Angin yang tercipta dari kedua sisi jok motor membuat rambut Briella sedikit tersibak. Pemandangan ini membuat jantung Nathan tergelitik dan debarannya pun bertambah cepat.Dia hanya menatap Briella lekat-lekat hingga balapan Briella berakhir. Briella melepas helmnya dan mengangkat wajahnya yang tersipu menatap Nathan. "Bagaimana, aku hebat, 'kan!"Nathan mengangguk mengiakan, "Ya. Jelas sekali kamu jago."Briella turun dari sepeda motor dan kaki jenjangnya terlihat sangat mencolok. "Ini berkat latihan sama Zayden. Anak itu bahkan lebih hebat dariku."Jarang sekali Briella bisa segembira ini. Dia melihat sekeliling dan tatapannya terhenti pada permainan baru di wahana bermain ini."Ada mainan baru. Mau coba main?"Nathan menatapnya dengan tenang sambil bersedekap. Dia menjilat bibirnya dan menjawab sambil tersenyum, "Aku temani saja. Kamu main sana."Briella menggenggam keranjang kecil di tangannya dan pergi mengantre. Nathan menunggu Briella bermain sampai puas di tempat yang kiranya
Briella tiba-tiba teringat akan kalimat ini, yang sangat cocok dengan kondisinya saat ini. Ini juga bisa dianggap sebagai kesimpulan dari semua yang terjadi di masa lalu.Dia akan membuka lembaran hidupnya yang baru setelah meninggalkan Valerio. Pikirannya jadi makin terbuka dan optimis. Hari-hari ke depan pasti akan menjadi lebih baik.Namun, bagaimana mungkin Briella, yang saat ini tengah dipenuhi dengan harapan dan ekspektasi bisa membayangkan kalau status yang dia unggah akan membuat kegemparan di negara lain yang dipisahkan oleh samudra ....Briella dan Nathan keluar dari arena bermain dan ternyata waktunya sangat pas. Jadi mereka pergi ke toko mainan untuk membeli boneka kristal, baru meninggalkan mal.Nathan mengantar Briella sampai ke depan kompleks tempat tinggalnya, sementara dia sendiri kembali bekerja. Saat sampai di rumah, Briella melihat kalau Zayden sedang mengetik di depan laptop, tidak tahu apa yang sedang dikerjakannya.Akhir-akhir ini anak itu sangat misterius. Zayde
"Sebaiknya kamu benar-benar nurut sama Mama." Briella mengusap pipi Zayden dan melanjutkan, "Atau aku akan menendang pantatmu."Zayden memaksa dirinya untuk tetap tenang dan bersumpah, "Tentu saja."Terlepas dari apa yang dikatakan Zayden, kedua tangannya diam-diam menyentuh pantatnya.Briella memang orang yang lembut, tetapi kalau sudah memukul pantatnya, dia sangat keras. Dari kecil, Zayden sudah dipukul tiga kali dan dia mengingat pukulan itu dengan sangat jelas. Bukan karena sakit, tetapi karena setiap kali dia dipukul, Briella akan memukulnya sambil menangis. Briella yang menangis terlihat sangat galak.Saat Briella menangis, Zayden merasa sangat sedih.Briella melihat jam, yang ternyata sudah hampir waktu makan malam. "Lanjutkan saja urusanmu. Mama mau masak makan malam dulu.""Ya!"Briella pergi ke dapur dan ponselnya yang berada di atas meja berdering. Zayden melihatnya, ternyata Pak Valerio yang menelepon."Mama, bosmu telepon."Briella keluar dari dapur, menyeka tangannya dan
Artinya, Briella sangat menarik dan tidak ada pria yang tidak menyukainya."Tatapan Om Nathan seperti apa memangnya." Briella melirik foto itu dan terlihat biasa, tidak ada yang istimewa. "Kamu masih kecil pikirannya sudah macam-macam.""Nggak, kok. Aku cuma menyampaikan fakta."Zayden mengangkat bahu dengan tatapan polos.Briella menyipitkan matanya dan menatap Zayden lekat. Putranya sudah dewasa dan punya pemikirannya sendiri. Semoga saja Zayden tidak melakukan hal yang mengejutkan Briella seperti pergi ke Perusahaan Regulus untuk mencari seorang ayah untuknya.Briella kembali ke dapur untuk memasak makan malam, sementara Zayden mengusap-usap dagunya sambil berpikir.Valerio dan Nathan. Kedua orang ini adalah kandidat untuk menjadi ayahnya. Jadi masukkan dulu mereka ke dalam daftar dan terus pantau mereka sebelum membuat keputusan....Kamar Presidential Suite Hotel Negara Jerius.Davira sedang kebingungan mengobati luka di tangan Valerio. Dia tidak tahu apa pun tentang perawatan luk
"Marco, pesan dulu tiketnya. Kita bicara lagi nanti."Valerio memberikan perintah kepada Marco, lalu keluar dari kamar untuk menuju kamar Davira.Suara alarm di koridor mengundang kerumunan penghuni hotel. Pintu kamar Davira sudah dipenuhi oleh banyak orang, bahkan ekspresi manajer kamar hotel muram.Valerio adalah tamu platinum hotel. Kalau sesuatu terjadi padanya, kemungkinan besar kariernya juga akan terancam.Setelah membubarkan orang yang berkerumun, Valerio memasuki kamar Davira.Di dalam kamar, Davira tengah duduk di atas karpet sembari bersandar ke sisi tempat tidur. Kepalanya disembunyikan di lekukan lengannya. Tubuhnya yang meringkuk sedikit bergetar.Valerio mengamati ruangan yang berantakan, seolah-olah baru diserang oleh perampok.Valerio mencoba memahami situasi dengan tenang. Hanya saja, kemungkinan terjadinya perampokan sangat kecil.Davira mendongak dan menatap pria yang berdiri hanya beberapa langkah darinya. Pria itu lebih suka berdiri di sana daripada mendekat untuk
Briella dan Davira memiliki paras yang mirip, jadi Valerio tidak bisa membedakan apakah dia menyukai wajah Briella yang mirip dengan Davira atau murni karena dia menyukai hubungan fisik yang dia dan Briella lakukan."Apa saja yang sudah kamu lalui selama lima tahun terakhir ini?"Davira mengatakan kalau tempat ini adalah mimpi buruk, menunjukkan kalau dia tidak memiliki waktu yang menyenangkan di Negara Jerius.Jadi apa karena itu Davira kembali dari luar negeri dan kembali ingin menjalin hubungan dengannya?Tatapan mata Davira kosong, seakan-akan kenangan yang paling mengerikan telah merasuk ke dalam pikirannya."Rio, jangan katakan apa pun. Sekarang aku sangat takut. Tolong peluk aku erat-erat. Aku akan jelaskan semuanya padamu nanti. Aku nggak bermaksud melakukan semua hal yang menyakitimu. Tolong beri aku waktu untuk membuktikan kalau aku sangat mencintaimu ...."Valerio berhenti bertanya dan membiarkan Davira memeluknya.Davira mulai tenang. Valerio memintanya istirahat di kamar.
Briella selesai menyajikan sup dan keluar dari dapur. Dia menatap Zayden dan Gita yang sedang berbisik-bisik membicarakan sesuatu secara misterius."Apa masakanku nggak enak?"Briella duduk di depan meja makan dan mengikat rambutnya ke belakang dengan anggun dan santai."Enak!" Gita berseru, "Masakan Lala lebih enak dari yang dijual di restoran."Briella tersenyum puas.Apa yang lebih membahagiakan dari hasil kerja keras kita yang diakui dan dihargai oleh orang lain?Setelah itu, Gita mengambilkan sayuran dan memasukkannya ke dalam piring Zayden."Nak, banyak makan kacang-kacangan. Bagus untuk otakmu."Gita mengambilkan makanan untuk Zayden. Di bawah meja kakinya menendang kaki Zayden dengan pelan.Mumpung suasana hati Briella sedang bagus, lebih baik segera mengatakan rencana kencan buta!Zayden tetap tenang. Setelah menyantap beberapa suap makanannya, dia meletakkan peralatan makannya dan menatap Briella dengan serius."Kenapa? Masakan Mama nggak sesuai seleramu?""Mama, besok ada ke
Gita menggelengkan kepalanya dan menghela napas.Briella dan Valerio sudah terikat selama lima tahun dan bisa dibilang dia saksi atas hubungan keduanya. Sangat disayangkan kalau mereka tidak bisa bersama.Bisa dibilang kalau hati Briella sangat kuat. Setelah putus pun dia tidak terlihat sedih atau meneteskan air mata."Kalau begitu jangan dipikirkan lagi. Kamu juga nggak rugi, 'kan? Setelah dapat kompensasi, kamu akan jadi wanita kaya. Hidupmu pasti akan jadi lebih baik dan aku bisa bergantung kepadamu. Ajak aku jalan-jalan dan kita ajak sepuluh pria! Bukan, dua puluh saja biar kita bisa menikmati hidup semau kita!"Briella melirik sahabatnya dan tidak bisa menahan tawanya. "Dua puluh pria? Kamu nggak khawatir kalau tubuhmu nggak kuat?""Nggak, lah. Satu buat memijitku, satu buat menyuapiku buah, satu buat teman tidur, lalu ...."Gita membayangkan kehidupan wanita kaya kalau dia bergantung kepada Briella. Mendengar itu, Briella tertawa dan menggelengkan kepalanya. Briella tiba-tiba men