Share

Bab 1404

Penulis: Anggur
Daniel benar-benar tidak tahu kalau ternyata dia begitu peduli dengan Odelina. Dia selalu mengira kalau dia hanya menyukai Russel. Dia bersikap baik kepada Odelina hanya demi Russel.

Namun, begitu tahu Odelina ditikam beberapa kali oleh orang jahat, Daniel merasa jantungnya seperti ditusuk-tusuk dengan pisau. Rasa sakitnya sangat kuat sehingga sulit dijelaskan dengan kata-kata. Tidak peduli seberapa lemotnya dia, dia telah menyadari ternyata sejak awal dia telah menyukai Odelina.

Mengapa Daniel bisa menyukai Odelina? Daniel sendiri juga tidak tahu. Pantas saja teman-temannya selalu menganggapnya dan Odelina sebagai pasangan. Ternyata mereka yang orang luar bisa melihat dengan jelas perasaan Daniel.

Saat Daniel menghadapi Cherly, sama sekali tidak ada debaran di hatinya. Sebaliknya, dia hanya ingin melarikan diri. Bukan karena Cherly tidak cukup baik, tapi secara tidak sadar Daniel telah menaruh perasaan terhadap Odelina.

Begitu Shella dan suaminya serta Rita tiba di rumah sakit, mereka
Bab Terkunci
Lanjutkan Membaca di GoodNovel
Pindai kode untuk mengunduh Aplikasi

Bab terkait

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1405

    “Memangnya kenapa kalau aku berjaga di sini? Apa urusannya sama kamu? Kamu siapanya Odelina? Atas dasar apa kamu atur-atur aku? Kondisi Odelina mau bagaimana kalian juga nggak perlu khawatir. Odelina bisa berbaring di sana sekarang juga gara-gara keluarga kalian. Gara-gara adik iparmu yang baik itu!" tukas Daniel.“Yenny memang perempuan jahat. Sejak awal aku nggak pernah anggap dia sebagai adik ipar. Adik iparku hanya Odelina,” kata Shella.“Huh!” Daniel berkata dengan sinis, “Bu Shella sudah lupa apa yang kalian lakukan pada Odelina dulu? Odelina harus istirahat. Kalian nggak diterima di sini, silakan pergi sekarang juga!”Daniel memberi isyarat kepada pengawal keluarga Adhitama untuk mengusir Rita, Shella serta Chris. Keluarga Pamungkas adalah orang-orang paling aneh yang pernah Daniel lihat.Shella tidak bisa melihat Odelina. Daniel berdiri dan menghalanginya di depan pintu. Shella bahkan tidak memiliki kesempatan untuk mendekat.Pengawal keluarga Adhitama mengusir Shella. Rita pun

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1406

    Odelina sangat berharap kalau semuanya hanyalah mimpi. Begitu bangun, kedua orang tuanya masih ada, keluarga mereka masih utuh.Tidak ada yang tahu seberapa sering Odelina bertahan. Saat adiknya sedih, adiknya bisa menangis sambil bersandar padanya. Namun, kalau Odelina sedih, di mana dia bisa bersandar saat ingin menangis?“Ma, aku nggak mau pergi. Aku mau bersama Papa dan Mama.”Odelina yang berada di dalam pelukan ibunya spontan menggelengkan kepala. Dia tidak ingin meninggalkan orang tuanya. Namun, ibunya mendorong Odelina menjauh.“Odelina, kamu pikirkan Olivia, pikirkan putramu, Russel. Mereka semua masih membutuhkan kamu. Mereka sedang menunggu kamu kembali. Dengar kata Mama, cepat kembali. Kamu seharusnya nggak datang ke tempat ini. Cepat pergi!”Sang ibu mendorong Odelina menjauh sambil berbicara. Odelina pun teringat dengan adik dan putranya.Benar, Odelina memiliki seorang anak yang harus dia besarkan. Dia juga memiliki seorang adik. Kalau dia memilih bersama orang tuanya, b

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1407

    Odelina melihat putranya baik-baik saja, adiknya juga ada di sana. Dia masih tidak bisa berbicara. Dia mencoba menarik ujung bibirnya ingin tersenyum untuk menghibur adiknya. Namun, dia tidak bisa menghentikan air mata di sudut matanya.Odelina telah mengambil pilihan lagi. Untuk saat ini dia akan meninggalkan orang tuanya, memilih untuk kembali menemani adik dan membesarkan putranya.“Dok, bagaimana dengan kondisi kakakku?” Stefan bertanya pada dokter.“Pasien sudah sadar dan melewati masa kritis, nggak perlu dirawat di ICU lagi.”Semua orang akhirnya bisa menghela napas lega. Odelina sudah boleh dipindahkan ke bangsal umum. Stefan mengatur bangsal VIP untuk kakak iparnya. Bangsal VIP yang tenang, cocok untuk memulihkan diri.Meskipun Odelina sudah sadar, tubuhnya masih sangat lemah. Setelah didorong kembali ke bangsal, dia pun tertidur lagi.Olivia menggendong Russel dan duduk di samping tempat tidur untuk menjaga Odelina. Olivia sesekali menyentuh ujung hidung kakaknya dengan tangan

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1408

    Daniel tidak mengatakan apa pun lagi.Setelah semua orang melihat Odelina, Sarah meminta para menantunya pulang lebih dulu dan tidak mengganggu Odelina.Lingkaran hitam di bawah mata Stefan dan Olivia juga sangat kentara. Setelah mengetahui kalau Odelina telah melewati masa kritisnya, keluarga Sanjaya dan keluarga Santoso juga datang untuk menjenguk Odelina.Yuna tetap tinggal di rumah sakit, hingga Odelina sadar untuk kedua kalinya, dia baru benar-benar merasa lega.Pengawal keluarga Adhitama membelikan sarapan untuk semua orang. Selesai sarapan, Stefan berkata kepada Daniel, “Dan, kamu pulang dan istirahat dulu. Tadi malam kita sepakat aku akan gantikan kamu saat tengah malam. Kamu malah jaga sendirian sepanjang malam.”“Aku nggak apa-apa. Aku nggak ngantuk, juga nggak capek. Aku tunggu sebentar lagi.”Daniel menatap Odelina yang sedang dikelilingi oleh kerabat dan teman-teman. Odelina sadar untuk kedua kalinya. Suaranya masih sangat lemah, tapi kondisinya sedikit lebih baik daripada

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1409

    Yanti yang berada di ujung telepon lainnya terdiam sejenak, lalu dia baru bertanya, “Odelina sudah sadar sekarang, juga sudah melewati masa kritisnya. Jadi kamu kapan pulang? Kamu sudah berjaga di rumah sakit sepanjang malam. Kamu pasti sudah capek, cepat pulang dan istirahat.”“Ma, aku nggak capek. Aku masih tahan. Mama nggak usah khawatirkan aku.”Yanti sangat ingin marah pada putranya. Namun, berusaha menahan diri. Dia tidak mengatakan apa-apa lagi, hanya menutup telepon tanpa bersuara lagi.Setelah ibunya menutup telepon, Daniel memasukkan kembali ponselnya ke dalam saku celana. Kemudian, dia kembali ke bangsal. Dia tetap berdiri di luar kerumunan, memperhatikan Odelina dengan tenang.Meskipun Odelina sudah melewati masa kritis, dia masih sangat lemah. Dokter tidak mengizinkan terlalu banyak anggota keluarga tinggal di bangsal, karena hanya akan mengganggu istirahat Odelina. Setelah semua orang menjenguk Odelina, mereka mau tidak mau harus meninggalkan rumah sakit.Pada akhirnya, t

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1410

    Stefan dan Olivia cekcok dan saling marahan. Olivia bahkan pergi dan menginap di rumah Junia selama satu malam. Keesokan harinya, dia kembali ke kampung bersama Junia untuk melihat kemajuan proyek investasinya. Itu sebabnya, dia tidak bersama Odelina dan Russel.Setelah Olivia menerima telepon dan mengetahui hal yang menimpa Odelina, dia bergegas kembali ke kota.Hal kecil yang terjadi di antara Stefan dan Odelina tertangkap kamera paparazzi, lalu terekspos dan masuk ke pencarian trending.Jika Olivia melihat ini, siapa yang bisa menjamin Olivia tidak akan menyalahkan dirinya sendiri, merasa konflik yang terjadi di antara mereka berdua menyebabkan dia gagal melindungi kakaknya?Stefan meminta Reiki untuk menangani masalah ini dan berusaha menyembunyikan hal ini dari Olivia. Jangan sampai Olivia tahu, setidaknya tidak untuk saat ini.“Kamu harus sadar dengan statusmu. Semua hal yang berhubungan denganmu mudah untuk jadi pencarian trending. Apalagi setelah kamu menikah, semua orang ingin

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1411

    Aksa justru terus mengungkapkan semua pemikirannya yang salah. Dia juga menyalahkan Stefan dan menganggap kalau sepupunya seakan adalah korban dari Stefan. Stefan berharap dirinya bisa berada di tempat Aksa saat ini agar dia bisa mencekik leher Aksa sampai mati. “Aksa, aku bilang sekali lagi kalau aku nggak ada masalah sama sekali. Aku benar-benar baik-baik saja. Makasih buat perhatianmu,” pungkas Stefan lalu menutup teleponnya. Namun, tiba-tiba saja ponselnya kembali berdering. Stefan sempat menduga kalau Aksalah yang kembali meneleponnya.Jadi, dia langsung berkata dengan nada kesal tanpa menengok lagi ke layar ponselnya, “Aksa, aku kan sudah bilang kalau aku nggak ada masalah apa pun!”“Pak Stefan, ini saya ... Jonas,” ujar seseorang dari balik telepon.Wajah Stefan langsung berubah tenang lalu dia pun berkata, “Oh, Pak Jonas.”“Iya, saya cuma mau tanya tentang keadaan Bu Olivia,” ujar Jonas kembali. “Dia baik-baik saja, kok. Terima kasih atas perhatiannya, Pak Jonas,” balas Stef

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 1412

    Daniel langsung mengerutkan keningnya ketika melihat kemunculan ibunya di rumah sakit. Dia tahu pasti ada hal yang tidak beres jika ibunya datang menghampirinya ke rumah sakit hari ini. Yanti langsung menghampiri kedua laki-laki yang sedang berdiri di depan ruang rawat rumah sakit itu. “Tante,” sapa Stefan sopan. Yanti tersenyum lembut sambil mengangguk untuk membalas sapaan Stefan. Stefan merasa tidak nyaman dengan tatapan mata Yanti kepadanya saat ini karena dia tahu apa maksud dari tatapan itu. Stefan sudah menyuruh Reiki untuk menghapus berita trending yang beredar di internet. Namun, sepertinya sudah banyak orang yang melihatnya. Bahkan mungkin ada banyak juga yang sudah mengambil foto berita itu sebelum berita itu sempat diturunkan. Dahulu, para wartawan akan meminta izinnya terlebih dahulu sebelum mereka menaikkan berita tentang Stefan. Namun, sekarang mereka sudah mengetahui kelemahan Stefan karena dia sudah menikah. Mereka merasa bisa meminta ampunan dari Olivia setelah m

Bab terbaru

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3316

    Mereka berdua sedang bertelepon, tapi Stefan malah bilang kalau dia tidak bicara dengan Aksa. Karena Aksa tahu Stefan pasti sedang mengurus Russel, Aksa pun tidak marah.“Oke, kamu bisa bicara sekarang.” Stefan akhirnya bicara dengan Aksa.Kalau bukan karena tahu Olivia masih tidur saat ini, Aksa sungguh tidak ingin menelepon Stefan. Dengar saja nada bicara Stefan, sangat menjengkelkan, bukan? Seolah-olah Aksa akan melapor ke Stefan saja.Aksa pun berkata sambil menahan amarahnya, “Dokter Panca bawa asisten nenekku datang ke sini. Selain mereka berdua, ada beberapa pak tua lainnya. Mereka mungkin para master yang menguasai dunia beberapa puluh tahun yang lalu. Kamu bilang sama Olivia. Kalau kamu bisa datang, kamu temani Olivia datang ke sini sebentar.”“Dokter Panca?” Stefan spontan mengerutkan kening. “Kamu yakin orang itu Dokter Panca?”“Aku nggak yakin. Makanya aku suruh Jonas datang. Jonas pernah bertemu dengannya. Tapi aku rasa mereka nggak akan berbohong. Nggak akan ada yang bera

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3315

    Panca mewakili Setya menjelaskan alasan sebenarnya mengapa Setya tidak mampu membalaskan dendam kepala keluarga Gatara sebelumnya selama puluhan tahun. Setya terbawa emosi. Air mata mengalir di wajahnya yang penuh kerutan. Dia merasa sangat bersalah kepada kepala keluarga Gatara.Begitu mengalami pergolakan emosi, Setya terbatuk-batuk lagi. Panca bergegas mengeluarkan obat yang selalu dibawanya. Dia mengeluarkan dua butir pil dan menyuruh Setya menelan pil itu.“Kamu yang tenang. Kamu masih belum bertemu dengan Yuna,” kata Panca.Yang lain juga terus menenangkan Setya, memintanya untuk tetap tenang. Setelah minum obat dan air, Setya terlihat sedikit lebih tenang.Aksa juga terlihat sangat tegang, khawatir dengan kondisi pria tua itu. Aksa tidak pernah bertemu Panca, tapi dia tahu kemampuan dokter tua itu. Kellin adalah murid terbaik Panca. Kellin menyembuhkan mata Rosalina. Panca sendiri sudah seperti besan dengan keluarga Junaidi.Sedangkan keluarga Sanjaya juga menjadi besan keluarga

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3314

    Wajah pria tua itu penuh kerutan. Berdasarkan gambaran berdasarkan ingatan Yuna, hanya mirip sekitar 30 persen. Tidak heran Bram tidak bisa menemukannya.Yuna tidak mengingat orang itu dengan jelas. Meskipun orang yang di gambar tampak nyata, jika sejak awal gambarnya sudah salah, tetap saja tidak ada gunanya. Tidak peduli seberapa bagus keterampilan orang yang menggambarnya. Lantas, apakah pria itu adalah asisten serba bisa neneknya Aksa?“Maaf, Bapak-Bapak sekalian namanya siapa, ya?” tanya Aksa.“Siapa nama kami nggak penting. Sudah puluhan tahun nggak ada yang tanya nama kami. Kami juga hampir nggak ingat lagi nama lengkap kami sendiri.” Orang yang berbicara adalah Dokter Panca.“Pak Aksa, aku adalah seorang dokter tua, sudah praktik sebagai dokter selama puluhan tahun. Orang-orang panggil aku Dokter Panca. Kellin adalah muridku. Pak Aksa mungkin pernah dengar nama muridku.”Dokter Panca yang pertama memperkenalkan diri. Di usia Aksa, dia pasti tidak mengenal Dokter Panca. Dia mung

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3313

    “Tentu saja,” kata Tiara sambil tersenyum. “Kalau bisa jadi teman dekat istri Bram, itu sama saja dengan jadi teman dekat Bram.”Sebagai menantu keluarga Sanjaya, Tiara tidak perlu mencari muka di depan orang lain, apalagi menjilat. Akan tetapi, dia harus berteman dengan istri Bram. Karena akan ada saatnya mereka membutuhkan keluarga Ardaba.Misalnya sekarang, jika mereka membutuhkan keluarga Ardaba, mereka harus melalui Stefan baru bisa mendapatkan bantuan keluarga Ardaba. Dalam lingkaran pertemanan nyonya-nyonya keluarga kaya, paling hanya satu dua yang benar-benar jadi teman sejati. Kebanyakan dari mereka berteman karena ada tujuan lain. Saling memanfaatkan satu sama lain.“Kamu cepat turun dan lihat mereka penipu atau bukan,” kata Tiara sambil menidurkan anaknya. “Ini anak sebentar lagi juga tidur. Aku juga tidur sebentar lagi. Nggak usah bangunkan aku untuk sarapan. Kamu sarapan dulu baru pergi kerja.”“Oke.”Aksa mendekat, lalu mencium wajah istrinya. Kemudian, dia menyentuh waj

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3312

    Bayi cepat lapar tapi juga cepat kenyang. Setelah perut kenyang, dia pun berhenti menangis. Aksa menyerahkan si bayi kepada Tiara dengan hati-hati. Kemudian, dia menelepon Bram dan menanyakan apakah Bram mendapat informasi tentang asisten itu.“Kami sudah cari sekian lama, tapi masih belum dapat informasi apa pun. Pak Aksa, aku rasa orang yang kalian cari sudah meninggal,” kata Bram dengan tidak enak hati.Banyak orang tua yang berusia 70 atau 80 tahun. Namun, jarang orang yang bisa hidup sampai usia 90 tahun. Orang tua yang dicari Yuna usianya hampir seratus tahun. Bram menduga orang itu sudah tidak hidup lagi. Selain itu, kejadian itu terjadi puluhan tahun yang lalu. Bram hanya mendapat sedikit informasi.Itu juga menjadi masalah besar bagi mereka untuk mencari orang. Yuna bahkan sudah tidak mengingat siapa nama orang itu. Dia hanya ingat saat dia masih kecil, dia selalu memanggil orang itu paman. Namun, Yuna tidak tahu namanya. Bagaimana Bram bisa mencari orang itu?Keluarga Ardaba

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3311

    “Sayang, siapa yang telepon pagi-pagi begini?”Tiara mendengar suara dering ponsel. Dia membalikkan tubuhnya, lalu bangun dan duduk. Kemudian, dia membungkuk untuk menggendong anaknya yang menangis.“Jangan gendong dia, Sayang. Kalau kamu gendong dia, dia nggak akan mau minum susu yang aku buatkan.”Aksa segera menghentikan istrinya menggendong anak mereka. “Kecil-kecil dia sudah pintar sekali. Begitu cium aroma tubuhmu, dia nggak akan mau minum susu formula lagi.”Tiara melihat Aksa yang sudah mulai membuat susu. Dia pun tidak jadi menggendong anaknya. Tidak masalah bayi menangis sebentar.“Pengurus rumah tangga yang menelepon. Katanya ada bapak-bapak tua datang ke sini cari Mama. Mereka bilang mereka orang yang selama ini Mama cari.”Aksa menjawab pertanyaan istrinya sambil membuat susu. “Nggak tahu benar atau bukan. Aku suruh dia jamu mereka dulu. Habis kasih susu ke anak, aku baru turun.”“Orang yang selama ini Mama cari adalah orang kepercayaan Nenek saat Nenek masih hidup, kan?”

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3310

    Pada saat ini, anak Aksa sedang menangis. Aksa menggendong putranya dan berjalan mengelilingi ruangan sambil membujuknya. Tiara bertanya bahkan tanpa membuka matanya, “Lagi lapar atau popoknya sudah harus diganti?”“Mungkin karena lapar. Sayang, kamu tidur saja. Biar aku yang bujuk. Aku buatkan susu dulu. Habis minum susu, dia bisa tidur sampai jam sembilan lewat.”Tiara bergumam pelan. Dia membalikkan badan dan tidur lagi. Ada pengasuh di rumah, tapi si kecil hanya bisa digendong oleh pengasuh saat tidur. Saat bangun, dia akan menangis dalam waktu dua menit jika digendong oleh pengasuh. Karena dia tidak mencium aroma ibunya.Oleh karena itu, Tiara harus mengurus anaknya sendiri hampir sepanjang hari. Untung saja mertua dan adik iparnya mau bantu. Si kecil juga sangat bekerja sama. Kalau tidak, Tiara pasti akan sangat lelah.Amelia sering memuji keponakannya karena sudah bisa mengenali orang. Kalau keluarga yang gendong, dia tidak akan menangis. Sekali digendong pengasuh, dia pasti men

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3309

    Setya berkali-kali ingin kembali untuk membalaskan dendam, tapi Panca dan yang lainnya menghentikannya. Mereka bilang jika Setya kembali dan bisa membalaskan dendam, lantas siapa yang akan menjadi kepala keluarga Gatara? Kecuali Setya telah menemukan putri kepala keluarga sebelumnya.Setya baru mendapat kabar tentang putri kepala keluarga sebelumnya tahun ini. Itu juga berkat si Rubah Perak. Setelah mengetahui keberadaan putri kepala keluarga Gatara sebelumnya, Cipta ingin segera menemuinya. Apa daya, kondisi kesehatannya yang buruk membuatnya tidak bisa bepergian jauh.Panca butuh waktu lama untuk mengobati Setya, itu pun hanya sedikit lebih baik. Setya juga merasa dia sudah semakin tua. Dia berharap bisa segera menemui putri kepala keluarga Gatara sebelumnya. Setya ingin memberitahu semuanya serta menyerahkan sebagian bukti kecil yang ada di tangannya.Setya merasa bersalah kepada kepala keluarga Gatara sebelumnya karena gagal membalaskan dendamnya. Dia hanya bisa menyerahkan tanggun

  • Pernikahan Dadakan dengan CEO   Bab 3308

    “Aku baik-baik saja.” Si pria yang batuk berkata dengan suara pelan. “Cuma karena kita kejar perjalanan terus, aku sudah nggak sanggup lagi.”“Hei, cepat bukakan pintu untuk kami. Kamu nggak lihat kami sudah nggak sanggup lagi? Nggak usah peduli siapa kami. Karena kami datang ke sini, berarti kami tamu. Keluarga Sanjaya nggak tahu bagaimana cara menjamu tamu?”Pria tua yang berkata kalau dia bisa mendobrak pintu memiliki suara yang sangat keras, serta sifat yang agak kasar. Dia memelototi si pengurus rumah tangga, mendesaknya untuk membuka pintu. Seandainya dia tidak ditahan oleh yang lain, dia pasti sudah merobohkan gerbang pagar.“Putu.”Pria tua yang menopang pria tua yang batuk memanggil pria tua yang kasar itu dengan suara berat. Pria tua yang bernama Putu itu langsung terdiam.“Anak muda, kakak tertua kami ini adalah orang yang selalu dicari majikanmu. Tenang saja, kami bukan orang jahat.”“Tolong bukakan pintu untuk kami. Biarkan kami masuk dan minum segelas air hangat. Kakak te

Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status