“Caden, masalah ini nggak ada hubungannya sama kami. Kenapa kamu malah lampiaskan kekesalanmu ke diri kami?”“Iya! Lagi pula, kediaman ini peninggalan leluhur. Kediaman ini adalah milik bersama. Sepertinya nggak seharusnya kamu mengusir kami dari sini? Kediaman ini setidaknya bernilai beberapa triliun.”Caden tidak ingin omong kosong dengan mereka. “Andrew, coba kamu data siapa yang keberatan. Kamu negosiasi dengan mereka.”Andrew melempar bola mata Tony ke atas meja tamu. Kemudian, dia melihat semuanya dengan ekspresi tenang. “Siapa yang ingin negosiasi?”Semua orang terkejut hingga seluruh bulu kuduk merinding. Mereka menutup mulut mereka, tidak berani berbicara sama sekali. Saat ini, Steven pun datang untuk memberi tahu inti dari hasil interogasi Evano. Kemudian, dia bertanya, “Bagaimana mengenai 20% saham ini?”Anak buah ini sudah membantu Tony melakukan banyak hal tidak bermanusiawi. Dia memang berengsek! Steven juga sakit hati untuk menyerahkan 20% saham kepadanya. Pria berengse
Kedua bocah cilik sedang bertengger di atas dahan pohon, lalu menunduk untuk melihat Caden. Kedua mata bocah berkilauan itu bagai sebutir anggur saja. Kulitnya mulus dan empuk. Mereka kelihatan sangat gemas. Semakin dilihat-lihat, Caden semakin menyukainya.Ketika melihat sosok anak imut itu, Caden diam-diam merasa iri dengan ayah anak-anak yang meninggal dini itu. Pada saat ini, Caden berkata, “Ayo, turun, yang pelan.”Hayden merasa agak panik. “Bagaimana, Kak? Kita ketahuan!”Braden masih saja bersikap dingin. “Tenang saja, kebetulan ada yang ingin aku tanyakan sama dia. Turunlah.”Kedua bocah pun menuruni pohon. Hayden mengambil langkah duluan. Demi menunjukkan wibawanya di hadapan Caden, dia sengaja memamerkan kemampuannya, langsung melompat dari ketinggian 3 meter.Awalnya Hayden ingin berdiri tegak dengan keren. Siapa sangka, baru saja Hayden melompat, dia malah langsung digendong oleh Caden!Misi untuk bersikap keren gagal! Malah jatuh ke dalam pelukan Caden!Alhasil, Hayden yan
Mereka berdua diam-diam mengikuti Caden. Setelah sampai di sini, demi tidak dipergoki orang-orang, mereka sengaja mengganti mode diam dalam jam tangannya.Sebelumnya saat di rumah sakit, mereka hanya fokus dalam masalah Rayden saja. Jadi, mereka bahkan lupa untuk berpamitan dengan Naomi.Saat melihat wajah panik mereka berdua, Caden berkata lagi, “Jangan khawatir. Aku beri tahu dia kalau kalian lagi bersamaku. Selain itu, aku juga mengatakan aku yang mengajak kalian keluar, kalian bukan keluar secara diam-diam. Kalian kira aku sudah minta izin sama dia, makanya kalian nggak pamitan sama dia.”Hayden mencemberutkan bibirnya, lalu memutar bola matanya. Dia tidak ingin mengakui kebaikan Caden, tetapi dia mesti menerima kenyataan ini. Namun, perhatian Braden malah tertuju pada diri Naomi. “Apa reaksi Mama ketika dia tahu kita lagi bersama?”“Tentu saja merasa tenang. Kalian pasti aman ketika bersamaku.”Braden menyipitkan matanya. Dulu, jika Naomi tahu anak-anaknya sedang bersama dengan C
Terlintas aura sinis di dalam tatapan Caden. Dia ragu sejenak, lalu membalas, “Abu mamaku ada di tangannya.”Braden dan Hayden merasa syok.Raut wajah Caden semakin dingin lagi. Dia melanjutkan ucapannya, “Waktu itu saat orang tuaku meninggal, usiaku masih kecil. Semua prosedur pemakaman diatur oleh Tony. Saat itu, aku nggak bersedia untuk pulang ke Kediaman Keluarga Pangestu. Jadi, dia mengancamku dengan menggunakan abu mamaku.”Braden menggertakkan giginya. Tony memang biadab! Dia bahkan mengancam cucunya sendiri dengan abu orang yang sudah tiada!Seandainya Wanda gentayangan, dia pasti akan mencabik-cabik Tony! Selain merasa marah, Braden juga merasa kasihan terhadap Caden. Braden bisa memahami perasaan Caden. Setelah mamanya tua nanti, jika ada yang mengancamnya dengan menggunakan abu mamanya, Braden pasti akan merasa sangat marah!Hanya saja, selain marah, Braden juga mesti memaksa dirinya untuk memendam amarah itu. Dia tidak berani mengambil risiko untuk mempertaruhkan abu ibunya
Kening Hayden berkerut. Dia merasa tidak puas. Braden malah mengangguk. “Aku mengerti.”Keluarga Pangestu terlibat dalam masalah menyembunyikan abu Wanda dan pelaku pembunuhan Darman dan Wanda. Jadi, Braden tidak akan sembarangan menyentuh anggota Keluarga Pangestu. Dia tidak ingin mengacaukan rencana Caden, nantinya malah akan memperburuk situasi saja.“Oke, tenangkan diri kalian dulu. Nanti saat di rumah sakit, kalian cukup bilang aku yang membawa kalian pergi. Jangan sampai ketahuan sama Naomi.”Braden dan Hayden terdiam membisu.Baru saja mereka tiba di rumah sakit, Steven pun menghubunginya. Caden mengangkat panggilan di samping. Kedua anak pergi mencari Naomi.Steven mengatakan Evano melepaskan saham 20% itu, memilih untuk tetap hidup dan menyerahkan diri ke kantor polisi. Caden berpesan untuk menjaga keluarga Evano dengan baik.Mereka berdua berbicara sejenak, kemudian panggilan baru diakhiri. Setelah itu, Caden pun pergi mencari Naomi.Saat ini, Naomi sedang berada di kamar pas
Setelah dipegang oleh Naomi, jantung Caden berdebar semakin kencang lagi.Jari tangan Naomi bagai api yang membakar seluruh tubuh Caden saja. Saat ini, gambaran mimpi mereka berdua sedang bermesraan kembali terbayang di dalam benaknya ….Hawa panas di tubuh Caden semakin membara lagi. Napasnya juga terasa berat. Jakunnya sedikit bergerak.Naomi masih tidak begitu memahami Caden. Dia tidak tahu Caden telah jatuh cinta terhadapnya. Dia masih mengangkat kepalanya menatap Caden dengan bingung. “Sebenarnya ada apa sama kamu?” Tatapan Caden terus tertuju pada bibir Naomi. Dia ingin sekali mencium bibir Naomi, tetapi dia takut perbuatannya akan mengagetkan Naomi!Pada akhirnya, Caden berusaha untuk menekan hasratnya. Dia menarik tangannya, lalu membalikkan tubuhnya berjalan ke toilet dengan raut muram.Naomi terdiam membisu. Apa dia tidak senang? Apa karena masalah Rayden?Kening Naomi kelihatan berkerut. Dia merasa kasihan dengan Caden. Naomi sudah mendengar dari Braden dan Hayden mengenai
“Emm, kamu nggak makan dan juga nggak tidur. Kalau kamu begitu terus, nanti kamu akan jatuh sakit.”Tatapan Caden menjadi membara. Naomi khawatir dan peduli terhadapnya. Naomi juga merapikan kasur dan hendak memasak untuknya. Bukankah Naomi sedang menyukainya?Caden bagai anak remaja yang baru mengerti soal perasaan saja. Dia menatap Naomi dengan tersenyum. Senyuman Caden tulus dari lubuk hatinya. Dia sungguh merasa gembira saat ini.Naomi merasa bingung. “Kenapa? Kenapa kamu malah tersenyum?”Caden tidak berbicara, hanya menatap Naomi dengan tenang saja.Naomi sungguh kehabisan kata-kata. Kenapa Caden bagai burung merak yang sedang membuka sayapnya saja? Bukannya Caden tidak menyukai Naomi? Kenapa dia malah membuka sayapnya? Caden sedang sakit, ya?Kening Naomi kelihatan sedikit berkerut. Dia tidak menghiraukan Caden, lalu membalikkan tubuhnya untuk berjalan ke dalam dapur, meninggalkan Caden tersenyum sendiri.Ketika menyadari Naomi hendak pergi, Caden pun tidak tersenyum lagi, spont
Setelah ragu beberapa saat, Naomi pun memeluk Caden. “Dalam hubungan antar manusia, hubungan darah memang nggak bisa diabaikan begitu saja. Tapi perasaan manusia biasanya terbentuk melalui interaksi sehari-hari. Itulah sebabnya terkadang orang yang mengasuh anak memiliki hubungan lebih dekat dengan anak daripada ibu yang tugasnya hanya melahirkan saja.”“Padahal Tony sudah berusia 70-an tahun, tapi dia masih saja nggak bisa hidup tenang, malah ingin meracuni cicit kandungnya sendiri. Hal itu membuktikan bahwa dia memang dilahirkan sebagai orang yang berhati dingin. Orang seperti dia sama sekali nggak punya rasa kasih sayang. Dia juga nggak pantas untuk mendapatkan kasih sayang.”“Orang yang berhati dingin itu nggak punya hati. Nggak peduli apa pun yang kamu lakukan juga nggak akan membuatnya terharu. Jadi, kamu juga nggak perlu kecewa atau terluka, nggak pantas. Kamu juga nggak usah pesimis gara-gara dia. Masih banyak orang baik di dunia ini. Hidup tetap akan terasa indah ….”Naomi tah
”Aku memukulmu juga demi memberi tahu mereka kalau hubungan pernikahan kita sudah nggak bagus. Dengan begitu, mereka nggak akan cara masalah sama kamu. Aku pukul kamu juga demi kebaikanmu.”Yuna menatap Loki dengan kaget. Dia malah percaya dengan omong kosong itu.“Wah!” Yuna menangis kuat. Hatinya terasa sangat penat.Loki menarik Yuna ke dalam pelukannya. Setiap ucapan yang dilontarkannya sangatlah lembut. Namun, tatapannya kelihatan sinis.“Kalau kamu ingin menangis, menangislah. Semua ini salahku. Kamu sudah hidup sengsara selama beberapa tahun ini. Sebenarnya setiap kali memukulmu, aku akan merasa bersalah. Meski kamu yang dipukul, hatiku yang terasa sakit.” Loki menenangkan Yuna yang sedang menangis, lalu bertanya, “Yuna, apa kamu nggak ingin menyembuhkan putri kita?”Yuna segera mengangguk. “Mau!”“Oke, kalau begitu, kamu dengar apa kataku. Lakukan apa yang kusuruh.”“Emm.”Loki berbisik di samping telinga Yuna. Yuna tidak berhenti mengangguk, lalu menyeka air matanya. Dia seger
Loki sedang menunggu di sebuah gang dekat rumah sakit. Begitu mendengar semuanya sudah berjalan sesuai dengan rencananya, dia merasa sangat gembira. Dia segera mengajak Yuna untuk bertemu di gang yang sepi ini.Saat bertemu dengan Yuna, dia langsung bertanya, “Di mana uangnya?”Yuna menyerahkan uang yang diberikan Naomi kepadanya. “Nah.”Loki langsung merampas uang itu. Keningnya seketika berkerut. “Cuma sesedikit ini?”Uang di tangannya paling-paling hanya senilai 7 juta saja. Tadi Loki berpesan kepada Yuna untuk meminta 200 juta!Sebelumnya Loki sudah mencari tahu, orang tua asuh Jayden adalah orang kaya. Mereka menaiki mobil mewah dan tinggal di hotel berbintang! Lagi pula, mereka juga kenal dengan putrinya Giman. Dapat diketahui bahwa mereka bukan orang biasa.Hal yang lebih penting lagi adalah mereka sangat menyukai Jayden! Seharusnya tidaklah susah bagi mereka untuk mengeluarkan sedikit uang. Mereka pasti tidak akan keberatan. Siapa sangka Yuna hanya mendapatkan uang sesedikit in
“Ada!”“Emm? Cara apa?”“Aku masih belum kepikiran.”Naomi menggigit bibirnya. Dia merasa kecewa. “Jadi, kenapa kamu bisa bicara seyakin itu!”Caden memeluk Naomi, lalu berkata dengan tersenyum, “Aku hanya belum kepikiran saja, tapi pasti ada caranya. Kalau aku nggak bisa menyelesaikan masalah sesimpel ini, apa aku pantas untuk menjadi suaminya Naomi? Naomi sudah terkenal dengan IQ tingginya. Tentu saja suaminya Naomi juga nggak boleh bodoh!”Naomi memukul dada Caden. “Kenapa kamu malah bercanda di saat seperti ini!”“Aku harus selalu menyenangkan hati istriku. Bagaimanapun, kamu itu pusat dari keluarga kita. Kalau kamu gembira, seluruh keluarga kita baru akan gembira. Kalau kamu nggak gembira, seluruh keluarga kita juga akan ikut merasa nggak gembira.”Naomi mengisap ingusnya, lalu bergumam, “Masalah ini terlalu mendadak. Aku nggak bisa mencernanya! Ketika kepikiran mesti berpisah dengan Jayden dan nggak bisa bertemu dengan Jayden, aku …. Apalagi keluarga kandung Jayden itu …. Aku ngg
Naomi berdiri di ujung koridor. Beberapa saat kemudian, dia baru berbicara kepada Caden, “Kata Yuna, ayahnya Yuna masih belum tahu masalah Jayden. Dia berharap kita bisa segera bawa Jayden pergi dari sini. Semakin cepat semakin bagus.”“Bagaimana menurutmu?”“Menurutku, bawa pergi Jayden secara diam-diam bukanlah cara penyelesaian yang bagus.”Kali ini, mereka berhasil membawa pergi Jayden. Namun, bagaimana dengan kemudian hari?Bisa jadi kelak ayahnya Jayden akan menyadari keberadaan Jayden. Dia pasti akan mencari Jayden. Lagi pula, sebelum mengetahui apa yang terjadi dengan Yuna dan Mia, Naomi juga merasa tidak tenang untuk pergi.Seandainya Yuna tidak mencintai Jayden, Naomi juga tidak akan memedulikannya. Namun, Yuna mencintai Jayden! Demi Jayden, Naomi tidak boleh tidak memedulikan Yuna. Bagaimanapun ceritanya, Jayden bisa terlahir di dunia ini juga berkat Yuna!Caden mengamati ekspresi Naomi. Dia sungguh merasa sakit hati!Sejak menerima panggilan dari Tiara, Naomi kelihatan sang
Caden sudah mengatakan sebelumnya. Dia akan menyumbangkan uang kepada mereka. Dia akan memastikan Mia akan hidup dengan tenang. Hanya saja, Naomi sungguh tidak menyangka Yuna akan langsung memintanya ….Ketika menyadari Naomi tidak menjawab, Yuna segera berkata, “Aku nggak minta banyak-banyak, kok. Kalian … kalian cukup beri aku 200 juta saja. Kamu tenang saja, setelah kamu beri aku 200 juta, kamu bisa bawa Jayden pergi dengan tenang. Aku pasti nggak akan mengganggu kehidupan kalian lagi.”Naomi terdiam membisu.Uang 200 juta bukanlah nominal kecil. Hanya saja, uang itu tergolong besar bagi mereka. Demi Jayden dan Mia, Naomi bersedia untuk mengeluarkan uang itu. Lagi pula, awalnya mereka berencana menyumbang uang yang lebih banyak daripada yang diminta. Naomi mengeluarkan segepok uang dari dalam tasnya. “Tadi aku datangnya buru-buru. Aku nggak persiapkan terlalu banyak. Ini ada sedikit dari aku dan temanku. Kamu terima dulu, anggap saja untuk beli makanan bergizi buat Mia.”“Nanti mal
Ketika mengungkit soal Jayden, air mata Yuna langsung menetes. Dia duduk di sisi ranjang sembari menunduk. Air mata tidak berhenti menetes.Naomi menatapnya dengan ekspresi rumit. Mereka berdua adalah seorang ibu. Dia setidaknya bisa memahami perasaan Yuna.Ekonomi keluarga Yuna tidak bagus. Dia menahan dirinya untuk tidak berkenalan dengan Jayden demi membuktikan rasa cintanya terhadap Jayden.Ketika melihat putra yang dia cintai, dia tidak boleh mengakuinya, malah mesti mendorongnya sejauh mungkin! Semua itu adalah hal yang sangat kejam bagi seorang ibu.Naomi menarik selembar tisu, lalu menyerahkannya kepada Yuna. Yuna mengulurkan tangan untuk mengambilnya. Tiba-tiba Naomi menyadari bekas luka yang cukup banyak di pergelangan tangannya. Naomi spontan tertegun! Dia merasa sangat syok!Yuna bergegas mengambil tisu, lalu menutupi bekas luka dengan lengan pakaiannya. Dia takut Naomi akan melihatnya. Dia menyeka air mata, lalu berkata dengan tersedu-sedu, “Terima kasih sudah menjaga putr
Seandainya Naomi tahu kondisi keluarga asli Jayden, sepertinya dia akan merasa sangat cemas!Setelah ragu beberapa saat, Caden pun menelan kembali informasi tentang Loki ke dalam perutnya.“Oke, aku akan utus orang untuk menyelidikinya. Nanti aku akan beri tahu kamu hasilnya.”“Emm.”Naomi berpamitan dengan Tiara dan Intan, lalu pergi ke bangsal rawat inap anak.Di dalam kamar pasien, Mia sudah siuman.Yuna duduk di samping ranjang sembari mengusap wajah anaknya dengan mata merah. Suaranya terdengar lembut. “Mia kagetin Mama saja. Kalau terjadi apa-apa sama Mia, Mama pasti nggak bisa hidup lagi. Maaf, Mia, semua ini gara-gara Mama nggak berguna. Mama nggak berhasil melindungi Mia.”Salah satu tangan si gadis sedang ditusuk jarum infus. Dia mengangkat tangannya yang satu lagi, lalu menyeka air mata Yuna. “Mama jangan menangis. Aku nggak salahin Mama.”Yuna terisak-isak. “Mama nggak menangis. Apa Mia masih merasa sakit?”Gadis itu menggeleng dengan pengertian. “Nggak sakit. Apa Mama kesa
Setelah kembali ke kamar pasien, Tiara menghiburnya, “Naomi, kamu jangan gugup. Yang penting dia nggak berencana untuk mengakui Jayden. Dengan persyaratan keluarganya, dia nggak sanggup memberi kebahagiaan kepada Jayden. Kalau Jayden pulang bersama mereka, hidupnya pasti akan sengsara.”Bukan hanya persyaratan keluarganya saja, ibu kandungnya itu juga tidak normal.Intan juga menimpali, “Asalkan mereka nggak mencari masalah, kamu bisa terus mengasuh Jayden. Kamu jangan terlalu gugup. Oh, ya, apa Jayden tahu masalah ini?”Naomi menggeleng. “Masih belum tahu.”“Kalau begitu, jangan beri tahu dia dulu.”Bagaimanapun, kondisi keluarga kandung Jayden tidaklah bagus. Seandainya Jayden mengetahuinya, bisa jadi dia akan terus memikirkan ibu kandungnya. Pada saat itu, Naomi akan berada di posisi serbasalah.Seandainya Jayden kembali ke sisi Yuna, dia mesti meninggalkan Naomi. Jika Jayden melepaskan Yuna, sepertinya Jayden akan merasa tidak tega? Jadi, lebih baik tidak memberi tahu masalah ini k
Yuna juga tidak berhenti bersujud di hadapan Intan dan Tiara. Seolah-olah jika mereka tidak mengulurkan bantuan, Yuna tidak akan berhenti untuk bersujud.Perasaan seperti itu sangat tidak nyaman, bagai sedang diancam secara terang-terangan saja! Jika mereka tidak membantu Yuna, bisa jadi mereka akan dicap telah menindasnya!Padahal mereka telah mengantar putrinya ke rumah sakit, mereka juga telah membayar uang deposito 40 juta ke pihak rumah sakit. Apa semua itu tidak tergolong sedang membantu?Mereka sudah membantu Yuna. Jadi, apa lagi yang diinginkan Yuna? Bukannya dia seharusnya berterima kasih?Selain itu, Tiara menyadari wanita ini sangat cengeng. Dari tadi, dia terus menangis hingga sekarang!Tiara tahu Yuna merasa sedih lantaran putrinya sedang sakit. Bukannya Tiara tidak kasihan terhadap Yuna. Hanya saja, mereka sedang berada di rumah sakit. Tidak berhenti menangis hanya akan mengganggu pasien lain saja. Intan dan Tiara sudah membujuk Yuna dalam waktu yang sangat lama. Namun,