Semua Bab Terikat Padamu: Bab 51 - Bab 60

82 Bab

50. Direncanakan Dengan Baik

Hari-hari berlalu setelah percobaan pembunuhan Maxton terhadap Cellia. Belleza, Raline dan Claude tidak ada yang membuat masalah terhadap Lyria. Mereka tidak ingin mendapatkan kecurigaan dari Malvis, terlebih Lyria ini ternyata tidak mudah dihadapi.Ini adalah akhir pekan, Lyria hanya berada di kediaman Malvis sembari mempelajari beberapa hal di rumah saja. Dia tidak tertarik untuk pergi ke luar rumah, terlebih saat ini Axelsev juga sedang ke luar negeri untuk urusan bisnis.Lyria keluar dari kamarnya setelah bosan dengan apa yang dia pelajari. Wanita itu pergi mendekati tangga, tapi dia dihentikan oleh Claude.“Lyria, ayo ke luar bersamaku.” Claude menawarkan dengan baik hati.“Kita tidak cukup akrab untuk keluar bersama, Claude.” Lyria menjawab dengan dingin. Selama beberapa hari ini Claude mencoba untuk menunjukan kebaikan padanya, tapi sayangnya Lyria telah mengetahui sebusuk apa hati Claude.Meski bersandiwara, Lyria enggan bersikap akrab dengan Claude, itu terlalu menjijikan. Ly
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

51. Wanita Beracun

Tiga puluh menit kemudian, Malvis, Belleza dan Lyria tiba di rumah sakit, selain tiga orang itu ada juga pelayan yang telah dibayar oleh Claude.Amarah Raline langsung melonjak ketika dia melihat Lyria. “Apa yang kau lakukan di sini? Apakah kau ingin memastikan apakah Claude masih hidup atau tidak?”“Raline, tenanglah. Ini rumah sakit,” tegur Malvis.“Ayah, bagaimana aku bisa tenang? Claude hampir patah tulang rusuk dan tulang tangan karena didorong oleh Lyria,” balas Raline. “Ayah, aku ingin meminta keadilan untuk Claude. Lyria telah begitu jahat terhadap Claude.”“Claude, bagaimana kau bisa terjatuh? Katakan pada Nenek dan Kakek, jangan takut pada siapapun.” Belleza berkata dengan lembut pada cucunya.“Kakek, Nenek, Lyria telah mendorongku. Aku mengajaknya keluar tadi, tapi Lyria menolaknya. Aku mengejarnya lagi, masih berusaha untuk mengajaknya pergi agar bisa dekat satu sama lain, tapi Lyria marah dan mendorongku.” Claude mengatakan dengan benar pada awal cerita, tapi wanita itu m
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

52. Hanya Terdiri Dari Tiga Orang

“Tuan Malvis, Anda benar-benar mengecewakanku.” Axelsev menatap kakek istrinya dengan dingin. “Bukankah Anda mengatakan pada saya bahwa Anda tidak akan membiarkan siapapun menyakiti Lyria? Apa yang terjadi hari ini? Istriku dimarahi oleh beberapa orang dan difitnah. Jika dia tidak cukup pintar maka hari ini reputasinya pasti akan hancur seperti reputasi Ibu Cellia.”“Masalahnya sudah diserahkan pada polisi saat ini. Lyria pasti akan mendapatkan keadilan,” balas Malvis.“Lalu bagaimana dengan yang lain? Nyonya Belleza dan Nyonya Raline? Dua wanita itu memarahi istriku dan menuduhnya dengan kasar. Apakah mereka bisa pergi begitu saja? Bukankah seharusnya mereka meminta maaf pada Lyria? Dan Anda juga, aku tidak berharap Anda tidak mempercayai cucu Anda sendiri. Ah, benar, aku lupa tentang satu hal. Anda bahkan tidak bisa mempercayai putri yang telah Anda besarkan selama belasan tahun, bagaimana mungkin Anda akan mempercayai cucu Anda yang hanya kurang dari satu minggu bersama Anda.”Axe
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

53. Menagihnya Berkali Lipat

Axelsev dan Lyria makan sambil mengobrol, saat ini Lyria tengah meminta Axelsev untuk membantunya memilih kandidat yang tepat untuk mengelolah Chaister Konstruksi, karena tidak mungkin bagi Lyria untuk memimpin dua perusahaan sekaligus.“Aku akan memerintahkan orang untuk memeriksa setiap petinggi di Chaister Konstruksi. Setelah selesai aku akan menyerahkannya padamu.” Axelsev meraih gelas lalu menyesap anggurnya.“Baik.” Lyria menuangkan lagi anggur ke dalam gelas Axelsev. Malam ini mereka akan menikmati anggur sedikit lebih banyak dari biasanya."Nyonya Belleza pasti akan membuat gerakan setelah ini. Dia tidak akan mungkin diam saja setelah orang-orang yang dia sayangi satu per satu dikirim ke penjara,” seru Axelsev. Tangannya bergerak memutar, memainkan cairan ruby di dalam gelas.“Itu benar. Akan tetapi, aku pikir dia tidak akan mungkin menggunakan trik untuk menyakiti dirinya sendiri demi menyingkirkanku. Dia pasti sudah merasakan bahwa Kakek mulai meragukannya.”Axelsev tidak ak
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

54. Sama Persis

Keluarga Stanley kini menjadi bahan perbincangan oleh banyak orang. Bahkan masyarakat dari kelas bawah pun ikut membicarakan mereka.Keluarga Stanley tidak terlibat dalam dunia hiburan, tapi sekarang mereka menjadi pusat perhatian. Dengan rumor yang beredar di media sosial, Lyria telah dikenal sebagai cucu kandung Malvis Stanley.Hari yang berat telah dilalui oleh Malvis, pria itu kembali ke kediamannya. Dia langsung disambut oleh istrinya yang memasang wajah lembut.“Suamiku.” Belleza memiliki keluhan dalam suaranya yang tertahan. “Kenapa kau tidak menjawab panggilanku seharian ini? Apakah itu karena rumor yang menyebar? Apakah kau meragukanku?”Malvis menatap Belleza dengan seksama, dia benar-benar tidak tahu apakah wanita yang tidur di sebelahnya selama lebih dari dua puluh tahun ini benar-benar telah menipu dan membodohinya selama ini.“Aku sibuk seharian ini.” Sikap Malvis mulai berubah pada Belleza.“Suamiku, apa yang dikatakan oleh rumor itu tidak benar. Kau melihat sendiri sep
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

55. Perjamuan Amal

“Lyria, berhenti di sana!” Carlos melangkah cepat menyusul Lyria yang hendak masuk ke dalam mobilnya.“Masuklah duluan, Sylvien.” Lyria membiarkan asisten pribadi suaminya untuk masuk lebih dahulu.“Ada apa, Tuan Carlos?” Lyria menatap Carlos acuh tak acuh.“Apakah kau sudah merasa puas setelah membuat reputasi Claude hancur?” Suara Carlos terdengar sangat sinis.Lyria tersenyum ringan. “Claude memang pantas mendapatkannya.”“Lyria, jangan terlalu bangga pada dirimu sendiri. Suatu hari nanti kau pasti akan mengalami hal yang mengerikan karena perbuatanmu terhadap orang lain!”“Tuan Carlos, Anda benar-benar lucu. Apa yang diterima oleh Claude saat ini adalah buah dari kejahatannya sendiri. Jika dia tidak menggunakan skema licik untuk menjebakku apakah dia akan mendapatkan masalah seperti sekarang? Tidak heran jika Claude memiliki pemikiran yang rusak, rupanya itu menurun dari Anda.”Rahang Carlos mengeras. Dia tidak berharap untuk dihina oleh seorang wanita muda. “Claude tidak akan me
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

56. Suamiku Memang Sangat Kaya

Acara perjamuan telah berlangsung. Malvis menyumbangkan barang untuk dilelang dan itu telah dimenangkan oleh seorang pengusaha yang memiliki hubungan dekat dengan Malvis.Sekarang yang dilelang adalah sebuah kalung yang pernah dimiliki oleh seorang putri dari era Victoria. Tawaran dimulai dan penawaran semakin lama semakin meningkat.Dari sejarahnya kalung itu diciptakan oleh seorang perancang perhiasan untuk wanita yang sangat ia cintai, dan wanita itu adalah seorang putri istana yang tidak pernah bisa dia miliki.Dengan kalung di mana liontinnya terletak di dekat jantung sang putri, dia menyatakan bahwa dia tidak pernah meninggalkan wanita itu dan selalu berada dekat dengannya.Orang-orang yang menawar sekarang menyukai cerita dari kalung itu, selain itu permata yang digunakan sebagai liontin juga merupakan permata langkah berwarna darah yang sangat indah.Jika mereka memberikan kalung itu untuk pasangan mereka maka pasangan mereka pasti akan sangat bahagia.Lyria juga menyukai kalu
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

57. Gaun Pengantin

Lyria melirik jam di tangannya. Dia memiliki janji dengan ibu mertuanya untuk memilih gaun pengantin pada jam makan siang, dan waktunya hampir tiba. Untuk hal yang satu ini dia harus terlibat dalam pemilihannya karena memerlukan ukuran tubuhnya.Sementara untuk hal-hal lainnya ibu mertuanya telah mengurusnya. Ibunya hanya menanyakan beberapa hal padanya salah satunya adalah dekorasi seperti apa yang diinginkan oleh Lyria.Mertuanya benar-benar sangat perhatian padanya, alih-alih menentukan sendiri wanita itu malah meminta pendapatnya.Lyria benar-benar sangat sibuk dengan pekerjaannya sehingga dia tidak bisa menentukan sendiri. Dia juga tidak bisa mengundurkan rencana pesta pernikahannya dengan Axelsev karena hal itu telah dibicarakan dengan keluarga Axelsev.Wanita itu berdiri dari tempat duduknya. Dia segera keluar dari ruangannya. Sylvien dan Alan berada di ruangan yang sama dengan ruangan sekretaris. Dua pria tampan itu menjadi primadona di ruangan sekretaris kakek Lyria.Ketika L
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

58. Bom

Pukul sepuluh malam Lyria memutuskan untuk meninggalkan perusahaannya. Dia masih ditemani oleh Sylvien dan Alan.Di butuhkan setidaknya setengah jam untuk sampai di kediaman Malvis yang terletak di tempat elit di ibukota. Jalan-jalan yang dilalui ke sana pun sangat sepi karena tidak banyak orang yang tinggal di sana.Saat jalanan menurun, Alan segera memperlambat laju kendaraan dengan menginjak rem perlahan, tapi pria itu akhirnya merasakan sesuatu yang salah.“Nyonya rem mobil tidak berfungsi.” Alan memberitahu Lyria dengan tenang. Dia tidak merasakan ada yang salah pada mobil yang ia kemudikan pada awalnya, rem masih berfungsi dengan baik sebelumnya.“Apakah kau bisa mengatasinya?” tanya Lyria dengan tenang.“Saya bisa mengatasinya, Nyonya. Hanya saja itu akan sedikit nyaman.”“Tidak apa-apa, aku bisa bertahan.”Sylvien melihat ke belakang, untuk melihat apakah ada yang mengikuti mereka atau tidak, tapi yang mengejutkan bagi Sylvien adalah dia menemukan bom telah direkatkan dengan k
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya

59. Perasaan Ditinggalkan

“Bu.” Claude menatap ibunya dengan lembut, dia sudah beberapa hari tidak melihat ibunya. Dia pikir ibunya sudah tidak peduli lagi padanya karena telah membuat masalah yang besar.“Di mana Carlos?”“Ayah belum datang ke sini pagi ini, Bu.”“Jangan memanggilku ‘ibu’ aku bukan ibumu!” bengis Raline. Sekarang melihat Claude dia hanya merasakan kebencian yang begitu besar. Anak ini adalah anak yang sangat dia sayangi, tapi ternyata cerita dari kelahiran Cladue sayang menjijikan.“Bu, apa yang terjadi? Kenapa Ibu bicara seperti itu? Aku tahu aku telah menyebabkan masalah, aku benar-benar meminta maaf.”Raline jijik mendengar kata-kata Claude. “Kau adalah putri haram Carlos, bukan putriku! Mulai hari ini kau bukan lagi bagian dari keluarga Stanley! Hidup atau mati, aku tidak memiliki urusan lagi denganmu.” Usai mengatakan itu Raline segera berbalik dan pergi tanpa ragu.Claude terkejut di tempatnya. Ternyata ibunya telah mengetahui rahasia yang telah disimpan oleh ayahnya. Sekarang Claude me
last updateTerakhir Diperbarui : 2023-02-02
Baca selengkapnya
Sebelumnya
1
...
456789
DMCA.com Protection Status