Temen Tapi Demen

Temen Tapi Demen

last updateLast Updated : 2022-04-22
By:  Kenong Auliya ZhafiraCompleted
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel16goodnovel
10
4 ratings. 4 reviews
68Chapters
7.0Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
SCAN CODE TO READ ON APP

Synopsis

Demen sama temen sendiri? Baiknya diperjuangkan atau dipendam? Shakira Widuri dan Soni Pratama akan memilih jalan mana yang mereka ambil.

View More

Chapter 1

Temen Tapi Demen

TEMEN TAPI DEMEN

Oleh: Kenong Auliya Zhafira

        Sahabat adalah teman terdekat yang akan selalu menemani dalam berbagai macam keadaan di kala sedih dan bahagia. Baik suka, maupun duka. Tidak akan pernah ada tangan yang terlepas dari genggaman. Dan akan saling menguatkan satu sama lain.

 Jika salah satu ada yang kesakitan, maka akan ada orang yang suka rela memberikan sebuah pelukan. Dan jika ada air mata kesedihan, maka akan ada tangan yang selalu siap untuk menghapusnya.

Begitulah persahabatan di mata gadis yang bernama Shakira Widuri. Shasa selalu bersama dengan Soni Pratama di setiap harinya. Soni sebenarnya adalah pria idaman dari semua gadis sewaktu masa sekolah. 

Bagaimana tidak, Soni memiliki wajah tampan layaknya aktor korea. Hidung yang mancung, kulitnya yang putih, badannya yang atletis, belum lagi bapaknya adalah juragan tarub di kampung. 

Mengenal Sasha semenjak seragam merah putih hingga putih abu-abu membuat Soni sangat memahami karakternya. 

Bahkan saking dekatnya, Soni bisa hapal jadwal tamu bulanan Shasa. Soni juga tidak malu kalau roti tawar bulanan Shasa habis sebelum waktunya, maka ia akan dengan cepat membelikan untuknya.

Seperti sore ini, Shasa lupa membeli roti tawar, padahal stoknya hanya tinggal yang dipakai saja. Tanpa malu, tanpa ragu, Shasa langsung menuliskan satu pesan di ponselnya.

Shasa

[ Son, tolong ke warung dong? Beliin gue roti tawar yang kaya biasa. Cepetan! Gak pake lama! ]

Soni yang sedang membantu bapaknya menandai kalender untuk jadwal pasang tarub pun langsung menghentikan aktifitasnya saat mendengar benda pipihnya berbunyi.

Dengan cepat Soni menyambar ponselnya yang berada di atas meja. Huruf ‘S’ yang terbaca di atas layar ponsel sudah tak asing lagi di matanya.

“Pasti ingin minta tolong. Dasar cewek kalau ada maunya aja baru ngirim pesan,” ucapnya lirih. Akan tetapi senyumnya melengkung menghiasi kedua pipi menerima pesan dari Shasa.

Soni

[ Ya, elah. Tinggal ke warung ngapa? Gue lagi bantuin bokap nandain harta karun. Nanggung soalnya ]

Shasa

[ Malu tau! Ini lagi banjir soalnya, takut tembus. Gue tungguin ya? Tapi jangan kelamaan, takut kepenuhan entar meleber ]

“Dasar cewek ... emang maunya apa-apa kudu diturutin,” geram Soni yang mulai kesal dengan sikap Shasa yang pelupa.

“Untung temen dari kecil, kalau gak, ogah gue beliin begituan,” ucap Soni lagi.

Bapak yang sedari tadi melihat anak bujangnya ngomong sendirian, mulai penasaran. Ia paham jika Soni sudah nyerocos tidak jelas pasti selalu berhubungan dengan gadis yang selalu bersama anaknya. Siapa lagi kalau bukan Shakira Widuri. 

“Kamu kenapa ngomong sendiri, Son? Kaya orang gila aja. Emang disuruh ngapain lagi sama si Shasa?” tanya bapaknya yang masih fokus menghitung kalender dengan orderan.

“Ini, Pak ... Shasa minta beliin roti tawar. Tapi, nanggung ini bentar lagi selesai,” jawab Soni. Tangannya pun masih memegang bolpoint.

“Ya udah sih, sana beliin dulu. Lagian ini juga udah mau selesai. Tinggal dua tanggal lagi. Kasihan nanti Shasa nunggunya lama.”

“Beneran nih, Pak? Ya udah, kalau begitu aku mau ke warung dulu,” pamit Soni yang langsung meletakkan kalender dan bolpoint dengan asal.

Saat hendak sampai di pintu, langkah Soni terhenti karena ucapan Bapak yang membuat hatinya menjadi berdebar dan bergetar.

“Awas hati-hati, Son! Awalnya temen, entar lama-lama demen,” ejek bapak diiringi tawa renyahnya hingga meramaikan ruang tamu.

Soni menoleh, menatap sang bapak yang masih menertawainya. 

“Emang, Bapak mau punya mantu seperti Shasa?” tanya Soni dengan pikiran yang embuh. Kedua netranya kini terlihat serius menunggu jawaban bapaknya.

“Harusnya Bapak yang nanya ... emang Shasa mau punya suami kayak kamu?” Lagi, tawa Bapak kembali terdengar. Membuat hati Soni menjadi berpikir lebih keras tentang Shasa.

Mengenal Shasa yang sudah bertahun-tahun membuat Soni mengetahui apa pun tentangnya. Bahkan baik buruknya pun ia tahu. 

“Buang jauh-jauh pikiran itu dari kepala gue ....” Soni menggelengkan kepalanya berkali-kali untuk menepis semua kemungkinan itu.

“Au, ah! Pergi dulu ke rumah Shasa. Assalamu'alaikum,” ucap Soni dari depan pintu kemudian berlalu pergi menuju warung di ujung pertigaan rumahnya.

“Wa'alaikumsalam ... dasar bocah! Entar demen beneran baru tahu,” jawab lirih sang bapak yang kemudian kembali fokus dengan kalender.

Karena jarak rumah yang tidak begitu jauh, Soni memutuskan menaiki sepeda ontel. Sekalian berolah raga sore. Sudah lama ia tidak pernah membuang keringat dengan bersepeda.

Setiap kayuhan pedalnya, Soni mengingat banyak memori tentang Shasa. Dari yang sering berboncengan berdua, tertawa karena hal yang tidak lucu, bahkan pernah tercebur sungai kecil karena kesiangan berangkat ke sekolah. 

Wajahnya yang dibasahi oleh air bewarna kecoklatan, rambutnya yang menjadi seperti kucing habis mandi, dan baju sekolahnya yang tembus pandang. Juga omelannya yang tanpa jeda masih membekas kuat dalam ingatan Soni.

Tanpa sadar senyumnya lagi dan lagi merekah mengingat kejadian itu. “Apa bener kata Bapak ya? Kalau gue mulai demen sama si Shasa?” tanyanya pada diri sendiri.

Soni menghentikan lamunannya dan juga sepedanya tepat di depan warung. Dengan malu-malu, ia memberanikan diri memasuki warung. Kebetulan sekali keadaan lagi sepi. Hanya Bu Dina saja selaku pemilik warung.

Ini seperti keberuntungan buat Soni.

“Eh, ada Mas Soni ... tumben nih ke warung? Pasti mau beliin roti tawar buat Mba Shasa kan?” tanya Bu Dina saat baru melihat Soni masuk.

“Astaga! Bu Dina aja sampai paham kalau gue pengen beli gituan buat Shasa,” batin Soni.

Soni tersenyum untuk menutupi rasa malunya.

Soalnya ini bukan pertama kali, melainkan entah yang keberapa ia pun sudah tidak ingat lagi.

“Iya, Bu. Yang kaya biasa ya? Yang merk wings, yang ada sayapnya. Yang ukuran jumbo sekalian, Bu. Biar awet. Sekalian buat yang night juga,” jawab Soni.

Bu Dina yang sudah biasa mengerti, langsung bergegas mengambilkan roti tawar dan memasukkannya ke wadah kantong plastik sedang bewarna hitam.

“Ini, Mas ... kantongnya sengaja warna hitam, biar gak malu. Semuanya jadi empat puluh lima ribu,” ucap Bu Dina sambil menyodorkan kantong plastik berisi roti tawar.

“Makasih, Bu.” Soni pun memberikan uang pas, kemudian bergegas pergi sebelum warung menjadi bertambah ramai. Ia takut mentalnya mendadak hilang jika harus mendapat ledekan dan pujian.

“Mas Soni ...!” panggil Bu Dina lagi.

Soni menghentikan langkahnya, kemudian berbalik.

“Ada apa lagi, Bu? Apa uangnya kelebihan?” 

“Bukan, Mas. Cuma mau doain, semoga bisa jadi suami idaman untuk Shasa,” ucap Bu Dina dengan senyum yang artinya apa, lalu berbalik masuk ke dalam warung.

Glek!

Soni berusaha menelan ludahnya sendiri. Masih ada rasa tidak percaya tentang perkataan Bu Dina barusan. “Awas aja lo, Sha. Lo udah buat malu gue untuk yang keberapa kalinya dengan sebuah roti tawar,” geram Soni.

Saat hendak menaruh kantong dalam setang sepeda, ponsel dalam saku berdering. Soni segera mengambil dan menekan tombol hijau. Ia sadar kalau Shasa pasti sebentar lagi akan mengomel.

“Halo, Sha ....”

“Kok lama sih? Udah sampai mana? Gue nungguin dari tadi juga, malah gak nongol-nongol. Buruan, Son?” Ucapan Shasa terdengar sedikit melengking.

Bahkan Soni sedikit menjauhkan benda pipih itu dari telinganya. Takut telinganya menjadi bermasalah.

“Iya, bawel!” 

Soni mengakhiri panggilan teleponnya dengan sepihak. Kemudian mengayuh sepedanya lagi hingga sampai ke rumahnya Shasa.

Rumah Shasa dari dulu tidak pernah berubah. Selalu terlihat asri dan sejuk karena dipenuhi banyak pepohonan dan bunga-bunga. Secara ibunya memang menyukai tanaman.

“Eh, ada calon mantu. Sudah lama, Soni gak pernah main? Lagi ramai job tarubnya ya?” tanya Tante Weni, mamanya Shasa.

“What? Calon mantu?” Soni mendadak geli mendengar ‘calon mantu’ dari Tante Weni.

“E-em, a-anu ... iya lagi banyak pesenan, Tan,” jawab Soni malu.

“Masuk aja, kayaknya Shasa lagi ada di kamar,” titah calon mertua.

 Eh! Ada yang ngarep jadi mantu. Bukan, maksudnya Tante Weni.

Sudah kebiasaan Soni akan dengan mudah memasuki kamarnya Shasa. Pertemanan yang cukup lama membuat mereka berdua tidak sungkan satu sama lain saat bermain ke rumah.

“Sha ... Shasa ...?” 

Soni memanggil Shasa dari depan pintu. Tak lama, pintu pun terbuka. Wajahnya kali ini sedikit terlihat pucat, mungkin karena sedang datang bulan jadi darahnya yang keluar mengurangi pesona kecantikannya.

Soni menatap sekeliling kamar Shasa. Masih sama seperti dulu. Banyak tertempel poster-poster band favoritnya di dinding kamar.

Ia masih mengingat ketika dulu bolos waktu sekolah menengah atas hanya untuk menemani Shasa membeli sepuluh poster band terkenal dari Jogjakarta, siapa lagi kalau bukan Sheila On 7.

“Gila ...! Kamar lo masih aja kaya gedung bioskop, Sha? Gak malu apa sama usia?” ucap Soni sambil memberikan sekantong berukuran sedang berisikan roti tawar.

“Bahkan dari formasi lawas sampai formasi kekinian masih terpajang tanpa debu. Emang Sheila Gank sejati lo, Sha,” ucap Soni lagi.

“Bawel lo! Udah tau juga kalau gue suka masih protes,” jawab Shasa sewot kemudian berlalu pergi ke kamar mandi untuk mengganti roti tawarnya.

Selama menunggu Shasa kembali dari kamar mandi, mata Soni melihat bingkai foto mereka berdua yang berada di atas meja.

Ya, foto itu menarik langkahnya hingga lebih mendekat. Bahkan gerak tangannya seperti dikendalikan oleh magnet yang membuatnya ingin mengambil foto tersebut.

 Senyum Shasa yang natural menambah aura kecantikannya. Secara sadar Soni melengkungkan sudut bibirnya membentuk satu senyuman.

Soni baru menyadari bahwa Shasa itu ternyata cantik. Cantik banget malah.

“Dor ...!!!” 

Suara Shasa mengagetkan lamunan Soni. 

“Ngapain lo mandangin foto kita?” tanyanya tiba-tiba.

Soni masih memandang wajah Shasa yang basah karena habis mencuci muka. Wajah di depannya seakan menghipnotis matanya. 

Pelan, bingkai foto itu diletakkan kembali di atas meja. Tanpa mengalihkan pandangannya ke arah wanita yang selama ini sudah dikenalnya.

“Kenapa gue baru nyadar pesona lo, Sha ....” lirih Soni dalam hati.

“Jangan diliatin terus. Entar lo demen gue lagi,” jawab Shasa asal. 

Kemudian mengambil handuk kecil di dekat kursi untuk mengusap wajahnya yang basah.

“Gu--gue de--demen lo ...???” jawab Soni terbata.

 Mendadak ada yang berlarian cepat di dalam dada. Membuat rasa gugup itu semakin mendebarkan dan membuatnya hampir melayang tanpa kendali.

Matanya sebisa mungkin ia alihkan keluar jendela kamar Shasa. Berusaha menatap pemandangan. Sekedar untuk membuang hatinya yang mulai tidak bisa berkompromi.

Yang jelas, Soni merasa gugup kini berada dalam satu kamar dengan gadis yang sudah biasa menemani harinya dengan status label teman.

“Apa iya, kalau gue demen sama temen sendiri?”

--------****---------

Bersambung

Expand
Next Chapter
Download

Latest chapter

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

user avatar
Rezquila
uwu uwuw uwuw uwuw duh.. dahlah
2022-03-13 22:15:38
1
user avatar
Ei Rin
Soni mau aja di suruh smaa Shasa... , kerennya lohh ini ceritanya...
2022-01-27 15:06:29
1
user avatar
Kenong Auliya Zhafira
makasih, Kak..........
2021-10-29 14:54:44
1
user avatar
Hana Nury
Suka banget tema cerita seperti ini, jadi baper
2021-09-27 21:25:55
0
68 Chapters
Temen Tapi Demen
TEMEN TAPI DEMEN   Oleh: Kenong Auliya Zhafira           Sahabat adalah teman terdekat yang akan selalu menemani dalam berbagai macam keadaan di kala sedih dan bahagia. Baik suka, maupun duka. Tidak akan pernah ada tangan yang terlepas dari genggaman. Dan akan saling menguatkan satu sama lain.  Jika salah satu ada yang kesakitan, maka akan ada orang yang suka rela memberikan sebuah pelukan. Dan jika ada air mata kesedihan, maka akan ada tangan yang selalu siap untuk menghapusnya. Begitulah persahabatan di mata gadis yang bernama Shakira Widuri. Shasa selalu bersama dengan Soni Pratama di setiap harinya. Soni sebenarnya adalah pria idaman dari semua gadis sewaktu masa sekolah.  Bagaimana tidak, Soni memiliki wajah tampan layaknya aktor korea. Hidung yang mancung, kulitnya yang putih, badannya yang at
last updateLast Updated : 2021-09-08
Read more
Temen Tapi Demen 2
TEMEN TAPI DEMEN 2  Oleh: Kenong Auliya Zhafira         Merubah status dari temen menjadi demen itu tidaklah mudah. Butuh waktu yang tidak sebentar untuk mengerti. Bahkan untuk menyadarinya membutuhkan waktu yang tidak sebentar.      Mungkin saja itu adalah hasrat sesaat yang hadir karena terbawa suasana dan keadaan. Atau bisa saja itu adalah sebuah halusinasi karena pikirannya sudah berhasil disugesti oleh sebuah candaan. Soni berusaha menepis semuanya. Itu hanyalah kemungkinan dari sebuah ledekan konyol dari bapaknya.  Walau jauh sebelum mereka, semasa sekolah dulu sudah banyak yang mengira mereka adalah pasangan 'Couple S' seperti layaknya pemeran dalam tokoh drama.  Namun semua itu menguap begitu saja seiring waktu berlalu. “Betewe, makasih lo udah be
last updateLast Updated : 2021-09-10
Read more
Temen Tapi Demen 3
TEMEN TAPI DEMEN 3   Oleh: Kenong Auliya Zhafira         Kesempatan itu jarang sekali datang untuk yang kedua kali. Shasa tidak ingin membuang percuma kesempatan seperti ini. Kapan lagi bisa mantengin langsung band favoritnya secara langsung dan gratis pula! Shasa berusaha keras mencari cara agar bisa mendapat izin dari Ibu untuk keluar malam.  Perlahan Shasa berjalan mengendap keluar kamar dan mencari keberadaan ibunya. Dan ternyata sang ibu tengah menonton televisi di ruang santai. Dengan sikap yang dibuat semanis mungkin, Shasa mengambil duduk tepat di sebelah ibunya. “E-emm, aku boleh nonton Sheila gak, Bu? Sama Rea, boleh ya?” Shasa memohon dan memasang wajah yang begitu mengiba. Supaya sang ibu terkesan dan langsung memberikan izin. Sang ibu menatap putrinya
last updateLast Updated : 2021-09-10
Read more
Temen Tapi Demen 4
TEMEN TAPI DEMEN 4  Oleh: Kenong Auliya Zhafira        Merasakan perasaan yang lain dari biasanya pastilah membutuhkan keyakinan yang teramat yakin. Dan sekarang itulah yang ingin dilakukan oleh Soni.  Akalnya masih saja belum mau menerima hatinya yang mulai berbeda saat bersama Shasa.  Setelah menjemur handuk, Soni memilih duduk sebentar di kursi panjang depan teras. Mencoba menetralkan hatinya agar kembali seperti semula. Hanya butuh sepuluh menit, Soni lalu kembali ke kamarnya. Shasa masih saja rebahan di atas kasur busanya. Perlahan Soni mendekat. Diusapnya pelan tangan Shasa, takut kalau ketiduran. “Sha ... Shasa ... kamu gak tidur kan?” tanya Soni lirih. Shasa tidak merespon. Malah tubuhnya menggeliat berganti miring menghadap ke arah selatan. Membua
last updateLast Updated : 2021-09-10
Read more
Temen Tapi Demen 5
TEMEN TAPI DEMEN 5   Oleh: Kenong Auliya Zhafira          Cemburu memang sakit, tetapi lebih menyakitkan lagi jika cemburu kepada seseorang yang bukan pacar apalagi gebetan. Melainkan hanya sekedar temen yang lama kelamaan menjadi demen. Soni baru menyadari jika hatinya kini mulai berbeda. Soni masih melihat tingkah Rey yang masih saja menatap Shasa tanpa berkedip dan senyumnya yang tertarik tipis di sudut bibir. Ada yang ingin meledak di dalam sini, tetapi bukan gas elpiji. “Ehem! Buruan berangkat lah, entar keburu macet,” ucap Soni yang sengaja mengalihkan pandangan Rey ke arah lain. “Kuy lah! Udah gak sabar juga,” balas Rea penuh semangat. Sedangkan Rey, langsung mengalihkan kedua matanya ke arah lain dan melajuk
last updateLast Updated : 2021-09-10
Read more
Temen Tapi Demen 6
TEMEN TAPI DEMEN 6   Oleh: Kenong Auliya Zhafira               Cemburu memang terkadang bisa datang  ketika melihat orang yang sering bersama kita tiba-tiba mempunyai teman baru. Temen baru yang jelas-jelas menyimpan perasaan lain. Dan itu pasti datangnya selalu di akhir. Penyesalan memang terkadang selalu menakutkan. Soni tidak bisa menjawab pertanyaan Shasa sama sekali. Ia lebih memilih pergi meninggalkan rumah Shasa. Sedangkan Shasa masih terus menatap kepergian Soni yang mulai menghilang di pertigaan gang rumahnya. Hingga bayangannya tidak terlihat lagi. “Tinggal bilang cemburu aja gengsi kamu, Son ... mungkinkah sebenarnya kamu juga memiliki perasaan yang sama?” tanya Shasa dalam hati. Entah kenapa kesimpulan sepert
last updateLast Updated : 2022-04-18
Read more
Temen Tapi Demen 7
TEMAN TAPI DEMEN 7     Oleh: Kenong Auliya Zhafira          Sesuatu hal yang terlalu berlebihan memang terkadang membuat orang berprasangka buruk. Bahkan mampu membuat pikiran kita menerka-nerka sesuatu yang tidak seharusnya.       Shasa mulai merasa ada keanehan karena sikap ibunya yang selalu menganggap Soni sebagai calon mantunya. Memang sih, selama mengenal Soni bertahun-tahun, dia adalah pria terbaik di seluruh kampung. Kalau boleh jujur, Rey lewat .... Maka dari itu, Shasa mulai menyukainya sejak beberapa tahun terakhir. Namun, ia tidak menyangka ibunya merespon terlalu serius. Shasa masih menatap sang ibu dengan banyak pertanyaan. Ingin sekali bibirnya mengeluarkan semuanya, tetapi hanya tertahan.     &nbs
last updateLast Updated : 2022-04-18
Read more
Temen Tapi Demen 8
TEMEN TAPI DEMEN 8     Oleh: Kenong Auliya Zhafira              Sepandai-pandainya menyembunyikan makanan, pasti akan tercium juga baunya. Tidak ada rahasia yang selalu dijamin aman hingga titik terakhir. Pasti ada masanya akan terbongkar. Begitu juga dengan rahasia yang berusaha disimpan Hadi rapat-rapat. Meski harus terbongkar, tetapi ia tidak ingin ketahuan sekarang. Menjadikan Shasa pendamping untuk anak lelakinya adalah satu perjanjian rahasia antara Hadi dan Weni saat masih remaja. Hadi yang hanya bisa menyimpan cintanya memilih merelakan Weni hidup dengan orang lain. Akan tetapi, mereka ingin terus menyambung silaturahmi sampai nanti, hingga terciptalah perjanjian konyol itu. Saling berjanji jika suatu saat nanti punya anak akan menjodohkan mereka apabila dewasa. 
last updateLast Updated : 2022-04-18
Read more
Temen Tapi Demen 9 A
TEMEN TAPI DEMEN 9 A     Oleh: Kenong Auliya Zhafira            Mengungkapkan perasaan akan selalu lebih baik daripada hanya memendam. Entah diterima atau tidak itu biarlah menjadi urusan belakangan. Yang penting keadaan hati lebih lega. Sudah menjadi sebuah resiko jika diterima atau ditolak. Setidaknya kita tidak mati penasaran karena menyimpan cinta sendiri. Soni mulai ingin menyiapkan hatinya untuk segala kemungkinan yang terjadi. Ia tidak mau rasa cemburunya terbuang sia-sia. Biarlah hari ini Rey merasakan kebersamaannya dengan Shasa. Ia ingin memberikan ruang untuk Shasa agar berteman dengan pria selain dirinya. Supaya dia tahu perbedaan hatinya sendiri. Dengan bimbang Soni akhirnya mampu menulis pesan dari Shasa yang baru dibacanya. Soni[ Maaf baru bales ..
last updateLast Updated : 2022-04-18
Read more
Temen Tapi Demen 9 B
TEMEN TAPI DEMEN 9 B  Oleh: Kenong Auliya Zhafira   Setengah jam berlalu, akhirnya mereka sampai di Pantai Suwuk. Karena bukan hari Minggu suasana sedikit sepi. Tidak seramai akhir pekan.  Baru saja memarkir motor, angin khas pantai yang sepoi-sepoi membelai wajah Shasa. Ia dapat melihat air yang bewarna biru menempel di langit nan jauh di sana. Sementara bebatuan yang tertata rapi membuat debur ombak tak menghantam begitu kuat. Juga pegunungan yang berjarak begitu dekat menambah indahnya pemandangan. Sedang di sisi lain terlihat ada beberapa orang memancing ikan di atas bebatuan. Suasana seperti ini yang kadang Shasa rindukan. Ketenangan. "Duduk dulu sebentar di sini ya?" pinta Shasa. Ia ingin menikmati suasana tenang ini sebentar saja. "Boleh. Emang kenapa gak langsung mainan air?" tanya Rey y
last updateLast Updated : 2022-04-18
Read more
Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status