POV RARA. ***“Neng, ini udah jam 07.05, loh. Kok, mereka belum jemput Teteh, ya. Jangan-jangan mereka nggak jadi ngajakin. Jangan-jangan Teh Ocha sama keluarga besarnya sudah berhasil membujuk suami dan juga mertuanya agar tidak jadi bawa kamu, Neng. Kok, Emak jadi curiga sama mereka, ya, sampai jam 07.00 lewat nggak jemput kamu. Jangan-jangan, mereka itu nggak mau kita jadi orang sukses juga, Neng. Mereka maunya yang di atas terus. Sedangkan kita jadi keluarga miskin terus,” ucap Emak yang sejak tadi sudah menunggu kedatangan mereka di teras depan bersama cucunya. Emak mondar-mandir seperti gosokan.“Ih! Iya juga, ya, Mak. Udah jam 07.00 lewat, loh. Biasanya, kan, orang kota selalu on time. Aduh! Gimana, ya, Mak, kalau sampai beneran aku nggak jadi kerja di kota. Pupuslah sudah semua impianku, Mak,” jawabku lesu. Jangan-jangan, apa yang dikatakan Emak benar adanya kalau Teh Ocha berhasil membujuk mereka lagi. Kalau sampai itu terjadi, lihat aja Teh Ocha! Kamu akan jadi salah satu o
Terakhir Diperbarui : 2023-07-11 Baca selengkapnya