Share

Bab 1106

Author: Aku Mau Minum Air
Jangan-jangan bocah ini adalah monster?

“Giliranmu sekarang!” Tiba-tiba Luther mengangkat kepalanya. Tatapan tajamnya seketika tertuju pada Kimtara yang gemetar.

“Tuan Luther, kita bisa bicara dengan baik-baik, nggak usah menggunakan pedang. Aku akan kembalikan wanitamu kepadamu. Aku akan pergi, nggak akan muncul di hadapanmu lagi!”

Kimtara merasa panik, segera mengakui kekalahan. Semua rencana yang disusunnya malah telah dihancurkan oleh satu tebasan pedang lawan. Sungguh mengerikan!

“Sejak kamu menculik wanita itu, kamu sudah ditakdirkan untuk meninggal. Sekarang sudah terlambat untuk mengatakan semuanya.” Tidak terlihat ekspresi apa-apa di wajah Luther. Dia mengangkat pedangnya dengan perlahan.

“Berhenti!” Pada saat ini, terdengar suara jeritan dari depan pintu. Disusul, Osiris membawa prajurit-prajurit memasuki pabrik. Irish, Nowy, dan yang lain juga ada di dalam sana.

“Kalian datang tepat pada waktunya. Orang-orang Negara Dikara ini telah menculik Lufita. Kalian bisa tangkap dan b
Patuloy na basahin ang aklat na ito nang libre
I-scan ang code upang i-download ang App
Locked Chapter

Kaugnay na kabanata

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1107

    “Emm?” Kening Luther berkerut ketika melihat ponsel diremuk hingga hancur. Raut wajahnya seketika menjadi serius.Luther sungguh tidak menyangka Osiris akan melakukan perilaku seperti ini. Di bawah tatapan semua orang, dia malah menghancurkan barang bukti demi melindungi Kimtara. Apa Osiris menganggap Luther sebagai angin lalu?Saat ini, bahkan Kimtara sendiri juga terbengong di tempat. Padahal bukti sudah terpampang jelas di depan mata, dia mengira hidupnya akan segera berakhir. Siapa sangka Osiris akan berbuat seperti ini. Semuanya di luar dugaan Kimtara.“Kak Kimtara, kamu nggak usah panik. Selama ada aku, nggak ada yang bisa melukaimu,” ucap Osiris dengan tegas.Osiris juga tidak peduli dengan masalah penculikan Lufita. Hanya saja, sepertinya ini adalah kesempatan untuk menjalin hubungan baik dengan Kimtara. Mana mungkin Osiris akan melepaskannya? Siapa pun tahu Keluarga Antama masuk peringkat 10 besar keluarga terhebat di Negara Dikara.“Dengan adanya bantuan Kak Osiris, aku pun

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1108

    Osiris tersenyum dingin. “Buka matamu lebar-lebar dan lihat sekitar. Semuanya adalah anggotaku. Kalau kamu berani bertindak sembarangan, aku jamin kamu akan segera ditembak!”“Tuan Luther, peluru itu sangat mengerikan. Lebih baik kamu mengakui kekalahanmu,” timpal Kimtara dengan tersenyum bangga.Kebiasaan buruk warga Negara Drago masih belum berubah. Masih banyak sekali konflik internal mereka. Tentu saja, Kimtara merasa gembira dengan situasi sekarang.“Luther! Kalau kamu nggak ingin mati, lebih baik kamu menyerah saja. Kalau nggak, nggak ada gunanya kamu menyesal nantinya!” Irish dan yang lainnya sungguh arogan.“Osiris, kalian yang memulai.” Luther memperingati dengan dingin, “Berhubung aku hormat dengan Pak Dennis, aku nggak akan melukaimu. Kalau kalian segera meninggalkan tempat ini, aku anggap nggak pernah terjadi apa-apa. Kalau kamu bersikeras ingin melindungi anggota Negara Dikara, jangan salahkan aku bersikap nggak sungkan!”“Nggak sungkan? Hehehe ….” Osiris tersenyum, lalu m

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1109

    “Berhenti!” Saat Luther sedang memukul Osiris dengan sadisnya, tetiba terdengar suara jeritan dari belakang.Luther spontan menoleh. Kemudian, tampak sosok Lufita yang sudah siuman. Dia terlihat sangat kaget dan tidak percaya. Dia sungguh tidak menyangka akan melihat gambaran seperti ini ketika melebarkan kedua mata.Lufita juga tidak mengerti kenapa Luther mesti memukul kakak sepupunya?“Kak Luther, apa yang lagi kamu lakukan?” Lufita mengerutkan keningnya merasa bingung.“Osiris telah memutarbalikkan fakta. Aku hanya membantu Pak Dennis untuk beri pelajaran kepadanya agar nggak berjalan ke jalan yang salah. Perbuatannya akan mencelakai dirinya sendiri,” ucap Luther dengan terus terang.“Omong kosong!” Irish segera membantah, “Lufita, Luther telah menculikmu. Untung saja kami datang tepat waktu. Sekarang kakakmu malah dipukulinya. Coba kamu lihat kakakmu itu, dia sudah dipukul hingga memar!”“Iya! Lelaki itu memang berengsek. Setelah wajah aslinya terbongkar, dia malah marah dan meluk

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1110

    Kimtara sungguh kaget. Dia segera merespons, “Nona Lufita, maaf telah bersikap lancang sebelumnya. Tapi masalah penculikan memang adalah ide Luther. Kami dibayar untuk melakukan penculikan. Kalau aku tahu Nona Lufita berasal dari Keluarga Morgana, aku pasti nggak berani melakukannya.” Kimtara membungkuk menunjukkan sikap tulusnya.“Lufita, apa kamu sudah dengar? Sekarang bukti sudah sangat kuat. Luther adalah dalang di balik penculikan ini!” Osiris langsung menimpali.“Betul! Aku bisa bersaksi semua ini memang adalah ulah Luther!” Irish juga melakukan pembelaan.“Kami semua juga bisa jadi saksi! Lelaki itu terlalu licik. Demi bisa mendapat kedudukan tinggi, dia malah tega menghalalkan segala cara!” Nowy menambahkan.“Kami semua bisa bersaksi! Luther yang sudah membunuh semua orang. Sekarang dia malah memfitnah kami!”Pada saat ini, semua orang keluar untuk bersuara. Dengan adanya suara mereka, fitnahan pun telah berubah menjadi kenyataan.Lufita sungguh bingung. Dia yang tidak memiliki

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1111

    “Bamm!” Terdengar suara keras yang mengagetkan semua orang.Semua orang melihat ke arah datangnya suara. Tampak Osiris dipukul hingga menyangkut di dalam dinding. Kemudian, tampak juga darah tak berhenti mengalir dari hidungnya. Nasib Osiris tampak sangat mengenaskan.“Kak Osiris!”“Tuan!”Semua orang tersadar dari bengongnya. Raut wajah mereka juga spontan berubah. Semuanya bergegas maju untuk mengeluarkan Osiris dari dalam tembok, lalu segera mengobatinya.“Luther! Beraninya kamu melukai Tuan Osiris? Besar sekali nyalimu!” ucap Irish dengan kaget dan murka.“Luther! Kalau terjadi apa-apa sama Kak Osiris, nyawamu pasti akan melayang!” jerit Nowy.“Apa kalian buta? Jelas-jelas Osiris menyerangku duluan, aku hanya melakukan perlindungan diri saja,” jelas Luther dengan dingin.“Aku nggak nampak apa-apa, aku hanya nampak kamu melukainya. Aku sarankan kamu untuk segera menyerah. Kalau nggak, kamu tanggung sendiri akibatnya!” Terlukis ekspresi galak di wajah Irish.“Betul! Segera menyerah s

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1112

    Lufita tertawa menyindir. “Kalau kamu benar-benar menganggapku sebagai teman, kenapa kamu malah mencelakai kakak sepupuku? Kenapa kamu malah menculikku? Kenapa kamu melakukan semua ini?”“Aku ….” Luther terdiam. Dia sudah menjelaskan dua kali alasan dia memukul mereka. Namun, kelihatan sekali bahwa Lufita tidak memercayainya. Atau … dia sudah menganggap Luther sebagai pelaku kejahatan.Tak peduli bagaimana Luther menjelaskan, semuanya pun tidak ada artinya lagi. Jika seseorang sudah mulai mencurigai, rasa percaya otomatis akan menghilang. Mengenai hal ini, Luther pun sudah memahaminya.“Kenapa? Nggak bisa ngomong lagi, ‘kan? Nggak bisa jelasin lagi? Ternyata ucapan ayahku itu benar. Semua yang kamu lakukan sebelumnya itu hanyalah sandiwaramu saja. Kamu memendam motif lain, kamu melakukan semuanya demi meningkatkan kedudukanmu! Aku kira kamu beda dengan yang lain. Kamu orangnya nggak serakah. Tapi ternyata aku salah dalam menilaimu. Kamu nggak ada bedanya dengan orang-orang yang sengaja

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1113

    “Tuan! Tuan, sadar!” Suara panggilan di belakang menyadarkan Lufita dari lamunannya. Begitu menoleh, tampak Osiris yang mengalami cedera serius sedang tidak menyadarkan diri.“Kak Osiris!” Lufita merasa sangat kaget, segera berlari maju untuk melihat apa yang terjadi.Tinjuan Luther tadi membuat Osiris kehilangan kesadarannya. Napasnya juga menjadi lemah.“Luther sialan! Beraninya dia melukai Tuan Osiris? Dia memang kurang ajar!” Irish sungguh geram.“Kalau bukan karena dia sudah melarikan diri, aku pasti akan pukul dia sampai mati!” timpal Nowy dengan kesal.“Cepat! Cepat antar ke rumah sakit!” Menyadari kondisi tidak bagus, Lufita segera memanggil orang untuk menggotong Osiris ke mobil. Mereka segera melaju ke Rumah Sakit Artha. Setibanya di rumah sakit, pihak medis segera melakukan penanganan pertama. Osiris baru terlepas dari masa kritisnya di larut malam.Padahal Luther tidak benar-benar mengerahkan kemampuannya. Jika tidak, nyawa Osiris pasti sudah melayang. Saat ini, di dalam

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 1114

    Henry mengangguk. “Oke, aku serahkan masalah ini kepadamu. Carikan beberapa master yang hebat untuk habisi Luther!”Jika masalah bisa diselesaikan dengan uang, untuk apa Henry turun tangan sendiri?“Tenang saja.” Ujung bibir Richard melengkung ke atas. Lagi pula ini adalah perintah dari Henry. Jika terjadi apa-apa, dirinya juga tidak akan disalahkan oleh Dennis.…Keesokan paginya.Kediaman Morgana sangatlah ramai. Semua tamu datang untuk merayakan ulang tahun Dennis. Betul! Hari ini adalah hari ulang tahun Dennis Morgana. Tokoh hebat dari segala penjuru datang untuk memberi ucapan selamat.Dennis memang sudah pensiun, tetapi semua orang masih tetap menghormatinya. Murid-muridnya juga tersebar di segala penjuru.Hanya saja, Dennis selalu bersikap merendah. Dia tidak suka berfoya-foya. Itulah sebabnya dia hanya mengundang beberapa saudara dan kerabat dekatnya saja. Tentu saja, ada juga tamu yang datang tanpa diundang.Saat ini, ada sebuah mobil sedan hitam berhenti di depan pintu. Pintu

Pinakabagong kabanata

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2491

    "Buku catatan?"Melihat buku catatan berwarna merah di bawah kakinya, Rigen menyipitkan matanya dan ekspresinya mulai terlihat panik. Dia benar-benar tidak menyangka buku catatan yang sudah disembunyikannya malah bisa ditemukan oleh Tim Penegak Hukum. Buku catatan ini berisi detail tentang semua transaksi ilegal dan korupsi dengan berbagai pejabat yang dilakukannya selama bertahun-tahun ini.Awalnya, Rigen menyimpan buku catatan ini agar para pejabat yang bekerja sama dengannya tidak berkhianat, tetapi sekarang ini malah menjadi buku kematiannya. Harta bisa disita dan anak-anak bisa diabaikan, tetapi dia tidak tahu bagaimana caranya mengelak dari buku penuh dengan tulisan tangannya sendiri.Rigen mengernyitkan alisnya dan keringat dingin mengalir sampai punggungnya basah kuyup."Tuan Rigen, kenapa kamu berkeringat begitu banyak? Apa cuacanya terlalu panas? Apa perlu aku menyuruh orang untuk mengipasimu?" sindir Wirya sambil tersenyum. Bukti yang sudah terkumpul kali ini cukup untuk mem

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2490

    "Oh? Benarkah? Kalau begitu, serahkan buktinya agar semua orang bisa melihatnya dengan jelas," kata Huston sambil tersenyum."Gulp ...." Mendengar laporan itu, Rigen langsung menelan ludahnya dan keringat dingin mulai mengalir. Hanya dalam waktu setengah hari saja, tidak mungkin semua rahasianya bisa terbongkar.Wirya mengeluarkan setumpuk dokumen dan meletakkannya di atas meja, lalu berkata dengan tegas, "Pertama, aku sudah menyelidiki masalah keuangan Tuan Rigen. Gaya hidup Tuan Rigen jauh melampaui gaji resminya. Dia punya 18 rumah mewah, puluhan kereta mewah, emas, barang antik, lukisan terkenal, dan lainnya. Total asetnya mencapai puluhan triliun.""Dengan gaji resmi Tuan Rigen, setidaknya perlu berhemat dan bekerja keras selama ribuan tahun untuk mengumpulkan puluhan triliun ini. Jadi, aku penasaran, dari mana semua harta ini berasal?"Begitu mendengar perkataan itu, semua mata langsung tertuju pada Rigen. Mereka tahu dia memang korupsi, tetapi mereka tidak menyangka jumlahnya ak

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2489

    Huston melirik Rigen, lalu mengalihkan pandangannya pada para penasihat lainnya dan berkata sambil tersenyum dingin, "Aku juga akan menyelidiki kalian satu per satu dengan teliti. Lebih baik kalian memastikan diri kalian bersih. Kalau aku menemukan kesalahan atau kejahatan kalian sedikit saja, aku akan menindak kalian sesuai hukum. Nggak ada ampun."Begitu mendengar perkataan itu, semua orang langsung menjadi panik. Mereka saling menatap dengan bingung dan jantung berdebar. Setelah menyadari Huston benar-benar marah, mereka semua memilih untuk diam dan hanya Rigen yang terus berteriak dengan marah. Mereka tidak menyangka kini malah mereka yang terkena dampaknya.Hampir semua pejabat memiliki catatan yang buruk setelah menjabat di pemerintahan, Raja biasanya hanya berpura-pura tidak tahu dan tidak mempermasalahkan hal ini dengan mereka. Namun, sekarang Huston ini jelas tidak ingin memberi mereka muka lagi. Jika Huston benar-benar menyelidiki mereka sampai ke akar, sebagian besar dari me

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2488

    "Rigen, Rigen ... aku benar-benar nggak bisa membedakan kamu ini sengaja pura-pura bodoh atau memang bodoh?"Huston tertawa, tetapi tatapannya penuh dengan ketidakpedulian. "Kamu minta bukti fisik, aku sudah memberikannya. Kamu minta saksi, aku juga sudah menyediakannya. Sekarang bukti dan saksi sudah ada, bahkan pelaku sendiri sudah mengaku. Lalu, apa lagi yang kamu inginkan?""Hmph! Dunia politik ini penuh kegelapan. Aku cuma menuntut keadilan agar kamu nggak membunuh orang yang tak bersalah!" Rigen tetap berdiri tegak dengan sikap penuh keadilan.Beberapa pejabat yang tadi mendukungnya kini memilih diam. Mereka sadar bahwa Huston benar-benar marah. Tak ada yang berani terus menantangnya. Yang lebih penting, mereka kehilangan keyakinan mereka.Seperti yang Huston katakan, bukti-bukti kuat telah diletakkan di depan mereka. Tak ada lagi alasan untuk meragukannya.Rigen adalah bagian dari Keluarga Bennett, paman dari Huston. Dia bisa berbicara sesuka hati tanpa rasa takut. Namun, mereka

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2487

    "Tuan Weker? Tuan Trisno?" Begitu melihat wajah kedua orang itu, Rigen langsung membelalakkan mata, tampak sangat terkejut. "Ka ... kalian? Gimana bisa jadi seperti ini?"Saat ini, dia benar-benar terkejut. Bagaimana mungkin? Kedua orang ini adalah tokoh besar di Atlandia yang biasanya dihormati ke mana pun mereka pergi. Bahkan, dia sendiri harus memberi hormat kepada mereka.Namun, hanya dalam satu malam, dua pejabat berkuasa yang begitu terhormat telah berubah menjadi tahanan dengan rambut berantakan dan pakaian lusuh."Huston! Ini sudah keterlaluan!" Setelah terkejut, Rigen langsung meledak marah, bahkan cara dia memanggil Huston pun berubah. "Kamu sadar nggak apa yang kamu lakukan? Mereka berdua adalah pilar utama Atlandia!""Mereka adalah tangan kanan Raja! Bahkan juga gurumu dan orang yang lebih tua darimu! Kamu malah memperlakukan mereka seperti ini. Apa kamu masih manusia?""Benar sekali! Mereka telah mengabdi dengan setia pada negara dan rakyat. Kesalahan apa yang mereka lakuk

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2486

    "Pangeran Huston, jangan bicara sembarangan!" Rigen memasang ekspresi serius. "Aku selalu berjalan di jalan yang benar dan nggak pernah melakukan sesuatu yang melanggar moral. Aku pantas mendapatkan kepercayaan darimu, pantas mendapatkan kepercayaan rakyat. Aku nggak pernah mengecewakan siapa pun!""Kata-katamu terdengar sangat mulia. Kalau kamu memang bersih, kenapa nggak membiarkan Tim Penegak Hukum melakukan penyelidikan?" tanya Huston dengan suara dingin.Begitu ucapan itu dilontarkan, ekspresi Rigen sedikit berubah dan menunjukkan sedikit rasa gelisah. Siapa pejabat yang tidak punya noda di masa lalunya? Jika benar-benar diselidiki, pasti akan ditemukan beberapa kesalahan. Meskipun kesalahan itu tidak terlalu serius, tetap saja akan mencemari reputasi.Namun, di hadapan begitu banyak rekan sejawat, dia tidak bisa menunjukkan kelemahan. Kalau tidak, bagaimana dia bisa terus berdiri di dunia politik dan mengaku sebagai pejabat yang bersih?"Silakan periksa!" Rigen mengangkat dagunya

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2485

    Huston yang duduk di kursi mengamati para penasihat yang berpura-pura berwibawa itu dengan tenang dan tidak memberikan tanggapan sedikit pun. Dia bahkan menikmati tehnya dengan santai, seolah-olah tidak peduli dengan tuduhan mereka.Namun, sikap Huston yang cuek ini membuat Rigen dan yang lainnya mengernyitkan alis dan perlahan-lahan berhenti memprotes secara refleks. Mereka sudah berbicara dengan penuh semangat, tetapi Huston malah sama sekali tidak menanggapinya. Bukankah semua ini hanya sia-sia saja?Begitu protesnya perlahan-lahan mereda, Huston akhirnya berkata, "Sudah selesai? Kalau belum, silakan lanjutkan sampai kalian puas.""Pangeran Huston, kami sedang membahas masalah serius denganmu, sikap santaimu ini benar-benar sangat mengecewakan," kata Rigen dengan muram."Masalah serius? Heh ...."Huston mendengus. "Kalian bahkan nggak tahu mana yang benar dan salah pun sudah berani lantang dan menuduhku semena-mena. Bagiku, kalian sama saja sedang melawak.""Kamu ... sombong sekali!

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2484

    "Apa kamu pantas duduk dan berbicara denganku?" kata Huston dengan tegas dan menusuk hati sampai Rigen langsung terdiam.Dalam sekejap, Rigen duduk kaku di tempatnya dan tidak mengatakan sepatah kata pun. Dia benar-benar tidak menyangka Huston yang masih begitu muda ternyata memiliki lidah yang begitu tajam.Rigen tahu harga dirinya akan terjaga jika dia mengaku datang untuk urusan pribadi, tetapi dia akan kehilangan hak berbicara. Semua kata-kata yang sudah disiapkannya sebelumnya untuk menyerang Huston pun akan sia-sia. Namun, jika mengaku untuk urusan resmi, dia harus sopan dan memberi hormat pada Huston. Tidak peduli memilih yang mana pun, dia tidak mendapatkan keuntungan."Aku tanya sekali lagi, kalian datang untuk membahas urusan resmi atau pribadi?" tanya Huston dengan dingin."Urusan ... resmi," jawab Rigen akhirnya dengan terpaksa setelah berada dalam posisi sulit."Jadi? Apa begini sikapmu sebagai seorang penasihat?" tanya Huston.Mendengar perkataan itu, Rigen terpaksa berdi

  • Dikejar Lagi oleh Istri CEOku   Bab 2483

    Setelah satu malam penuh gejolak, Pasukan Api Merah ada yang mati, ada yang dipenjara, hingga akhirnya seluruh pasukan benar-benar lenyap.Bukan hanya itu, kediaman Jenderal Loland juga mengalami pembersihan besar-besaran. Semua harta hasil korupsi disita, sementara para pelaku kejahatan dijebloskan ke dalam penjara.Siapa pun yang memiliki keterkaitan dengan kediaman jenderal langsung ditempatkan dalam tahanan rumah dan diperiksa satu per satu. Sementara itu, orang yang menyebabkan semua ini, yakni Loland, kini menjadi buronan nomor satu.Selama dia belum tertangkap, Atlandia tetap dalam keadaan siaga penuh. Semua jalur transportasi utama diblokir, sementara regu patroli terus melakukan pencarian untuk menangkapnya.Banyak pejabat senior yang tidak mengetahui kebenaran di balik peristiwa ini merasa tidak puas dengan tindakan Huston yang mengerahkan pasukan besar-besaran untuk melakukan perburuan. Beberapa yang lebih radikal bahkan berkumpul di depan istana untuk melakukan protes keras

Galugarin at basahin ang magagandang nobela
Libreng basahin ang magagandang nobela sa GoodNovel app. I-download ang mga librong gusto mo at basahin kahit saan at anumang oras.
Libreng basahin ang mga aklat sa app
I-scan ang code para mabasa sa App
DMCA.com Protection Status