Persiapan untuk operasi pengangkatan sel kanker Lisa telah berjalan dengan lancar. Lisa menatap langit-langit ruangan dengan pandangan kosong, terperangkap dalam kecemasan yang tak bisa diungkapkan. Jantungnya berdebar kencang, dan pikirannya berputar-putar tak menentu.Ryan berdiri di sampingnya menggenggam tangan Lisa dengan lembut, berusaha memberikan ketenangan. “Kamu harus bisa berjuang, Lisa! Ini demi anak yang ada dalam kandunganmu,” ucap Ryan, mencoba menenangkan, meski sesungguhnya dia sendiri hampir tak bisa menenangkan diri. “Aku takut, Ryan... takut kalau aku tidak bisa melewati ini. Takut jika nantinya aku membahayakan anakku,” ungap Lisa menarik napas panjang, mencoba menenangkan dirinya."Itu tidak akan terjadi, Lisa. Kamu harus bisa melalui semua ini ... demi dirimu, demi anakmu. Aku di sini, selalu di sini, untuk menemanimu."Ryan sadar, dia tak akan bisa mengatakan kalau semuanya demi dirinya. Walaupun Lisa sudah terbuka, tetapi hatinya belum terbuka untuknya. Lisa
Last Updated : 2025-01-23 Read more