Caden mengangkat alisnya, ini memang cara yang bagus. Sekarang Samuel tidak bersedia menjual rumahnya, jadi Caden bisa meminta Naomi pindah.Samuel adalah guru Braden dan lainnya sehingga tidak mudah dibereskan. Kalau begitu, Caden bisa memindahkan anak-anak Naomi ke TK lain. Jadi, Samuel bukan guru mereka lagi.Kelak, Samuel tidak punya kesempatan untuk berhubungan dengan Naomi. Mana mungkin dia bisa mengejar Naomi lagi?Kemudian, Caden menendang Dylan dengan kuat. Dylan yang kebingungan bertanya, "Kenapa kamu tendang aku?"Caden memujinya, "Kamu lebih berguna daripada anjing. Aku pergi dulu."Caden mematikan rokoknya, lalu pergi. Dylan memaki, "Sialan! Dasar orang berengsek!"....Saat Caden kembali ke Kompleks Futuria, Naomi sedang membereskan rumah Samuel. Melihat hal ini, Caden cemburu lagi.Namun, Caden bersikap lebih tenang setelah belajar dari pengalaman sebelumnya. Dia berdiri di depan pintu dan berucap kepada Naomi dengan ekspresi muram, "Kamu keluar dulu."Naomi melihat Cade
Caden bertanya balik, "Bukannya tadi kamu ajak aku kencan?"Naomi baru paham maksud Caden. Dia merasa canggung dan juga marah. Naomi membentak, "Kencan apanya? Aku cuma ajak kamu jalan-jalan di lantai bawah!"Naomi takut Samuel tiba-tiba pulang. Nantinya Caden dan Samuel akan berselisih lagi jika bertemu di koridor. Jadi, Naomi mengajak Caden jalan-jalan di lantai bawah sambil berbincang.Bisa-bisanya Caden menganggap Naomi mengajaknya berkencan! Apa otak Caden bermasalah? Caden menyipitkan matanya dan bertanya, "Kamu kecewa?""Aku ...," ujar Naomi.Caden menyela, "Lain kali aku yang ajak kamu kencan."Naomi yang malu berseru dengan wajah memerah, "Siapa yang kecewa? Jangan bicara sembarangan! Aku juga nggak ada waktu kalau kamu ajak aku kencan! Ayo, pergi!"Naomi berbalik dan berjalan ke lift dengan tergesa-gesa. Caden tersenyum, sepertinya Naomi malu. Kenapa Naomi merasa malu? Apa Naomi tanpa sadar sudah mulai menyukai Caden?Caden merasa seharusnya tebakannya benar karena dia sudah
Naomi berusaha menenangkan dirinya dan menjelaskan, "Aku nggak menyangka mereka berempat begitu kekanak-kanakan. Keempat anak itu melihat belakangan ini kita cukup akur. Jadi, mereka mengira kamu menyukaiku."Naomi melanjutkan, "Anak-anak nggak paham masalah orang dewasa. Kamu nggak usah khawatir dan jangan buat perhitungan dengan mereka. Aku sudah jelaskan pada anak-anak. Mereka ...."Caden menyela, "Bagaimana kamu menjelaskan pada mereka?"Naomi menyahut, "Aku bilang kita berdua nggak punya hubungan apa-apa.""Nggak punya hubungan apa-apa?" timpal Caden.Naomi tanpa sadar menelan ludah. Mereka berdua pernah berhubungan intim dan punya anak. Sepertinya memang kurang cocok jika mengatakan mereka tidak punya hubungan apa-apa. Bahkan, mereka berciuman di ruang kerja beberapa jam yang lalu ....Wajah Naomi memerah. Dia berucap, "Maksudku, kamu nggak menyukaiku. Bukannya kamu nggak menyukaiku?"Selesai bicara, Naomi diam-diam mengamati Caden. Dia ingin mendengar jawabannya. Caden menyipitk
"Iya, tapi nggak sepenuhnya karena itu juga," jawab Caden.Jawaban Caden terdengar ambigu. Naomi yang kesal bertanya, "Apa maksudnya?"Caden tidak menjelaskan. Dia berucap dengan serius, "Sebaiknya kalian pindah.""Ha?" sahut Naomi.Caden menjelaskan, "Temanku punya vila yang nggak ditinggali. Kamu dan anak-anak bisa pindah ke sana. Kamu juga nggak usah bayar uang sewa. Kalian bisa tinggal di sana dengan tenang."Caden sengaja menambahkan karena takut Naomi curiga, "Kamu dan anak-anak yang pindah. Aku nggak ikut."Naomi terdiam. Caden melanjutkan, "Di dekat vila juga ada TK. Aku bisa bantu anak-anak urus prosedur pindah sekolah.""Pindah sekolah?" tanya Naomi.Caden berujar, "Iya. TK di sana lebih bagus. Kamu juga nggak usah khawatirkan prosedur pindah sekolah dan uang sekolah."Naomi menolak sambil mengernyit, "Nggak bisa!"Tinggal di rumah teman Caden sama saja dengan tinggal di rumah Caden. Identitas anak-anak pasti akan terekspos.Sekarang hubungan Naomi dan Caden memang cukup baik
Samuel sangat tidak menghormati Naomi. Jika Samuel benar-benar menyukai Naomi, mana mungkin dia tidak menghormatinya? Jadi, Caden juga menganggap Samuel tidak menyukai Naomi.Hanya saja, jika Samuel tidak menyukai Naomi sedikit pun, kenapa dia sengaja membeli rumah di seberang rumah Tiara dan mencari masalah hari ini?Tujuan Samuel mendekati Naomi pasti bukan hanya karena menyukainya dan ingin mengejarnya. Dia pasti punya tujuan lain. Namun, apa tujuan Samuel sebenarnya? Samuel mengincar Naomi atau Caden?Naomi tidak tahu pemikiran Caden. Dia melanjutkan, "Pokoknya aku merasa Pak Samuel nggak menyukaiku, jadi aku nggak akan pindah rumah dan anak-anak nggak akan pindah sekolah."Naomi menambahkan, "Tapi, aku akan mengingat ucapanmu. Aku juga akan memperingatkan anak-anak untuk menjaga jarak dengan Pak Samuel."Mendengar ucapan Naomi, Caden mengernyit. Sebenarnya dia bisa menyuruh Naomi pindah secara paksa. Namun, Caden mengurungkan niatnya begitu memikirkan konsekuensinya.Caden tidak i
Tiara menyahut, "Tentu saja ayah Rayden."Jantung Naomi berdegup kencang. Dia menanggapi, "Bagaimana kamu bisa tahu? Dia ... nggak pernah bilang dia menyukaiku."Tiara menimpali, "Tapi, dia sudah menunjukkan dengan tindakannya, hari ini dia berkelahi karena kamu. Coba kamu pikirkan, apa pria dewasa seperti dia bisa berkelahi demi seorang wanita?"Tiara menambahkan, "Memangnya apa lagi kalau bukan karena perasaan suka? Kamu nggak usah ragu lagi. Dia pasti menyukaimu."Tiara berbicara dengan yakin sehingga Naomi makin gugup. Naomi menghela napas dan wajahnya merah padam. Apa Caden benar-benar menyukai Naomi?Tiara menyenggol Naomi dan bertanya dengan ekspresi penasaran, "Coba kamu bicara jujur, apa kamu juga menyukai ayah Rayden?""Nggak," jawab Naomi dengan gugup. Sebenarnya dia bukan ingin menyangkal. Hanya saja, Naomi sendiri tidak tahu bagaimana perasaannya kepada Caden.Naomi sudah menjadi seorang ibu, tetapi dia tidak pernah berpacaran dan menyukai seorang pria. Naomi sama sekali t
Samuel meneruskan, "Selain itu, aku yang menantangnya sehingga dia memukulku. Jadi, dia nggak salah. Omonganku yang keterlaluan dan aku yang memprovokasinya."Naomi bertanya dengan ekspresi terkejut, "Memprovokasinya?"Samuel tersenyum getir dan menjelaskan, "Aku bilang aku menyukaimu dan menyuruhnya menjauhimu. Kalau dia menolak, aku nggak akan bersikap sungkan lagi.""Awalnya, aku cuma mau lihat dia takut atau nggak. Siapa sangka, dia langsung memukulku. Selain itu, dia juga sangat kuat. Aku nggak mampu melawannya, aku terlalu lemah," lanjut Samuel.Naomi terdiam. Kalau begitu, belum tentu Caden berkelahi karena Naomi. Berdasarkan sifat Caden, dia pasti tidak tahan diprovokasi. Biarpun masalah ini tidak berkaitan dengan Naomi, Caden tetap akan main tangan setelah diprovokasi Samuel.Jadi, apa Caden benar-benar memukul Samuel karena Naomi? Sebenarnya Caden menyukai Naomi atau tidak? Akhir-akhir ini, Caden memperlakukan Naomi dengan baik. Bahkan ... Caden menciumnya dengan ...."Naomi!
Sementara itu, Naomi langsung bertanya begitu sampai di rumah, "Untuk apa kamu mencari begitu banyak perawat? Gaji mereka pasti sangat mahal. Aku dan Tiara bisa menjaga Pak Samuel, kamu nggak usah menghabiskan uang."Caden membalas, "Kamu lebih bernilai dari sekelompok perawat ini."Naomi menanggapi, "Aku menjaga Pak Samuel secara gratis. Kamu nggak usah bayar."Caden merasa tidak berdaya saat melihat Naomi menyalahartikan ucapannya. Dia berujar, "Lebih baik aku menghabiskan uang daripada membiarkanmu menjaganya."Naomi berkomentar, "Ini namanya menghambur-hamburkan uang."Caden menimpali, "Kalau nggak, kamu yang jaga aku. Nanti aku bayar kamu."Naomi bertanya, "Kamu baik-baik saja, untuk apa aku menjagamu?"Caden menyahut, "Sekarang aku bisa patahkan kaki dan tanganku supaya aku nggak bisa menjaga diri sendiri."Naomi tidak bisa berkata-kata. Dia ingin mengkritik pria gila ini, tetapi tatapannya tanpa sadar tertuju pada tangan mereka berdua. Jantung Naomi berdegup kencang.Kala ini, C
Camila berkata, “Aku menganggapmu sebagai teman.”Kening Dylan berkerut. “Itu berarti karena masalah malam itu. Bukannya kamu menegaskan untuk melupakannya?”Camila terdiam membisu.Suasana di dalam ruang pasien tiba-tiba terasa agak canggung.Iya, Camila terus menegaskan untuk melupakannya, tetapi dia sendiri yang tidak bisa melupakannya. Hanya saja, mereka pernah tidur bersama, bagaimana cara melupakannya?Hati Camila sungguh terasa penat. Dia tidak tahu bagaimana membalas dalam seketika. Untung saja ponselnya tiba-tiba berdering pada saat ini, membantunya memecahkan rasa canggung.Orang yang menelepon adalah Naomi. “Camila, aku dan Caden lagi dalam perjalanan ke rumah sakit. Kamu mau makan apa? Biar aku bawakan.”Camila tersenyum. “Aku baru saja berencana buat pesan makanan. Kalau kamu lewat, tolong singgah ke toko kue langganan aku buat beli beberapa potong kue dan bawakan boba buat aku. Oh, ya ….”Demi memecahkan rasa canggung, Camila berinisiatif untuk bertanya pada Dylan, “Kamu
Camila tidak menjelaskan. Dia berkata dengan galak, “Sebenarnya kamu sudah hubungi Catherine belum? Hari ini dia datang atau nggak? Kalau dia nggak datang, aku pergi, nih!”Dylan segera berkata, “Datang, datang, datang. Dia balas aku kalau dia bakal datang, tapi dia datangnya agak sorean.”Kening Camila berkerut. “Kenapa sore?”Dylan berterus terang. “Aku juga nggak tahu. Kutebak mungkin sekarang dia lagi nggak di Kota Jawhar. Dia lagi perjalanan dari luar kota.”Camila merasa tidak senang. “Jadi, kenapa kamu nggak beri tahu aku sebelumnya?”Jika Camila tahu Catherine baru akan datang di sore hari, dia pun tidak akan datang ke rumah sakit di pagi hari!Apalagi hubungan mereka berdua sudah canggung!Dylan merasa agak kesal. “Kamu juga nggak tanya ….”Camila memelototinya.Belum sempat Camila kepikiran bagaimana untuk mengomeli Dylan, Dylan malah mulai muntah lagi. Dia berbaring di samping ranjang sembari mual-mual.Tadinya Camila tidak ingin menghiraukannya. Namun, ketika melihat dia mu
Kevin juga menambahkan, “Aku juga sama! Seluruh tubuhku terasa rileks!”Di kamar rawat sebelah.Begitu melihat orang tuanya, Dylan buru-buru duduk tegak dan menyapa mereka dengan hati-hati karena takut dipukul, “Ayah, Ibu.”Kevin kembali menjadi ayah yang bijaksana dan penuh kasih sayang. “Nggak usah gugup, kami datang bukan untuk memukulmu. Kamu benar-benar beruntung karena ketemu sama Camila! Kelak, kamu harus perlakukan Camila dengan baik. Kalau kamu berani membuatnya marah, aku dan ibumu pasti akan menghabisimu!”Lyana juga tertawa. “Putraku yang baik, gimana keadaanmu hari ini? Sudah punya selera makan?”Dylan merasa sangat terkejut setelah melihat perubahan sikap orang tuanya. Dia juga sudah berubah dari putra durhaka menjadi putra yang baik? Camila benar-benar berhasil menghibur orang tuanya? Ya Tuhan, bagaimana Camila melakukannya?Dylan diam-diam melirik Camila. Begitu tatapan mereka bertemu, Camila segera mengalihkan pandangannya dan mengabaikan Dylan.Dylan pun mengalihkan
Kali ini, Kevin juga langsung menunjukkan sikapnya.“Camila, tenang saja. Kali ini, kami nggak akan paksa Dylan untuk menikahinya lagi. Meski aku ... sangat ingin Keluarga Hermanto memiliki penerus, juga benar-benar inginkan anak itu, aku lebih rela Keluarga Hermanto nggak punya penerus daripada harus memisahkan kalian!”Kevin bahkan hampir meneteskan air mata. Dia benar-benar menginginkan seorang cucu. Kata orang, ada 3 bentuk ketidakberbaktian seorang anak dan yang terbesar adalah tidak memiliki penerus keluarga. Keinginan agar putranya meneruskan garis keturunan Keluarga Hermanto selalu menjadi beban dalam hatinya.Tidak peduli siapa yang melahirkannya, semua itu sebenarnya sama saja bagi Keluarga Hermanto. Oleh karena itu, Kevin baru mengucapkan kata-kata seperti itu. Dia lebih rela tidak memiliki cucu daripada menghancurkan kehidupan Camila dan Dylan.Camila mengetahui beban pikiran Kevin. Setelah mendengar ucapan Kevin, dia merasa lumayan terharu. Selain merasa terharu, dia juga
“Camila, kamu benar-benar pacaran sama Dylan?”“Emm! Kami juga berencana untuk menikah dan punya anak. Tapi, aku masih belum tenang karena Leon belum tertangkap. Jadi, aku undur dulu masalah pernikahan.”Mata Lyana dan Kevin langsung berbinar. Mereka bertanya dengan tidak percaya, “Se ... serius?”“Serius!”Lyana dan Kevin buru-buru bertanya lagi, “Kamu nggak keberatan nikah sama dia?”Camila pun tertawa. “Dia bahkan nggak keberatan aku ini seorang janda. Kenapa aku harus keberatan nikah sama dia? Dia memang pernah punya banyak pacar, tapi dia juga bukan cowok berengsek. Dia punya pandangan hidup dan kepribadian yang baik, juga bisa menyenangkan orang. Setelah kami bersama, dia cuma setia padaku dan memperlakukanku dengan baik.”Hati Lyana dan Kevin yang sudah mati pun hidup kembali! Meskipun Camila tidak mengandung, Camila dan Dylan benar-benar sedang berpacaran. Selain itu, mereka juga memiliki rencana untuk menikah dan melahirkan anak. Bagi Lyana dan Kevin, ini adalah hal yang sang
Camila menenangkan diri, lalu berjalan ke arah kamar rawat sebelah. Memberi pelajaran pada Catherine bukanlah yang terpenting. Dia harus terlebih dahulu menghibur Lyana. Amarah yang terlalu besar akan sangat melukai tubuh. Camila tidak boleh membiarkan Lyana terus-menerus merasa marah.Sebelum Camila tiba di depan pintu kamar rawat, terlihat Caden berjalan keluar dari dari kamar rawat Lyana. Camila pun menyapanya, “Pak Caden.”Melihat Camila, Caden merasa agak terkejut. “Kapan kamu pulang?”Camila menjawab, “Aku baru beli tiket pesawatnya semalam dan tiba pagi ini.”Caden menghela napas panjang. “Bagus juga kamu pulang. Kak Fiona nggak tahu masalah Bibi Lyana, sedangkan aku juga nggak begitu bisa berkomunikasi dengan Bibi Lyana. Berhubung kamu sudah pulang, temani dan hiburlah dia.”Camila menjawab, “Kak Fiona lagi hamil. Sebaiknya jangan buat dia khawatir. Aku akan jaga Bibi Lyana.”“Emm. Naomi tahu kamu pulang?”Camila menggeleng. “Pesawatku terbang di tengah malam. Dia seharusnya s
“Anak yang dikandung Catherine itu anakmu atau bukan?”Dylan mengernyit. “Aku nggak tahu.”Camila bertanya lagi, “Jadi, kamu sudah pikirkan cara penyelesaiannya?”Dylan menggeleng lagi dan menjawab dengan kesal, “Belum.”Camila menghela napas panjang. “Ajak dia keluar. Bilang saja kalian akan pergi daftarkan pernikahan kalian hari ini.”Dylan langsung membelalak. “Aku nggak akan nikahi dia! Pernikahan itu bukan permainan anak. Aku nggak akan menikah dengannya!”Camila menjulingkan matanya. “Memangnya kamu nggak bisa bohong?”Dylan pun terlihat bingung. “Hmm?”Camila tidak menjelaskan, hanya berkata, “Kalau kamu mau tangani masalah Catherine dengan baik, turuti kata-kataku! Ajak dia keluar hari ini!”Dylan buru-buru bertanya, “Kamu punya cara penyelesaiannya?”Camila menjawab, “Kamu ajak dulu dia keluar. Paling bagus kalau bisa ajak dia ketemu di rumah sakit. Aku akan bicara dengannya.”Dylan segera menunjukkan tampang layaknya seekor pug dan menyanjung, “Kalau kamu bisa bantu aku tanga
Keesokan paginya.Dylan terbaring di ranjang pasien dan tidak berhenti muntah kering. Dia memanggil Caden dengan lemas, “Caden, tolong ambilkan segelas air untukku. Aku mau kumur-kumur. Cepat dikit. Mulutku bau banget.”Pintu kamar pasien dibuka seseorang, lalu tercium aroma familier seseorang ....Dylan menyadari sesuatu dan jantungnya tiba-tiba berdebar kencang. Dia pun buru-buru mendongak.Camila mengenakan mantel panjang dan menggeraikan rambut ikal panjangnya yang berwarna cokelat sedang berdiri di depan pintu. Dia juga memakai masker, kacamata hitam, dan sepatu hak tinggi setinggi 7 cm. Sebelah tangannya bertumpu pada koper, sedangkan yang satu lagi dimasukkan ke saku mantel. Dia benar-benar terlihat layaknya seorang wanita yang mendominasi.Meskipun Camila membalut dirinya dengan rapat, Dylan tetap langsung mengenalinya. Seluruh tubuh Dylan pun menegang. Entah kenapa, dia mulai merasa panik dan jantungnya juga berdebar makin kencang. Dia hanya menatap Camila dengan mata membelal
“Halo, Naomi. Kangen sama aku?”Naomi menghela napas dan berkata, “Hari ini, Bibi Lyana pingsan.”Camila seketika terkejut. “Bibi Lyana kenapa?”Naomi menceritakan masalah Catherine kepada Camila. Setelah tertegun beberapa saat, Camila baru menyahut, “Benar-benar ada orang yang mengandung anak Dylan? Ternyata mual kehamilan bisa berpindah ke seorang ayah!”Di pagi hari, mereka baru membicarakan hal ini. Camila dan Naomi merasa Dylan hanya sakit, tetapi tidak percaya mual kehamilan bisa berpindah ke seorang ayah. Tak disangka, berita heboh mengenai kehamilan Catherine langsung keluar malamnya.Naomi berujar, “Masih belum tentu itu anak Dylan atau bukan. Apalagi, itu cuma kata-kata sepihak Catherine. Dia bahkan menolak untuk melakukan tes DNA. Aku rasa pasti ada yang disembunyikannya.”Camila terdiam sejenak sebelum menjawab, “Memang ada yang aneh. Kalau itu memang anak Dylan, dia pasti akan biarkan Dylan tes DNA dengan tenang! Tapi, Catherine bernyali juga. Beraninya dia mengancam Dylan