***Hayes duduk termenung di depan ruangan Alice di rawat, penolakan gadis itu yang tetap menginginkan perceraian membuat hati Hayes merana. Entah harus dengan cara apa mempertahankan pernikahan mereka.Terlalu banyak masa lalu kelam yang mengikuti, dan Hayes bisa memahami alasan Alice menolaknya.Bisakah Hayes tetap untuk serakah mempertahankan pernikahan mereka meski itu sepihak?Hayes menghela napasnya dengan berat, matanya terpejam terngiang kembali ucapan Alice beberapa saat yang lalu. Tegas tanpa keraguan seakan semuanya sudah dia persiapkan sejak lama.Tidakkah ada sedikit saja ada kasih sayang di dalam hati Alice untuk dirinya? Hayes bisa menunggu Alice berpapun lamanya dan mengizinkan gadis itu pergi jauh untuk mencari jati dirinya tanpa perlu ada perceraian.Jika Alice dan Hayes tetap bercerai, apakah gadis itu akhirnya akan memilih Theodor?Sesak, itulah yang Hayes rasakan. Meski mulut Hayes bisa berkata merelakan perpisahan mereka, namun hatinya tidak akan sanggup melihat
Ivana duduk di sebuah bangku, wanita itu termenung. Wajahnya terlihat merah dan matanya membengkak karena terlalu banyak menangis.Ivana lelah menangis, dia menjerit keras ditengah keramaian saat tubuhnya diseret paksa keluar dari kediamannya. Tidak ada yang membantunya, orang-orang terdiam memperhatikan. Ivana tercekik rasa takut dan malu secara bersamaan, tidak ada yang berbelas kasihan padanya, mereka tetap menyeret pergi Ivana dan mengurungnya di tempat mengerikan ini.Ivana sama sekali tidak pernah menyangka bahwa dia akan berakhir di tempat ini, terkurung sendirian di tempat yang begitu sempit dan membuatnya sangat frustasi.Dunia Ivana sudah sangat kacau dan menyesakan sejak dia kehilangan penglihatannya, kini derita kian bertambah. Ivana tidak hanya terkurung dalam kebutaan, raganya itu terkurung di balik jeruji besi.Ivana terisak sambil menyingkirkan air matanya yang sempat terjatuh. Hati Ivana sangat sakit, dia marah karena semesta telah mempermainkan dirinya.‘Mengapa aku
“Bagaiamana kabarmu?” tanya Theodor masih berada di posisi yang sama.Alice tersenyum samar, tubuhnya terasa lebih baik setelah beberapa hari mendapatkan perawatan terbaik. “Aku merasa lebih baik.”“Aku senang mendengarnya,” jawab Theodor dengan nada suara yang menggantung. “Kuharap kau segera pulih Alice, akan sangat menyenangkan bila melihatmu berhasil berjuang.”Alice tertunduk malu mengingat apa yang telah dia lakukan pagi kemarin. “Kau sudah berjuang sampai sejauh ini, mengorbankan banyak hal yang kau miliki. Jangan menyerah setelah Tuhan menjawab do’amu dengan menyingkiran orang-orang yang telah menyakitimu,” nasihat Theodor dengan suara yang tenang.Alice berkedip pelan, gadis itu mencerna kata-kata Theodor yang sudah menyadarkan dirinya bahwa kepergian Giselle dan orang-orang di rumah itu, mungkin adalah jawaban yang Tuhan berikan atas do’a Alice selama ini.“Apa yang ingin kau lakukan setelah ini Alice?” tanya Theodor.Alice terperanjat, teringat jika hari ini adalah terakhir
Bola mata Alice bergerak lembut menyapu pemandangan di sekitarnya, setiap penjuru kediaman keluarga Borsman memiliki banyak kenangan penting untuknya. Di tempat ini memberikan banyak keajaiban, mengubah hidup Alice menjadi lebih baik, mendorong Alice menjadi lebih kuat dan berani.Alice menatap lekat setiap penjuru rumah besar itu, dia ingin mengingatnya dengan baik-baik untuk dikenang.Alice sudah berpamitan kepada para pelayan, dan kini dia berhadapan dengan Damian yang sejak tadi duduk gelisah seakan berat untuk melepaskan kepergiannya.Sangat berat untuk Damian melepaskan Alice secepat ini, masih ada banyak hal yang ingin dia lakukan dan ingin dia berikan kepada Alice. Tapi apa yang bisa Damian lakukan jika pada akhirnya Alice memilih untuk tetap pergi dan berpisah dengan Hayes?Alice jauh lebih tahu apa yang sebenarnya dia butuhkan saat ini dan apa yang membuat dia bisa bahagia.Alice pergi dengan adiknya, dan satu-satunya hal yang kini bisa Damian lakukan adalah memantau Alice d
Dua bulan kemudian.“Dia kembali mengirimnya, lama-lama rumah kita akan menjadi taman bunga,” ucap Athur terdengar protes.Alice menopang dagunya, memandangi sebuah pot bunga yang kembali dia terima hari ini. Kali ini, Alice mendapatkan bunga anyelir putih.Athur memutuskan untuk berhenti sekolah dan menjual semua asset yang ada di kota Andreas. Athur membeli sebidang tanah dan membuka sebuah café di pinggiran pantai.Setelah satu minggu pindah dan mendapatkan rumah sederhana yang bisa dibeli dengan murah, setiap hari Alice mendapatkan kiriman bunga dari Hayes.Alice tidak bisa menolaknya, dia juga tidak bisa membuangnya. Akhirnya bunga-bunga itu ia rawat dengan baik, mengisi halaman kosong yang tandus. Karena bunga-bunga pemberian Hayes, halaman tandus itu berubah menjadi indah ditumbuhi berbagai jenis bunga.Rupanya penolakan Alice tidak membuat Hayes menyerah, pria itu masih berusaha untuk mengajaknya kembali bersama.Pandangan Alice teralihkan, gadis itu tersenyum melihat meja temb
Samuel bertolak pinggang dengan bangga, melihat mansion Crissan Gordon yang sudah lama dibiarkan begitu saja, kini akhirnya diramaikan banyak orang. yang datang untuk menghadiri pesta ulang tahun Theodor.“Tuan Muda, saya sangat terharu. Tuan Crissan pasti bahagia melihat mansion utamanya kini kembali ramai,” ucap Samuel dengan mata berkaca-kaca.Theodor tersenyum tenang. “Sebaiknya kau masuk Samuel, banyak tamu undangan yang mencariku.”Bibir Samuel mencebik, kebisaaan Theodor yang sulit untuk di ajak bicara masih tidak berubah. “Baiklah,” jawab Samuel yang dengan berat hatinya pergi masuk ke dalam ruangan meninggalkan Theodor berdiri sendirian di balkon.Angin berhembus kencang membawa banyak kerinduan, Theodor menantikan kedatangan Alice yang terasa begitu lama.Sudah lama mereka tidak berjumpa, karena kesibukan pekerjaan, Theodor tidak memiliki banyak waktu luang untuk pulang pergi melewati pulau.Samar Theodor tersenyum, teringat pertemuan terakhir mereka yang mengesankan. Alice
Musim dingin, kota Andreas.Gemersik suara angin terdengar di kesunyian, matahari masih belum menunjukan dirinya. Hayes terbangun dari tidurnya, bulu matanya yang panjang itu bergerak pelan, menaungi sepasang mata zambrudnya yang langsung memandangi sofa kosong di depannya. Sebuah sofa yang penuh dengan serangkai kenangan dan mengubah seluruh hidupnya.Di sofa hijau tua itu, terdapat sebuah selimut dan bantal yang tidak pernah ada satu orangpun diizinkan untuk mengubah posisinya dan menyentuhnya.Tempat itu sudah seperti sebuah artefak yang tidak bisa disentuh karena jika disentuh, akan menghilangkan jejak berharga di permukaannya.Bula mata Hayes kembali bergerak, berkedip pelan, penglihatan samar-samar melihat butiran salju yang turun di luar.Sekali lagi lagi Hayes melihat sofa kosong itu, sesuatu yang sudah menjadi pemandangan pertama yang dia lihat dalam waktu tiga bulan terakhir ini.Hayes memejamkan matanya perlahan, aroma pagi dibawah salju yang turun. Pria itu bercumbu deng
Sebuah cincin bertahtakan berlian kuning berada dalam genggaman. Theodor mengangkatnya, pria itu tidak berhenti memandanginya sejak tadi.Cincin itu dia dapatkan dari sebuah pelelangan. Sang seniman pemilik cincin itu mengatakan bahwa bahwa cincin itu melambangkan bunga matahari yang mekar di musim panas, dibawah langit biru yang cerah.Saat melihat cincin itu, Theodor teringat dengan kenangan indahnya bersama Alice di bawah pohon ginkgo, di antara hamparan daun kuning yang berguguran. “Kenapa Anda hanya memandangnya? Pergilah dan lamar nona Alice,” nasihat Samuel yang sejak tadi duduk membaca beberapa laporan di document.Samuel tahu betul Theodor harus mengeluarkan hampir delapan ratus ribu dollar hanya untuk cincin itu dan mengalahkan beberapa kolektor perhiasan.“Melamar tidak semudah memetik bunga.”“Jika Anda tidak melamarnya dalam waktu dekat, lalu kapan?” tanya Samuel tidak sabaran.Awalnya Samuel tidak suka dan tidak setuju jika Theodor terlalu dekat dengan Alice karena stat