Prabu melahap daging kelinci itu seakan-akan menganggapnya adalah Wira. Melihat Prabu yang akhirnya mau makan, wakil jenderal itu juga merasa gembira. Kemudian, dia sendiri juga mulai makan dengan lahap. Dalam beberapa hari ini, mereka selalu dalam suasana hati yang tegang. Setelah mulai rileks sejenak, wakil jenderal itu juga langsung memanfaatkan kesempatan ini untuk beristirahat dengan baik.Namun pada saat ini, Prabu tiba-tiba mendengar suara sayup-sayup dari kejauhan. Wajah Prabu tiba-tiba menjadi semakin serius. Dengan tatapan dingin, dia mulai memandang ke kejauhan. Sambil memantau suasana, dia memberi isyarat pada semua orang di belakangnya untuk tetap iam.Semua orang berdiri di samping Prabu dan melihat ke semak-semak di kejauhan dengan waspada. Mereka terus merasa ada sesuatu yang bersembunyi di balik semak-semak itu. Dengan dahi yang bercucuran keringat dan napas terengah-engah, Prabu mengambil busur panahnya dan membidik ke arah semak belukar itu.Tiba-tiba, suara sayup-sa
Begitu mendengar perintah Yudha, para pemanah itu pun mengambil posisi. Seketika, anak panah yang tak terhitung jumlahnya ditembakkan ke arah Prabu. Prabu tercengang melihat adegan itu. Dia hanya bisa berusaha untuk menghindari anak panah itu. Seribu orang pasukannya baru saja lolos dari perang besar dan sudah berjalan seharian. Kini malah masih harus menghadapi serangan Yudha, ini benar-benar sulit dihadapi!Prabu sangat sakit hati melihat banyak sekali pasukannya yang gugur saat ini. Dia hendak melarikan diri, tetapi juga kesulitan karena dikepung oleh 10 ribu pasukan. Sama sekali tidak ada celah baginya untuk kabur.Melihat hal ini, Yudha kembali melambaikan tangannya untuk memerintahkan pasukannya menyerang. Pembantaian secara sepihak ini membuat pasukan Yudha berguguran. Hanya dalam waktu 10 menit, pasukan yang tersisa tinggal belasan orang. Yudha menginstruksikan bawahannya untuk mengepung mereka."Prabu, menyerahlah. Kalian nggak akan bisa kabur lagi."Prabu sama sekali tidak bi
Yudha menggelengkan kepalanya. "Entah kenapa, rasanya Prabu agak mencurigakan.""Mencurigakan?" tanya wakil jenderal itu karena tidak mengerti ucapan Yudha."Benar, sepertinya ... dia terlalu tenang," balas Yudha.Wakil jenderal itu tersenyum saat mendengar ucapan Yudha. "Jenderal, sepertinya Anda terlalu banyak khawatir. Dia sudah terperangkap sekarang, tentu saja jadi lebih tenang. Mungkin saja juga dia sudah putus asa. Provinsi Sebra juga sudah di tangan kita. Selain putus asa, dia juga sepertinya tidak bisa merasakan perasaan lain lagi."Wakil jenderal itu merasa tidak perlu khawatir berlebihan karena situasi saat ini sudah buntu bagi Prabu. Mana mungkin lagi pria itu bisa melakukan apa pun? Baginya, Prabu saat ini sudah kehilangan arah tanpa kekuasaan, dia hanya sekadar bertahan hidup saja.Namun, pemikirannya ini malah disangkal Yudha, "Meski tidak sering bertemu dengan Prabu, aku sangat paham dengan kepribadian orang ini. Dia tidak akan menyerah begitu saja! Sekarang dia kelihat
Sigra menaruh kepercayaan sepenuhnya pada Yudha. Lagi pula, dengan 10 ribu pasukan melawan seribu pasukan, bahkan Sigra sekalipun bisa menangkap Prabu. Jadi, Sigra beranggapan bahwa Prabu ditangkap adalah hal yang sudah pasti.Farrel mengedipkan matanya sekilas, dia juga tampak setuju dengan pendapat ayahnya. Sejak kecil, Yudha selalu mengikuti Dirga. Tentu saja dia sudah banyak melihat sendiri dan merasakan sekian banyaknya pertempuran. Yudha adalah bakat jenderal genius yang langka. Menangkap Prabu tentu bukan hal yang sulit baginya. Dengan pemikiran seperti itu, Farrel juga merasa lebih tenang.Pada saat ini, Kumar telah kembali ke rumahnya. Gibran dan Fahlefa bertanya dengan gugup, "Ayah, apakah Kakak benar-benar sudah kalah?"Kumar menghela napas dengan tatapan dingin. "Meski aku nggak tahu bagaimana Prabu bisa kalah, sepertinya memang seperti itu kenyataannya."Kedua bersaudara itu langsung tampak muram saat mendengar perkataan ayahnya. "Ini ... bagaimana kita sekarang, Ayah? Di
Yudha mendengus dingin, hatinya terasa sangat gelisah mendengar perkataan Prabu."Yudha, kamu nggak pernah kalah seumur hidup ini, 'kan? Sekarang kamu bukan hanya akan kalah, kamu bahkan akan mati di tanganku! Sekarang kuberi satu kesempatan, bunuhlah aku. Kalau nggak, pasti akan ada yang balas dendam padamu," ujar Prabu dengan nada bangga.Hal ini membuat raut wajah Yudha semakin memburuk. "Prabu, apa kamu tahu apa yang kamu bicarakan? Kamu mau mengalahkanku? Sekarang ini kamu tahananku, mau bagaimana kamu mengalahkanku?" Meski merasa tidak tenang, Yudha tetap tidak mengerti mengapa Prabu bisa begitu percaya diri.Mendengar perkataan itu, Prabu tertawa terbahak-bahak. "Kamu akan tahu sebentar lagi. Oh bukan ... kamu akan tahu sekarang juga!"Usai berkata demikian, Yudha tiba-tiba merasakan niat membunuh yang kuat. Niat membunuh itu sangat dingin dan sadis. Detik berikutnya, bahkan sebelum Yudha sempat bereaksi, sejumlah anak panah yang tak terhitung jumlahnya ditembakkan ke arah merek
Prabu memandang Yudha dengan tatapan mengejek. Sementara itu, kesebelas orang itu juga berlutut di hadapan Prabu. "Tuan, maaf telah membuat Anda menderita," ucap wanita berpakaian merah setelah melepas cadarnya dan menunjukkan wajahnya yang cantik."Nggak apa-apa, hanya saja ... kekalahanku jadi harus membuat kalian turun tangan. Haeh ...." Prabu sebenarnya tidak ingin menggunakan senjata pamungkas Keluarga Juwanto ini. Sebab, ini benar-benar adalah senjata rahasia mereka."Berma, berapa orang yang datang kali ini?" tanya Prabu. Mendengarnya, wanita berpakaian merah menjawab, "Ada 30 ribu orang."Prabu mengangguk sekilas. "Lagi-lagi 30 ribu ya .... Tapi kali ini, aku nggak akan menyia-nyiakan 30 ribu pasukan ini! Oh ya, bagaimana situasi di Provinsi Sebra?"Berma menjawab dengan hormat, "Masih sedang dalam pertahanan. Tapi untuk saat ini, Keluarga Barus dan Kerajaan Nuala juga tidak akan bisa menginvasinya."Prabu baru mengangguk setelah mendengar laporan tersebut. "Baiklah kalau begit
Merpati surat itu hinggap di atas meja kerja Kumar. Kaki merpati itu dipasang sebuah cincin hitam dan merah yang membawa surat. Melihat merpati ini, Kumar menarik napas dalam-dalam, lalu mengambil merpati surat tersebut. Setelah membacanya sekilas, ekspresi Kumar tampak datar."Wira ... hebat sekali. Bisa-bisanya dia mengalahkan 30 ribu pasukanku dan Prabu bahkan hampir tewas di tangannya." Kumar mengernyitkan alisnya. Kekuatan Keluarga Juwanto yang sebenarnya selalu disembunyikannya selama ini. Tujuannya adalah untuk digunakan di saat-saat kritis.Mengenai Prabu, dia hanyalah tipu daya yang dikerahkan oleh Kumar. Semua orang mengira bahwa pasukan Prabu adalah senjata rahasia Keluarga Juwano, tetapi mereka semua salah besar. Ini adalah rencana Kumar yang sesungguhnya. Tiga puluh ribu orang itu memang elite yang dibinanya dengan susah payah. Kehilangan semua pasukan itu juga membuatnya sakit hati.Namun, untungnya mereka tidak kewalahan. Bisa dibilang, semua ini masih dalam kendalinya.
Saat mengetahui kabar ini, Sigra langsung terperanjat, begitu juga dengan Farrel. Jika Yudha bisa sampai kalah, berarti ini bukanlah kekuatan dari seribu orang pasukan Prabu. Dengan kata lain, pasukan rahasia Keluarga Juwanto setidaknya di atas 10 ribu orang. Selain itu ... semuanya juga pasti adalah elite.Jika jumlahnya mencapai 30 ribu, ditambah lagi dengan pasukan penjaga di Provinsi Sebra, berarti mereka punya 60 ribu pasukan. Dengan pengepungan ini, bahkan kalau Keluarga Barus punya 70 ribu pasukan juga pasti bukan lawan mereka. Sambil berpikir demikian, Sigra mematung di tempat dengan binar takjub di matanya."Kenapa Keluarga Juwanto punya cara sehebat ini. Ini ... nggak mungkin!" teriak Sigra dengan kaget. Pada saat bersamaan, datang lagi seorang prajurit yang melapor."Tuan, gawat .... Gerbang kota sudah terbuka, pasukan Keluarga Juwanto sudah menyerbu keluar!"Sigra langsung tersentak mendengar laporan ini. "Gawat! Pasti Prabu yang memimpin pasukan rahasia mereka untuk menyer
Kresna telah mendengar tentang tindakan Senia sebelumnya. Senia telah berulang kali mencoba membunuh Wira secara diam-diam, tetapi setiap kali hasilnya selalu nihil. Bahkan, semua usahanya berakhir dengan kegagalan total.Senia bahkan hampir mengorbankan putranya sendiri dalam proses itu. Jika Senia sendiri tidak mampu melakukannya, bagaimana mungkin dia mengharapkan dirinya dan Ararya untuk membunuh Wira?Atau mungkin ... Senia sebenarnya berniat membunuh dirinya dan Ararya? Hanya saja, dia berencana menggunakan tangan Wira untuk melakukannya?Kresna tak kuasa merinding. Di satu sisi ada serigala, di sisi lain ada harimau. Dia merasa seperti orang yang berdiri di jembatan rapuh, tidak tahu harus melangkah ke mana dan tidak berani bergerak sembarangan.Apa pun keputusan yang diambilnya, itu bisa membawa kehancuran pada dirinya sendiri dan tidak ada jalan kembali. Menyesal pun tidak akan ada gunanya!Setelah hal ini disampaikan kepada Ararya, Ararya pasti juga akan secemas dirinya."Dar
"Pergilah," ujar Senia sambil memijat pelipisnya dengan lembut. "Aku tunggu kabar darimu."Pada sore harinya, Dahlan tiba di kediaman Kresna. Saat ini, dia sedang duduk di aula utama kediaman Kresna.Meskipun Dahlan selalu terlihat tunduk dan penuh hormat karena takut pada ibunya, di sini dia justru menunjukkan sikap yang sangat berbeda, penuh wibawa dan angkuh.Dahlan duduk di kursi utama sambil meminum teh dengan tenang, menunggu Kresna yang tak kunjung datang."Raja Kresna, kamu membuatku menunggu begitu lama. Sepertinya kamu nggak menghormatiku," sindir Dahlan.Kresna buru-buru mengangkat tangannya sebagai tanda memohon maaf. "Pangeran, kenapa bicara begitu? Aku baru saja dapat kabar tentang kedatanganmu dan langsung datang secepat mungkin. Kalau kamu tersinggung, mohon maafkan aku."Dahlan mendengus dingin, lalu meletakkan cangkir tehnya. Tatapannya langsung beralih ke orang-orang yang berada di aula.Kresna segera mengerti maksudnya dan memerintahkan semua orang untuk pergi. Tida
Menangkap pemimpin untuk menghancurkan pasukan! Ini adalah cara terbaik!Sebenarnya mereka sudah mencoba membunuh Wira beberapa kali sebelumnya, tetapi hasilnya selalu mengecewakan. Namun, kali ini berbeda.Senia telah memutuskan untuk tidak menyembunyikan niatnya lagi. Dengan demikian, dia bisa bertindak lebih bebas tanpa ragu.Ini adalah kesempatan sempurna untuk menyerang Wira secara langsung dan terbuka. Jika berhasil menyingkirkan Wira, itu akan menjadi hasil terbaik. Namun, jika tidak, paling-paling mereka akan memutuskan hubungan mereka. Hasil ini tidak akan berdampak pada apa pun.Dahlan tiba-tiba berkata, "Tapi, saat ini kita nggak punya orang yang cukup kuat untuk melakukannya. Bahkan, kita hampir kehabisan ahli di pihak kita. Setahuku, Wira membawa beberapa ahli di sisinya.""Kalau kita mengirim orang sekarang, bukankah hanya akan mengorbankan mereka tanpa hasil?"Bahkan, Panji tidak mendapatkan hasil yang memuaskan dan akhirnya kehilangan nyawanya. Dahlan tidak kepikiran si
"Benar!"Di hadapan ibunya, Dahlan tidak perlu menyembunyikan apa pun. Dia langsung mengangguk dengan tegas. Kekhawatirannya memang terletak pada Kresna dan Ararya.Kedua orang ini memegang kekuasaan militer. Meskipun kekuatan mereka telah dibatasi oleh Senia selama bertahun-tahun, mereka tetap tak terkalahkan hingga sekarang.Di wilayah mereka, mereka seperti raja kecil, memerintah wilayah sendiri. Hal ini jelas adalah ancaman bagi kekuasaan Senia.Dulu, Senia tidak terlalu memedulikan mereka karena dia memiliki Panji di sisinya. Panji bahkan mampu menciptakan makhluk beracun yang menakutkan. Sekalipun di medan perang, makhluk beracun tetap bisa membuat posisi mereka unggul.Namun, dengan kematian Panji, Senia kehilangan sosok yang bisa diandalkan. Inilah yang paling dikhawatirkan Dahlan.Jika mereka memutuskan untuk memulai perang dengan Wira saat ini, lalu Raja Kresna serta Raja Ararya menyerang dari belakang, itu akan menjadi krisis besar. Hasil akhirnya bisa dipastikan akan sangat
Meskipun Dahlan sangat membenci Wira dan ingin membunuhnya, dia tetap mempertimbangkan untung rugi dengan baik.Menyatakan perang terhadap Wira memang mudah. Namun setelah itu, akan ada banyak reaksi berantai yang harus dihadapi.Jika semua reaksi berantai itu tidak dipertimbangkan dengan matang, di masa depan hal ini bisa membawa masalah yang tidak perlu bagi mereka. Inilah poin paling sulit.Sudut bibir Senia agak berkedut. Dia melangkah ke depan Dahlan, mencengkeram kerah bajunya dengan erat. Jika tatapan mata bisa membunuh, Dahlan pasti sudah mati berkali-kali.Tatapan yang begitu menakutkan, seperti dua pedang tajam yang siap menusuk. Tidak ada yang berani menatapnya langsung."Ibu, kenapa?" Dalam pandangan Dahlan, Senia selalu tampak bijaksana. Jika tidak, mustahil bagi seorang wanita bisa mencapai posisi seperti ini, bahkan menjadi sosok yang berada di atas semua orang.Pencapaiannya sudah cukup untuk membuat semua wanita di dunia ini merasa bangga. Lagi pula, wanita yang menjad
Keesokan pagi, Wira dan rombongannya berangkat. Osman memimpin para pejabat untuk mengantar kepergian mereka. Terlihat jelas bahwa Osman sangat menghormati Wira.Selain itu, seluruh rakyat turut mengantar saat tahu Wira akan pergi. Harus diakui bahwa Wira sangat dicintai oleh rakyat.Bukan hanya di Provinsi Yonggu dan Provinsi Lowala, bahkan di wilayah lain pun Wira sangat dihormati. Bagaimanapun, pengorbanan Wira memang tidak kecil. Namun, semuanya membuahkan hasil yang sepadan.Saat Wira dalam perjalanan kembali ke Provinsi Yonggu, situasi di Kerajaan Agrel kurang baik.Saat ini, Senia duduk di singgasananya dengan wajah suram. "Apa kabar ini benar?"Senia baru mendapat kabar bahwa semua orang yang diutusnya ke wilayah barat tewas. Bahkan, Panji juga tidak bisa kembali lagi. Padahal, Panji adalah kartu trufnya yang terpenting.Karena ucapan Panji, Senia baru bersedia mengeluarkan 5 miliar gabak untuk berdamai dengan Wira. Jika tidak, dia lebih memilih untuk mengorbankan putranya dari
Di wilayah dua provinsi yang damai tanpa konflik ataupun perang, tentu tidak ada hal yang perlu dikhawatirkan. Namun anehnya, meskipun bisa tinggal di rumah besar di luar, ada yang memilih rumah sederhana di Dusun Darmadi. Hal ini memang sulit dimengerti. Mungkin, Dusun Darmadi memberikan rasa aman bagi Ramath."Hasil terbesar yang kami capai dalam perjalanan kali ini adalah membunuh Jaran. Selain itu, Caraka yang selalu mengikuti Senia, juga tewas di tangan kami. Dengan kematian mereka berdua, kekuatan Senia jelas berkurang banyak," ucap Wira dengan puas.Ini adalah pencapaian terbesar dari perjalanan kali ini, wajar jika Wira merasa senang.Para hadirin di sekitar mengangguk setuju. Mereka juga tidak menyukai orang-orang dari Kerajaan Agrel. Ketika perang besar empat kelompok terjadi, Kerajaan Agrel adalah pihak yang menekan mereka paling keras.Meskipun sekarang situasi sudah damai, orang-orang dari Kerajaan Nuala tetap menyimpan dendam dan menjaga jarak dengan Kerajaan Agrel. Konfl
"Tuan Wira, kamu sangat senang dengan kesembuhan Lucy sampai melupakan temanmu ini. Aku ini raja lho. Aku sampai datang ke gerbang kota untuk menyambutmu. Setidaknya, kamu harus menjaga harga diriku sedikit.""Kalau terus membuatku berdiri di sini, apa yang akan dikatakan para menteriku nanti? Kelak gimana aku bisa mempertahankan wibawaku di depan mereka?"Osman berkata sambil tertawa. Jelas, itu hanya candaan tanpa maksud serius. Dia tidak mungkin benar-benar menyimpan dendam terhadap Wira.Wira tersenyum sambil menggeleng. Pemuda ini memang nakal. Para menteri yang hadir pun ikut tersenyum."Sudah, sudah, sejak kapan kamu jadi orang yang suka cemburu? Sekarang kamu seorang raja. Kamu seharusnya bicara yang bijak. Kalau nggak, kelak kamu benaran sulit mempertahankan takhtamu!" Wira ikut bercanda.Di tengah tawa dan obrolan santai, Wira dan rombongan memasuki ibu kota. Karena sebelumnya sudah mengetahui kepulangan Wira, Osman telah menyiapkan perjamuan.Ketika Wira tiba bersama rombong
Bisa dikatakan, hampir tidak ada pemimpin seperti Wira di dunia ini."Semuanya sudah beres. Raja kami mengikuti saran darimu dan mengeluarkan banyak dana untuk bantuan bencana. Sekarang keadaan sudah stabil dan rakyat sudah tenang. Kami benar-benar berterima kasih kepadamu."Sambil tersenyum, Trenggi meneruskan, "Kalau bukan karena saranmu, mungkin Kerajaan Nuala sudah jatuh dalam kekacauan sekarang ...."Ketika membahas hal ini, Trenggi tidak bisa menahan diri untuk menggeleng. Seperti yang Wira perkirakan sebelumnya, karena tidak ada bantuan bencana, banyak rakyat menderita dan masalah terus bermunculan.Ketika rakyat tidak bisa makan, mereka tentu bisa melakukan apa saja. Untungnya, bantuan segera diberikan sehingga masalah teratasi dan tidak terjadi kekacauan yang lebih besar.Namun, pada awalnya Osman tidak berniat menggunakan kas kerajaan untuk menghemat uang. Meskipun ingin membantu rakyat, dia tidak berani mengambil risiko itu demi melindungi dirinya sendiri.Bagaimanapun, jika