Ekspresi wajah Armand tampak langsung berubah begitu dia memeriksa ponselnya. Dengan cepat dia melayangkan pandangan ke arah atasannya yang tengah sibuk memimpin rapat pada hari ini. Diam-diam diliriknya lagi layar ponselnya untuk meyakinkan.[Fikar: Bos, gawat Bos. Kami tengah mengikuti target yang pulang dari rumah sakit hari ini, namun hal yang tak terduga terjadi. Mobil yang ditumpangi target bersama kedua temannya ditabrak oleh sebuah bus dari arah yang nggak terduga. Salah satu penumpang perempuan dinyatakan meninggal di tempat, sementara yang dua lagi langsung dibawa ke rumah sakit.]Armand diam-diam mengirimkan pesan balasan.[Kamu yakin? Jangan bercanda? Lalu siapa yang meninggal? Target atau temannya?]Tak lama kemudian ponselnyaa bergetar lagi.[Fikar: Berikut foto-fotonya, Bos. Tidak mungkin kami bercanda. Mengenai identitas korban tak bisa kami cari tahu, sebab terlalu banyak kerumunan di sini dan mereka langsung dibawa ke rumah sakit. Jadi tidak dapat kami pastikan.]Arm
“Hahaha, memang sebenarnya orang-orang rendahan seperti mereka bukanlah tandinganku. Mereka nggak seharusnya menantang keluarga Agrawarsena seperti ini. Sehingga tentu saja, itu sama saja cari penyakit namanya.”Di tengah siaran berita yang menginformasikan tentang kecelakaan maut dan mematikan, sosok Hendro Agrawarsena malah tertawa senang merayakan. Bahkan walau hanya memegang sebotol air mineral karena kondisi kesehatannya yang tak terlalu baik, pria paruh baya itu berlagak seolah-olah sedang berpesta minuman keras.“Sekarang rasakan dampaknya. Lagipula… itu memang pantas kamu dapatkan setelah bagaimana mantan istrinya Sean mau berbaik hati menyerahkan bola matanya. Kini Cinderella dengan dongeng klasik murahannya telah berlalu, sehingga Sean dapat kembali ke kehidupannya yang normal yaitu fokus dengan bisnis-bisnisnya.”Miranda, Mamanya Sean sekaligus informan yang mengatakan soal permasalahan Anggun kepada sang mertua tampak hanya menunduk ngeri. Jauh di lubuk hatinya sebenarnya
“Saya buka perban di mata kamu sekarang ya, Nggun? Kamu siap?”Ucapan dari pria muda yang mengaku sebagai dokternya itu membuat Anggun gugup. Sempat dia menelan ludahnya bulat-bulat, seraya masih menutup kedua kelopak matanya. Hal yang sebenarnya tidak terlalu berpengaruh olehnya, mengingat walau kelopak matanya terbuka pun dia tetap tidak bisa melihat apapun sebagai seorang gadis buta sejak lahir.“Jangan tegang dong. Rileks. Percaya saja… kalau ini akan berhasil. Kamu pasti akan bisa melihat setelah ini.”Dokter William, orang yang dinilai Anggun tampan walau hanya dari mendengar suaranya itu terdengar berkata lagi. Seperti biasanya, ia memang selalu mencoba berkelakar untuk meredakan kegugupan yang gadis itu rasakan dalam rangkaian proses operasi pencangkokan mata ini.Ya, itulah yang tengah terjadi padanya. Detailnya akan dijelaskan nanti, namun kini Anggun dalam keadaan yang sangat was-was untuk melihat hasil dari operasi mata yang dijalaninya beberapa hari yang lalu. Untuk perta
Setahun kemudian.Diberi kesempatan untuk melihat seperti manusia normal lainnya, Anggun benar-benar merasa seperti terlahir kembali. Banyak hal yang berubah di hidupnya sejak saat itu.Hari-harinya nyaris tidak pernah lagi diliputi kesedihan. Ini sangat berbanding terbalik di mana dulu dia sering merasa berkecil hati hingga bahkan terpuruk. Puncaknya saat dia mengalami duka terbesar di hidupnya. Anggun ingat bagaimana dia hampir mengakhiri hidupnya sendiri selama beberapa kali.Dan bicara soal kehidupan, sejak sekitar enam bulan yang lalu Anggun mulai mengelola kembali toko bunga yang dulu dimiliki oleh mendiang orang tuanya. Toko itu telah mereka miliki sejak dirinya kecil, namun sempat jadi tidak terurus saat keduanya meninggal karena sebuah kecelakaan. Semenjak hidupnya lebih terbenahi maka dia pun bertekad untuk menghidupkan kembali usaha kecil-kecilan tersebut.Balik mengingat ke belakang membuat Anggun kembali mengenang masa-masa terkelam di hidupnya ini. Baginya lahir buta sej
Malam itu seharusnya menjadi hari yang normal bagi Anggun. Sepertinya biasanya dia menutup toko bunganya tepat di jam delapan malam. Lalu setelah memastikan semua dalam kondisi aman dan terkunci, dia pun berniat untuk segera pulang ke kontrakannya yang berjarak tak terlalu jauh dari sana. Saat utu Anggun baru hendak mengeluarkan ponselnya untuk memesan ojek online. Namun tiba-tiba dia merasakan seseorang menghampirinya dari belakang. Lalu setelah itu… setelah itu…. Gelap. “Astaga.” Anggun bergumam seraya tersentak membuka mata. Dengan cepat dialihkannya pandangan ke sekitar, yang langsung menimbulkan kepanikan di dalam dirinya. Sebab ini bukan tempat yang dikenalnya sama sekali. Ini bukan rumahnya. Perempuan itu langsung mendesis sambil memegangi kepala bagian kirinya yang terasa sedikit ngilu. Sejenak diingatnya lagi hal yang terjadi sebelumnya, di mana dia merasa dihampiri oleh seseorang saat baru saja mengunci toko bunganya. Anggun bahkan tak sempat melihat wajah mereka, karen
“Kita bahas nanti. Sekarang aku harus pergi kerja dulu.”Dengan suaranya yang berat dan angkuh itu, sang pria akhirnya lebih dewasa. Hal itu saja entah kenapa langsung cukup mampu untuk mengintimidasi Anggun. Sehingga membuatnya langsung tergagap dan tak tahu harus bilang apa.Apalagi ketika pria itu lantas berjalan ke arahnya. Anggun langsung merasa terancam, sehingga membuatnya mundur secara naluriah. Tentu saja masih sambil memegangi selimut di tubuhnya erat-erat agar tidak merosot dan mempertontonkan tubuh polosnya.Namun….Pria itu ternyata tidak menghampirinya, melainkan melewatinya begitu saja. Anggun malah panik lagi karena menyadari ia mungkin akan pergi begitu saja dan meninggalkannya. Sehingga dengan cepat diraihnya lengan pria itu.“B-Biarkan saya pergi.” Anggun berkata dengan menggigil. “S-Saya nggak tahu apa yang telah terjadi semalam, serta… saya tidak akan mencari tahu soal Anda atau melaporkan polisi. Tapi… tapi… biarkan saya perg—““Semalam? Memangnya apa yang terjad
Setelah ditinggal oleh pria misterius itu, Anggun langsung terduduk lemas di belakang pintu. Dia sempat menangis tersedu-sedu di sana selama beberapa menit karena kebingungan dengan semua ini.Anggun tak mengerti kenapa dia diperlakukan begini ketika rasanya dia tak pernah menyakiti orang lain. Dia juga sangat bingung memikirkan apa yang bisa dia lakukan untuk membebaskan dirinya dari tempat yang asing ini.Namun setelah beberapa saat, dia lebih paham kalau menangis tidak akan menyelesaikan apapun. Dia tak boleh menyerah begitu saja. Jadi lebih baik dia menggunakan energinya untuk menemukan jalan keluar dari semua ini.Mencari pakaian adalah hal yang pertama dia lakukan. Walau tadi pria aneh itu bilang kalau dia tak akan bisa menemukannya dulu di rumah ini, namun Anggun tetap berharap akan mendapat sesuatu yang lebih nyaman untuk menutupi tubuh polosnya ini.Tapi tidak ada sama sekali. Anggun tidak menemukan apapun yang bisa dipakai di sana.Dengan lesu, sambil masih memegangi selimut
“Tentu saja karena hidupmu sekarang adalah hakku. Kamu mendapatkan kehidupan yang direnggut dariku, sehingga tentu aku bisa melakukan apapun yang kumau padamu.” Tak bisa dijelaskan betapa terkejutnya Anggun saat mendengar ucapan selanjutnya dari pria asing itu. Apalagi dengan nada sinis serta ekspresi yang kelewat dingin itu di wajahnya. Seperti ekspresi kebencian saja, padahal rasa-rasanya Anggun tak pernah melakukan kesalahan apapun padanya. “A-Apa… maksudmu berkata begitu?” Dikuatkannya bertanya lagi, walau seluruh tubuh Anggun terasa lebih bergetar saat ini. Tatapan pria itu semakin tajam, lalu dia melangkah mendekati Anggun. Lagi-lagi berhasil membuat wanita itu gentar dan malah mundur ketakutan tanpa sadar. “Matamu ini, kamu—“ Bip! Baru saja ia membuka mulutnya lagi, namun tiba-tiba malah terdengar suara deringan bel. Pandangan kedua orang itu beralih menuju sebuah interkom yang terpasang di samping pintu. Menampakkan keadaan di luar sana di mana ada beberapa orang pria ya