Wanita yang mengenakan blouse bertabur bunga pink itu, terlihat semringah kala melihat adik ipar berdiri di depan teras. Syeira mengambil beberapa paper bang, oleh-oleh yang dibelinya hari ini untuk Binar dan suaminya. Dengan langkah santai, Syeira menapaki lantai teras. "Sejak kapan datangnya, Fan?" tanya Syeira tersenyum manis. Namun, Affandi hanya menatap wanita itu datar. Dia menarik napas dalam, tahu sebentar lagi senyum manis di wajah kakak iparnya itu akan lenyap. "Kamu nemuin siapa?" Pandangan Syeira terlempar ke mobil suaminya yang ada di garasi. "Oh iya, Mas Aiman, yah?" tebak Syeira, "tumben Mas Aiman jam segini udah pulang."Affandi mengembuskan napas panjang melihat alis bertaut milik Syeira. Lantas, dia mendekati kakak iparnya tersebut. "Apa pun yang terjadi di dalam, mohon kuatkan hatimu, Mbak," ucap Affandi pelan. Lantas, Affandi pun pergi begitu saja. Meninggalkan tanda tanya besar di benak Syeira. Walaupun dokte
Terakhir Diperbarui : 2024-03-31 Baca selengkapnya