Tadeo menatap Elan yang berdiri di hadapannya. Pria paruh baya itu mengetuk-ngetuk jemarinya ke atas meja, menatap lurus keponakannya itu dengan sorot mata membendung sebuah hal yang ingin dungkapkan.“Apa kabar, Paman?” Elan menarik kursi, duduk di hadapan Pamannya. Hari ini dia meluangkan waktu untuk bicara berdua dengan pamannya. Dia memiliki hutang permohonan maaf pada pamannya.“Seperti yang kau lihat, aku baik,” jawab Tadeo dingin dan datar.Elan tersenyum samar. “Aku senang kau selalu sehat.”“Kau senang? Aku pikir kau ingin aku cepat mati.”“Seburuk-buruknya diriku, tidak mungkin aku menyumpahi Paman kandungku untuk cepat mati. Kedua orang tuaku sudah tiada. Kau sama saja dengan pengganti kedua orang tuaku.”“Kau tidak ingin aku cepat mati, tapi kau membuat ulah yang mengundang kematianku cepat datang! Begitu maksudmu, Elan?!”Elan kembali tersenyum dan menatap Pamannya. “Itu tujuanku datang ke sini. Aku minta maaf, Paman. Aku minta maaf atas apa yang telah terjadi. Aku terlal
Last Updated : 2023-08-21 Read more