Share

98. Si kembar pembawa masalah

Beralih ke suatu tempat di Jakarta yang letaknya terpencil dari pusat kota. Tepatnya di sebuah rumah kecil yang bisa dikatakan sebagai gubuk dan letaknya ada di kawasan pemukiman padat penduduk. Akibat kawasannya yang padat, tidak jarang tempat ini selalu ada keramaian dari warga sekitar. Bisa terjadi kapan saja. Kadang ada juga yang kesannya sampai mengganggu tetangga lain.

Di rumah itu, pintu rumah tidak pernah terbuka lebar. Kadang orang yang ingin bertamu dan hanya sekadar tegur sapa harus mengurungkan niatnya lantaran terkesan tidak ingin menerima tamu. Pemilik rumah juga jarang kelihatan di luar dan bergabung dengan keakraban warga lain, padahal sudah disambut dengan baik oleh mereka.

Banyak yang mengira kalau pemilik rumah sibuk bekerja untuk mengais rezeki, kebetulan ada yang melihat orang itu bekerja tidak jauh dari kawasan ini. Faktanya tidak begitu. Alasan sang pemilik rumah tidak kelihatan hanya satu, karena dia tidak suka bergabung dengan orang lain.

<
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status