Setelah memasuki ruang pertemuan, Andra terkejut melihat begitu banyak wajah-wajah familiar. Ternyata, hampir seluruh dewan direksi, komisaris, dan staf keuangan perusahaan sudah berkumpul di sana.
Matanya langsung mencari sosok Isabel. Ketika menemukannya, ia langsung menghampiri wanita itu. "Ada apa ini? Kenapa aku tidak diberitahu tentang pertemuan ini?" suaranya meninggi sedikit. "Tuan, saya sudah mencoba menghubungi Anda berkali-kali," jawab Isabel dengan tenang. "Seharusnya kau memberitahuku lebih awal!" bentak Andra, meskipun berusaha menahan emosinya. Beberapa pasang mata tertuju pada mereka. Isabel diam saja. Ia tahu bahwa Andra sengaja"Tenang saja, kau tetap berada di posisimu, tapi kau tidak boleh ikut campur dalam proyek Andromeda." Isabel kembali menunduk lalu mengangguk patuh. "Aku mengerti," jawabnya pelan. Tentu saja, Isabel sedikit lega dengan penjelasan Andra. "Oke. Pergilah, dan terimakasih kopinya." Tiba-tiba suasana sedikit mencair setelah Andra mengulas sedikit senyum untuknya. Ketegangan di ruangan itu seketika menghilang.Isabel merasakan déjà vu. Perasaan familiar ini pernah ia rasakan sebelumnya. Seolah-olah ia sedang menjalani skenario yang sama berulang kali.
Andra melihat rincian schedule hari ini. Perhatiannya terpaku pada sebaris catatan pertemuan dengan utusan perusahaan Lucky Lucky, perusahaan mantan istrinya. "Kenapa ada pertemuan dengan perusahaan ini?" Andra menanyakan pada Zack, asisten barunya. "Aku tidak tau, Isabel yang memberiku catatan ini. Sepertinya mereka juga membuat reservasi makan siang di restoran ternama." "Apakah menurutmu ini pertemuan pribadi?" Andra sedikit cemas, terlihat jelas di wajahnya. "Ah kau ini, jelas itu atas nama perusahaan. Kau saja yang masih baper," omel Zack. "Benar juga, aku cuma
Kegagalan Sofi membujuk Andra membuat Sera sangat kecewa. "Sofi, gunakan otakmu, kau harus mendapatkan setidaknya satu proyek yang berkolaborasi dengan perusahaan Andromeda. Riko sudah mendapatkan informasi, proyek ini adalah Mega proyek yang menjanjikan." Sofi mengerucutkan bibirnya, "Kau juga lihat tadi bagaimana aku berusaha, tapi sepertinya dia memang tidak butuh." "Tidak mungkin! Aku yakin jika kau sedikit merayunya dia akan luluh padamu. Aku masih bisa merasakan tatapan matanya kepadamu. Aku yakin dia masih mencintaimu!" Sofi sedikit tersentak, ia meragukan asumsi Sera, tapi... ucapan itu sepertinya masuk akal.
Tawaran Zack membuat Zein benar-benar gugup. Bagaimana tidak, ia sudah berjanji mentraktir Isabel makan siang. Berterus terang pada mereka berdua sepertinya bukan ide bagus. Apalagi kalau mengajak mereka makan bareng, rencananya pasti berantakan. "Ada apa denganmu, Zein? Lo beneran mencurigakan hari ini, apa ada sesuatu?" tanya Zack, matanya menyipit penuh selidik. Zein menggaruk-garuk kepalanya, gugup. "Ah, enggak kok. Masalahnya aku sudah janjian makan siang sama temanku..." "Sama cewek?" sela Zack dengan nada menggoda. Zein hanya bisa mengangguk pasrah. "Wow, itu sebabnya kau kelihatan gugup sekali," sahut
Zack hanya bisa menggelengkan kepala melihat perdebatan itu. Sepertinya tidak ada gunanya lagi untuk ikut campur ketika Andra sudah bersikap seperti ini. Isabel menatap Andra dengan tatapan tidak percaya. "Tuan Muda, hari ini saya harus menemani Tuan Daren dan Nyonya ke desa. Saya rasa Zack bisa menggantikan saya untuk tugas-tugas lain," usul Isabel dengan tegas. Andra mengerutkan kening, namun ia sudah memiliki rencana lain. "Tidak perlu khawatir, Ayah akan pergi sendiri hari ini," tegasnya sambil berdiri dan berjalan menjauh. Isabel memutar tubuhnya searah gerakan Andra, lalu iapun mengejarnya tergesa. "Bagaimana bisa, aku yakin ayah dan ibumu tidak akan setuju. Kebiasaan ini sudah sejak lama dan beliau sangat membutuhkanku," banta
Bagi Isabel, melayani keluarga Daren adalah pengabdian terbesar dalam hidupnya. Ia tak perduli dengan resiko yang harus ia terima. Dia sadar sepenuhnya untuk mencapai tujuan dalam hidupnya saat ini. Akhirnya kendaraan yang mereka tumpangi melaju dengan tenang. Kegelapan yang menyatu dalam cuaca dingin, benar-benar membuat jarak pandang seperti dalam ruangan sempit. Tikungan tajam, jalan aspal yang berlubang tidak membuat Isabel ragu untuk melaju. Sepertinya tidak ada yang bisa memejamkan mata semua orang yang ada di dalam mobil itu, hanya ketegangan yang ada. Suasana mencekam, mengingat sebentar lagi mereka harus melewati bukit rawan di tengah malam. Tiba-tiba Isabel menepi di sisi jalan yang dipenuhi semak belukar. Terlihat iapun membuka sebuah koper yang ternyata berisi beberapa senjata. Andra sempat mendelik melihatnya. "Bersiaplah, kau harus bersiap dengan segala kemungkinan saat di jalan seperti ini," kata Daren sembari mengambil sepucuk pistol. Andra menelan
Ayahnya dan Isabel hanya tersenyum tipis karena Andra kebingungan. Menunjukkan Andra tak tau apapun resiko yang mereka hadapi saat ini sebagai orang terkaya. "Itulah sebabnya ayah ingin selalu bersembunyi, membiarkan semuanya tidak terlihat dan kita hidup seperti dulu lagi," pelan ayahnya. "Ayah selalu kuatir menjadi orang yang terkungkung dan waspada setiap saat. Ayah kuatir anakku tidak lagi memiliki kebebasan seperti dulu." Andra tertegun. Memang benar kebebasan itu sedikit demi sedikit menghilang dari hidupnya. Yang lebih mirisnya lagi Andra tak tau apapun dunia yang ditinggalinya saat ini. Musuh ayahnya, ancaman dan juga mungkin masih banyak rahasia yang tidak pernah ia pikirkan bakal dihadapinya. "Tapi kita tidak bisa lagi mundur
Andra tak menyangka pertemuan pertama setelah sekian lama dengan sang nenek berakhir dengan perdebatan. Dari sudut matanya, ia bisa menangkap keberadaan Isabel yang mengikutinya. "Jadi kau sudah tau rencana nenekku?" tanya Andra tajam. "Tidak, aku samasekali tidak tau." Isabel berdiri sedikit menjauh dari Andra. Ia mengatakan yang sebenarnya bahwa dirinya tak tau apapun soal percakapan tersebut. "Aku tidak sepenuhnya tidak tau, tapi aku tidak menyangka nenek akan membahas masalah ini denganmu. Sebenarnya mereka menjodohkan aku denganmu sejak tiga tahun yang lalu sebelum kau menikah dengan Isabel. Saat itu akupun menolak." Ini cukup aneh. Bagaimana Isabel mendapatkan tawaran itu lalu menolak? "Ah, jadi kau menolak? Dan sekarang setelah aku bercerai... kau pasti berharap kami bercerai bukan?"