“Huahh~”Memandangi indahnya hamparan ladang yang tampak begitu memesona dari tapakan pematang sana, dengan banyaknya tanah yang terlihat seperti dibajak di hari-hari kemarin, … mata Qilistaria tampak begitu berbinar-binar. Banyak tanah yang dicangkul dan digunduk sebaris-sebaris memanjang, membingkai tanaman muda yang baru tumbuh.“Tanaman apa ini?” tanya Qilistaria antusias, menunjuk salah satu tanaman berdaun segitiga lonjong selayaknya pita besar yang menjuntai, yang di mana daunnya juga memiliki sedikit roma bulu halus. Merundukkan tubuhnya dengan tangan yang memegang lutut tepat di samping Qilistaria, Derian menjawab pertanyaan sederhana itu dengan wajah yang dipenuhi banyak raut keceriaan.“Ini tanaman jagung. Baru bisa dipanen setelah tiga sampai empat bulan dari waktu tanam.”“Sungguh? Selama ini yang kutahu hanya jagungnya saja. Aku baru tahu bentuk tanamannya sekarang.”Tak berselang lama dari mengucapkan hal barusan, Qilistaria kembali bersuara ceriwis untuk menanyakan t
“Rifa dan Qilia pulang saja lebih dulu. Aku akan menyelesaikan ini dalam beberapa waktu lagi, lalu pergi ke suatu tempat sebentar.”Hari sudah mulai menjelang waktu sore. Derian menyuruh kedua perempuan yang sangat ia sayangi itu untuk segera pulang, dari pada membuat mereka harus menunggunya di sini sampai selesai.“Baiklah.”Memungut wadah kosong bekas makan siang tadi dan menenteng kembali cangkul kecil di tangan, Rifa mengajak sang kakak ipar tuk segera beranjak.“Ayo, Kak Qilia.”“Ah! B-biar aku bawakan, … yang ini,” tukas Qilistaria langsung menyambar tentengan bekas makan siang mereka bertiga tadi, dari tangan Rifa. Yah, paling tidak, ia ingin sedikitnya memberikan bantuan sekecil apa pun yang kemungkinan akan diterima.Bergegas meninggalkan ladang berdua, Rifa berjalan di depan yang kemudian diikuti oleh Qilistaria dengan baik.Untuk sampai ke rumah, mereka harus melewati pasar tradisional terlebih dahulu.Semuanya berjalan dengan sangat indah. Qilistaria juga menikmati sua
Semua pandangan-pandangan yang mengerikan tadi itu benar-benar menyeramkan. Qilistaria merasa ingin bersembunyi di dalam sini saja. Selamanya.Derian bilang barusan, bahwa Derian telah mendengarkan semua kejadiannya dari Rifa, … bukan? Apa itu berarti, Derian juga telah mendengarkan tentang dirinya yang telah menepis tangan adiknya itu?Ah, pasti iya. Karena itu pula, Derian jadi ingin mendatanginya untuk mengkonfirmasi semua kebenarannya, … lalu memutuskan hukuman berupa perceraian dengannya, bukan?Semenjak, Derian memang sudah lebih banyak menghabiskan waktu selama bertahun-tahun bersama Rifa dibandingkan bersamanya, … tentu saja Derian akan memihak satu-satunya orang berdarah keluarga.“Qilia~ aku tahu pintunya tidak dikunci. Tetapi, karena kamu belum mengizinkanku masuk, … aku tidak masuk. Jadi, sekarang … tolong izinkan aku masuk, ya?”Mendapati ada suara lemah lembut yang bertutur kata secara halus itu, membuat Qilistaria segera menutup daun telinganya untuk tidak mendengark
Cemas, gelisah, khawatir, dan gugup dengan perasaan yang sangat berlebihan, … tengah menghinggapi relung hatinya sang adik bungsu putri keluarga petani Aesundarishta ini, sampai-sampai membuat keringatnya mengucur deras dari atas dahi.“Panasnya tidak turun-turun.”Ini sudah memasuki waktu siang pada keesokan hari selepas mendapati Qilistaria tak sadarkan diri kemarin. Namun, Rifa yang memiliki masalah ketakutan terhadap orang sakit yang terbaring terus-menerus di atas ranjang itu, … tak kunjung mendapatkan respons positif dari si penimbul rasa traumanya kembali.Pemandangan saat ini benar-benar telah mengingatkannya kembali ke ingatan kelam di mana ia harus menyaksikan sendiri, tentang bagaimana ibu yang sakit keras tak memiliki kemampuan tuk berobat karena kondisi keuangan yang sangat buruk di waktu itu, … berakhir dengan sekarat lalu mati di tempat. “Kakak. Kak Rian.”Mengguncang-guncangkan tangan sang kakak laki-laki yang saat ini masih sibuk mengompres dan menyeka wajah, leher,
Ingin mengetahui alasan di balik dirinya menjadi di benci oleh orang bersangkutan?Ah, sudah pasti. Tentu saja mau.“Baiklah, aku akan menceritakan segalanya, asalkan …! Harus dibarengi dengan Kakak yang makan.”Uh? Tunggu sebentar! Hm, s-sepertinya, … situasi ini terasa tidak asing.“K-kalau begitu, aku akan makan sendir—““—Haisshh!” Rifa mendesis, menolak sambaran tangan Qilistaria yang hendak mengambil mangkuk sup dari tumpuan tangannya, dan segera melontarkan sebuah alasan klise. “Kakak sedang sakit. Jadi, untuk hari ini, aku akan berbaik hati dalam menyuapimu.”“Tapi—““—Diam saja dan turuti aku. Orang sakit jangan banyak tingkah dan istirahatlah yang banyak agar cepat sembuh. Kalau tidak sembuh-sembuh, nanti malah menyusahkanku dan Kak Rian.”Sebetulnya masih merasa segan plus malu juga, tetap saja … Qilistaria mencoba sebaik mungkin untuk meladeni tingkah Rifa yang tak dapat ia duga.Sembari mulai menyuapi Qilistaria yang perlahan-lahan mendapatkan kulitnya terlihat seperti m
“Ada apa Kak? Apa ada masalah?!”Membuka pintu tanpa mengetuk terlebih dahulu, Rifa lekas menghampiri Qilistaria yang menutupi tangannya dengan selimut sambil memojokkan tubuhnya di tembok dengan pandangan takut-takut, … dikala pandangannya terfokus tuk melihati sudut tembok lain.“Ma-maaf mengagetkan.”GASP?!Tiba-tiba terkejut begitu sangat, dikarenakan ia sendiri pula telah mendapati ada suara dan sesosok orang asing yang mencurigakan di dalam kamar sini, refleks saja … Rifa memasang gerik tubuh yang siaga, lagi waspada.“Tadinya aku mau masuk lewat pint—““—Berhenti di sana!”Rifa berteriak memperingatkan. Menunjuk orang yang berjalan menuju ke arahnya secara santai dengan wajahnya yang cengengesan, … juga melotot padanya dengan mata merah menyalanya, yang menatap tajam. Baju yang kucel. Sepatu yang berlepotan lumpur. Wajah yang kumel. Rambut hitam yang kusut. Juga tangan yang menenteng sekantung kecil sesuatu benda mengkhawatirkan, … tentu saja sudah membuat Rifa yang baru datan
Tertidur dengan lelap ditemankan oleh Rifa karena masih syok selepas menghadapi situasi tidak terduga pada hari kemarin, … Qilistaria yang ujung-ujungnya tidak jadi menjahit dan memperbaiki boneka milik adik iparnya semalam, … kini telah terbangun dengan tubuh yang terasa lebih segar.Pagi telah datang.Menyambut pandangan mata kelam Qilistaria dalam menangkap pantulan cahaya matahari yang hangat dari jendela kecil yang terdapat di dalam kamar, … menggodanya untuk segera beranjak keluar dari ruangan hening ini, setelah tiga hari lebih mengurung diri.Akan tetapi, begitu ia hendak menyibakkan selimut yang membalut tubuhnya secara hangat, sesosok orang berambut merah yang tengah tertidur nyenyak dengan cara duduk menelungkupkan wajahnya di lipatan tangan pada permukaan ranjang, … telah menghentikan langkah si empu pemilik manik mata obsidian tersebut.Dilihat dari rambut merahnya yang terpotong pendek, sudah dapat dibedakan dan juga dipastikan, kalau sosok orang itu … memang bukanlah or
“Uhm, ja-jadi, … kapan aku akan dilepaskan, Nona?”Duduk santai di samping laki-laki muda bernama Yurish yang masih berdiri dibebat tali pengikat tubuhnya tuk terkunci di batang pohon, … Rifa yang dengan anteng memainkan boneka kelinci sehabis melarikan diri dari situasi canggung pasangan suami-istri tersebut, … menggulirkan mata merahnya yang menatap tajam, kepada si pemilik manik mata biru jernih.“Apa untungnya melepaskan orang yang mencurigakan sepertimu? Salah-salah nanti, … kau hanya akan semakin menimbulkan masalah baru untuk keluargaku.”“Ah! Tidak!” Menyangkal dengan raut muka cemas seraya menggeliat tuk sedikitnya bisa mengusahakan diri dalam melepaskan tali pengikat tubuh, Yurish mengucapkan pembelaan.“Aku tidak akan menimbulkan masalah untuk orang yang membantuku! Sungguh!”“Kalau begitu.”STACK!Menyudutkan Yurish tiba-tiba sampai membuatnya mendapatkan pita suara yang tercekat, Rifa menunjukkan jari telunjuknya di pertengahan mata berbola biru itu.“Bisa katakan dengan
“Dibeli~! Dibeli~!”“Sotongnya kak? Sotongnya dek~!”“Suvenir cantik~! Siapa yang mau suvenir cantik~? Hanya empat keping perak saja, kalian sudah bisa membawa pulang suvenir yang cantik~!”Hiruk pikuk keramaian pasar malam ini membawa pengalaman baru bagi Yurish.Dia yang anteng berjalan sembari bersebelahan serta bergandengan tangan dengan Rifa itu, tak bisa menolong sepasang bola mata miliknya supaya berhenti jelalatan.Mulutnya pula, sesekali terlihat menganga, menunjukkan ekspresi jujurnya yang memang terkagum-kagum dengan indahnya pasar malam.“Pak, beli sosis bakarnya dua ya.”“Siap, Nona muda!”Yurish mengalihkan kekagumannya, tuk digantikan dengan tatapan penuh rasa ingin tahu.Dia menatap Rifa di sampingnya dan tukang sosis bakar yang tengah sibuk menyiapkan pesanan barusan, secara bergantian dalam beberapa kali.Si pria yang mewarnai rambutnya menjadi hitam kembali, namun, kali ini ia mewarnainya bukan secara manual melainkan menggunakan sihir hitam, merasa sangat gugup.Di
“Dia sudah tidur?” Derian bertanya pelan sekali, seakan-akan ia tengah berbisik.Menghampiri kekasih tambatan hati yang tengah memandangi putra mereka dari ambang pintu kamar, Duke berambut merah menyala itu memeluk Qilistaria dari belakang, dan melabuhkan dagunya pada bahu sang istri.“Eh-hm. Begitulah,” balas Qilistaria sama pelannya, menutup rapat pintu kamar anak mereka secara hati-hati.“Bagaimana dengan Rifa?” Tanya Qilistaria balik, selagi menimpali tangan Derian yang melingkari perutnya itu dengan jari-jemarinya yang mengusap lembut.CHUP~!Derian melayangkan kecupan singkat pada pipi Qilistaria sejenak, seterusnya menjawab, “Dia pergi keluar. Katanya ingin melihat-lihat sekeliling tempat ini setelah lama tidak berkunjung ke sini.”“Begitu ya?”“Kalau sudah begini, Qilia ….”“Hm? Kenapa, Ian?”“… Pindah ke kamar, yuk?”~•••~“Woah~! Semuanya tidak banyak berubah ya?”Rifa merasa nostalgia.Dia yang sedang berjalan-jalan santai menyusuri perkampungan tempatnya menghabiskan masa
“Huhhh? Apa ini?!” Ryuuki memekik histeris. Setelah menghabiskan waktu beberapa jam tuk menahan rasa pegal sewaktu mengendarai kereta kuda, hal yang dihadapi oleh Ryuuki saat ini adalah … pedesaan?! Apa maksudnya ini?! Apakah mereka akan melakukan piknik di tempat yang kumuh?! Kalau benar begitu, mendingan Ryuuki tinggal di Duchy saja! “Ini adalah tempat yang bersejarah untuk Ibu, Ryuuki.” “Ehh?!” Yang benar saja?! Tempat ini?! Sebuah rumah kecil yang sepi bertempat di tengah-tengah hutan, jauh ke pemukiman penduduk?! “Ini adalah rumah tempat ayah dan bibimu menghabiskan masa kecilnya, dan juga tempat pertama di mana Ibu merasa diterima.” Benar, itu adalah rumah yang sempat ditinggali oleh Qilistaria, sebuah rumah panggung yang luasnya dapat ditinggali oleh tiga, sampai lima orang sekaligus. Rumah yang ditinggalkan karena dijual, untuk menambah biaya pindah tempat tinggal ke kawasan yang lebih tenang, selepas kejadian tak mengenakan menimpa Qilistaria dulu. Derian kembali
“Humm~!” Ryuuki merajuk. Dia mengerutkan keningnya dan menekuk bibir akibat merasa sebal. Anak itu berlaku cemberut untuk sekarang, dikarenakan sudah seminggu lamanya, … ia tak dapat berdekatan dengan sang ibu. Di mana, ia sudah dilarang untuk tidur bersama, dimandikan oleh ibunya, dan belajar di ruang kerja … secara tegas. “Ada apa, Tuan muda?” Berdiri di samping meja belajarnya yang kali ini kembali ke tempat asalnya ia biasa belajar, … adalah sang ajudan dari Duke, Estevan. Estevan yang berwajah cerah, bersikap riang, dan berhati lapang, … karena gajinya dinaikkan sebanyak dua kali lipat akibat sarannya terhadap sang Duke sangat efektif dan juga begitu membantu. Buktinya, Estevan bisa melihat dengan mata kepalanya sendiri saat ini. Yakni, sang Duchess kembali menaruh perhatian baru terhadap majikan utamanya. “Apa Anda kesulitan dengan sesuatu? Beritahu Saya!” seru Estevan sembari tersenyum lebar, yang entah mengapa terasa begitu mengesalkan di mata Ryuuki. “Kau tak perlu
“…?” Qilistaria memberanikan diri tuk sedikit menolehkan kepalanya ke belakang. Begitu ia menoleh seperti itu, dirinya pun langsung dipertemukan dengan wajah suaminya, Derian, yang menyorotkan netra merah menyala miliknya supaya memandang Qilistaria lamat-lamat. Manik mata yang seindah batu rubi itu berkontak mata dengan milik Qilistaria secara intens, seolah-olah … dirinya tengah memancarkan segenap perasaannya, hanya lewat lirikkan mata. “… H-hp!” Qilistaria mengulum bibir. Dia membelalakkan mata, dan spontan menahan nafas sewaktu menyadari kalau wajah Derian semakin mendekat. Bahkan, pangkal hidung mereka saja sempat bersinggungan untuk sebentar. Tak kuat dengan aksi yang membuat wajahnya jauh semakin memerah lagi, wanita berstatus ibu satu anak itu pun memejamkan matanya pasrah. Dia akan menerima apa pun yang hendak Derian berikan saat ini secara senang hati, dan dengan dada yang menggebu-gebu akibat jantung berdebar kencang. Namun, …. “Ughh! Minggir~!” SRUAK
SRASHH~! “Ian!?” teriak Qilistaria lanjut membekap mulutnya yang menganga lebar, sangat terenyak begitu melihat pemandangan mengejutkan di hadapan. Dengan mata kepalanya sendiri, ia melihat suaminya, Derian, … basah kuyup terguyur oleh tumpahan air dari seorang ksatria, yang jatuh tersungkur ke permukaan tanah secara kasar. Kendati mendapatkan hal menghebohkan seperti itu, yang bersangkutan justru bersikap kalem-kalem saja. Di mana reaksinya berbanding terbalik dengan Qilistaria, … yang mulai mengayuhkan kaki-kakinya supaya bergerak lebih cepat, sambil menyeret Ryuuki—yang sebetulnya merasa sangat enggan—tuk datang menghampiri sang Duke berambut merah tersebut. “Ap—! Uh, apa kamu terluka?” Tanya Qilistaria khawatir. “U-uh? Istri? Kapan kamu …! Ah, aku baik-baik saja.” Seolah-olah masih belum percaya akan jawaban menenangkan dari sang suami, Qilistaria memandang lamat-lamat tubuh Derian itu, mulai dari atas pucuk kepala sampai mata kaki … lalu dari mata kaki sampai puc
“Bu~! Ryuuki mau dimandikan oleh Ibu!” “Oh, baiklah.” “Bu~! Ryuuki mau memakai pakaian yang serasi motifnya dengan gaun punya Ibu!” “Ya ampun! Tentu! Kami pasti akan terlihat lucuuu~!” “Bu~! Bolehkah Ryuuki duduk di dekat Ibu saat kita makan, tidak Bu?” “Pastilah! Kamu bisa duduk di mana saja.” “Bu~! Boleh ya Ryuuki belajar di ruang kerja Ibu?” “Boleh~ dong! Semangat belajarnya ya~!” “Bu~! Ibu~!” BRAKK! “My goodness!?” Ajudan sang Duke terperanjat hebat, sampai-sampai membuat tumpukkan kertas yang tengah ia bawa jatuh berserakan ke lantai, … akibat terkejut mendengar suara meja kerja majikannya yang dipukul kepalan tangan secara keras. Diliriknya sang majikan yang tampak menundukkan wajah sampai-sampai poninya bergelantung menutupi dahi yang mengerut marah, secara takut-takut “Apa yang sedang Anda khawatirkan, Tuan Duke?” Tanyanya kemudian, memberanikan diri memecah hawa menegangkan yang menghuni ruang kerja ini. “Estevan.” “Ya, Your Grace?” “Saingan ke
“Ke—!? … K-kenapa kamu belum tidur?!” Tanya Derian agak menyolot, akibat bersuara sewaktu masih kaget sekaligus kesal. Sedangkan yang ditanyai, Ryuuki, … dengan tampang polos seolah tak memiliki dosa sama sekali, ia menyipitkan mata bermanik merah menyala miliknya, serta memamerkan deretan gigi putih nan bersih dalam sebuah cengiran lebar. “Mau tidur sama Ibu,” tukasnya enteng, tak memedulikan reaksi jujur dari kedua orang tuanya. Benar, yang ia pedulikan hanya menggapai tujuannya saja untuk saat ini. Yakni, merasakan kembali damainya tertidur dalam dekapan hangat sang ibu. Rasanya … sudah sangat lama sekali, ia tak pernah merasakan itu. “R-Ryuuki ….” Qilistaria mencicit kecil. Wanita yang mewariskan warna rambut dan juga bentuk wajahnya pada sang putra itu, sebetulnya … ia pun merasa keberatan. Dia lekas berjalan mendekati anak lelakinya i
“Y-Yurish?!” Rifa memekik. Wanita itu sangat terperanjat akan hal mengejutkan yang pria itu berikan kepadanya, sampai-sampai secara alamiah, ia telah membuatnya berbalik dan menghadap lurus sembari memegangi tengkuk, … mengantisipasi serangan baru. “A-apa yang k-kamu lakukan barusan?!” Tanya Rifa terbata-bata, lengkap dengan wajah merah menyala. “….” Tidak langsung menjawab, sang terduga pelaku pengisap tengkuk Rifa sampai-sampai meninggalkan jejak merah itu, yakni Yurish, … ia hanya mengulum senyum. Seperti memiliki kepuasan tersendiri, ia menyipitkan pelupuk mata bermanik biru cerahnya itu supaya membentuk bulan sabit. Pipinya pula mulai berubah warna menjadi bersemu merah, seiring menatap Rifa dengan sorot yang sengaja dibuat intens. “Pakailah gaun yang sangat tertutup ya, … R