Share

Bab 77

"Bima, kenapa dia ada di sini? Seharusnya aku bertemu dengan Willem. Bukan dengannya." Sera sedikit cemas. Dia mengamati sekitar memastikan tidak ada siapapun yang berada di sana.

"Sera. Aku tahu kau akan menemui Willem bukan? Hmm, dan aku membuat dia tersesat," ucap Bima tentu saja mengejutkan Sera.

"Bima, ini tidak lucu!" balas Sera tegas.

"Sekarang kau harus menemuiku. Kita akan pergi dari sini." Bima menarik Sera dengan keras.

"Jangan!" Mbok yang melihat segera berlari ke arah mereka, menarik lengan Sera dan mencegahnya.

"Dia ini istri Bupati. Jangan pernah bertingkah kasar seperti ini." Mbok berkata dengan tegas sambil menunjuk Bima. Sangat berani sekali. Tidak peduli dia adalah Tuan yang harus dihormatinya.

"Saya tidak akan pernah membiarkan Nyonya mengikuti Tuan," lanjutnya masih dengan tegas.

"Sudahlah, Mbok." Bima segera menarik Sera.

"Sera, kalau kau tidak mengikutiku, kau akan menyesal. Ini ada hubungannya dengan proyek yang sudah kau tandatangani bersama Gubernur."

Sera
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status