Sudah genap dua bulan Kayla dipecat dari kantornya yang lama, dan sudah lebih dari satu bulan dirinya bekerja di kantor baru sebagai staff senior analyst. Kayla merasa dirinya sangat beruntung, meskipun ia tak memiliki surat rekomendasi dan namanya sedikit viral akibat kasus dengan mantan pacar, perusahaan yang menerimanya bekerja tidak begitu mempermasalahkannya. Gedung besar berlantai belasan itu enam seluruh lantainya merupakan milik Kubik Group yang terdiri dari start up Vegetable Box, Bisnis F&B, Klinik kecantikan, serta mall besar di beberapa lantai bagian bawah. Kayla bahkan tidak menyangka dirinya bisa bekerja di perusahaan multinasional tersebut, gajinya membesar dan dompetnya selalu penuh. Itu kabar baiknya, sedangkan kabar buruknya adalah sudah dua Minggu belakangan Kayla merasa jika dirinya selalu masuk angin dan mual di pagi hari, belum termasuk mood nya yang mendadak suka menangis saat gofood yang dipesan terlambat hanya beberapa menit dari estimasi waktu di aplikasi
Terakhir Diperbarui : 2025-01-29 Baca selengkapnya