Saat ini, Naomi sedang ditindih Caden di sofa ruang kerja. Mereka berdua sudah berpindah dari depan pintu ke sofa. Caden menahan kedua tangan Naomi sambil menciumnya dengan intens.Meskipun sudah kehilangan kendali, Caden tidak berani melakukan hal lain dengan Naomi di tempat ini. Jadi, Caden hanya bisa melampiaskan hasratnya yang terpendam belakangan ini dengan mencium Naomi.Sementara itu, Naomi tidak bisa berpikir jernih lagi. Dia mengerjap dan wajahnya memerah. Saat Braden memanggilnya, Naomi baru tersadar dan matanya membelalak. Kemudian, dia memberontak.Caden juga mendengar suara Braden. Dia melepaskan bibir Naomi dengan enggan, tetapi tetap menindih Naomi.Caden dan Naomi saling bertatapan. Napas mereka tersengal-sengal. Caden mengernyit dan ekspresinya sangat muram karena belum terpuaskan.Naomi merasa sangat malu. Dia hanya bertatapan dengan Caden sejenak, lalu dia mengalihkan pandangannya.Saat melihat wajah Naomi yang merah padam, hasrat Caden bergelora. Dia menelan ludah d
Caden berbohong, "Dia mengantuk. Tadi aku menghiburnya supaya bisa tidur, jadi aku nggak sempat menjawabmu."Braden yang tidak paham bertanya, "Kamu menghibur Mama supaya bisa tidur?"Caden menyahut, "Iya, belakangan ini dia kelelahan karena menjaga Rayden di rumah sakit. Hari ini kondisi Naomi juga nggak terlalu baik. Dia ingin tidur, tapi nggak bisa tidur dengan tenang. Jadi, dia menyuruhku menghiburnya."Naomi tidak bisa berkata-kata. Dia membatin, 'Dasar pria mesum! Pembohong! Siapa yang suruh dia hibur aku?'Naomi bukan anak 3 tahun, apa dia perlu dihibur supaya bisa tidur? Apa pria berengsek ini tidak bisa mencari alasan lain?Tentu saja Braden tidak percaya. Dia mengamati Caden dengan ekspresi curiga, lalu berjalan masuk ke ruang kerja untuk mencari Naomi.Naomi langsung pura-pura tidur. Caden yang berdiri di depan pintu berkata, "Biarkan dia tidur sebentar. Jangan ganggu dia."Braden memandangi Naomi. Dia tahu Naomi berpura-pura tidur. Naomi sangat lugu, dia tidak pandai berakt
Caden merenung. Jika Braden mencari Samuel untuk membicarakan hal ini, kenapa Naomi begitu gugup? Lagi pula, Naomi tidak tahu Caden berniat membeli rumah ini.Caden bertanya, "Apa hubunganmu dengan Naomi?"Samuel bertanya balik, "Menurutmu?"Caden dan Samuel saling bertatapan sesaat, lalu Samuel melanjutkan, "Aku ini gurunya anak-anak Naomi dan Naomi itu orang tua murid. Tapi, aku menyukai Naomi."Ekspresi Caden berubah drastis dan tatapannya menjadi muram. Dia menatap Samuel dengan dingin.Samuel meneruskan ucapannya dengan tenang, "Jadi, maaf. Aku nggak bisa menjual rumah ini kepadamu. Aku membeli rumah ini karena Naomi. Aku ingin mengejarnya."Caden mengatupkan bibirnya dan ekspresinya sangat muram. Dia memperingatkan, "Sebaiknya kamu jauhi Naomi!""Ha? Kenapa?" tanya Samuel.Caden menyahut, "Kamu nggak berhak menyukai Naomi."Samuel menimpali, "Tentu saja aku berhak, aku jomblo dan seumuran dengan Naomi. Karakterku bagus, pekerjaanku stabil, aku bisa menghasilkan uang, dan melakuka
Sementara itu, di rumah Samuel. Keempat anak sudah berhasil melerai Caden dan Samuel. Kala ini, Samuel yang babak belur berbaring di lantai. Wajahnya berlumuran darah dan ekspresinya tampak menderita.Tiara buru-buru menelepon ambulans. Naomi sangat terkejut melihat kondisi di rumah Samuel. Begitu masuk, dia langsung melihat kepala Samuel yang berdarah. Jadi, dia mengabaikan hal lain dan bergegas menghampiri Samuel.Naomi berujar dengan panik, "Tadi nggak ada masalah apa pun, ada apa ini? Apa di rumahmu ada kotak obat? Di rumah Tiara ada! Tiara, cepat ambil kotak obat biar aku bisa menghentikan pendarahan di kepala Pak Samuel!"Tiara mengangguk dan segera kembali ke rumahnya untuk mengambil kotak obat. Naomi memeriksa luka Samuel seraya mengernyit. Dia tampak sangat khawatir.Samuel yang berusaha menahan kesakitan berkata dengan lembut, "Jangan cemas, kamu juga nggak usah takut. Aku ini pria dewasa. Luka ini nggak ada apa-apanya."Luka di bibir Samuel tertarik karena dia bicara, Samuel
Caden mengatupkan bibirnya dan menghela napas. Ekspresinya sangat masam. Dia sangat murka!Caden memelototi Samuel sambil menggertakkan giginya. Dia menghampiri Naomi dan hendak menggendongnya. Caden tidak akan mengizinkan Naomi mengurus Samuel.Rayden menarik Caden dan memanggil, "Papa."Rayden memandang Caden seraya menggeleng. Dia menarik Caden keluar. Kalau terus begini, Caden dan Naomi pasti bertengkar.Setelah menarik Caden keluar, Rayden berujar, "Mama itu orang yang baik hati. Lagi pula, Samuel itu gurunya Braden, Hayden, dan Jayden. Nggak mungkin Mama mengabaikan Samuel. Kalau kamu melarang Mama mengurus Samuel, Mama pasti akan marah kepadamu."Caden yang gusar ingin mengisap rokok, tetapi dia tidak bisa merokok di depan anak-anak. Begitu teringat ucapan Samuel tadi, Caden ingin langsung menghabisinya! Namun, Naomi malah sangat memperhatikan Samuel. Dasar wanita bodoh!Rayden melanjutkan, "Mama mengkhawatirkan Samuel dan mengobati lukanya bukan karena menyukainya. Papa, kamu t
Naomi memelototi Caden. Dia terlihat galak. Caden bertatapan dengan Naomi seraya mengernyit. Amarah Caden belum reda sehingga sikap Naomi yang galak membuat Caden makin sedih.Apa Naomi berniat membantu Samuel memarahi Caden? Apa Naomi menganggap Caden yang salah? Tiba-tiba, Naomi bertanya, "Kamu terluka, nggak?"Caden tertegun, dia tidak menyangka Naomi memperhatikannya. Amarah Caden sedikit reda, tetapi dia tetap menyindir dengan ekspresi muram, "Kamu hanya memperhatikan Samuel. Memangnya kamu peduli dengan nasibku?"Naomi merasa tidak berdaya. Dia menegur, "Kamu menghajar Samuel sampai dia terluka parah! Kalau dia kenapa-kenapa, siapa yang tanggung jawab? Kalau aku nggak segera mengobati lukanya dan dia sekarat, kamu gimana?"Caden menimpali, "Dia pantas mati!""Kamu senang kalau dia mati?" tanya Naomi.Caden menyahut, "Senang!"Naomi menyergah, "Kamu memang keras kepala! Kamu juga nggak bisa kabur kalau dia mati!"Caden hanya mendengar Naomi mengkritiknya keras kepala. Ekspresinya
Naomi makin marah saat melihat Caden makin emosional. Dia bertanya seraya mengernyit, "Sebenarnya kenapa kamu marah?"Naomi hanya bertanya kepada Caden, bukan langsung menyalahkannya. Apa Naomi salah? Meskipun Caden marah kepada Samuel, Naomi tidak menyinggung Caden. Kenapa Caden salah paham kepada Naomi?Caden sangat geram. Tentu saja dia marah karena ucapan Samuel tadi dan Naomi memperhatikan Samuel.Caden juga marah pada dirinya sendiri karena tidak bisa mengungkapkan perasaan sukanya pada Naomi. Jadi, Caden tidak bisa menjelaskan dan hanya bisa memendam kekesalannya.Selain itu, Caden marah karena Naomi tidak langsung membelanya. Dia malah terus menanyakan penyebab perkelahiannya untuk memastikan siapa yang benar dan salah.Ucapan Samuel memang benar. Naomi tidak menyukai Caden. Jika Naomi menyukai Caden, dia pasti akan membela Caden sepenuhnya.Jelas-jelas Caden tahu Naomi tidak menyukainya. Namun, sekarang dia malah marah karena hal ini.Caden tidak berpikir panjang karena terlal
Begitu Caden pergi, keempat anak segera berlari ke depan pintu kamar Naomi. Braden mengetuk pintu dan membujuk, "Mama, dia cuma bilang. Tapi, dia nggak berniat bawa Rayden pergi. Jangan bersedih lagi."Rayden berusaha menenangkan Naomi, "Mama, dia nggak bisa bawa aku tanpa persetujuanku. Kamu tenang saja."Jayden menimpali sembari menangis, "Mama, dia sudah pergi. Kamu buka pintu, ya?"Naomi sedang menangis di dalam kamar. Dia sangat sedih. Mendengar Jayden menangis, Naomi segera menyeka air matanya dan membuka pintu.Naomi menggendong Jaden dan menghibur, "Mama nggak apa-apa. Jayden, nggak usah takut. Jangan menangis lagi, ya?"Jayden merangkul leher Naomi dengan erat sembari berujar, "Jayden nggak mau Mama sedih."Naomi menimpali, "Iya, Mama nggak sedih lagi. Mama cuma takut dia bawa Rayden pergi. Sekarang dia bilang nggak akan bawa Rayden pergi, jadi Mama nggak sedih lagi."Naomi menggendong Jayden dan duduk di sofa ruang tamu. Dia membantu Jayden menyeka air matanya. Hayden dan Ray
Berhubung mengkhawatirkan Maria, Naomi tidak menyelidiki hal ini lebih lanjut.Wanita itu bersembunyi di sudut sambil menggendong anaknya. Dia melihat mobil mewah hitam milik Naomi sekeluarga melaju meninggalkan rumah sakit dengan berlinang air mata.Keesokan harinya, Naomi bangun pagi untuk membuat sarapan. Mereka tinggal di kamar terbaik hotel ini sehingga kamarnya memiliki dapur. Begitu masuk ke dapur, dia langsung melihat sebuah sosok kecil.Jayden yang mengenakan celemek sedang berdiri di atas bangku kecil dan sibuk memasak di dapur. Naomi buru-buru menghampirinya dan bertanya dengan lembut, “Jayden, kok kamu bangun sepagi ini?”“Pagi, Mama! Aku mau buat sarapan buat semua orang dan Mama Tiara. Kemarin, aku sudah janji mau bawakan makanan enak buat Mama Tiara. Mama Tiara paling suka masakanku. Habis makan, suasana hatinya pasti akan membaik.”Mendengar jawaban Jayden, hati Naomi langsung terasa hangat. Dia mencubit pipi Jayden dengan lembut dan memuji, “Jayden paling perhatian. Ay
Andrew mengerutkan keningnya, lalu lanjut berjalan ke depan.Di dalam kamar pasien kosong di lantai yang sama, Caden sedang membahas masalah penculikan dan pengalihan peninggalan budaya kuno dengan Giman.Begitu melihat Andrew, Caden memperkenalkannya kepada Giman. “Paman Giman, namanya Andrew. Dia itu teman baikku yang tumbuh besar bersamaku. Hari ini, dia itu orang pertama yang menerjang masuk ke gudang telantar itu untuk selamatkan Tiara.”Giman bangkit dari kursinya, lalu berkata dengan penuh terima kasih, “Terima kasih. Terima kasih banyak. Kamu sudah selamatkan Tiara dan berjasa bagi Keluarga Bascara. Kami berutang budi padamu. Kelak, kalau kamu butuh bantuan, katakan saja. Kami pasti akan berusaha yang terbaik untuk membantumu.”Andrew tidak pandai bersosialisasi. Setelah menyusun kata-kata untuk beberapa saat, dia akhirnya hanya menjawab, “Emm.”Caden pun terdiam. Meskipun merasa Andrew terlalu pendiam, dia sangat memahami Andrew. Sekarang, Andrew setidaknya memberi respons kar
“Kalau dia nggak menyukaimu, mana mungkin ibunya asal bicara? Lagian, bukannya kamu suka cowok ganteng? Shane kan juga ganteng! Ibu rasa Shane cocok sama kamu. Kalian tumbuh besar bersama dan tahu latar belakang masing-masing. Selain itu, habis selesaikan pekerjaan di sini, Shane juga akan kembali kerja di Jawhar. Kelak, dia nggak usah pergi ke sana kemari lagi. Dia bisa selalu temani kamu di Jawhar.”Melihat Tiara menjulingkan matanya, Intan melibatkan Naomi untuk membujuknya. “Naomi, coba jawab. Bukannya Shane dan Tiara sangat serasi?”Naomi hanya tersenyum canggung tanpa menjawab.Shane adalah teman masa kecil Tiara. Mereka tinggal di gedung yang sama dan tumbuh besar bersama. Orang tua Shane juga adalah profesor dan merupakan rekan kerja serta teman baik orang tua Tiara. Kedua keluarga ini memang termasuk cocok.Namun, Tiara selalu mengatakan bahwa Shane adalah mimpi buruknya. Sebab sejak kecil, Shane merupakan murid teladan, sedangkan Tiara adalah murid terbelakang. Setiap ujian,
Di rumah sakit, Naomi dan Tiara juga sedang menangis. Berhubung sudah terjadi masalah sebesar ini, mereka benar-benar ketakutan.Tiara berkata sambil menangis, “A ... aku ... aku kira aku benar-benar akan mati dan nggak bisa ketemu kalian lagi. Huhuhu ....”Naomi memeluk Tiara dan menghibur dengan suara tercekat, “Sudah berlalu. Semuanya sudah berlalu. Kamu sudah selamat.”Ketiga bocah berdiri di sisi ranjang pasien dengan mata berkaca-kaca.Braden berkata, “Mama Tiara, jangan nangis lagi. Nanti, matamu bengkak lho. Kalau matamu bengkak, kecantikanmu akan terpengaruh.”Rayden mengerutkan keningnya dan menimpali, “Mama Tiara, jangan nangis. Nanti, aku bantu kamu menangkan juara pertama dalam permainan!”Jayden menyeka air mata dan berujar dengan suara tercekat, “Ma ... Mama Tiara, jangan nangis. A ... aku akan masakkan banyak makanan enak buat Mama Tiara. Mama Tiara jangan nangis lagi ya?”Tiara menatap ketiga bocah itu dengan terharu, lalu menjawab, “Putra-putraku berbakti banget ... h
“Aku suruh kamu pulang!” bentak pria bernama Loki itu.Dari ujung telepon, terdengar suara tangisan seorang anak perempuan. “Mama ... aku mau Mama .... Huhuhu ... aku mau Mama ....”“Diam! Kalau nggak, kupukul kamu! Dasar anak terkutuk!”Wanita itu merasa sangat ketakutan. Air matanya juga tidak berhenti mengalir. “Jangan buat Mia ketakutan. Aku akan pulang sekarang juga. Mia, jangan takut. Mama akan pulang sekarang juga. Mia ....”“Tut ... tut ... tut ...” Loki sudah memutuskan sambungan telepon.Wanita itu buru-buru menyeka air matanya, lalu naik taksi meninggalkan rumah sakit. Setengah jam kemudian, dia tiba di sebuah kompleks perumahan yang kotor dan kuno. Tidak ada taman di kompleks perumahan ini. Sepeda, sepeda listrik, dan becak diparkirkan dengan sembarangan di sekitar.Wanita itu masuk ke sebuah gedung dan naik ke lantai 3. Baru saja dia hendak mengeluarkan kunci untuk membuka pintu, pintunya sudah tiba-tiba dibuka. Seorang pria bertubuh tinggi dan kekar menatapnya dengan mara
Saat ini, Naomi dan ketiga putranya sedang mengkhawatirkan Tiara. Ditambah dengan wanita itu juga mengenakan masker, mereka tidak menyadari keanehan wanita itu.Berhubung Jayden baik-baik saja, Naomi hanya menyahut, “Nggak apa-apa.” Naomi membersihkan tubuh Jayden yang kotor, lalu menggendong Jayden dan lanjut berlari ke arah kamar pasien Tiara.Di sisi lain, wanita itu masih menatap sosok kelompok Naomi dengan terkejut dan terengah-engah. Dia berdiri terpaku di tempat untuk sekian lama. Setelah sosok kelompok Naomi menghilang, dia baru mengalihkan pandangannya.Kemudian, wanita itu menggendong putrinya untuk duduk di kursi panjang, lalu berkata, “Mia, kamu tunggu Mama di sini, ya. Jangan asal lari. Mama akan kembali sebentar lagi.”Anak perempuan itu mengangguk dengan patuh. Wanita itu pun merapikan pakaian anak perempuan itu dan mengenakan topi ke kepalanya. Setelah itu, dia baru berbalik dan berlari ke arah Jayden pergi tadi.Setelah mencari beberapa saat, wanita itu baru menemukan
“Aku takut banget. Huhuhu ....”Andrew terpaku di tempat dan merasa serbasalah. Dia tidak tahu apakah dirinya harus mendorong Tiara atau tidak. Setelah beberapa saat, dia hanya berkata, “Pria dan wanita nggak boleh bersentuhan.”Tiara seperti tidak mendengar apa yang dikatakan Andrew dan lanjut memeluknya dengan erat.Andrew sedang mengenakan earphone. Pada saat ini, terdengar suara Caden yang berkata, “Kalau sudah sampai di lokasi, jangan bertindak gegabah. Lawan kita punya senjata, kamu ....”“Aku sudah bertindak.” Baru saja Andrew selesai berbicara, dia tiba-tiba merasa ada bahaya dari belakangnya. Dia buru-buru menggendong Tiara dan menghindar. Pada detik selanjutnya, peluru memelesat melewati sisi tubuhnya. Dia pun mengerutkan kening dan membawa Tiara ke balik sebuah pilar.“Pejamkan matamu dan tunggu di sini dengan patuh.”Tiara memejamkan matanya dengan patuh. Sekujur tubuhnya gemetar tak terkendali dalam pelukan Andrew. Setelah ragu sesaat, Andrew mendorongnya dan meninggalkann
Di sebuah gedung terbengkalai di pinggir Kota Lokin, beberapa penculik sedang bermain kartu. Salah seorang penculik itu merasa sangat kesal karena kalah judi. Dia pun berseru dengan marah, “Kampret! Sial banget aku! Apa gadis ini benar-benar nggak boleh disentuh? Aku benar-benar butuh lampiaskan emosiku!”“Jangan sembarangan! Bos sudah berpesan kita nggak boleh sentuh dia sebelum dapat barangnya.”“Lagian, kita juga pasti membunuhnya habis dapatkan barangnya. Apa bedanya aku sentuh dia sekarang?”“Pokoknya, itu perintah Bos! Banyak banget omong kosongmu! Awas Bos langsung habisi kamu dengan satu tembakan!”Pria yang kalah judi itu pun menjadi makin kesal. Dia berjalan ke sisi Tiara dengan ekspresi suram, lalu mulai menghajar pria yang tergeletak di lantai.Melihat hal ini, Tiara pun meronta makin hebat. Dia menangis sambil menggeleng. Mulutnya hanya bisa mengeluarkan suara tidak jelas. Dia jelas tidak ingin penculik itu memukul pria yang tergeletak di lantai.Penculik itu menendang pri
Joseph mengangguk dengan kening berkerut. Dia memahami suasana hati Naomi. Saat menyelidiki masa lalu Naomi, dia juga menemukan informasi tentang Tiara dan Camila. Dia tahu kedua gadis itu sudah banyak membantu putrinya. Dia tentu saja merasa berterima kasih terhadap mereka.“Aku punya teman di Kota Lokin. Aku akan ikut bersama kalian.”Begitu mendengar hal ini, Maria mencengkeram tangan Naomi erat-erat dan berkata, “Celine jangan takut, Ibu juga akan ikut.”Caden pun terdiam. Berhubung semua orang sudah menunjukkan sikap yang tegas, mereka akhirnya memutuskan untuk pergi ke Kota Lokin bersama setelah berdiskusi. Joseph mengaturkan pesawat pribadi untuk mereka sehingga mereka tiba di Kota Lokin di hari yang sama. Kota Lokin adalah kota wisata terkenal. Di kota ini, terdapat banyak reruntuhan dan bangunan kuno. Mereka sekeluarga datang dengan alasan berlibur.Setelah tiba di Kota Lokin, Caden dan yang lain tidak langsung mencari orang tua Tiara, melainkan mencari hotel yang dekat denga