"Mati?" Brody mendengus dengan tidak setuju. "Sepertinya ucapanmu terlalu berlebihan, 'kan? Vampir nggak bisa mati. Sehebat apa pun pesilat Negara Drago, mereka nggak mungkin sanggup membunuhku!"Sekalipun Takhta Suci membatasi vampir, asalkan Brody ingin melarikan diri, Eddie tetap tidak bisa menahannya."Gen vampir memang kuat, tapi nggak sampai nggak bisa mati. Kalau nggak, mana mungkin kalian berada di bawah naungan Kuil Dewa? Selain itu, jangan meremehkan pesilat Negara Drago.""Selama bertahun-tahun ini, terjadi banyak konflik dengan mereka. Tapi, kita nggak pernah dapat keuntungan apa pun. Kalau kamu terus sombong begini, cepat atau lambat pasti dapat ganjarannya," timpal Eddie dengan nada datar.Bangsawan seperti Brody tidak mungkin tahu betapa berbahayanya Negara Drago. Musuh mereka hanya pesilat elite Negara Drago. Ini tidak termasuk masalah besar. Namun, jika mengusik monster-monster tua itu, mereka belum tentu bisa pulang dalam keadaan selamat."Tuan Eddie, jangan-jangan ka
Terakhir Diperbarui : 2024-11-03 Baca selengkapnya