Share

Bab 1658

Penulis: Awan
Oleh karena itu, Rainie terus melakukan percobaan dan penyesuaian obat. Meski begitu, dia masih belum bisa yakin seratus persen akan efek obatnya.

“Kamu tahu apa obat yang aku berikan padamu?” Rainie mendekat sedikit dan bertanya dengan suara pelan.

Chermiko tidak bicara, hanya menurunkan tatapan matanya. Rainie kembali tersenyum dan berbisik di telinga Chermika, “Itu ... racun.”

Seulas senyum aneh merekah di bibir merah Rainie. Namun, kata-kata Rainie tersebut tidak memancing reaksi apa pun dari Chermiko. Pria itu duduk tak bergerak dalam kondisi terikat, seolah-olah telah kehilangan nyawanya.

Karena tak kunjung mendapat jawaban, Rainie pun mulai merasa bosan. Dia berdecak lalu berkata, “Tapi kamu tenang saja, racun ini nggak membahayakan nyawa. Dia bisa buat kamu lebih kuat. Begitu kamu melewatinya, kamu akan kebal terhadap semua jenis racun. Dengan begitu, kamu bakal lebih gampang jadi dokter genius, bukan?”

Chermiko mendongakkan kepala dan menatap Rainie. Sorot matanya seolah berka
Bab Terkunci
Lanjutkan Membaca di GoodNovel
Pindai kode untuk mengunduh Aplikasi

Bab terkait

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1659

    Chermiko kelihatannya hanya diam saja saat dibawa pergi. Padahal dia diam-diam mulai mengingat jalan di bawah kakinya serta suara-suara yang ada di sekitarnya. Sesaat kemudian, dia merasa seperti masuk ke dalam lift, lalu lift itu turun ke bawah. Bukan naik, tapi turun. Berarti tempat di mana dia berada ada di lantai atas? Namun sebentar saja lift telah tiba. Maka itu artinya, lantai tempat dia berada tadi tidak terlalu tinggi.Setelah Chermiko dibawa keluar, dia mendengarkan dengan saksama. Dia tidak mendengar suara sepatu hak tinggi. Kecuali dua orang yang membawanya, dia tidak mendengar suara lain. Apakah Rainie tidak mengikutinya?Chermiko diam-diam menganalisis dan menilai di dalam hati, hingga dia didorong ke dalam mobil. Sejak mesin mobil menyala, dia diam-diam menghitung waktu dalam hati. Shane bilang sekitar 20 menit setelah mobil jalan ....Chermiko tidak bisa melihat apa-apa, dia juga tidak punya jam tangan. Namun baginya sekarang, menghitung waktu bukanlah suatu hal yang s

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1660

    Prang!Mobil itu mendarat ke jalan beraspal hingga menimbulkan suara yang keras. Tubuh Chermiko juga kehilangan keseimbangan dan ikut berguling di dalam mobil.Setelah mobil berhenti terguling, Chermiko melihat ke luar jendela mobil, mendambakan kebebasan. Namun pada saat yang sama, ada suara dengungan dan tangisan yang bercampur di telinganya. Suara-suara itu membuat otaknya menjadi linglung.Entah berapa lama berlalu, Chermiko merasa tubuhnya diseret keluar dari mobil. Dia hanya merasa panas di kepalanya, seolah-olah ada sesuatu yang mengalir ke bawah. Pemandangan di depan matanya juga buram. Ada api, ada orang, juga ada suara teriakan, sirine ambulans dan mobil polisi yang bercampur aduk menjadi satu. Chermiko merasa dirinya telah mendengar banyak suara, tapi semuanya juga tidak terdengar jelas. Setelah itu, Chermiko tidak tahu apa-apa lagi.***Yuna baru saja selesai menyimpan obat yang sudah dimasak. Setelah menyeka tangannya, dia hendak keluar. Tiba-tiba, dia mendengar suara lan

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1661

    “Semua gara-gara kamu!” Malvin berkata dengan nada keras, “Kalau bukan karena kamu, anak ini nggak perlu menderita seperti ini, sekarang dia nggak akan sekarat begini! Kamu masih saja buat onar di sini!”“Aku nggak buat onar! Aku mau periksa denyut nadinya. Minggir!” kata Yuna dengan dingin.“Nggak usah! Periksa denyut nadi, periksa apanya?! Hanya dengan mengandalkan beberapa jarimu itu, memangnya lebih berguna daripada alat-alat kami? Yang kamu lakukan itu hanya tipuan. Sejak awal aku sudah bilang pengobatan tradisional kalian itu nggak bisa diandalkan. Sekarang kondisinya sudah jadi seperti ini, kamu masih mau buat alasan apa?!” umpat Malvin.Beberapa dokter pengobatan tradisional yang juga berada di sana merasa tidak terima dengan ucapan Malvin. Mereka pun segera membalas, “Eh, kamu bilang hanya tipuan? Kenapa pengobatan tradisional nggak bisa diandalkan?”“Memang nggak bisa diandalkan!”“Kalian dokter modern nggak bisa apa-apa tanpa alat. Kalau nggak operasi ya berarti tunggu mati

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1662

    Sesaat kemudian, Yuna baru berdiri tegak dan menatap Liman, “Ada sesuatu yang ingin aku bicarakan dengan Dokter.”“Bagaimana kondisi anak itu?” Liman mengerutkan kening dan langsung bertanya.“Untuk saat ini sudah stabil,” kata Yuna dengan halus. Kemudian, dia membungkuk dan mencubit kedua sisi pipi si anak dengan satu tangan. Setelah itu, dia tiba-tiba memasukkan sesuatu ke dalam mulut si anak dengan tangan lainnya.Gerakan Yuna begitu cepat begitu mendadak. Yang lainnya bahkan tidak sempat menghentikannya. Salah satu dari mereka langsung berseru, “Kamu masukkan apa ke dalam mulutnya?!”“Dokter Liman, aku ingin bicara berdua dengan Dokter.” Yuna berbalik dan menatap Liman, lalu berkata dengan nada datar.Liman belum menjawab, Malvin yang berdiri di samping langsung tertawa sinis, “Mau ngomong apa sampai nggak bisa ngomong di sini saja, harus ngomong berdua? Kita yang ada di sini semuanya rekan kerja. Dokter Liman juga bilang kalau kita semua berada di garis yang sama. Apakah masih ada

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1663

    Keduanya saling adu mulut, semua yang mereka ucapkan sepertinya masuk akal. Untuk sesaat, semua orang tidak tahu harus berpihak pada siapa, atau harus memercayai siapa.“Dokter Yuna, jadi menurutmu apa yang harus kita lakukan sekarang?” Moses yang sedari tadi diam saja akhirnya buka suara. Dia tidak mengatakan siapa yang benar atau salah, juga tidak memihak pada siapa pun. Dia hanya bertanya pada Yuna apa yang harus mereka lakukan selanjutnya.“Betul, sekarang bukan waktunya berdebat siapa yang benar siapa yang salah. Yang paling penting sekarang kita selamatkan pasien dulu.” Yang lain mengangguk setuju dan berkata, “Dokter Yuna, tadi kamu kasih anak ini obat apa? Kenapa kamu sembarangan kasih obat?”“Obat itu untuk mempertahankan detak jantungnya,” jawab Yuna. “Karena anak dan kasus ini sudah serahkan ke aku, aku akan bertanggung jawab sampai akhir. Aku juga akan tepati janjiku.”Moses mengerutkan kening, “Sekarang bukan masalah tanggung jawab atau nggak, tepati janji atau nggak. Ini

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1664

    “Kalian siap-siap dulu. Di sini mungkin perlu dijaga semalaman. Kalian berdua akan jaga secara bergiliran, tentunya akan kerja lebih keras.” Liman berkata kepada dua perawat yang tinggal untuk berjaga, “Setelah siap baru datang ke sini lagi. Aku mau periksa pasien lagi.”“Baik, Dok,” jawab kedua perawat itu, lalu pergi.Liman berjalan mendekati ranjang pasien. Dia mengambil stetoskop, mendengarkan detak jantung anak itu, lalu memeriksanya sebentar. Pada saat dia hendak menarik kembali tangannya, dia berpikir sejenak. Tiba-tiba dia melirik ke arah Yuna sebentar. Setelah itu, dia berbalik dan meraih pergelangan tangan si anak. Dia pun membalik dan memeriksa telapak tangan anak itu.Telapak tangan anak itu sangat lembut, tapi di bagian tengahnya terdapat sesuatu yang berbentuk bulat dan berwarna kuning yang tidak normal. Jika tidak diperhatikan dengan teliti, orang lain akan mengira itu kapalan akibat kerja kasar.Akan tetapi, Dora masih anak-anak. Dia tidak pernah melakukan pekerjaan fis

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1665

    “Aku akan suruh orang periksa,” kata Liman, “bagaimana kamu tahu dia diracuni?”Begitu Liman selesai bertanya, dia pun merasa pertanyaannya itu tidak diperlukan. Pengobatan tradisional memang bisa mendeteksi banyak masalah yang tidak terlihat dari luar.“Jadi menurutmu, siapa yang racuni dia?” Liman bertanya lagi.Yuna menggelengkan kepala, “Aku nggak bisa memastikan, juga nggak bisa langsung ambil kesimpulan. Tapi masalah ini sangat serius. Nggak peduli siapa yang racuni Dora, apa tujuan orang itu? Apa niatnya? Selain itu, ada orang seperti itu di sini sungguh sangat berbahaya.”“Benar sekali.” Liman mengangguk setuju, lalu dia menoleh ke arah Moses dan bertanya, “Bagaimana menurutmu?”“Aku rasa Dokter Yuna benar. Nggak peduli siapa orang itu, kita harus temukan dia. Aku nggak menyangka bisa-bisanya ada orang seperti itu bersembunyi di sini. Benar-benar menakutkan.”Liman berpikir sejenak, “Kalau begitu, penyakit anak ini ....”“Dora nggak apa-apa. Aku sudah kasih dia obat penawar, ra

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 1666

    Chermiko membuka kelopak matanya dengan linglung. Namun, kelopak matanya terlalu berat, dia pun menutupnya kembali dengan perlahan.Chermiko tidak tahu sudah berapa lama berlalu. Rasanya seperti setahun telah berlalu ketika dia membuka matanya lagi. Dia melihat di atas kepalanya, bukan lagi langit-langit putih yang membuat orang panik, melainkan atap kayu. Dia melihat ke sekelilingnya, lemari, meja, kursi, tempat tidur tempat dia berbaring, selimut ....Semua ini bukan lagi benda-benda yang dingin seperti sebelumnya. Hampir tanpa sadar, Chermiko mengangkat tangannya dan menampar wajahnya sendiri.Plak!Argh, sakit sekali. Akan tetapi, rasa sakit itu justru membuatnya bahagia. Ini bukan mimpi, ini sungguh bukan mimpi. Dengan kata lain, akhirnya dia lolos dari tempat bagaikan neraka itu. Akhirnya dia tidak perlu menderita siang dan malam di tempat itu lagi.Chermiko sudah tidak sabar ingin turun dari tempat tidur. Namun, baru saja dia mengangkat selimutnya, kakinya terasa lemas saat meny

Bab terbaru

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2395

    Tangan yang mulanya Ratu gunakan untuk mengelus wajah Ross langsung ditarik. Raut wajahnya juga dalam sekejap berubah menjadi berkali-kali lipat lebih sinis.“Jadi dari tadi kamu ngomong panjang lebar ujung-ujungnya cuma mau aku membuang eksperimen ini.”“Aku mau kamu merelakan diri sendiri,” kata Ross sambil berusaha meraih tangan ibunya lagi, tetapi Ratu menghindarinya.“Aku cape. Kamu juga balik ke kamarmu saja untuk istirahat,” ucap sang Ratu seraya berpaling.“Ma ….”Sayangnya panggilan itu tidak membuat Ratu tergerak, bahkan untuk sekadar menoleh ke belakang pun tidak.“Ricky!”Ricky yang dari awal masih menunggu di depan pintu segera menyahut, “Ya, Yang Mulia.”“Bawa Ross balik ke kamarnya.”Saat Ricky baru mau masuk untuk mengantar pangerannya pergi, Ross langsung berdiri dan bilang, “Aku bisa jalan sendiri.”Maka Ross pun segera berbalik pergi, tetapi belum terlalu jauh dia melangkahkan kakinya, dia kembali menoleh ke belakang dan berkata, “Ma, aku tahu apa pun yang aku bilang

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2394

    Seketika itu Ratu syok karena dia jarang sekali melihat anaknya bersikap seperti ini. Saking syoknya sampai dia tidak bisa berkata-kata dan hanya terdiam menatap dan mendengar apa yang dia sampaikan.“Ma, aku tahu sebenarnya kamu pasti takut. Takut tua, takut mati, takut masih banyak hal yang belum diselesaikan. Aku thau kamu juga bukannya egois. Kamu melakukan eksperimen ini bukan semata-mata untuk kepentingan pribadi, tetapi karena masih banyak hal yang mau kamu lakukan.”Di saat mendengar kata-kata Ross, tanpa sadar mata Ratu mulai basah, tetapi dia berusaha untuk menahan laju air matanya.“Aku juga tahu kamu pasti sudah capek. Orang lain melihat kamu berjaya, tapi aku tahu setiap malam kamu susah tidur, bahkan terkadang waktu aku pulang malam dan melewati kamarmu, aku bisa dengar suara langkah kaki lagi mondar-mandir. Kamu pasti capek banget karena harus menanggungnya sendirian. Sering kali aku mau membagi beban itu, tapi ….”Sampai di situ Ross terdiam dan tidak lagi meneruskan ka

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2393

    “Aku nggak pernah dengar tentang itu,” sahut Ross dengan tenang.“Jelas kamu nggak pernah dengar. Itu hal yang sangat mereka rahasiakan, nggak mungkin mereka mau kamu tahu.”“Jadi Mama sendiri tahu dari mana?” Ross bertanya balik.“....” Ratu berdeham seraya berpaling, dia lalu mengatakan, “Aku punya jalur informasiku sendiri. Terserah kamu percaya atau nggak, tapi itu benar.”“Aku bukanya nggak percaya, tapi kamu yang takut aku nggak percaya. Kalau memang dirahasiakan, pastinya nggak akan mudah untuk mendapat informasi itu. Aku cuma penasaran dari mana kamu tahu itu. Tentu saja kamu bisa bilang informasi itu didapat dari jalur informanu sendiri, tapi coba pikir lagi. Kamu sudah melakukan eksperimen ini selama bertahun-tahun, tapi siapa yang tahu sebelum ini terbongkar? Atau kamu pikir kamu lebih pandai merahasiakan ini dari mereka?”“.… Ross, kamu ….”Saat Ratu baru mau berbicara, dia lagi-lagi disela oleh Ross yang bicara dengan suara pelan. “Ma, tolong jangan marah. Kamu marah karen

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2392

    Bagaimanapun yang namanya anak sendiri, ketika sudah meminta maaf, amarah Ratu sudah tidak lagi berkobar.“Iya, aku tahu aku salah,” kata Ross menunduk. “Aku nggak sepantasnya ngomong begitu.”“Kamu benar-benar sadar kalau salah?” tanyanya. “Angkat kepalamu. Tatap mataku.”Lantas Ross perlahan mengangkat kepalanya sampai matanya bertatapan, tetapi tetap tidak ada satu pun dari mereka yang mengatakan apa-apa. Selagi menatap Ross dalam-dalam, Rat tersenyum dan berkata, “Ross, kamu nggak tahu kamu salah. Tatapan mata kamu memberi tahu kalau kamu sebenarnya masih nggak rela!”Bagaimana mungkin Ratu tidak memahami anaknya sendiri. Tatapan mata Ross mengatakan dengan sangat jelas kalau dia masih tidak mengaku salah, tetapi dia hanya mengalah agar ibunya tidak marah. Hanya saja setelah mengalami masa kritis dan setelah mengobrol dengan Juan dan Fred, pemikiran dan suasana hati Ratu sudah sedikit berubah.“Ross, kamu sudah lama tinggal di negara ini, jadi pemikiran kamu sudah terpengaruh sama

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2391

    Ricky sudah menunggu di luar menantikan Ratu keluar dari kamar tersebut. Dia langsung memegang kursi roda tanpa mengatakan apa-apa, dan mendorongnya dalam kesunyian. Begitu pun dengan Ratu, dia juga hanya diam saja selama mereka berjalan menuju lift.“Pangeran Ross minta bertemu,” kata Ricky.Ratu memejamkan kedua matanya guna menyembunyikan perasaan yang mungkin bisa terlihat dari sorotan mata. Dia tidak menjawab dan hanya mengeluarkan desahan panjang. Walau begitu, Ricky mengerti apa yang ingin Ratu sampaikan dan dia pun tidak lagi banyak bertanya.Seiringan dengan lift yang terus naik, tiba-tiba Ratu berkata, “Bawa dia temui aku.”“Yang Mulia?”“Bawa dia temui aku.”Selesai Ratu berbicara, kebetulan lift juga sudah sampai di lantai tujuan. Ratu mendorong kursi rodanya sendiri keluar dari lift. Ricky sempat tertegun sesaat, tetapi kemudian dia kembali menekan tombol lantai di mana Ross berada.Tak lama kemudian, Ricky mengantar Ross masuk kamar tidur Ratu. Dia mengetuk pintunya, teta

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2390

    Tidak peduli apa pun yang Ratu katakan, Fred selalu punya seribu satu alasan untuk berdalih.Fred menggeleng dan berkata, “Bukan pintar beralasan, tapi karena semuanya sudah aku pikirkan demi Yang Mulia. Sejak awal sudah kubilang, mereka itu licik dan banyak akal bulusnya. Jangan mudah percaya sama omongan mereka! Mereka pasti mencoba membujukmu untuk menghentikan eksperimennya. Jangan ikuti kemauan mereka. Yang Mulia coba pikirkan, kita sudah sejak lama melakukan penelitian, lalu untuk apa? Kalau sekarang kita menyerah, bukankah semua yang kita lakukan dulu jadi sia-sia? Semua kerja keras, waktu , dan uang yang kita bayar jadi nggak ada artinya! Ini cuma akal-akalan mereka, karena kalau eksperimennya berhasil, kita bisa menguasai dunia. Cuma penduduk Yuraria saja yang bisa kemampuan hidup abadi. Itu sudah cukup untuk menggemparkan dunia, termasuk mereka. Makanya mereka nggak mau eksperimen ini berhasil. Bisa jadi … mereka membujuk Yang Mulia untuk menyerah, tapi habis itu diam-diam me

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2389

    “Karena kamu begitu setia padaku, aku kasih kamu satu kesempatan lagi,” kata sang Ratu mendesah ringan.“Mau aku jadi bahan percobaanmu? Nggak masalah!” kata Fred dengan alis terangkat. “Toh sekarang aku juga nggak bisa menolak, bukan?”“Apa kamu ada permintaan lain?”Bagaimanapun juga, mereka adalah tuan dan pelayan yang sudah bekerja bersama selama bertahun-tahun, yang sudah melewati suka dan duka bersama. Andaikan Fred memiliki niat untuk melakukan kudeta, dia sudah berkontribusi banyak dan layak untuk mendapatkan apa yang dia minta sebelum dieksekusi.“Yang Mulia tahu aku sudah nggak membutuhkan apa-apa lagi. Aku sudah lama bercerai dengan istriku dan anakku ikut dia ke luar negeri. Aku cuma sendiri mendedikasikan hidupku untukmu, Yang Mulia Ratu. Sekarang aku sudah nggak punya permintaan apa-apa lagi. Oh ya, kalau sampai ….”Fred berhenti sejenak, kemudian dia melanjutkan, “Kalau sampai eksperimen ini berhasil, aku bisa terus hidup lebih lama di dalam badan anak itu, aku berharap

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2388

    Di sebuah ruang bawah tanah yang lembap dan tidak terkena cahaya matahari, begitu masuk langsung tercium bau busuk yang menyengat hidung. Saat pintu dibuka, dan mendengar ada suara kursi roda yang mendekat, orang yang berada di dalam langsung mendongak menatap ke depan.“Ah, Yang Mulia datang untuk menemui aku juga.”Orang itu menyunggingkan senyum yang kaku. Dia yang dulu adalah seorang duta besar terhormat kini menjadi tak lebih dari seperti tawanan perang. Kursi roda berhenti, lalu sang Ratu menatapnya, orang yang sudah meneaninya selama puluhan tahun lebih.“Fred, apa kamu menyesal?” tanyanya.“Menyesal? Apa yang perlu disesali? Aku menyesal kenapa eksperimennya nggak aku lakukan lebih awal? Atau menyesal karena terlalu banyak berpikir? Ataukah menyesal karena aku nggak menyadari lebih awal kalau kamu mencurigaiku? Yang menang memakan yang kalah, itu sudah hukumnya. Nggak ada yang perlu aku sesali.”Sang Ratu sempat terdiam sesaat mendengar kata-kata Fred.“Jadi kamu nggak pernah m

  • Istri Kesayangan CEO   Bab 2387

    “Tapi sudah terlambat kalau terus menunggu sampai eksperimennya dimulai!” kata Shane seraya menggertakkan gigi.Dia tidak punya sisa waktu lagi untuk bertaruh. Kalau sampai ternyata eksperimennya keburu dimulai, betapa sakit hatinya Shane membayangkan tubuh Nathan yang masih kecil itu harus terbaring di atas meja operasi yang dingin dan dibedah seperti tikus percobaan. Dia tidak bisa menerima hal seperti itu terjadi. Dia tidak tega melihat anaknya yang masih kecil harus mengalami penderitaan yang sebegitu parahnya. Nathan tidak tahu apa-apa dan diculik begitu saja, terpisah dari ayahnya begitu lama. Dan sekarang, dia harus menghadapi semua ini. Bahkan … bahkan dia tidak tahu apa yang akan dia hadapi.“Tapi kalau kamu ke sana sekarang, memangnya kamu bisa menolong Nathan?” Brandon bertanya.“Aku nggak peduli. Kalaupun aku harus mati, aku bakal tetap berusaha!”“Ya sudah, terserah kamu. Pergi sana!” Brandon tak lagi membujuk Shane. Dia memukul meja yang ada di depannya dan berseru kepada

Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status