Mantanku, Iparku

Mantanku, Iparku

last updateLast Updated : 2023-12-19
By:   Nabila Gemoy  Completed
Language: Bahasa_indonesia
goodnovel18goodnovel
Not enough ratings
116Chapters
2.4Kviews
Read
Add to library

Share:  

Report
Overview
Catalog
Scan code to read on App

Sahara tak pernah menyayangi bahwa pria yang menikahi sang kakak adalah mantan kekasihnya tiga tahun lalu. Saat melihat pernikahan sang mantan dan Kakak tercinta, Sahara hanya mampu berdiam diri. Namun, satu rahasia yang dia sembunyikan akhirnya terbongkar. Naura sang anak merupakan anak dari Wisnu, pria yang menikahi kakaknya. Bagaimana Sahara menghadapi masalah hidupnya? Akankah dia menyembunyikan kebenaran soal Naura dan Wisnu?

View More

Latest chapter

Free Preview

Kakak Ipar

Sahara berjalan beriringan dengan Kamila menuju tempat akad nikah Kamila dan calon suaminya. Semakin dekat semakin dekat semakin terlihat mempelai pria sudah menunggu.DegSaat mempelai pria berbalik melihat ke arah Sahara dan Kamila, Sahara merasakan dunia berhenti berputar."Dika," ucap Sahara dalam hati.Ya, mempelai pria di depannya merupakan Dika mantan kekasih Sahara yang saat ini masih menjadi kenangan bagi Sahara.Acara ijab qobul segera di mulai, Sahara tak menyangka jika Dika akan menjadi kakak iparnya. Selama ini dia tidak tinggal bersama kedua orang tuanya. Dua tahun lalu, dia kabur dari rumah karena suatu masalah pribadi. Dan kini baru kembali hanya untuk menghadiri pernikahan Kamila."Sahara, kamu kenapa?" tanya Ara sepupu Sahara. "Ku lihat dari tadi kamu terus melihat ke arah Mas Wahyu, kamu pernah kenal dia?" tanya Ara seakan tahu apa yang Sahara rasakan.Sahara menggeleng, dia tak berani jujur siapa sebenarnya Dika itu. Jika dia jujur bisa jadi pernikahan Kamila tak ...

Interesting books of the same period

To Readers

Selamat datang di dunia fiksi kami - Goodnovel. Jika Anda menyukai novel ini untuk menjelajahi dunia, menjadi penulis novel asli online untuk menambah penghasilan, bergabung dengan kami. Anda dapat membaca atau membuat berbagai jenis buku, seperti novel roman, bacaan epik, novel manusia serigala, novel fantasi, novel sejarah dan sebagainya yang berkualitas tinggi. Jika Anda seorang penulis, maka akan memperoleh banyak inspirasi untuk membuat karya yang lebih baik. Terlebih lagi, karya Anda menjadi lebih menarik dan disukai pembaca.

Comments

No Comments
116 Chapters
Kakak Ipar
Sahara berjalan beriringan dengan Kamila menuju tempat akad nikah Kamila dan calon suaminya. Semakin dekat semakin dekat semakin terlihat mempelai pria sudah menunggu.DegSaat mempelai pria berbalik melihat ke arah Sahara dan Kamila, Sahara merasakan dunia berhenti berputar."Dika," ucap Sahara dalam hati.Ya, mempelai pria di depannya merupakan Dika mantan kekasih Sahara yang saat ini masih menjadi kenangan bagi Sahara.Acara ijab qobul segera di mulai, Sahara tak menyangka jika Dika akan menjadi kakak iparnya. Selama ini dia tidak tinggal bersama kedua orang tuanya. Dua tahun lalu, dia kabur dari rumah karena suatu masalah pribadi. Dan kini baru kembali hanya untuk menghadiri pernikahan Kamila."Sahara, kamu kenapa?" tanya Ara sepupu Sahara. "Ku lihat dari tadi kamu terus melihat ke arah Mas Wahyu, kamu pernah kenal dia?" tanya Ara seakan tahu apa yang Sahara rasakan.Sahara menggeleng, dia tak berani jujur siapa sebenarnya Dika itu. Jika dia jujur bisa jadi pernikahan Kamila tak
last updateLast Updated : 2023-06-03
Read more
Peri Kecil Sahara
Mereka kini tengah berkumpul di ruang keluarga. Salman mulai berbicara soal pembagian harta warisan. Salman meminta Sahara untuk kembali tinggal dengan mereka sebagai syarat mendapatkan warisan. Namun, di luar dugaan Sahara menolak."Maaf, Pa. Sahara tidak bisa tinggal di sini. Jika memang Sahara tidak mendapatkan bagian karena tidak mau tinggal di sini tidak apa-apa," ucap Sahara.Salman dan Lusi merasa kecewa dengan jawaban Sahara. Mereka sangat mengharapkan Sahara tinggal bersama mereka namun Sahara memilih tinggal sendiri di kota lain."Apa alasan kamu tidak mau meninggalkan kota itu?" tanya Salman."Sahara, apa mungkin ini ada kaitannya dengan anak kecil yang mirip kamu itu? Siapa dia?" tanya Kamila.Salman terkejut mendengar pertanyaan Kamila apalagi dia menyebut anak kecil yang mirip Sahara."Anak kecil, siapa dia?" tanya Salman bingung.Selama ini mereka tidak tahu kehidupan Sahara yang sebenarnya. Tiga tahun Sahara benar-benar menutup diri dari masa lalunya."Jawab Sahara, si
last updateLast Updated : 2023-06-21
Read more
Mantan Pengganggu
"Kenapa kamu terus menghindar? Keluarga kamu mencari kamu loh. Kenapa harus bersembunyi?" tanya Wahyu. "Apa benar kamu sudah punya anak?" tanya Wahyu."Bukan urusan kamu, lebih baik kamu pergi dan jangan ganggu aku lagi. Kita sudah masa lalu, jadi jangan ganggu aku," jawab Sahara.Setelah lengannya terlepas dari tangan Wahyu Sahara langsung saja masuk ke kantor. Dia tak suka dengan kedatangan kakak iparnya itu. Apalagi dia datang sendirian.Sepulang kerja, Sahara berbelanja untuk keperluan rumah. Lagi-lagi dia bertemu Wahyu, sepertinya Wahyu membuntuti Sahara sejak tadi namun Sahara tak tahu."Sahara, beri aku waktu sebentar untuk berbicara," kata Wahyu."Cepat apa yang mau kamu katakan," sentak Sahara."Apa Naura itu anakku?" tanya Wahyu.Sahara tersenyum, "Bukan, dia anakku dengan suamiku," jawab Sahara."Kalau begitu biarkan aku ikut ke rumah kamu dan mengenal suami kamu," sahut Wahyu.Sahara mengabaikan Wahyu dia langsung ke kasir dan pergi dari sana. Ternyata Wahyu membuntuti Sah
last updateLast Updated : 2023-07-02
Read more
Api Cemburu
Benar saja keluarga Sahara mendatangi rumah Sahara. Mereka datang bersama Kamila dan Wahyu. Sebelumnya Sahara sudah bilang pada pengasuh Naura dan Naura agar memanggil Miko sebagai papa Naura."Oh ini ya cucunya Opa," kata Salman."Iya, Pa," ucap Sahara. "Namanya Naura," sambung Sahara. Naura langsung mencium punggung tangan Salman dan Lusi. Tidak lupa pada Kamila dan Wahyu juga.Mereka akan menginap di rumah Sahara untuk beberapa hari saja. Sehingga selama mereka di sana, Sahara harus berpura-pura."Mana suami kamu?" tanya Salman karena tak melihat Miko di rumah."Sebentar lagi pulang, Pa," jawab Sahara. Tidak berapa lama, Miko pulang. Dia membawa beberapa makanan kesukaan Salman dan Lusi. Sebelumya Sahara sudah memberitahu Miko makanan kesukaan Salman dan Lusi."Wah, mantu yang pengertian," puji Salman.Mereka lalu makan bersama setelah itu mengobrol di ruang keluarga. "Kenapa kalian menikah tapi tak memberitahu kami?" tanya Salman. "Miko, kamu juga harusnya datang ke tempat kamu
last updateLast Updated : 2023-07-03
Read more
Mencoba Move On
Kamila langsung saja mendekati Wahyu yang sedari tadi duduk menghadap jendela. Entah apa yang dia pikirkan."Ada hubungan apa kamu dengan Sahara? Kenapa kamu mencintai dia?" tanya Kamila. "Apa Sahara mantan yang sulit kamu lupakan itu?" tanya Kamila kembali."Diam kamu," bentak Wahyu. "Aku dan Sahara hanya masa lalu. Aku berusaha untuk melupakan dia semua demi kamu," ucap Wahyu.Kamila terdiam, dugaannya benar jika antara Wahyu dan Sahara pernah dekat. Namun, dia tak bisa membahas itu lagi karena Wahyu berusaha melupakan Sahara.**Pagi itu mereka bersiap untuk kembali, Kamila bersikap dingin pada Sahara. Orangtuanya dan Miko merasa penasaran karena hal itu."Kamila, apa kamu ada masalah dengan Sahara?" tanya Lusi merasa aneh dengan sikap Kamila."Tidak ada," jawab Kamila. Kamila tak mungkin menceritakan kalau Sahara dan Wahyu adalah mantan kekasih. Dia memilih menyimpan semua.Mereka pamit pulang, Sahara dan Miko merasa lega karena mereka tak perlu berpura-pura lagi di depan semua or
last updateLast Updated : 2023-07-05
Read more
Di Salahkan Kakak
"Bu...bukan itu masalahnya," jawab Sahara.Sahara tak pernah mencintai Wahyu, apalagi dia sekarang sudah beristri. Rasa cintanya sudah hilang sejak dulu, sejak Wahyu memutuskan hubungan dengannya."Lalu apa? Soal orang tuaku,mereka sudah merestui kita, Sahara," ucap Miko. "Mereka akan menerima kamu apa adanya," sambung Miko."Sebenarnya aku masih takut," ucap Sahara.Miko termasuk orang yang sabar, dia menunggu sampai Sahara benar-benar siap.**Kamila dan Wahyu semakin mesra, namun Wahyu jarang ikut Kamila mengunjungi orang tuanya. "Mas, Papa minta kamu datang ke rumah. Sesekali kamu datang temani papa main catur kalau pas hari libur," kata Kamila."Maaf, Kamila. Aku gak bisa," tolak Wahyu.Walaupun Wahyu sudah melupakan masa lalunya dengan Sahara. Namun, dia masih tak bisa mengunjungi sang mertua. Dia takut jika nanti bertemu Sahara. Walaupun Sahara tidak tinggal di sana.Kamila memberi kabar pada sang papa kalau Wahyu berhalangan datang. Beliau merasa kecewa."Punya dua anak perem
last updateLast Updated : 2023-10-27
Read more
Di Musuhi Kakak Sendiri
"Sebenarnya Mas Wahyu dan Sahara gak ada hubungan apa-apa, Ma. Mama salah dengar kali," sanggah Kamila. "Oh ya, Kamila harus pulang karena Mas Wahyu udah nelfon, gak enak kalau aku nginep sini. Maaf ya, Ma, Pa," ucap Kamila lalu meninggalkan rumah orang tuanya.Kamila terpaksa berbohong, sebenarnya Wahyu tidak menelfonnya. Dia hanya ingin segera pulang karena malas bertemu dengan Sahara."Papa tuh kesepian, punya dua menantu jarang ke sini. Apalagi si Wahyu, padahal satu kota tapi gak pernah ke sini lagi. Aku merasa dia berubah sejak pulang dari rumah kamu," kata Salman pada Sahara. "Kalian tidak ada masalah, kan?" tanya Salman."Tidak, Pa," jawab Sahara. "Nanti kalau ada waktu aku akan ajak Mas Miko ke sini," ucap Sahara."Iya nggak apa-apa," ucap Salman.Setelah cukup waktu mengobrol dengan Salman, Sahara masuk ke kamar. Dia melihat ponselnya, ada banyak pesan dan panggilan dari Miko."Kamu ke rumah orang tuamu kenapa gak ajak aku? Bagaimana kalau sampai orang tuamu berpikiran yang
last updateLast Updated : 2023-10-28
Read more
Lampu Hijau
"Tante..," panggil Sahara lalu berdiri dan segera mengajak Nurmala duduk. "Miko sih gak bilang kalau mau ajak Tante," ucap Sahara. "Mau sarapan sekalian, Tan?" tanya Sahara."Gak usah, Tante udah makan tadi," jawab Nurmala."Sahara, hari ini kamu gak usah masuk kerja. Kamu temani saja mama," kata Miko lalu pamit.Sahara kesal dengan Miko seenaknya sendiri mengambil keputusan. Mana Sahara belum siap jika harus ngobrol lama dengan Nurmala."Mama... Dia siapa?" tanya Naura yang baru saja ke luar dari kamar."Ini Oma Nurmala, Mamanya Om Miko, sayang," jawab Sahara. Sahara mengajarkan agar Naura salim pada Nurmala.Selesai sarapan, Sahara dan Nurmala mengobrol di ruang keluarga. Sementara Naura sedang mandi bersama pengasuhnya."Miko sudah banyak cerita soal kamu dan juga Naura," ucap Nurmala. "Sepertinya Miko sudah tergila-gila dengan dirimu," sambung Nurmala.Sahara merasa malu mendengar ucapan Nurmala."Kenapa sampai detik ini kamu belum menerima cintanya Miko?" tanya Nurmala.Sahara bi
last updateLast Updated : 2023-10-28
Read more
Solusi Untuk Suatu Masalah
"Kenapa kalian menatap aku seperti itu? Bukannya kalian sudah kenal lama?" tanya Hilman."Aku kira papa akan menentang hubungan kami," ucap Miko."Ah...kamu terlalu berburuk sangka," ucap Hilman. "Jangan-jangan kamu juga berpikir seperti itu, Sahara," sambung Hilman.Miko senang Hilman setuju jika dia menikah dengan Sahara. Hanya saja dia masih belum mendapatkan jawaban dari Sahara.Hari sudah siang, Miko dan Hilman juga harus kembali ke kantor. Miko ke kantor sekaligus mengantar Sahara pulang."Aku jadi bingung," kata Sahara."Bingung kenapa?" tanya Miko."Kalau orang tua kamu bertemu orang tuaku, otomatis semuanya terbongkar. Orang tuaku tahunya kita sudah menikah sejak tiga tahun lalu. Sementara orang tua kamu tahunya kita belum menikah," jawab Sahara."Benar juga, apa sebaiknya kita jujur pada orang tua kamu?" tanya Miko."Pasti mereka akan marah kalau tahu masalahku. Bagaimana tanggapan orang tua kamu? Kalau tahu semuanya," jawab Sahara."Memang rumit," ucap Miko.Mereka telah sa
last updateLast Updated : 2023-10-29
Read more
Kena Semprot
"Kalian benar-benar gila," ucap Hilman. "Terlebih kamu, Miko. Kenapa kamu malah menjadi pecundang," bentak Hilman. "Mau di taruh mana mukaku ini jika nanti bertemu orang tua Sahara," sambungnya."Sudahlah, Pa. Semua sudah terjadi," sahut Nurmala."Memalukan sekali," ucap Hilman. "Cepat ajak papa temui orang tua Sahara, Papa gak mau kalau sampai mereka menganggap keluarga kita tak bertanggung jawab," kata Hilman. "Iya, Pa. Nanti Miko atur waktunya," ucap Miko."Jangan nanti-nanti, Papa mau besok kita ke rumah orang tua Sahara," kata Hilman."Tapi Pa...," Ucapan Miko disela Hilman."Gak ada tapi-tapian," bantah Hilman.Miko pasrah, mereka akan ke rumah Sahara besok. Terpaksa mereka datang berempat, ini masalah orang dewasa sehingga Naura tak diajak.**"Miko, soal di rumahku, aku mau kamu atasi lagi. Kamu yang punya ide konyol ini," kata Sahara saat Miko mengantarkannya pulang."Tenang saja," ucap Miko santai.Sahara takut jika orang tuanya akan menentang pernikahan mereka nanti. Apala
last updateLast Updated : 2023-10-30
Read more
Scan code to read on App
DMCA.com Protection Status