Entah bagaimana ceritanya, Christy akhirnya bisa melepaskan diri dari Maxime. Dia benar-benar ketakutan dan tidak menyangka Maxime tiba-tiba kumat.Namun Christy merasa metode yang digunakannya sudah benar. Dia hanya perlu bicara baik-baik dengan Maxime dan tidak melanggar batasan, dengan begitu Maxime tidak akan melukainya.Sayangnya, pemilihan kata yang salah membuat Maxime mengira Christy sudah membohonginya.Christy kesakitan, tapi dia tidak lupa mengatur strategi berikutnya.Tiba-tiba, Joanna meneleponnya."Christy, gimana kondisi Max? Kamu sudah bisa merawatnya?"Christy pun berbohong, "Bi, Kak Max sekarang cuma nurut sama aku. Tiap kali ada pelayan mendekat, dia akan kumat dan tantrum. Tapi dia nggak begitu sama aku.""Benarkah?" Joanna merasa senang dan bertanya, "Terus Reina gimana?""Bibi, mendingan Reina nggak usah datang ke sini deh. Semalam aku dengar kayaknya dia dipukuli." Christy berpura-pura mengkhawatirkan Reina dan berkata, "Lagian Kak Reina itu 'kan lagi hamil, dia
Read more