Sebulan setelah kepergian dari Erlangga ke Perth, Jamila pun mengunjungi Elena di rumah Elena saat Sakti telah berusia 6 bulan. “Mila.., lama sekali baru nongol.., gue pikir elo jalan-jalan keluar negeri sama laki elo. Ponsel juga kagak aktif..,” sambut Elena dan di saat bersamaan Herlambang keluar dari kamarnya mengendong Sakti yang tertidur.“Lena.., Sakti udah tidur.., aku taruh dia di tempat tidurnya yaa.., hari ini aku ada rapat penting, jadi aku harus ke kantor dan sepertinya nanti malam nggak mampir ke sini lagi. Besok pagi aku ke rumah,” ucap Herlambang yang tersenyum pula ke arah Jamila.Jamila pun tersenyum membalas senyuman Herlambang. Namun dalam hati terdalam Jamila sangat tidak nyaman melihat Herlambang ada di rumah Herlina dan tampak sudah terbiasa di rumah itu.“Mila.., Om jalan dulu. Lena.., aku jalan dulu.., jaga Sakti baik-baik.., Lena,” pinta Herlambang setiap kali dirinya akan meninggalkan Sakti. Dan kata-kata itu telah berulang kali di dengar Elena.“Hmmm..
Last Updated : 2023-02-15 Read more