"Aduh, kamu belum tahu, ya? Dengar-dengar dua hari terakhir ini ada beberapa helikopter yang bolak-balik terbang di dekat sini, orang-orang di dalamnya semua mengenakan pakaian hitam dan kacamata hitam, seperti yang kita lihat di televisi."George yang berada di sampingnya pun merasa khawatir, pasti Harvey yang datang mencarinya.Dengan segera, dia masuk ke sebuah apotek kecil di sebelah dan membeli barang yang dibutuhkan, sementara itu, Jarren buru-buru masuk, "Kak George, gawat, helikopternya terbang, sepertinya terbang ke arah pulau kita," jelasnya.Setelah mengambil barang itu, George berkata dengan dingin, "Ayo cepat pergi, kita harus sampai lebih dulu daripada mereka."Melihat helikopter yang terbang di atas kepala mereka, Jarren menggigit akar rumput dengan kesal, "Sialan, mereka terbang jauh lebih cepat daripada berenang di laut. Baru sebentar saja sudah tertinggal jauh sekali. Kak George, kamu harus ... ," ujarnya.Sebenarnya, Jarren ingin meminta George agar melaju lebih cepa
Last Updated : 2024-01-06 Read more