannya terhadap Levi. Tapi baru dua hari bekerja, tiba-tiba saja Levi terlihat lemas, batuk ringan, dan demam. Ralin khawatir setengah mati."Bu T
Setibanya di rumah yang dulu ia tinggali bersama Emran, Ralin kemudian membuka pagar kecil setinggi perut. Mobil yang dulu dibeli dengan tabungan Ralin demi mobilitas mantan suaminya itu, kini terparkir di garasi. Dan halaman dan taman kecil yang dulu rajin Ralin rawat, kini mulai tidak terurus. Banyak rumput liar yang tumbuh dan beberapa pot dibiarkan miring. Juga sampah daun yang berserakan dan lantai teras yang berdebu. Sesibuk apakah Fayza hingga tidak bisa mengurus rumah dengan baik?Ting tong!Ralin menekan bel rumah dengan mental yang sudah siap. Bahwa ia masih dalam proses membunuh cintanya untuk Emran dan tidak memiliki niatan untuk kembali lagi. Begitu pintu rumah terbuka, Emran memandangnya dengan senyum remeh dengan penampilan sedikit acak-acakan. "Hai, Ralin. Oh, bukan! Hai, jalang."Ralin tidak menjawab dan hanya menatap Emran datar. Sedang tangannya sudah gatal sekali ingin memukul mantan suaminya itu dengan benda apapun. Emran sudah menikah dengan Fayza, selingkuh
Lewis berjalan lebih dulu kemudian diikuti Ralin. Sedang David berjalan di sisinya dan berbisik. "Semuanya akan baik-baik aja. Ingat, aku selalu ada di belakangmu, Lin."Ralin tersenyum dan mengangguk. "Thanks, Vid."Kemudian David kembali berbisik, "I love you."Blush!Ralin tersenyum dan salah tingkah dengan perbuatan David yang selalu manis dan di luar ekspektasinya. Lelaki itu nampak tegas, menakutkan, dan kurang bersahabat ketika mendampingi Lewis.Namun berubah tiga ratus enam puluh derajat jika bersama Ralin. David membukakan pintu untuk Ralin kemudian keduanya masuk ke dalam rumah. "Aku males ngadepin drama ini, Vid.""Aku nggak akan pulang sampai nganter kamu ke tempat yang baru."Kemudian Ralin menoleh, "Kamu yang cariin tempat itu?"Kepala David mengangguk, "Memangnya siapa lagi?""Kenapa kamu nggak bilang ke aku sebelumnya?""Karena aku tahu gimana kesalnya kamu kalau disuruh kembali kemari.""Lalu gimana caranya Den Mas tahu kalau aku pulang ke rumah orang tua?""Beliau
"Lewis bilang kalau dia kelepasan bicara karena emosi. Makanya dia nyusul kamu kemari karena mau minta maaf. Ya sudah, kalian bicara dulu aja. Masalah rumah tangga harus diselesaikan. Jangan berlarut-larut."Setelah Ayahnya pergi, di ruang tamu hanya menyisakan Ralin, Lewis, dan David. David duduk di sebelah Lewis dan terus memandang Ralin dengan sorot datar. Mulutnya diam tak berbicara sepatah kata pun. Namun tatapan matanya penuh makna menatap Ralin.Dia tahu jika saat ini Lewis lah yang paling berkuasa pada Ralin. "Vid, tolong tinggalkan kami." Perintah Lewis.Dengan patuh, David pun mengangguk. Meski hati dan kakinya seperti enggan meninggalkan keduanya. Ia hanya bisa menunggu di teras tanpa tahu apa yang akan Lewis katakan.Lalu Ralin menatap Lewis tanpa rasa takut karena tidak merasa bersalah. "Aku pikir kedatanganmu kemari ingin menyelesaikan kesepakatan pernikahan kita, Den Mas."Lewis hanya menatap Ralin lekat tanpa berbicara sepatah kata pun."Apa kita akan diam terus kaya
Lewis tidak berani menatap Ralin karena rahasia pernikahannya dengan Zaylin telah terbongkar. Padahal ia ingin menyembunyikan rahasia pernikahan itu sampai semuanya tepat untuk diutarakan. Namun Zaylin menyalahi kesepakatan. "Sekarang kamu udah tahu kan siapa aku?! Aku adalah Nyonya Lewis! Nyonya di rumah ini!" ucap Zaylin dengan bersedekap sombong. "Jadi, kamu jangan mbantah atau ngelawan ucapanku! Posisimu di rumah ini cuma baby sitter! Pengasuhnya Levi! Inget itu baik-baik!"Ralin kemudian mengangguk dengan hati terpatah-patah."Yang! Kita udah sepakat mau jaga rahasia ini, kan!?" Lewis mengingatkan. Padahal Lewis tidak mau Ralin terus dikonfrontasi tentang status pernikahan Lewis dan Zaylin."Kamu ngerasa nggak sih, Mas? Ralin tuh baby sitter yang nggak patuh sama majikannya. Sama kamu aja dia berani ngelawan kayak tadi. Gimana sama aku?""Kalau dia nggak dikasih tahu kita udah nikah, dia pasti jauh lebih berani! Udah bener aku kan kalau dia mending dipecat aja? Kamu malah ngga
Begitu bel pintu apartemen berbunyi, Ralin langsung melepas celemek dan membukanya. "Hai, Vid.""Hai." David balas menyapa dengan wajah bingung.Setelah David masuk, Ralin segera menutup pintu lalu menuju dapur kembali. Waktunya menuangkan air panas ke dalam cappucino yang sedang ia buat. David memperhatikan meja makan mini yang sudah tersaji tiga jenis menu makanan yang menggugah selera beserta minumannya. Juga memperhatikan mimik wajah Ralin yang tidak terlihat sendu. Melainkan ada seulas senyum yang tersungging di bibirnya."Selesai. Kamu mau makan sekarang, Vid?"David justru menarik kursi dan menatap Ralin. Ia masih mengenakan kemeja kerja."Tumben kamu belum pulang, Lin? Ini hampir jam tujuh malam.""Kamu nggak suka aku di apartemenmu lebih lama?""Kalau bisa kamu di apartemenku aja setiap hari. Nggak usah pulang ke rumah Pak Lewis."Ralin tertawa lirih mendengar pengakuan David yang mirip sebuah rayuan gombal. "Oke, aku akan pulang sekarang."Ketika Ralin akan menuju sofa, D
"Masuk, Lin."Ralin datang dengan membawa beberapa camilan dan minuman ringan. Meletakkan kantong plastik itu di meja depan televisi. "Soft drink. Mau?"Kepala David mengangguk dengan terus menatap Ralin. Kemudian tangannya menangkap kaleng soft drink itu. "Tumben nggak berangkat kursus mendekati jam masuk, Lin?" Tanya David lalu meneguk minuman itu. "Di rumah sepi, Vid. Aku nggak punya teman ngobrol. Den Mas pergi liburan sama Zaylin dan Levi."Kepala David mengangguk membenarkan. "Sekarang, aku merasa kesepian gara-gara Levi nggak boleh sering-sering ketemu aku. Mending aku main ke apartemenmu aja."Ralin kemudian meneguk soft drink miliknya. "Apa kamu juga pengen liburan?"Kemudian Ralin menatap David. "Liburan kemana?""Dieng barangkali. Disana bagus."Belum pernah Ralin pergi ke tempat itu kemudian David menunjukkan pemandangan bagus Dieng melalui ponselnya. Seketika membuat Ralin berbinar namun senyumnya kembali pupus. "Aku kan ada jadwal kursus, Vid. Mana bisa?"Kemudian
"Masuk!"Kemudian Ralin menutup pintu ruang kerja dan berjalan mendekat. Lewis, pria itu sedang bersandar di meja kerja dan menatap Ralin tanpa keraguan. Begitu juga dengan Ralin, dia balas menatap Lewis seakan-akan tidak takut. "Kenapa kamu keluar dari kesepakatan?""Kesepakatan yang mana?"Lewis mendengus geli lalu berdiri di depan Ralin dengan wajah serius. Dan Ralin pun membalas tatapan mata tajam Lewis tanpa mundur satu langkah pun. "Jangan jadi kacang yang lupa sama kulitnya, Lin. Aku nyelametin hidupmu setelah diusir dan diperlakukan Emran dengan cara yang nggak baik. Aku kasih kamu tumpangan di rumah ini dan gaji yang lebih dari cukup setiap bulannya karena merawat dan mendidik Levi.""Terima kasih, Den Mas.""Tapi kenapa kamu lalai sama tugasmu? Kenapa kamu biarin Levi berubah nggak terkontrol?! Kenapa kamu biarin Zaylin kelimpungan sendiri ngurus Levi, heh?!"Jadi, Zaylin masih membiarkan Lewis tenggelam dalam kesalahpahamannya. Atau justru dia makin membuat Lewis salah pa
Levi menangis dan memporak-porandakan makanannya di atas meja makan. Dan Zaylin berada di sampingnya berusaha menenangkan namun Levi menolak sentuhan dari ibu kandungnya itu. Ketika Ralin tiba di ruang makan, sorot mata Lewis begitu tajam menatapnya. Pria itu tetap duduk di kursi makan yang biasa ia tempati tanpa berusaha membantu Zaylin menenangkan Levi. "Apa kamu mau tetap diam disitu dan jadi penonton setia?!"Mendengar sindiran Lewis, kemudian Ralin melangkah lebar menghampiri Levi.Bocah itu menangis dengan air mata meleleh di pipi dengan kedua tangan terulur. Ia ingin dipeluk dan didekap Ralin. Tanpa mengucapkan permisi pada Zaylin, tangan Ralin langsung menggapai Levi. Mengangkatnya untuk digendong lalu mengusap rambutnya. "Cup, sayang."Ceceran nasi dan lauk yang ada di atas piring Levi ada di atas meja dan lantai. Bahkan sebagian lagi ada yang mengotori seragam sekolah Levi yang berwarna putih.Entah apa yang terjadi sampai membuat Levi menangis. Lalu mata Ralin menatap me
Ralin beruntung menempati kamar baby sitter yang berada di belakang. Setidaknya, dia tidak bisa mendengar tangis Levi atau melihat gaya mendidik Zaylin yang menurutnya kurang sesuai. "Hah ... dia itu ibunya. Dia paling tahu apa yang terbaik buat Levi. Kenapa aku berani-beraninya menjudge Zaylin nggak becus?!"Untuk mengusir pikiran buruknya pada Zaylin, kemudian Ralin menuju dapur. Tiga asisten rumah tangga yang sedang menyiapkan sarapan kemudian mengangguk hormat. "Selamat pagi, Den Ayu Ralin."Ralin langsung meletakkan telunjuk di depan mulut lalu mendekati mereka. "Jangan panggil aku Den Ayu. Panggil aja Ralin."Ketiganya saling tatap karena merasa sangat tidak sopan jika memanggil Ralin dengan nama saja. Sedangkan sudah jelas jika dialah Nyonya di rumah ini. "Apa ada yang bisa aku bantu?"Salah satu asisten yang sedang menata lauk kemudian menatap Ralin. "Den Ayu, kami masih memiliki sopan santun untuk tidak memanggil anda dengan begitu tidak sopan.""Panggil saja Bu Ralin. Ka
Cinta itu buta kalau berada pada hati yang salah. Lalu membuat seseorang menjadi terluka. Bukan untuk dihujat atas kesalahannya. Melainkan karena dengan luka itu kemudian seseorang akan berubah menjadi versi terbaik dirinya. "Lin, bisa bicara bentar?" ucap David.Kebetulan Ralin berada di rumah dan beberapa hari ini menyibukkan diri seperti mood yang diinginkan. Lalu David mengajaknya berbicara empat mata di taman rumah megah Lewis. "Masih sibuk baca-baca buku tentang hairdressing?" Tanya David dengan duduk di sebelahnya. "Iya. Kenapa?"David tahu apa saja kesibukan Ralin karena hampir setiap waktu ia tidak pernah melepas komunikasi dengan istri main-main tuannya itu."Nggak apa-apa. Oh ya, Den Levi pulang dari rumah sakit hari ini."Kemudian Ralin menoleh dan menatap David."Oh ... syukurlah dia udah sembuh. Pulang jam berapa?""Siang ini.""Kalau siang ini kenapa kamu nggak barengan sama mereka aja? Kok malah kesini sendirian?"David membalas tatapan Ralin dan berucap ... "Karen