"Kenapa kamu tidak meninggalkan saya?" Alana dengan matanya yang sembab menatap Almira.
Almira pun tersenyum simpul. Disodorkannya segelas coklat hangat kepada Alana. Minuman yang selalu menjadi andalan saat dirinya sedih.
"Apa kamu sedang mencoba menarik perhatianku?"
Almira menarik nafas pelan.
"Nona, minum dulu. Coklat bisa menenangkan hati. Atau, itu yang saya rasakan."
Alana menurut dan menyeruput minuman berwarna pekat tersebut. Hangat, membuat hatinya ikut menghangat.
"Jadi kenapa? apa alasan kamu tetap berdiri dan menemaniku?"
"Apa harus selalu ada alasan Nona? apa jika saya katakan saya hanya mengikuti nuraninsaya Nona akan percaya? semua manusia pasti punya salah Nyonya. Tetapi bukan berarti kita bisa melihat seseorang dari kesalahannya."
"Apa kamu sedang bersikap sok suci?" Alana memandang Almira dengan tatapan menilai. Mencari apa yang tersembunyi dari sorot mata pelayan itu.
Almira mengulas senyum yang mened
"Buat Alana jatuh, dan aku menjadi milikmu!" ujar Alex dengan nada tegas yang membuat Vina terkejut."Maksud kamu? kenapa aku harus menjatuhkan Alana? bukannya dia adalah adik kamu sendiri?"Alex menjauhkan badan Vina dan duduk bersandar di kepala ranjang. Kedua tangannya dia lipat ke belakang kepalanya sambil menatap ke depan dengan tatapan menerawang."Lex? kenapa harus menjatuhkan Alana?"Sekali lagi Vina bertanya. Vina ikut duduk dengan selimut melilit tubuhnya yang polos."Karena aku ingin menebus rasa sakit hatiku."Vina menatap Alex bingung."Tapi kenapa Alana? Dia kan adik kamu sendiri, dan lagipula dia modelku, Lex. Jika namanya jatuh, maka penghasilanku sebagai managernya pun berkurang.""Aku yang akan memenuhi kebutuhanmu. Bukankah sudah ku bilang, jika kamu bersedia melakukan apa yang aku mau, maka aku menjadi milikmu," rayu Alex."Tapiii … a-aku …." Vina menatap Alex ragu."Apa semua uca
"Ke-kenapa Tuan? apa tidak enak?" Almira bertanya gugup. Apalagi ketika Alex terlihat mengerutkan keningnya. Apa dirinya salah memasukkan komposisi racikan kopinya?"Mmmhhh, gimana ya?" Alex seakan ragu untuk menjawabnya."Saya buatkan lagi, Tuan. Maaf kalau kurang enak," ujar Almira berniat meminta cangkir yang masih dipegang oleh Alex."Apa aku bilang kopi ini tidak enak?"Almira menggelengkan kepalanya."Kopi buatanmu enak, aku suka. Buatkan aku seperti ini lagi jika nanti aku meminta.""Baik, Tuan. Siap!"Alex kembali menyeruput kopi di tangannya. Sementara Almira bingung apa yang hendak dia lakukan."Kenapa kamu berdiri disitu?""Eh, iya Tuan. Maaf, saya masuk dulu," pamit Almira."Memang aku menyuruhmu masuk? duduklah! Aku sedang butuh teman bicara," perintah Alex."Baik, Tuan."Almira pun mengambil posisi di ujung bangku taman yang menghadap ke kolam renang itu."Kamu punya
"Kita membutuhkan model baru untuk menggantikan Nona Alana, Tuan. Karena dengan skandal yang Nona Alana ciptakan, citra baik perusahaan menurun. Belum lagi desakan para pemegang saham untuk segera memulihkan kondisi perusahaan.""Mereka menuntut perubahan atau mereka akan menarik saham mereka. Beberapa perusahaan pun membatalkan kerjasama secara sepihak karena tidak mau mendapatkan imbas dari kasus Nona Alana.""Rating beberapa produk pun yang menggunakan Nona Alana sebagai brand ambassador menurun jauh sehingga memerlukan pergantian agar tidak semakin memburuk.""Bahkan, maaf Tuan, beberapa direksi mengemukakan pendapatnya untuk mengganti Tuan dengan Tuan Alex."Aldi, sekretaris Dion memberikan laporannya. Nampak Dion yang duduk di kursi kebesarannya manggut-manggut men
"Ada yang mau saya bicarakan, Nyonya," ujar Dion pada Arumi.Sore itu, sepulang dari kantor, Dion kembali menghadap ke Arumi untuk berdiskusi."Ada info apa, Dion?""Saya mempunyai ide yang menurut saya bagus untuk perusahaan. Atau paling tidak bisa memulihkan citra perusahaan."Arumi menatap Dion dengan seksama. Tubuhnya mulai pulih kini. Namun tetap ada batasan yang harus dijaga. Dan Arumi harus berhati-hati dalam mengelola pikirannya agar tidak terbebani terlalu berat."Kita membutuhkan suasana dan terobosan baru, Nyonya. Nona Alana sepertinya tak lagi bisa dijadikan ikon perusahaan kita. Harus ada model pengganti yang memberi kesan baik dan religius. Sehingga masyarakat akan tahu, jika perusahaan kita tak terpengaruh deng
Di Malam sunyi, saat kegelapan merenggut cahaya sang Mentari. Tepatnya di sebuah rumah besar dan mewah. Rasa cemas, takut dan sedih melanda hati dua insan."Tolong bawa dan rawat anak kami dengan baik! sampai saat waktunya tepat untuk kami kenalkan ke publik."Seorang wanita cantik, berpenampilan berkelas berkata pada sepasang suami istri yang duduk bersimpuh. Pria yang berdiri di sebelah wanita itu mengusap pundak istrinya menguatkan."Ta-tapi Ny-nyonya, ba-bagaimana kami bisa merawat bayi Nyonya? kami hanya orang tidak mampu. Se-sementara …." Laki-laki awal empat puluhan itu tak melanjutkan ucapannya. Merasa bingung dengan apa yang akan diucapkan. Sementara istrinya yang bersimpuh dengan kepala tertunduk di sebelahnya nampak mencolek lengan suaminya pelan."Mang, Bi, saya mohon! Saya dan istri saya tidak mungkin membesarkan anak ini. Mamang dan Bibi tahu kan yang terjadi dengan rumah tangga
Almira berjalan di lorong rumah sakit dengan tergesa. Sepanjang perjalanan, deraian air mata tak berhenti menuruni pipinya. Sebuah kabar yang membuat hatinya terasa hancur. Kejadian naas yang tak pernah dia pikirkan sebelumnya terjadi tepat di hari wisudanya.Sampai di depan sebuah ruangan gawat darurat, Mira menghentikan langkahnya.Nampak di balik kaca kesibukan para tenaga kesehatan.Seorang suster menghampirinya dan bertanya, "Nona anak dari Bapak Santo dan Ibu Imah?"Almira hanya bisa menganggukkan kepalanya. Suaranya tercekat, tidak mampu mengeluarkan jawaban."Mari silahkan masuk, sebelum melihat kondisi Bapak dan Ibu, silahkan bertemu dengan dokter terlebih dahulu."Suster itu membawa Almira ke sebuah ruangan yang berbatasan dengan ruang gawat darurat. Seorang dokter pria paruh baya telah menunggunya disana."Bagaimana kondisi Bapak dan Ibu say
Almira yang memang dalam posisi tidak siap, dan lagi tubuhnya lapar dan kelelahan efek menangis semenjak pagi, sontak terhuyung dan jatuh terjerembab."Bibi?" Almira terkesiap sambil menatap tak percaya ke arah Bi Lusi. Biasanya Bi Lusi selalu memperlakukannya dengan hangat dan lembut. Bahkan menyayanginya layaknya anak. Karena memang Paman Hadi dan Bi Lusi belum dikaruniai momongan di usia pernikahan mereka yang menginjak tahun ke lima belas.Bi Lusi menyunggingkan senyum sinis sambil berkacak pinggang."APA? mau protes?"Sebulir embun menetes dari sudut mata Almira."Bi, kenapa Bibi kasar sama Mira? apa Mira ada salah sama Bibi? dan … dan kenapa Bibi juga Paman tidak datang dari tadi? ayah dan ibu …." Belum sempat Almira menyelesaikan perkataannya, Bi Lusi memotong,"Kenapa? memang apa peduli Bibi? yang mati kan ayah ibumu? nggak ada urusannya sama kami! malah untung cep
"Bro, telepon Madam Helen!" seru security itu ke arah temannya yang berada di dalam pos. Berdiri dengan gemetar, berkali-kali Almira membetulkan posisi kerudungnya yang tidak salah."Sa-saya bu-bukan orang jahat, Pak," gumam Almira yang masih ditatap tajam security dari balik pagar.Security yang ada di dalam pos memanggil temannya dan memberitahu sesuatu yang tidak bisa Almira dengar. Namun, tak berapa lama, pintu gerbang otomatis itu terbuka. Dan security mempersilahkannya masuk kemudian mengantarkannya sampai ke depan rumah.*******Saat ini Almira tengah duduk di ruang tamu rumah megah itu. Dia mengedarkan pandangannya ke sekeliling ruangan. Sebuah foto besar terpajang di dinding berisi empat orang. Jika dilihat, sepertinya pasangan suami istri dan dua anaknya."MasyaAllah, tampan dan cantik," bisik Almira.Almira mengagumi dekorasi ruangan yang sangat berkelas. Guci-g