A Little Happiness in Korea
Alfa Daisy
Merona Anshula atau sering dipanggil Rona, memiliki mimpi bisa secara langsung mengikuti setiap proses pembuatan drama di Korea. Lewat Park Hee Young, teman Koreanya, ia memberanikan diri berangkat seorang diri. Tetapi saat sudah sampai di Korea, Park Hee Young tidak ada. Rona yang sendirian di Kota Seoul itu bertemu dengan Go Do Hyun, seorang pemuda yatim piatu yang bersusah payah berusaha bertahan hidup di sana.