Dari kejauhan Aksan melihat Nilam dan lelaki itu turun dari mobil, kemesraan mereka terus menjadi tontonan yang membuat hati Aksan dibakar cemburu, bagaimanapun akhirnya Nilam pernah menjadi bagian hidup Aksan yang sangat istimewa, mereka menjalani kehidupan yang sangat bahagia dan indah tapi siapa sangka ternyata Aksan menghancurkan hidupnya sendiri.Merasa tak terlihat apa-apa, Aksan mencari posisi yang bisa melihat pemilik rumah. Dan akhirnya, Aksan bisa melihat ke dalam rumah itu, tepatnya di bagian luarnya Nilam dan pasangannya itu masih berdiri mengetuk pintu. Tak lama seorang perempuan ke luar, Aksan menutup mulutnya menahan napas karena meski dia sudah yakin tapi tetap terkejut. "Namira," lirih Aksan. Benar saja dugaannya, yang ditemui Nilam adalah Namira, mereka tampak begitu dekat dan sangat akrab. Aksan mengamati dari jauh, lalu ingatannya melayang pada waktu yang telah dilewati, dua perempuan yang sangat berarti bagi hidupnya. Satu di antara mereka pernah sangat istimewa
Last Updated : 2022-12-06 Read more