Pada umumnya, orang akan segan mengomentari kekurangan orang lain secara face to face. Tolong digarisbawahi, PADA UMUMNYA!Jangan harap situasi umum seperti itu terjadi kepada kaum low level seperti Gami. Warna kulitnya, jerawatnya, rambutnya yang bau, cara berpakaiannya, hingga tinggi badannya sudah sering menjadi bahan ledekan dan tertawaan seorang Suganda Yudistira.Namun, seakan belum puas, Gami ingin mendengar sekali lagi, bagaimana penilaian Dira terhadap dirinya--dengan cara yang berbeda. Yap, kali ini dia ingin mendengar penilaian Dira tentang Gami melalui perantara Gita.“Saya minta maaf banget, ya, Bang, kalau selama bekerja di sini, adik saya banyak nyusahin kalian.” Umpan awal mulai dilempar.“No worries, Gita. So far selama ini Gami enggak pernah bikin masalah besar.”Gita tidak tahu, apakah Dira berujar demikian karena berhadapan dengannya atau memang seperti itulah kenyataan yang dia rasakan. Maksudnya, sekara
Baca selengkapnya