Share

Bab 238

Penulis: Meminger
last update Terakhir Diperbarui: 2024-11-12 18:00:00
“Masukkan Anna ke dalam mobil sekarang, Laura,” perintah Jason, beranjak ke tempat Graham berada. Kakakku ada di dalam mobil, masih kebingungan karena kecelakaan tadi. Jason mencengkeram kerah bajunya dan menariknya keluar dari mobil, melempar Graham ke kap mobil dan mulai memukulnya dengan murka.

Aku menutupi Anna supaya dia tidak melihat kekerasan itu dan membawanya ke dalam mobil untuk memeriksa apakah dia terluka. Dia masih menangis, benar-benar trauma oleh kejadian yang baru saja terjadi. Aku menyembunyikan wajah putriku di dadaku setelah aku melihat pistol, yang telah Jason gunakan, tergeletak di lantai mobil. Tanpa membuat putriku menyadarinya dan dengan tangan yang gemetar, aku memegang pistol yang berat itu dan mengembalikannya ke dalam dasbor mobil supaya Anna tidak melihatnya dan langsung menjadi lebih trauma daripada saat ini.

“Shh, tidak apa-apa, sayang. Ada Mama di sini sekarang,” kataku, memeluknya. Aku menyadari bahwa dia memiliki luka memar di dahinya dan beberapa di
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

  • Kembalilah Padaku   Bab 239

    LauraAku mengusap dan mencium puncak kepala putriku untuk mencoba menenangkannya. Setelah kami tiba di pusat medis, para dokter dengan cepat langsung membawanya untuk diperiksa. Jason dan aku berada di ruangan itu, menjawab pertanyaan yang mereka berikan dan tetap berada di dekat putri kami supaya dia tidak menangis.“Dia mengalami gegar otak ringan, tapi masih bisa disembuhkan oleh obat pereda nyeri dan istirahat selama berjam-jam,” kata dokter tersebut pada kami setelah memberi Anna obat dan menidurkannya di ranjang di dekatnya.“Apakah dia benar-benar akan baik-baik saja, Dok?” tanyaku takut-takut, masih berdiri di samping Anna.“Secara fisik iya, tapi saya sarankan bawa dia ke psikolog anak untuk berbicara padanya mengenai apa yang terjadi hari ini. Pikirannya mungkin masih kebingungan,” katanya.“Serahkan itu pada kami, Dok. Kami akan melakukannya,” kata Jason padanya.“Bagus. Kalau begitu, permisi,” katanya, beranjak pergi untuk merawat pasien lainnya.Jason menghela napa

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-12
  • Kembalilah Padaku   Bab 240

    “Biarkanlah dia tinggal bersamaku,” desaknya.“Kamu pikir dia akan bahagia, tinggal jauh dariku?”“Apa yang kamu bicarakan? Putriku menyukaiku,” belanya.“Itu tidak benar, kamulah yang ingin membeli cinta dia dengan hadiah-hadiah mahal,” jawabku.Pada saat itu, ponselku berdering. Itu adalah telepon dari Rafael, pengawalku. Aku terkesiap ketika aku mengingat bahwa aku telah melupakan Suzy dan situasinya. Astaga …. “Aku harus mengangkatnya,” kataku pada Jason karena kami sedang berbincang serius mengenai putri kami.“Mengesankan sekali bagaimana kamu mengesampingkan permasalahan penting mengenai keamanan putri kita untuk berbicara dengan pacarmu,” kata Jason, tampak tersinggung.“Ini bukan Gideon.” Aku memutar bola mataku.“Ini tentang Suzy. Dia terjatuh di ta ….” Aku mulai menjelaskan, tapi kemudian aku menyadari bahwa mungkin Suzy tidak terpeleset sama sekali, tapi dilukai oleh Graham yang mencoba melukai Anna. “Maksudku, Graham mungkin melukai dia dan dia ada di rumah sakit se

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-12
  • Kembalilah Padaku   Bab 241

    JasonAku melihat Laura meninggalkan ruangan tempat putri kami sedang beristirahat dan beranjak ke tempat Suzy sedang dirawat. Aku bingung setelah mengetahui bahwa dia dan Suzy bersaudara. Demikian pula, aku memang bisa melihat beberapa persamaan fisik di antara mereka, tapi Laura memiliki wajah yang umum, tidak jauh dari standar wanita Indonesia pada umumnya. Suzy juga sama sepertinya. Meskipun mereka berdua sama-sama cantik, aku masih terkejut bahwa mereka bersaudara.“Sial, kepalaku jadi sakit,” komentarku pada diri sendiri.Aku sudah bisa membayangkan cara si b*jingan itu, Graham, memanipulasi Laura supaya dia bisa menculik Anna. Segalanya pasti sangat kacau di dalam kepala Laura. Pantas saja dia jadi panik ketika kami berada dalam situasi penyelamatan itu.Aku melihat kembali punggung tanganku cukup lama. Ada bekas kuku yang menancap di sana, bekas yang dibuat oleh Laura ketika dia kehilangan kendali dirinya, meneriakkan kata-kata yang tidak beraturan, menyerukan nama putrinya

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-12
  • Kembalilah Padaku   Bab 242

    “Sejak kapan anak adopsi bukan anak asli, Tuan Santoso?”“Selama darahmu tidak mengalir di pembuluh darah mereka,” jelasku seolah-olah sedang memberi penjelasan pada anak kecil.Dia tertawa padaku. “Omong-omong, semua orang memiliki kebahagiaan mereka sendiri. Sementara itu, aku akan terus mencintai putriku yang tersayang,” katanya, merasa cukup dengan hal itu.Aku hampir terjatuh ke belakang ketika dia membeberkan bahwa anak yang Fia kandung adalah hasil dari donor sperma. Aku kebingungan karena kesantaiannya mengenai topik yang sangat serius ini. Bukan itu saja, yang kumaksud adalah bahwa istrinya telah berbuat jahat padanya dan dia tetap bertahan karena hal itu. Dia telah memutuskan untuk menerimanya dan, selain itu, menganggap anak itu sebagai anaknya sendiri.Dia telah memberitahuku bahwa Fia melakukan itu karena dia sudah putus asa dan tidak ingin kehilangan Tama, tapi jelas sekali bahwa temanku sudah dibodohi oleh wanita itu. Karena Tama adalah orang yang penyayang dan menyu

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-13
  • Kembalilah Padaku   Bab 243

    FiaAku sedang di rumah dan bermain dengan putriku ketika Tama memanggilku dengan berita buruk. Aku merasa sangat damai tanpa ada kekhawatiran besar, hanya menjalani hidup dan menikmatinya seperti yang selalu kuimpikan, dengan putriku dalam pelukanku dan bayiku yang sebentar lagi akan lahir, tapi kemudian panggilan Tama harus merenggut kedamaianku.“Apa katamu? Bayi Suzy sudah lahir?” Aku hampir berteriak karena terkejut.“Iya, itu yang kubicarakan. Jason baru saja memberitahuku. Dia mengetahuinya dari Laura,” kata Tama.“Astaga, Laura itu benar-benar palsu dan tidak bersyukur. Tidak apa-apa aku tidak berbicara dengannya lagi, tapi dia hanya menggangguku untuk membicarakan pacar barunya. Tidak bisakah dia memberitahuku hal-hal penting seperti ini? Setidaknya, dia seharusnya ingat untuk memberitahuku bahwa teman favoritnya melahirkan …. Aku benar-benar merasa dikhianati,” keluhku, membenci bahwa aku baru saja mengetahui hal itu dari suamiku.“Entahlah, sayang, bukannya aku ingin m

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-13
  • Kembalilah Padaku   Bab 244

    “Tentu saja, sayang. Cepat datanglah,” kataku, lalu mematikan teleponnya. Aku memutar bola mataku setelahnya dan memanggil pengasuh yang menjaga Abel. “Persiapkan putriku. Aku akan pergi dengannya dalam beberapa menit,” perintahku sambil menaiki tangga untuk memakai pakaian yang lebih baik.Tama tidak memakan banyak waktu. Dia sudah tiba setelah beberapa menit. Aku memasuki mobil bersama Abel. Pengasuh dan perawatku masuk ke mobil lainnya yang dikendarai oleh sopirku.“Hai, sayang,” katanya, mengecupku setelah kami memasuki mobil. “Bagaimana kabar kucing kecilku hari ini?” tanyanya pada Abel dengan suara yang menggemaskan, mengulurkan tangannya untuk mengusapnya dengan lembut.“Mama bilang kita akan beli es krim nanti,” jawab gadis itu, menunjukkan antusiasmenya terhadap es krim.“Hm, kalau begitu, aku juga mau. Aku suka makan es krim bersama putri kecilku,” jawabnya, membuat Abel tertawa dengan bersemangat.“Gigi kalian berdua akan copot jika kalian terus makan makanan manis seba

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-13
  • Kembalilah Padaku   Bab 245

    Fia“Tiba-tiba, Laura dan Suzy memiliki golongan darah yang sama?” komentarku dengan dongkol setelah mengetahui bahwa dia menyumbangkan darahnya pada wanita itu, tidak bisa menyembunyikan ketidaksukaanku. Maksudku, aku paham bahwa Suzy mengalami kecelakaan dan sedang dalam kondisi antara hidup dan mati, tapi kondisi putrinya juga tidak baik, s*alan, dan dia masih memiliki waktu untuk menunjukkan solidaritasnya dan menyumbangkan darahnya untuk menyelamatkan nyawa wanita itu? Lalu, siapa yang membutuhkan putrinya sekarang? Apakah Anna tidak sepenting itu?“Sebenarnya, seperti yang saya bilang, hari ini benar-benar kacau di sini. Nyonya Tanusaputera memberi tahu saya bahwa beliau baru saja mengetahui bahwa dia dan Nyonya Suzy memiliki ibu yang sama,” kata Rafael.Mataku membelalak. “Apa? Apa yang kamu bicarakan? Apa maksudmu mereka bersaudara?” tanyaku terkejut. Rasanya seolah Rafael baru saja menghinaku.“Apakah Suzy dan Laura bersaudara? Bagaimana ini terjadi?” Tama juga terkejut ol

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-13
  • Kembalilah Padaku   Bab 246

    LauraAku tidak bisa menyangkal bahwa aku terkejut melihat Fia dan Tama di rumah sakit. Jason mungkin telah memberi tahu Tama mengenai situasi Suzy. Lagi pula, Tama adalah ayah sah dari putri Suzy, mau dia menyukai kenyataannya ataupun tidak. Aku masih sangat terguncang sehingga ketika aku melihat wajah-wajah yang familier, satu-satunya hal yang bisa kupikirkan adalah berlari menghampiri mereka dan memeluk mereka, merasakan kenyamanan yang hanya bisa diberikan oleh wajah-wajah yang familier dalam masa sulit yang sedang kulalui. Meskipun aku tahu hubunganku dan Fia tidak cukup baik dalam beberapa bulan belakangan, mungkin dia bisa sedikit memahami situasiku.“Terima kasih banyak sudah datang untuk mengunjungi kami. Aku sangat berterima kasih pada kalian karena sudah hadir ketika aku benar-benar membutuhkannya,” kataku pada mereka. Meskipun kejadian akhir-akhir ini membuat aku berpisah dari pasangan itu, mereka tetaplah pasangan yang penting bagiku karena mereka selalu ada untukku, mem

    Terakhir Diperbarui : 2024-11-14

Bab terbaru

  • Kembalilah Padaku   Bab 363

    Laura“Mama Papa! Kalian sudah kembali!” panggil Anna pada kami seraya dia berlari menghampiri kami di bandara. Jason dan aku baru saja tiba dan hal pertama yang kami dapatkan adalah pelukan yang dalam dan hangat dari putri kami.“Astaga, sayang. Kami sangat merindukanmu,” kataku seraya aku mengusap punggungnya. Dengan lengan kecilnya melingkari leherku dan lengannya yang lain melingkari leher ayahnya, kami berdua harus berlutut supaya bisa memeluknya dengan benar.“Untunglah kalian sudah kembali. Fia bilang kalian berdua perlu berlibur, tapi kalian akan pulang nanti,” katanya sambil memandang kami dengan senyuman lebar. Dia sangat menggemaskan.“Iya, Fia benar, tapi kita sudah pulang,” kata Jason sambil menepuk kepala putrinya. “Bagaimana kabarmu? Apakah kamu bersikap dengan baik di rumah Keluarga Kusuma?”“Iya, aku bersikap dengan baik. Aku hanya kehilangan satu gigi,” jawabnya sambil menunjuk giginya yang tanggal.“Oh, itu normal, sayang. Anak-anak seumuranmu pasti akan kehila

  • Kembalilah Padaku   Bab 362

    LauraJason dan aku sedang tinggal di pulau cinta yang mana segala hal begitu sempurna bagi jiwa kami. Tempat itu luar biasa dan menyegarkan, tapi karena kebahagiaan tidak selalu bertahan selamanya, ketika kami terbangun pagi itu, kami tahu hari ini adalah hari ketujuh. Kami melakukan rutinitas kecil kami yang kami lakukan satu pekan ini sambil berpura-pura seolah-olah tenggat waktunya tidak ada di ambang pintu.Jason sedang berada di area kolam sekarang, hanya duduk di kursi santai, memandang pemandangan pagi dengan raut wajah murung. Aku menghampirinya dengan dua gelas anggur dan duduk di sampingnya, menyerahkan anggur itu padanya.Dia tersenyum padaku, menerima gelasnya. “Terima kasih.”Aku menyesap anggur itu sambil menikmati pemandangan. “Di sini indah sekali. Rasanya seperti disihir,” komentarku sambil tersenyum. Tempat itu benar-benar tidak dihuni karena, selama kami tinggal di sini selama berhari-hari, kami tidak melihat satu pun manusia ataupun hewan besar. Itu pasti adala

  • Kembalilah Padaku   Bab 361

    LauraDia dan aku sedang memandang satu sama lain dengan dalam sambil membelai satu sama lain. “Kapan kamu menyadari bahwa kamu mencintaiku? Kapan itu terjadi?” tanyaku, ingin mengetahui sesuatu yang sangat intim pada saat itu yang sangat penting bagiku.Aku telah menghabiskan seluruh waktuku, menunggunya untuk akhirnya mencintaiku karena dia tidak menikahiku karena cinta, tapi Jason tidak pernah mengatakan padaku bahwa dia mencintaiku ketika dia dan aku masih menikah. Namun, sekarang, berjarak lima tahun, dia bilang dia mencintaiku setiap kali ada kesempatan. Itu membuatku penasaran kapan dia akhirnya menyadari bahwa dia mencintaiku.Dia melemparkan kepalanya sedikit dan tertawa terbahak-bahak. “Apakah kamu benar-benar ingin mengetahuinya?”Aku mengangguk. “Aku hanya ingin tahu kapan kamu mulai mencintaiku.”Dia sedang membelai wajahku sekarang. “Kenyataannya adalah aku selalu mencintaimu sedari dulu, Laura. Namun, aku harus kehilangan dirimu dulu untuk menyadarinya,” katanya, ma

  • Kembalilah Padaku   Bab 360

    LauraSiang itu, Jason dan aku bermain di air laut yang dingin seakan-akan kami adalah dua anak-anak tanpa kekhawatiran sedikit pun. Saat-saat yang bisa kumiliki dengannya sangat berharga. Tawa muncul dengan begitu mudah dan sentuhan dilakukan tanpa rasa takut. Aku terus-menerus mengingat saat-saat ketika cintaku padanya bersemi untuk pertama kalinya, di umur yang naif, ketika yang kuinginkan hanyalah dia.Jason meletakkanku di punggungnya dan berenang denganku bergantung ke lehernya, menggunakan tubuhnya sebagai pelampung. Terkadang dia akan menjatuhkan aku ke air dan aku akan melempar air padanya. Kami terus berenang di sana hingga kaki dan tangan kami tidak kuat lagi dan telapak tangan kami menjadi keriput karena terlalu banyak kontak dengan air.Ketika kami meninggalkan laut, hari sudah hampir malam. Dia dan aku berjalan kembali ke rumah pantai, berpelukan karena kami tidak ingin terpisah.“Aku benar-benar harus lebih sering melakukan ini,” komentarku seraya dia dan aku beranja

  • Kembalilah Padaku   Bab 359

    LauraKILAS BALIKBeberapa saat kemudian, aku berjalan menyusuri taman rumah besar Santoso di Bekasi dengan Rosa di sampingku. Kami sedang membicarakan kebodohan wanita selagi dia dan aku membentuk ikatan karena dia adalah ibu Jason dan aku akan menjadi istri Jason. Kami perlu terbiasa dengan satu sama lain dan itu tidak sulit bagiku.“Hm, jadi maksudmu kamu bertemu dengannya di kampus dan memiliki romansa klise sebelum dia memintamu menikah dengannya?” tanyanya, setengah mengejek.“Iya, kami bertemu di kampus, tapi tentang klise itu, kurasa kamu tahu bahwa sebenarnya tidak begitu, Rosa,” jawabku sambil tertawa kecil.Dia memutar bola matanya, masih bercanda. “Tentu saja aku tahu. Jason itu tidak normal. Aku mengenal anak laki-laki yang kulahirkan.” Dia menggelengkan kepalanya seakan-akan dia mengetahui semua eksploitasi putranya dan tidak merendahkan.“Itu jadi membuatku yakin lagi. Untunglah kamu sadar terhadap situasinya,” komentarku sambil tersenyum kecil dan kemudian memanda

  • Kembalilah Padaku   Bab 358

    LauraKILAS BALIKJadi, Jason membawaku ke Bekasi, tempatku bertemu dengan keluarganya. Seperti yang diduga, ibunya adalah wanita yang manis, sangat penyayang dan perhatian sehingga aku ingin menjadi dekat dengannya. Dia tidak membuatku merasa aneh atau seperti ikan yang berada di luar air. Malah sebaliknya, aku merasa disambut dan dihargai oleh kedua wanita di dalam hidup Jason, yaitu ibunya dan neneknya.“Hidangan ini luar biasa, Rosa. Selamat,” kataku, memuji makanannya dengan senyuman manis. Ibu mertuaku telah mempersiapkan hidangan indah yang dimasak sendiri dengan penuh cinta dan perhatian karena dia ingin menyenangkan aku. Itu berarti segalanya bagiku.“Aduh, terima kasih banyak, cantikku. Untunglah kamu menyukainya,” katanya sambil tersenyum konyol mendengar pujian itu. “Jason pilih-pilih makanan, jadi dia jarang memuji masakanku. Untunglah setidaknya kamu berbeda dengannya.” Dia tertawa, dengan pelan menarik telinga putranya dan membuatnya mengernyit.“Duh, Rosa,” kata Ka

  • Kembalilah Padaku   Bab 357

    LauraKILAS BALIK“Karena kamu sudah berjanji pada ibuku, apakah kamu masih berpikir untuk menolak ajakanku?” tanya Jason, memasukkan ponselnya kembali ke dalam sakunya.Aku menghela napas pasrah sambil tersenyum. “Sebenarnya, akan menyenangkan bertemu dengannya,” jawabku, benar-benar menginginkan itu. Jason telah mengejutkanku dengan menelepon ibunya dengan sangat tiba-tiba, tapi aku tidak dapat menjelaskan bagaimana berbicara dengan Rosa telah membuatku merasa lebih tenang. Tampaknya dia adalah wanita periang yang tidak akan bersikap arogan padaku atau merendahkan aku karena aku berasal dari realitas yang berbeda dari mereka. Jadi, aku ingin bertemu dengannya dan melaksanakan pernikahannya.“Hm, kalau begitu sebaiknya kita segera mengemasi barang-barangmu, benar? Di mana kamarmu?” tanyanya, sudah beranjak menyusuri lorong rumah kecil bibiku.“Ya ampun … di sana,” kataku sambil menunjuk ke arah yang benar.“Ruangan tuan putri, ya,” komentarnya sambil terkekeh ketika dia melihat

  • Kembalilah Padaku   Bab 356

    LauraKILAS BALIKKetika aku membuka pintu siang itu, mataku membelalak terkejut melihat Jason tepat di hadapanku. “Jason? Kamu di sini? Bagaimana kamu bisa datang ke tempat ini?” tanyaku, masih tertegun.Saat itu, sudah beberapa hari berlalu sejak dia memakaikan cincin perjanjian di jariku dengan cara yang sangat aneh. Cincin itu masih berada di jariku dan aku terus memperhatikannya, mengamatinya untuk meyakinkan bahwa itu nyata dan aku benar-benar merupakan tunangan Jason Santoso dan bukan sedang bermimpi gila.Namun, Jason sedang berdiri di depan pintu rumah bibiku, mengenakan celana jin biru tua, kaus polo putih, dan jaket kulit hitam yang aku yakin lebih mahal dari rumah yang sedang kutinggali. “Aku datang dengan mobil,” jawabnya dengan tenang, menunjuk ke tangga, yang berarti dia telah memarkirkan mobilnya di bawah sana, di samping gedung tempat rumah bibiku.“Oh, begitu ….” Aku menghela napas, tidak tahu apa yang harus kukatakan. Aku tidak tahu dia mengetahui tempat tinggal

  • Kembalilah Padaku   Bab 355

    LauraBeberapa saat kemudian, Jason dan aku bergandengan tangan sambil menyusuri pasir putih pantai di bawah cahaya terik seraya angin sejuk dari laut yang berwarna hijau toska datang pada kami, bermain-main dengan rambutku dan sedikit mengangkat rok pantaiku.“Matahari, pantai, wanitaku di sisiku … ah! Aku bisa dengan mudah terbiasa dengan ini semua, Lau,” komentar Jason sambil mengangkat kepalanya sedikit, menghirup udara yang menyegarkan. Dia begitu tidak tertahankan, dengan pakaian ringan dan kacamata hitam di matanya. Dia terlihat seperti salah satu pria tampan di film-film. “Kita bisa tinggal di sini selamanya. Bagaimana menurutmu?” Dia tersenyum padaku.Aku terkekeh. “Harus kuakui, itu cukup menggoda,” jawabku, merapikan rambut cokelatku yang bergelombang. “Omong-omong, tempat ini tepatnya ada di mana?” tanyaku. Apakah kami masih di Indonesia? Ataukah teman-teman kami mengirim kami ke suatu pulau tropis di negara lain?“Yang pasti, kita ada di selatan. Ini pasti pulau pribad

DMCA.com Protection Status