"Dia apa, Mas?" desak Bening tidak sabaran."Aku nggak bisa bicara di sini. Kita bicara saja di rumah. Selesaikan dulu belanjaan kamu sebelum kita pulang," ucap Galih mengacuhkan tatapan penasaran istrinya. Lima menit sebelum Galih kembali ke tempat Bening berada, dia mendapat telepon dari mamanya. Galih pikir mamanya butuh sesuatu atau ingin menitip barang belanjaan, karena Karisma tahu mereka sedang berbelanja kebutuhan rumah."Ada apa, Ma?""Mama belum cerita sama kamu.""Soal?" Galih masih mengira mamanya tidak benar-benar mengatakan sesuatu yang penting. "Genta dan Tante Fitri.""Kenapa dengan mereka?""Dulu, tujuh tahun yang lalu atau lebih mungkin, mama sudah lupa kapan tepatnya. Pokoknya waktu Genta sudah dinyatakan lulus SMA dan pada saat itu, dia dan teman-temannya sedang mengadakan pesta di sekolah. Prom night," jelas Karisma. Dia menjeda ucapannya. "Lalu?""Kamu tahu? Tante Fitri waktu itu ada di rumah mama. Kami membicarakan sesuatu tentang pesta kelulusan untuk Genta
Last Updated : 2023-12-29 Read more