“Memang bukan dia.” Nouval menjawab jujur. Dia menarik mangkuk soto yang dipesannya dan mulai makan.“Tapi kau seperti sedang bicara dengan seorang wanita. Nada bicaramu lembut dan berhati-hati.” Rekannya itu masih penasaran.“Habiskan makananmu! Setelah ini giliranmu ikut sidang!” ketus Nouval. Dia belum ingin membicarakan tentang Seruni pada siapapun rekan kantornya.“Yah … baiklah. Aku bertanya itu bukan mau selidik-selidik. Cuma, kau tau kan kalau aku jomblo sudah lama. Kalau ada saudara atau kerabat wanitamu yang juga sedang jomblo, tolong … kenalkanlah padaku,” katanya dengan wajah manis.Nouval hanya mengangkat bahu tak menanggapi. Dia lebih memiliih menikmati nasi soto betawi pesanannya.“Dia kalau lagi makan, jangan diajak bicara. Percuma!” Asisten Nouval memberi sedikit nasehat.“Dasar tukang makan!” gerutu rekannya kesal.Nouval baru sampai di kantornya saat panggilan telepon dari Sassy masuk. Dia tertegun. Sejak panggilan kemarin pagi, Nouval memang tidak ada menghubungi a
Nouval tak membiarkan sejengkal pun kuntum bunga itu lepas dari kecupannya. Desahan Seruni terus mengiang di telinganya. Tarian romantis itu mereka nikmati di bawah guyuran air pancuran, mengejar ledakan kembang api yang membuatnya candu.Satu jam kemudian pria itu keluar dari kamar mandi dengan membopong tubuh istrinya yang terkulai dengan mata sayu. Dengan cepat pria muda itu mengunci pintu kamar dan melanjutkan tarian asmara yang entah untuk ke berapa kalinya hari itu.Mama yang naik dengan membawa nampan kopi, terdiam mendengar erangan bercampur komentar putranya yang sangat tidak tau malu. Suara-suara itu saling membaur dari dalam kamar. Dia balik meninggalkan kamar itu dan menemui suaminya di meja makan.“Sepertinya kita harus makan berdua saja. Putramu tidak ada puasnya!” katanya kesal.Suaminya hanya terkekeh. “Seperti mama tidak pernah muda dan jadi pengantin baru saja,” timpal suaminya dengan senyum lebar yang memperlihatkan giginya. Arimbi Ariobimo tersenyum sambil memukul
Nouval melewati harinya dengan gemilang hari itu. Kasus hari itu berhasil dimenangkannya. Dia sangat gembira. Seisi kantornya turut gembira. Satu lagi poin yang akan menaikkan nama firma hukum mereka.“Sayang, mas berhasil memenangkan kasus hari ini.” Nouval segera mengabarkan hal itu pada Seruni. Di ujung telepon, istri barunya tersenyum, ikut senang.“Yuni ikut senang, Mas. Selamat ya,” balasnya.“Kamu mau makanan apa? Nanti mas belikan,” tawar Nouval. Tiba-tiba dia ingat, belum pernah memberikan apapun untuk Seruni.“Enggak usah, Mas. Mama masak banyak di rumah. Mungkin mengharap Mas akan makan malam di rumah,” cegah istrinya.“Oh, ya udah. Aku pulang sebelum makan malam! Sekarang udah dulu ya. Bos manggil ke ruangannya,” pamit Nouval.“Iya.”Nouval menutup telepon setelah suara lembut itu hilang dari pendengarannya. Dia menuju ruangan atasannya pemilik firma hukum tersebut. Nouval masuk ruangan setelah terdengar suara yang mengijinkannya masuk.“Silakan duduk,” kata atasannya. Nou
Menyadari Sassy sedang merajuk, Nouval tesenyum. Digulungnya tangan kemeja dan mulai mencuci semua peralatan dapur yang kotor. Melihat pakaian kotor bertumpuk di atas mesin cuci, Nouval juga berinisiatif untuk mengantarnya ke loundry agar semuanya rapi.Setelah semua tampak rapi, Nouval mengambil foto kamar dan dapur yang sudah kembali rapi. Dua foto itu dikirimnya pada Sassy, sebelum berangkat kerja.Sassy sedang menyetir saat melihat pesan Nouval masuk. Melihat semua yang semula diberantakinnya kembali rapi, justru membuat hati Sassy emosi.“Apa kau mau bilang, tanpa aku pun kau bisa mengurus rumah!” serunya kesal.“Mengesalkan! Tidak peka! Pengkhianat!” teriaknya kencang sambil memukul kemudi, membuat suara klakson menyala panjang. Para pengendara motor di depan menoleh padanya dengan heran.“Ini lampu merah, Bu!” Mereka menunjuk pada lampu lalu lintas yang menyala merah.Sassy terdiam. Dia berusaha menahan diri dari amarah yang memenuhi dadanya. Dia sedang berada di jalan raya y
Bab 20. Kehilangan KepercayaanSassy tertidur menjelang pagi. Kepalanya sangat sakit akibat menangis dan begadang. Membuatnya malas ke kantor hari itu. Dia hanya ingin bermalas-malasan saja di rumah.Tengah hari, perut yang lapar memaksanya bangun. Turun ke dapur dan membuka kulkas untuk mengambil air minum. Matanya langsung tertuju pada begitu banyak makanan kesukaannya disimpan dalam kulkas. Diambilnya satu kotak penganan dan melihat isinya.Ada kertas kecil pesan Nouval di dalam sana. “Mendadak ke luar kota. Makanannya dihangatkan dulu sebelum makan.”Sassy duduk di meja dapur dan menggigit sepotong brudel tape sambil berpikir. “Dia beneran ke luar kota, atau cuma cari alasan untuk bulan madu?”Keraguan membuat amarahnya kembali bergejolak, membayangkan Nouval menipu demi bisa pergi dengan istri barunya sungguh tak bisa diterima akal Sassy.Tanpa pikir panjang, diambilnya ponsel dan menelepon sekretaris Nouval.“Ya, Bu. Ada yang bisa dibantu?” tanya sekretaris itu ramah.“Nouval d
Sassy sudah sangat emosional. Dia tak lagi dapat berpikir jernih saat ini. Kemarahan lebih menguasai hatinya. Nouval tak mungkin membiarkan tindakan seperti itu dilakukan istrinya.“Stop, Sassy! Kau sudah melakukan banyak kesalahan. Berpikirlah sebelum bertindak!” cegah Nouval.“Persetan!” kata Sassy tak peduli. Baginya, sikap Nouval tadi hanya menunjukkan bahwa cinta suaminya sudah berpindah pada wanita kampung itu. Dan itu justru membuatnya semakin marah saja.“Kau akan menyesal jika melakukannya! Aku tidak akan segan-segan lagi denganmu! Ketika kau sudah tidak menghormati orang tuaku … maka kau akan menerima hal yang sama!” ancam Nouval.Mobil Sassy sudah berhenti sekarang. Berhenti tepat di depan pagar rumah mertuanya. Klaksonnya berbunyi berkali-kali dengan tak sabar, meminta pagar segera dibuka.“Sassy, ini peringatan terakhirku. Sekali kau melewati batasan ini, aku menyerah untuk memahami jalan pikiranmu lagi!” ancam Nouval untuk yang ke sekian kalinya.Pembantu tergopoh-gopoh
Sassy memberi senyuman lebar nan menggoda. Tangannya menyelusup dari pinggang, ke punggung suaminya lalu berkata, “Kita udah lama enggak liburan berdua. Dan karena sangat sibuk serta kamar direnovasi, gak ada salahnya kan kalau kita kemping di halaman saja? Ya ....”Nouval melihat tenda yang sudah dipasang istrinya, serta beberapa lentera kecil di atara sedikit pot dan mesin cuci. Alisnya jadi terangkat. Teras belakang itu sehari-hari dipakai sebagai ruang terbuka yang biasa jadi tempat menjemur pakaian. Lalu teras kecil menghadap halaman berumput serta pot-pot tanaman, biasanya dimanfaatkan untuk acara barbeque agar asap tidak memenuhi rumah. Sekarang ada tenda di atas halaman berumput itu.“Ya sudah, ayo tidur,” ujarnya sambil melangkah ke arah tenda. Dia sudah sangat lelah dan benar-benar ingin istirahat.Sassy kegirangan, karena Nouval tidak keberatan sama sekali dengan pengaturanya. Langkah kakinya ringan saat ikut masuk ke dalam tenda. DIa ingin malam ini menjadi saat yang tepat
Nouval menatap dengan tak senang ke arah Sassy. Sekejap, emosinya naik. Kemudian dia menghela napas panjang dan mendorong Sassy pergi dari sana.“Jangan membuat keributan yang akan kau sesali nanti. Dan biar kuluruskan satu hal padamu. Tak ada wanita manapun yang merebutku darimu. Keputusanmulah yang membuat keluarga kita jadi seperti ini!” Nauval berkata dengan dingin.Sassy masih menentang mata suaminya yang menatap tajam, meskipun kata-kata yang didengarnya barusan telah begitu merobek hatinya. Matanya yang berkaca-kaca membuat dia tak bisa bertahan tetap di sana seperti tujuannya semula.“Aku membencimu!” desisnya marah dan berbalik pergi, menyembunyikan tetesan air mata yang mulai jatuh.Nouval tertegun dan menekan dadanya sendiri. Kata-kata yang tadi diucapkannya telah melukai hatinya sendiri juga. Ada nyeri yang tak terkatakan di hatinya saat melihat mata Sassy yang berembun. Dia bahkan bisa lihat ujung garis bibir istri pertamanya yang mulai turun, menadakan dia akan segera me